Washington Legalkan Ganja

Started by kullatiro, 07 December 2012, 12:33:10 PM

Previous topic - Next topic

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

kullatiro

Washington Legalkan Ganja

TEMPO.CO , Seattle - Negara bagian Washington, Amerika Serikat, membuat sejarah pada hari
Kamis sebagai negara bagian pertama di AS untuk melegalkan kepemilikan ganja. Puluhan orang
merayakan keputusan ini dengan pesta musik reggae dan ganja di dekat menara Space Needle
yang terkenal di Seattle. Meskipun dilegalkan, ganja tak bisa dikonsumsi disembarang tempat. Tujuan legalitas itu adalah "demi kepentingan rekreasi warga dewasa" dan hanya boleh dikonsumsi di area privat.
Sejumlah aturan dikeluarkan berbarengan dengan putusan itu. Antara lain, denda sebesar US$ 100
bagi mereka yang kedapatan mengonsumsi ganja di tempat umum. Seattle Police Department telah memberikan instruksi kepada petugas untuk memberikan tindakan peringatan, setidaknya untuk sementara waktu.
Legalitas ganja, dikenal sebagai Initiative 502, dilakukan melalui pemungutan suara. Dengan disahkannya keputusan ini, maka berdasar UU baru sanksi pidana bagi siapa saja yang berusia minimal 21 tahun berhak memiliki ganja sebanyak 1 ounce (28,5 gram) atau kurang untuk penggunaan pribadi.
Hal ini juga melegalkan kepemilikan hingga 16 ons (0,45 kg) ganja dalam bentuk padat, seperti brownies atau cookies, dan sampai 72 ons (2,4kg) dalam bentuk cair. Mengemudi di bawah pengaruh ganja, atau
mengisap di tempat umum, di mana konsumsi alkohol sudah dilarang tetap ilegal. "Jika Anda merokok di tempat umum, Anda berurusan dengan aparat karena melanggar hukum," kata Ketua Dewan Kota Seattle, Pete Holmes, dalam konferensi pers.
REUTERS | TRIP B

http://m.tempo.co/read/news/2012/12/06/116446393/Washington-Legalkan-Ganja

Bagaimanapun juga ini barang berbahaya melegalkan hal ini bukan berarti untuk keperluan kesenangan (meski di tulis untuk rekreasi orang dewasa) tapi lebih ke akses kesehatan di mana penyakit tertentu membutuhkan penghilang rasa sakit yang legal.

kullatiro

Quote from: kullatiro on 07 December 2012, 12:33:10 PM
Washington Legalkan Ganja

TEMPO.CO , Seattle - Negara bagian Washington, Amerika Serikat, membuat sejarah pada hari Kamis sebagai negara bagian pertama di AS untuk melegalkan kepemilikan ganja. Puluhan orang merayakan keputusan ini dengan pesta musik reggae dan ganja di dekat menara Space Needle
yang terkenal di Seattle. Meskipun dilegalkan, ganja tak bisa dikonsumsi disembarang tempat. Tujuan legalitas itu adalah "demi kepentingan rekreasi warga dewasa" dan hanya boleh dikonsumsi di area privat.
Sejumlah aturan dikeluarkan berbarengan dengan putusan itu. Antara lain, denda sebesar US$ 100
bagi mereka yang kedapatan mengonsumsi ganja di tempat umum. Seattle Police Department telah memberikan instruksi kepada petugas untuk memberikan tindakan peringatan, setidaknya untuk sementara waktu. Legalitas ganja, dikenal sebagai Initiative 502, dilakukan melalui pemungutan suara. Dengan disahkannya keputusan ini, maka berdasar UU baru sanksi pidana bagi siapa saja yang berusia minimal 21 tahun berhak memiliki ganja sebanyak 1 ounce (28,5 gram) atau kurang untuk penggunaan pribadi.
Hal ini juga melegalkan kepemilikan hingga 16 ons (0,45 kg) ganja dalam bentuk padat, seperti brownies atau cookies, dan sampai 72 ons (2,4kg) dalam bentuk cair. Mengemudi di bawah pengaruh ganja, atau
mengisap di tempat umum, di mana konsumsi alkohol sudah dilarang tetap ilegal. "Jika Anda merokok di tempat umum, Anda berurusan dengan aparat karena melanggar hukum," kata Ketua Dewan Kota Seattle, Pete Holmes, dalam konferensi pers.
REUTERS | TRIP B

