//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Ngapain Jadi Buddhist? Q & A untuk Pemula  (Read 419298 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline Gunawan

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 374
  • Reputasi: 28
  • Gender: Male
  • Siswa Berbaju Putih
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1290 on: 26 January 2009, 12:40:32 PM »
Quote
Apa yg dilakukan seorang Buddhist....
apabila melihat kesalahan orang lain (manager/staff/bos) di suatu perusahaan?


BOS atau MANAGER = Gw kagak bakal ikut campur ,,,,,kalo ikut campur tahu sendiri kan dampaknya,,,bisa di pecat atau gaji gak naek2... :))
STAFF = Gw bisa Kasih pengertian yang benar bahwa tindakannya salah....Krn satu level jadi berani... :))

Quote
Apakah yg dilakukan seorang Buddhist menghadapi...
global crisis, ekonomi lesu, banyak phk, dll, dll
supaya bisa sukses ?

Bersabar dengan pengertian bahwa segala sesuatu adalah tidak kekal. dan apa yang kita hadapi adalah Vipaka kemudian kita harus menanamkan hal-hal baik dan positive.

Thanks & Best Regards
Gunawan S S
Yo kho Vakkali dhamma? passati so ma? passati; yo ma? passati so dhamma? passati.
Dhammañhi, vakkali, passanto ma? passati; ma? passanto dhamma? passati"

Offline markosprawira

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.449
  • Reputasi: 155
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1291 on: 27 January 2009, 12:29:53 PM »
Quote
menurut Budhism... apakah benar...
berdana (duit).. maka anda akan "diberkatin" kekayaan (duit)...

karna hal tsb diatas tak lain mengikutin hukum sebab akibat....

tapi bagi orang yg udah hidup pas2an...
1. berdana duit diartikan (rekening tabungannya) duitnya pasti berkurang? Nah kalau duitnya berkurang, bagaimana dia bisa kaya?
2. Apakah ada suta2/ajaran mengenai bagaimana menjadi kaya?

sorry... kalau pertanyaan yg ini kurang berbobot...
(karna itu titipan pertanyaan teman yg non Buddhist)...

thanks!

dear bro johan

Konsep dana bukanlah Eye for an Eye, alias mata dibalas mata, atau dana materi akan berbuah materi
Tapi ke bagaimana kondisi batin anda pada waktu sebelum, saat dan setelah berdana (pubba, munca dan apara cetana)
Walau anda berdana 100 milyar tapi kondisi batin yg terpaksa, pun dilakukan semata agar jadi "WAH" di mata org laen, dan juga berharap kelak dapat mendapat kembali hasil dari apa yg anda danakan maka dana anda "kotor" sehingga pada waktu berbuah, kualitas hasilnya juga akan berkurang

Kembali ke tujuan awal dana, adalah utk mengikis kemelekatan kita, bukan utk menjadi kaya, terkenal, cantik/tampan, dsbnya
Menjadi kaya, terkenal, panjang umur, cantik/tampan, dsbnya adalah "bonus" dari perbuatan berdana anda karena kondisi batin anda yg menunjang utk menjadi kaya, terkenal, panjang umur, cantik/tampan, dsbnya

Tapi jika kondisi batin anda serakah (lobha) maka kondisi buahnya nanti juga akan sesuai dengan lobha/serakahnya itu yaitu tidak pernah puas, tidak bisa menghargai apapun keadaan anda walau sebenarnya sudah cukup kaya, dsbnya........

Jadi jika ditanya apa ada sutta/ajaran utk bagaimana menjadi kaya, jawabnya adalah YA ada.
Caranya adalah :
1. berdana dengan bijaksana
2. berharap agar dana dapat bermanfaat bagi org lain
3. merenungkan kembali bahagianya sewaktu melakukan perbuatan berdana

metta  _/\_



Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1292 on: 28 January 2009, 10:18:09 AM »
 [at] bro Upasaka...

trims utk jawabanya yg begitu lengkap.....

sekingat saya dlm tulisan Mandarin... ada
13 sebab dan akibat  (十三因果经)

yg tertulis...
   kenapa seseorang kaya?
   karna kehidupan lampau dia suka berdana....

mungkin begitu....
« Last Edit: 28 January 2009, 10:26:58 AM by johan3000 »
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1293 on: 28 January 2009, 10:20:21 AM »
Apakah arti REJEKI dan SIAL dalam Buddhism?

