Saksi Yehuwa

Started by nyanadhana, 13 August 2008, 08:34:58 AM

Previous topic - Next topic

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

nyanadhana

kalo Jehovah Witness itu apa yah trus ada kitab Mormon?ada yang bisa jelasin?
Sadhana is nothing but where a disciplined one, the love, talks to one's own soul. It is nothing but where one cleans his own mind.

K.K.

Jehovah Witness itu aliran yang tidak mempercayai "Trinity/Tritunggal". Mereka juga tidak mengakui otoritas negara di atas agama. Alkitab yang digunakan juga berbeda dengan yang biasa digunakan oleh mayoritas Nasrani, ada kalimat2 yang "diubah".

Nama resminya Mormon itu "Church of  Christ of Latter Day Saints". Kalo ga salah punya 2 kitab tambahan yang dikatakan diturunkan oleh malaikat ke pendirinya. Dalam perkembangannya, mereka sempat "menghalalkan" poligini, tetapi belakangan dianulir.

Kedua aliran itu dianggap "sesat" oleh mayoritas Nasrani dan di Indonesia juga dilarang.

nyanadhana

ooooowwww ic ic perkembangannya agak rancu juga yah bisa dikatakan Maitreyanya Buddhist juga yaph....tapi sejauh yang saya tahu, Raelianism lebih parah lagi dengan mengangkat cewe2 sebagai malaikat yang digunakan untuk bersetubuh dengan pendirinya Rael.
Sadhana is nothing but where a disciplined one, the love, talks to one's own soul. It is nothing but where one cleans his own mind.

Mr. Wei

Klo mormon itu, mereka mengakui bahwa Yesus bukan nabi melainkan sudah mencapai tahap tertinggi manusia, dan Yesus disalib itu adalah 'tes' untuk mencapai tahap tertinggi itu. Para pengikut Mormon semuanya juga bisa mencapai tahap seperti Yesus...

Secara garis besar konsepnya mirip Buddha, Sidharta mencapai Bodhi, nanti kita juga bisa.

Karena tidak mengakui Yesus itulah Mormon dicap sesat oleh Nasrani.

JackDaniel

Yehuwa bukannya Tuhan agama kr****n yg menurut alkitab?
"Karena pandangan yang salah orang bodoh menghina ajaran mulia, orang suci dan orang bijak. Ia akan menerima akibatnya yang buruk, seperti rumput kastha yang berbuah hanya untuk menghancurkan dirinya sendiri".

DHAMMAPADA, syair 164

bond

#5
Dulu ada teman Saksi Yehovah. Tiap kali upacara bendera dia tidak mau hormat bendera. Tetapi ia mengakalinya dengan memegang kacamatanya, jadi kalau dilihat oleh guru pengawas dari belakang seperti menghormat dan dia selalu berada ditengah barisan. Suatu ketika ada seorang guru mengetahuinya dan kemudian ia dipanggil oleh kepala sekolah dan ia ditanya apakah ia memilih hormat kepada merah putih atau tidak, jika tidak ia diminta keluar oleh kepala sekolah tersebut. Akhirnya dia memilih keluar dari sekolah. Dan kebetulan tempat kami bersekolah adalah sekolah kr****n. Tapi ada hal yg saya salut pada mereka bisa hafal tempat ayat2 bible sesuai topik pembicaraan atau topik debat.Diluar itu I don't care he..he

Sampai sekarang ada pendeta saksi Yehova sering melakukan penginjilan ke toko saya, tapi so far hubungan kami baik2 saja. Jadi dia sekarang hanya datang untuk saling menyapa dan saling menasehati tanpa ada perdebatan , malahan jadi konsumen yg setia dan sahabat ;D
Natthi me saranam annam, Buddho me saranam varam, Etena saccavajjena, Sotthi te hotu sabbada

JackDaniel

kmrn ada Saksi Yehuwa yang bagi buku seh, tp ga gt ngerti, cuman katanya nama Allah = Yehuwa
"Karena pandangan yang salah orang bodoh menghina ajaran mulia, orang suci dan orang bijak. Ia akan menerima akibatnya yang buruk, seperti rumput kastha yang berbuah hanya untuk menghancurkan dirinya sendiri".

DHAMMAPADA, syair 164

bond

Menurut mereka nama asli Allah = Yehuwa/Yahwe--bahasa ibrani
Natthi me saranam annam, Buddho me saranam varam, Etena saccavajjena, Sotthi te hotu sabbada

Mr. Wei

YHWH emank Allah kan?
Semua kr****n emank Allahnya namanya YHWH.
Cuman klo saksi yehuwa itu agak melenceng, cuman aye kurang ngerti (tepatnya lupa) bedanya... aye ingatnya mormon.

nyanadhana

YHWH itu merujuk pada Tuhan Yahudi dimulai dengan sistem Kabbalah(pohon kehidupan) ketika kr****n masuk aka Yesus membabarkan Ajaran, Ia sebenarnya menggunakan kata Bapa bukan Jehovah, YHWH karena saat itu adalah masa Yahudi jadi orang menyebut istilah Bapa dengan YHWH. kr****n hanya mencontek Yahudi.
Sadhana is nothing but where a disciplined one, the love, talks to one's own soul. It is nothing but where one cleans his own mind.

K.K.

Asal mula dari Allah itu sendiri berbeda. Kalau menurut Kabbalah yang seperti dikatakan nyanadhana, memang namanya Yahwe/Yehovah (dari 4 huruf YHVH [Yod He Vau He]). Tetapi di perjanjian lama, penulisan tidak selalu berdasarkan tradisi Kabbalah, ada juga yang namanya El/Elohim.