http://m.tempo.co/read/news/2012/12/06/116446393/Washington-Legalkan-Ganja

Bagaimanapun juga ini barang berbahaya melegalkan hal ini bukan berarti untuk keperluan kesenangan (meski di tulis untuk rekreasi orang dewasa) tapi lebih ke akses kesehatan di mana penyakit tertentu membutuhkan penghilang rasa sakit yang legal.

sorry lagi di usahakan di perbaiki paragraf nya malah jadi quote

morpheus

kapan ya indonesia juga melegalkan ganja dan prostitusi?
* I'm trying to free your mind, Neo. But I can only show you the door. You're the one that has to walk through it
* Neo, sooner or later you're going to realize just as I did that there's a difference between knowing the path and walking the path

M14ka

Quote from: morpheus on 07 December 2012, 01:47:26 PM
kapan ya indonesia juga melegalkan ganja dan prostitusi?

Tar narkoba bs mudah dijumpai ga?

kullatiro

sorry gagal di perbaiki seutuh nya.

jgn sampai kali yah nanti korban nya berapa banyak.

sekarang saja ilegal korban nya sudah banyak sekali.

morpheus

Quote from: M14ka on 07 December 2012, 01:50:34 PM
Tar narkoba bs mudah dijumpai ga?
bisa diregulasi...

obat2an itu ada banyak jenis dan golongannya.
heroin itu sangat berbahaya dan mengakibatkan ketagihan yang sangat gawat sehingga harus tetap dilarang.
sedangkan ganja atau marijuana efek candunya lebih ringan daripada rokok ataupun alkohol.
tentunya semuanya tetap berbahaya untuk otak yang masih berkembang seperti anak di bawah umur.
kalo candu diregulasi harga (dengan pajak) serta penjualannya (untuk 18 ke atas) seperti alkohol dan rokok, maka tidak terlalu berbahaya.

diluar itu, dampak sosialnya akan menjadi sangat positif.
kriminalitas akan berkurang. ngapain milih yang ilegal kalo ada yang legal?
anggaran memerangi narkoba akan berkurang drastis dan bisa dialokasikan ke bidang2 lain seperti kesehatan dan pendidikan.
pemasukan negara dari pajak bertambah.
pemantauan penyalahgunaan obat bisa dilakukan dengan lebih baik.

ini bukan cuma teori, sudah dibuktikan portugal yg melegalkan ganja lebih dari 10 tahun.
http://www.time.com/time/health/article/0,8599,1893946,00.html
* I'm trying to free your mind, Neo. But I can only show you the door. You're the one that has to walk through it
* Neo, sooner or later you're going to realize just as I did that there's a difference between knowing the path and walking the path

M14ka

Ganja lebih ringan dr rokok y? Br tau....
kaya yg difilm ted ya?

morpheus

Quote from: M14ka on 07 December 2012, 02:13:54 PM
Ganja lebih ringan dr rokok y? Br tau....
kaya yg difilm ted ya?
Efek kecanduannya yg lebih ringan. Kalo efek lainnya sih lebih gede ngkali.
Itu yg saya baca, ntar kalo udah pernah coba, saya kasih tau beneran gak :)
* I'm trying to free your mind, Neo. But I can only show you the door. You're the one that has to walk through it
* Neo, sooner or later you're going to realize just as I did that there's a difference between knowing the path and walking the path

sanjiva

Kalau mau tahu efek ngeganja yg fun (katanya), bisa nonton film :
- Harod n Kumar Go to White Castle
- H n K : Guantanamo Bay (lanjutannya).