Adakah cara2 utk menambah REJEKI dan mengurangin SIAL
   dalam kehidupkan sehari-hari?

Apakah benar....
kalau lagi tahun baru Imlek...
   katanya kalau makan BUBUR bisa sial....?

thanks sebelumnya...
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline Brado

  • Sebelumnya: Lokkhitacaro
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.645
  • Reputasi: 67
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1294 on: 28 January 2009, 10:42:42 AM »
Apakah arti REJEKI dan SIAL dalam Buddhism?

(tergantung kamma lagi masak atau enggak, sama aja ga ada hari baik atau hari buruk,s emua hari netral, hanya bagaimana kita mengisinya)

Adakah cara2 utk menambah REJEKI dan mengurangin SIAL
   dalam kehidupkan sehari-hari?

(ada.. tetaplah berbuat baik, kurangi perbuatan jahat)

Apakah benar....
kalau lagi tahun baru Imlek...
   katanya kalau makan BUBUR bisa sial....?

(benar kalo buburnya tumpah ke baju kamu, terus kamu kaget, bangun cepat2 dari duduk dan kamu kepleset, kejedot ujung meja, jidat robek, dijahit deh di ugd rumah sakit)

thanks sebelumnya...

Jawaban gw dalam kurung yah bro saceng

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Ngapain Jadi Buddhist? Q & A untuk Pemula
« Reply #1295 on: 28 January 2009, 02:10:32 PM »
  Telah terbayar penuh dgn segelas susu
    Suatu hari, seorang pemuda miskin menjual barang dari rumah kerumah utk menyekolahkan dirinya. Uangnya tinggal sedikit dan lapar. Kemudian di terpaksa dia meminta makanan disebuah rumah. Tetapi sewaktu pemilik membuka pintu, dia hanya berani meminta segelas air mineral aja. Wanita ini melihat pemuda tsb begitu kurus dan lapar, maka dia memutuskannya segelas susu utk dia. Setelah pemuda tsb minum, dia berkata “berapa hutangku?” “Anda tidak hutang apapun, dan jangan menerima bayaran utk sebuah kebaikan” jawab wanita tsb. Pemuda tsb berkata..”Kalau begitu terima kasih sedalam-dalamnya dari lubuh hati saya”. Pemberian tsb membuat Howard Kelly menjadi kuat dan penuh percaya diri.
    Setelah beberapa tahun, wanita tsb sakit. Dokter setempat tak dpt mengobatin penyakitnya karna dia terkena suatu penyakit langka. Maka dikirim ke kota dan Dr. Howard Kelly dipanggil utk konsultasi. Dr tersebut sangat memperhatikan pasien ini setelah mendengar nama dan asal wanita tsb. Dia mengobatin wanita tsb dgn sepenuh hati.
    Setelah perjuangan yg begitu lama, akhirnya wanita tsb sembuh. Dr. Kelly meminta administrasi utk memberikan nota tagihan utk diperiksa. Setelah meneliti, dia menulis sedikit tulisan pada ujung nota tsb sebelum dikirim ke pasien. Wanita tsb dgn amat cemas membuka amplot yg berisi nota tagihan . pikir dia… jangan2 biayanya akan terlalu besar utk diangsur seumur hidup. Dia melihat dgn teliti tagihan yg bergitu besar… Dengan penuh terharu… tulisan diujung nota tagihan tsb tertulis :
               “Telah terbayar penuh dgn segelas susu”
               Ttd. Dr. howard Kelly.

Semoga berguna bagi yg ragu2 utk "berdana"  (gw copas punya....hehehe)
« Last Edit: 28 January 2009, 02:13:30 PM by johan3000 »
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline markosprawira

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.449
  • Reputasi: 155
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1296 on: 28 January 2009, 05:22:26 PM »
[at] bro Upasaka...

trims utk jawabanya yg begitu lengkap.....

sekingat saya dlm tulisan Mandarin... ada
13 sebab dan akibat  (十三因果经)

yg tertulis...
   kenapa seseorang kaya?
   karna kehidupan lampau dia suka berdana....

mungkin begitu....


tapi jangan dibalik yah bro, bhw orang berdana karena berharap akan menjadi org kaya

Logika ini bnyk dipake oleh org non buddhism

Orang menjadi kaya karena kehidupan lampau suka berdana
Jadi saat ini, kegiatan berdana dilakukan agar dalam kehidupan mendatang jadi orang kaya

Ini membuat "buah" atau "vipaka" dari berdana menjadi "cacat"

semoga bermanfaat

metta

Offline markosprawira

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.449
  • Reputasi: 155
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1297 on: 28 January 2009, 05:26:58 PM »
Apakah arti REJEKI dan SIAL dalam Buddhism?

