Forum Dhammacitta

Komunitas => Ilmu Pengetahuan dan Teknologi => Video Game => Topic started by: F.T on 30 December 2008, 03:40:53 PM

Title: Sony Pangkas Biaya Produksi PS3
Post by: F.T on 30 December 2008, 03:40:53 PM
(https://forum.dhammacitta.org/proxy.php?request=http%3A%2F%2Fwww.detikinet.com%2Fimages%2Fcontent%2F2008%2F12%2F30%2F317%2FPlayStation_3_60GB_console150.jpg&hash=b4f20f8079b3a5e85d19ac2bb11647dd2d183745)


Jakarta - Tak mau merugi terus, Sony Computer Entertainment memutuskan untuk memotong biaya produksi PlayStation 3 generasi kedua. Jumlah komponen dikurangi, harga ikut dipangkas. Lalu kualitasnya?

Menurut biro riset pasar iSuppli, pemangkasan biaya produksi tersebut mencapai 35 persen. Dikutip detikINET dari PC World, Selasa (30/12/2008), hal tersebut lantaran tak kuatnya perusahaan asal Jepang ini menanggung beban kerugian untuk penjualan PS3 di Amazon.com yang dijual senilai US$ 400 tiap unitnya.

Namun, meski biaya produksi dipotong, kualitas dari konsol ini tak bisa dipandang sebelah mata. Komponen-komponen yang lebih maju diklaim telah diusung Sony. Seperti pemakaian sel prosesor terkini serta mengadopsi teknologi 65 nanometer untuk proses pembuatannya.

Sebagai perbandingan, biaya yang dikeluarkan untuk komponen PS 3 generasi pertama sebesar US$ 690.23, sedangkan untuk PS 3 generasi kedua hanya memakan biaya US$ 448.73.

iSuppli menambahkan, jumlah komponen pada PS3 terbaru ini terpaksa dikurangi. Jika sebelumnya masing-masing fungsi ditangani oleh chip-chip yang berbeda, kini semua itu dijadikan dalam satu bagian saja. Diharapkan, dengan semua penghematan ini, Sony bisa balik modal di tahun 2009 nanti. ( ash / ash )

Detik.com