Pas nonton jangan sampai ada anak kecil ya, apalagi di film yg kedua  ;D :whistle:
«   Ignorance is bliss, but the truth will set you free   »

Forte

Quote from: sanjiva on 07 December 2012, 06:11:45 PM
Kalau mau tahu efek ngeganja yg fun (katanya), bisa nonton film :
- Harod n Kumar Go to White Castle
- H n K : Guantanamo Bay (lanjutannya).

Pas nonton jangan sampai ada anak kecil ya, apalagi di film yg kedua  ;D :whistle:
husss !!! :)) film paling sinting sih..
Quote from: M14ka on 07 December 2012, 02:13:54 PM
Ganja lebih ringan dr rokok y? Br tau....
kaya yg difilm ted ya?
ganja sebenarnya dipakai koq.. gulai kepala ikan.. lebih maknyus katanya kalau pake ganja..
tapi dulu pernah baca sih, ada efeknya dalam jangka waktu lama ke masalah memori

kullatiro

tul sebetul nya bumi nusantara dan banyak daerah di asia ada menggunakan daun ganja dan biji ganja sebagai bagian bumbu (spices) dan bahan obat, sebelum daun ganja dipakai dan di salah gunakan seperti sekarang di bakar dan seperti rokok (bener tidak yah!, wa juga kurang mengerti pemakaian daun ganja yang di salah gunakan tersebut).

will_i_am

Quote from: Forte on 07 December 2012, 06:45:17 PM
ganja sebenarnya dipakai koq.. gulai kepala ikan.. lebih maknyus katanya kalau pake ganja..
tapi dulu pernah baca sih, ada efeknya dalam jangka waktu lama ke masalah memori
disini paling banyak dipake buat gulai....
sebenernya gulainya sih biasa aja, tapi berasa pengen makan terus, makin dimakan makin laperr... =P~
hiduplah hanya pada hari ini, jangan mengkhawatirkan masa depan ataupun terpuruk dalam masa lalu.
berbahagialah akan apa yang anda miliki, jangan mengejar keinginan akan memiliki
_/\_

adi lim

Quote from: morpheus on 07 December 2012, 01:47:26 PM
kapan ya indonesia juga melegalkan ganja dan prostitusi?


tambahan : perjudian ?
Seringlah PancaKhanda direnungkan sebagai Ini Bukan MILIKKU, Ini Bukan AKU, Ini Bukan DIRIKU, bermanfaat mengurangi keSERAKAHan, mengurangi keSOMBONGan, Semoga dapat menjauhi Pandangan SALAH.

Forte

Quote from: morpheus on 07 December 2012, 01:47:26 PM
kapan ya indonesia juga melegalkan ganja dan prostitusi?

Quote from: adi lim on 08 December 2012, 05:39:49 AM
tambahan : perjudian ?
prostitusi dulu sepertinya pernah "dilegalkan" di jakarta pas zaman bang ali.
ini pendapat pribadi sih, tapi kalau dilihat : kalau ada "kehidupan malam" seperti judi dan prostitusi membuat kota tersebut banyak tax income untuk pembangunan. ironis juga :P

sanjiva

Quote from: Forte on 08 December 2012, 06:06:49 AM
prostitusi dulu sepertinya pernah "dilegalkan" di jakarta pas zaman bang ali.
ini pendapat pribadi sih, tapi kalau dilihat : kalau ada "kehidupan malam" seperti judi dan prostitusi membuat kota tersebut banyak tax income untuk pembangunan. ironis juga :P

Mengapa ironis?

Pelacuran di jaman Sang Buddha sudah ada, dan mereka menjadi bagian dari masyarakat buddhis seperti Ambapali misalnya.

Prostitusi dipandang sangat buruk karena pengaruh pandangan agama lain di Indonesia.
«   Ignorance is bliss, but the truth will set you free   »