Rejeki (Sukkha) kalau mendapat yg diharapkan,
Sial (Dukkha) kalau mendapat yg tidak diinginkan

Buat pengemis, diberi Rp 3,000 adalah REJEKI
buat konglomerat spt bro saceng, diberi Rp 3,000 adalah Sial, apes atau penghinaan  ;D

Adakah cara2 utk menambah REJEKI dan mengurangin SIAL dalam kehidupkan sehari-hari?

Buddhism mengajarkan utk Inside Out, bagaimana memanage batin dalam menghadapi kondisi di luar

Bukan Outside In spt di paham lain, bagaimana objek di luar dapat memuaskan kita

Apakah benar....
kalau lagi tahun baru Imlek...
   katanya kalau makan BUBUR bisa sial....?

thanks sebelumnya...

Yup, bisa sial bgt...... kalo sendoknya ketelan, atau buburnya tumpah kena baju  :))

Sial atau rejeki, semua tergantung dari kita lah bro......... buat apa kita mempunyai pola pikir paham lain?  _/\_

Offline Reenzia

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.199
  • Reputasi: 50
  • Gender: Female
  • The Wisdom ~
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1298 on: 28 January 2009, 05:28:41 PM »
Quote
menurut Budhism... apakah benar...
berdana (duit).. maka anda akan "diberkatin" kekayaan (duit)...

karna hal tsb diatas tak lain mengikutin hukum sebab akibat....

tapi bagi orang yg udah hidup pas2an...
1. berdana duit diartikan (rekening tabungannya) duitnya pasti berkurang? Nah kalau duitnya berkurang, bagaimana dia bisa kaya?
2. Apakah ada suta2/ajaran mengenai bagaimana menjadi kaya?

sorry... kalau pertanyaan yg ini kurang berbobot...
(karna itu titipan pertanyaan teman yg non Buddhist)...

thanks!

dear bro johan

Konsep dana bukanlah Eye for an Eye, alias mata dibalas mata, atau dana materi akan berbuah materi
Tapi ke bagaimana kondisi batin anda pada waktu sebelum, saat dan setelah berdana (pubba, munca dan apara cetana)
Walau anda berdana 100 milyar tapi kondisi batin yg terpaksa, pun dilakukan semata agar jadi "WAH" di mata org laen, dan juga berharap kelak dapat mendapat kembali hasil dari apa yg anda danakan maka dana anda "kotor" sehingga pada waktu berbuah, kualitas hasilnya juga akan berkurang

Kembali ke tujuan awal dana, adalah utk mengikis kemelekatan kita, bukan utk menjadi kaya, terkenal, cantik/tampan, dsbnya
Menjadi kaya, terkenal, panjang umur, cantik/tampan, dsbnya adalah "bonus" dari perbuatan berdana anda karena kondisi batin anda yg menunjang utk menjadi kaya, terkenal, panjang umur, cantik/tampan, dsbnya

Tapi jika kondisi batin anda serakah (lobha) maka kondisi buahnya nanti juga akan sesuai dengan lobha/serakahnya itu yaitu tidak pernah puas, tidak bisa menghargai apapun keadaan anda walau sebenarnya sudah cukup kaya, dsbnya........