Saksi Yehovah ini adalah minoritas dan dianggap sesat di Indonesia. Tetapi di internasional, belum tentu dianggap sesat, terutama oleh orang2 yang mengutamakan kebebasan beragama. Intinya Saksi Yehovah ini dianggap sesat karena mereka tidak mempercayai doktrin Trinitas (tritunggal), sebab di Alkitab tidak disebut tentang tritunggal itu sendiri. (Doktrin Trinitas bukan dari Alkitab, tapi dari konsili Nicea)
Salah satu aliran lain yang tidak mengakui trinitas ini (non-trinitarian) adalah Mormon.


Mr. Wei

Quote from: nyanadhana on 22 August 2008, 08:33:39 AM
YHWH itu merujuk pada Tuhan Yahudi dimulai dengan sistem Kabbalah(pohon kehidupan) ketika kr****n masuk aka Yesus membabarkan Ajaran, Ia sebenarnya menggunakan kata Bapa bukan Jehovah, YHWH karena saat itu adalah masa Yahudi jadi orang menyebut istilah Bapa dengan YHWH. kr****n hanya mencontek Yahudi.

Yahudi, kr****n dan Islam itu sbenarnya sejalan lagi, mirip2 Buddha Kassapa, Gotama dan Metteya.

Yahudi > Musa, lanjut k kr****n > Yesus, dan Islam > Muhammad, namun bagi mereka tetap Yesus/ Isa lah yang akan datang menjemput pada saat persidangan akhir zaman.

Baca deh buku... Tar aye lupa judulnya... tar habis mandi n makan aye ubek2 rak buku aye nyari bukunya.

Disitu sih pandangan yang sangat bagus mengenai kr****n dan Islam.
Benar atau tidak, saya kurang tahu. Tapi saya rasa isi buku itu logis.

Klo menurut pemahaman aye sih...

YHVH=Yahweh=Elohim=Allah=Bapa=Robby > sama

Cuman Yhvh lebih dipakai pada Yahudisme, Yahweh dipakai dalam kristianisme.

Konon katanya pada zaman Musa, nama YHVH harus hati2 diucapkan.

Klo gak salah begitu pemahaman dari berbagai sumber

K.K.

Quote from: Mr. Wei on 22 August 2008, 06:44:44 PM

Yahudi, kr****n dan Islam itu sbenarnya sejalan lagi, mirip2 Buddha Kassapa, Gotama dan Metteya.

Yahudi > Musa, lanjut k kr****n > Yesus, dan Islam > Muhammad, namun bagi mereka tetap Yesus/ Isa lah yang akan datang menjemput pada saat persidangan akhir zaman.
Asal mulanya memang sama, tetapi ajarannya sudah berbeda. Judaisme tidak mengakui  sebagai Messiah (mesias) dan masih menunggu kedatangan Mesias. Jadi kitabnya tidak termasuk yang Perjanjian baru Alkitab. Kr1sten mengakui  sebagai Messiah, jadi Injil (ajaran ) termasuk dalam kitabnya. Lalu Kr1sten ini sudah menganggap utusan Allah berhenti sampai situ, sudah tidak ada nabi2 lagi, yang akan datang adalah hari penghakiman. Is1am mempercayai bahwa setelah , masih ada nabi lagi, yaitu Mohammad. Jadi kitabnya tambah lagi sampai ke Qur'an dan Haditz. Walaupun 1 "keturunan", tentu saja banyak ajarannya yang beda.


QuoteYHVH=Yahweh=Elohim=Allah=Bapa=Robby > sama

Cuman Yhvh lebih dipakai pada Yahudisme, Yahweh dipakai dalam kristianisme.

Konon katanya pada zaman Musa, nama YHVH harus hati2 diucapkan.
Memang sekarang dianggap sama. Tapi asalnya tidak.
Kalau dilihat dari Kitab Keluaran, dikatakan "Yahve itu pahlawan perang", berasal dari kepercayaan Midian. Elohim itu (kalau tidak salah), berasal dari tradisi di Kanaan kuno. Elohim ini yang menunjukkan diri-Nya pada Abraham.
Kalo "YHVH" dan "Yahwe", memang sama, hanya karena perbedaan kebudayaan dan tata bahasa, jadi diterjemahkan jadi "Yahwe", "Yehovah"
atau "Iehovah". Dalam Kekr1stenan, memang tidak dibedakan antara Yahwe, Elohim, Adonai atau lainnya. Semua merujuk pada "Bapa".


Kokuzo

Gw pernah hampir 'terhipnotis' waktu smp. Suka ada misonaris dateng gitu ngemeng2 n bagi2in buletin gratis. N selalu gw baca. Dari bacaan itu, yang gw tangkep seh saksi Yehuwa ini menekankan pemujaan kepada Allah doank (Yehuwa). Nama Yesus ga pernah disebut. Beda ama kr****n yang segala2 kebanyakan buat yesus (Buapaknya yang lebih senior n berkuasa kadang dilupain)...

ryu

Kakakak, kalo aye mah dah dicuci otak pokoke sesat TITIK! :))
Janganlah memperhatikan kesalahan dan hal-hal yang telah atau belum dikerjakan oleh diri sendiri. Tetapi, perhatikanlah apa yang telah dikerjakan dan apa yang belum dikerjakan oleh orang lain =))