Jadi jika ditanya apa ada sutta/ajaran utk bagaimana menjadi kaya, jawabnya adalah YA ada.
Caranya adalah :
1. berdana dengan bijaksana
2. berharap agar dana dapat bermanfaat bagi org lain
3. merenungkan kembali bahagianya sewaktu melakukan perbuatan berdana

metta  _/\_




mantabs sekali, akan saia copas dan tempel lagi di dinding kamar
[dinding kamar jadi penuh kliping :))]

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1299 on: 28 January 2009, 05:46:04 PM »
Bro markosprawira dan Lokkhitacaro

jawabannya mengenai makan bubur... koq serem banget...

sendok tertelan.... kepleset....jidat robek dan masuk rumah sakit.....


rasanya kalau imlek makan bubur....

saya akan pakai  8) SEDOTan dan  8) HELM.....

supaya ngak bakal sial... (jadi itu salah satu cara mengurangin sial....)  ;D
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline Reenzia

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.199
  • Reputasi: 50
  • Gender: Female
  • The Wisdom ~
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1300 on: 28 January 2009, 06:08:45 PM »
=)) bisa aja bro johan ini........

imlek makan bubur bukannya bisa sial
menurut saia pertanda sial sih emank benar
karena orang china jaman dahulu makannya itu bubur
tus pas imlek makan nasi sebagai tanda panen/kerja mrk telah berhasil
makanya pas imlek makan-makan
lah sedangkan kalo org masih makan bubur saat imlek bukan kah itu berarti
panen mrk sebelum ini adalah gagal? jadi mrk gak mampu untuk beli nasi....haha......

jadi pertada sial itu bukannya setelah makan bubur saat imlek
justru malah sebelumnya telah terjadi, makanya gak mampu beli nasi terpaksa makan bubur :))

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1301 on: 01 February 2009, 07:31:36 AM »
Adakah "pendidikan " dlm agama Buddha sehingga
seseorang disahkan menjadi seorang Buddhist ?

Adakah pengetahuan minimum tentang Buddhist (spt ada buku kecil begitu) yg harus dipelajarin/maupun dihafal baru dianggap seorang buddhist?

Bagaimana Dhamma kelas yg diajarkan di vihara?
apakah udah baku berupa pdf yg bisa dipelajarin sendiri?

thanks sebelumnya...

 [at] Reenzia (info : 15 hari setelah Imlek baru boleh makan bubur!....)
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline Reenzia

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.199
  • Reputasi: 50
  • Gender: Female
  • The Wisdom ~
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1302 on: 01 February 2009, 11:09:25 AM »
disahkan menjadi buddhist? setahu ku sih ngga ada, buddhist adalah orang yang secara sadar menjadikan dhamma sebagai pedoman hidup dan mempraktekkannya dalam kehidupan sehari-hari, seorang buddhist melampaui batas dogma agama, terlepas dari label apakah di KTP orang tersebut tertulis apapun

buku ttg buddhist? banyak...tapi yg anda maksud buku khusus seperti alkitab seperti itu saia rasa tak ada

Offline Sunkmanitu Tanka Ob'waci

  • Sebelumnya: Karuna, Wolverine, gachapin
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 5.806
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
  • 会いたい。
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1303 on: 01 February 2009, 12:02:25 PM »
Adakah "pendidikan " dlm agama Buddha sehingga
seseorang disahkan menjadi seorang Buddhist ?

Secara tradisi sih yang sudah berlindung kepada Buddha, Dhamma, dan Sangha
HANYA MENERIMA UCAPAN TERIMA KASIH DALAM BENTUK GRP
Fake friends are like shadows never around on your darkest days

Offline Nevada

  • Sebelumnya: Upasaka
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.445
  • Reputasi: 234
Ngapain Jadi Buddhist? Q
« Reply #1304 on: 01 February 2009, 05:35:31 PM »
Adakah "pendidikan " dlm agama Buddha sehingga
seseorang disahkan menjadi seorang Buddhist ?

Adakah pengetahuan minimum tentang Buddhist (spt ada buku kecil begitu) yg harus dipelajarin/maupun dihafal baru dianggap seorang buddhist?

Bagaimana Dhamma kelas yg diajarkan di vihara?
apakah udah baku berupa pdf yg bisa dipelajarin sendiri?

thanks sebelumnya...

Sebaiknya, seseorang yang mengaku sebagai Buddhis memiliki pengetahuan tentang :
- Sang Buddha sebagai Sang Guru
- Mengakui dan berlindung pada Tiratana
- Konsep Hukum Kamma dan Tumimbal Lahir
- Konsep Tilakkhana
- Konsep Empat Kebenaran Mulia
- Konsep Jalan Mulia Beruas Delapan

Dhamma Class yang diadakan di vihara-vihara biasanya hanya berupa ceramah interaktif antara Pembicara dengan Umat.