//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Woow! Minyak Dekati 134 Dolar AS  (Read 2384 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline F.T

  • Sebelumnya: Felix Thioris, MarFel, Ocean Heart
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 7.134
  • Reputasi: 205
  • Gender: Male
  • • Save the Children & Join with - Kasih Dharma Peduli • We Care About Their Future • There Are Our Next Generation.
Woow! Minyak Dekati 134 Dolar AS
« on: 22 May 2008, 08:27:00 AM »
Kamis, 22 Mei 2008 | 03:28 WIB

NEW YORK, KAMIS - Minyak mentah tiada henti membuat rekor harga baru. Pada sesi perdagangan Rabu di New York (Kamis pagi WIB), harga emas hitam itu melambung lagi menembus angka 133 dolar AS, dengan angka tertinggi 133,72 dolar AS per barel untuk pengiriman bulan Juli.

Harga baru tersebut dipicu oleh berbagai sebab. Pelemahan nilai dolar terhadap euro yang masih berlanjut hingga Rabu menjadi salah satu biangkeroknya. Para investor memilih komoditas laris seperti minyak untuk meng-hedge inflasi di AS dan lemahnya dolar.

Faktor lain adalah laporan Departemen Energi AS yang menyebut bahwa cadangan minyak mentah dan bensin di AS pada pekan lalu turun, yang melebihi 5 juta barel. Penurunan ini diluar perkiraan para analis.

Selain itu, belum ada tanda-tanda penurunan permintaan dari sejumlah negara berkembang yang tengah haus minyak seperti China, dan India. Sedangkan di sisi lain, belum juga ada isyarat pasokan baru yang lebih banyak dari negara produsen.

Gempa dahsyat di China juga menjadi salah satu sebab kenaikan harga minyak. Karena, sejumlah pembangkit listrik yang menggunakan batubara mengalami kerusakan sehingga harus diganti secara darurat dengan mesin pembangkit berbahan bakar minyak diesel.

Kompas.


Save the Children & Join With :
Kasih Dharma Peduli ~ Anak Asuh
May all Beings Be Happy


Contact Info : Kasihdharmapeduli [at] yahoo.com

Offline nyanadhana

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.903
  • Reputasi: 77
  • Gender: Male
  • Kebenaran melampaui batas persepsi agama...
Re: Woow! Minyak Dekati 134 Dolar AS
« Reply #1 on: 22 May 2008, 08:36:13 AM »
naiiiiikkk cepeda...uhui
Sadhana is nothing but where a disciplined one, the love, talks to one’s own soul. It is nothing but where one cleans his own mind.

Offline ryu

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 13.403
  • Reputasi: 429
  • Gender: Male
  • hampir mencapai penggelapan sempurna ;D
Re: Woow! Minyak Dekati 134 Dolar AS
« Reply #2 on: 22 May 2008, 08:39:47 AM »
Pake betrix ajah ah.
Janganlah memperhatikan kesalahan dan hal-hal yang telah atau belum dikerjakan oleh diri sendiri. Tetapi, perhatikanlah apa yang telah dikerjakan dan apa yang belum dikerjakan oleh orang lain =))

Offline F.T

  • Sebelumnya: Felix Thioris, MarFel, Ocean Heart
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 7.134
  • Reputasi: 205
  • Gender: Male
  • • Save the Children & Join with - Kasih Dharma Peduli • We Care About Their Future • There Are Our Next Generation.
Re: Woow! Minyak Dekati 134 Dolar AS [ Turun Ogah, Naik so Pasti! ]
« Reply #3 on: 22 May 2008, 08:49:10 AM »
Kamis, 22 Mei 2008 | 08:36 WIB

NEW YORK, RABU - Kejadian-kejadian penting utama kenaikan harga minyak mentah menjadi 133 dollar AS sejak 1970, sebagai berikut:
   
1970: Harga resmi minyak mentah Arab Saudi ditetapkan pada 1,80 dollar AS per barel.

   
1974: Harga melewati 10 dollar AS per barel setelah guncangan minyak pertama yang dipicu oleh perang Arab-Israel pada Oktober 1973.
 
   
1979: Revolusi Islam di Iran mengakibatkan sebuah guncangan minyak baru dan harganya menembus 20 dollar AS.
   
   
1980: Harga per barel minyak melampaui 30 dollar AS dan mencapai 39 dollar AS pada awal 1981 pada puncak perang Iran-Irak.

   
September-Oktober 1990: Irak menginvasi Kuwait dan harga minyak naik di atas 40 dollar AS per barel.

   
Agustus 2005: Harga minyak naik di atas 70 dollar AS, ketika  badai Katrina melanda Teluk Meksiko, menghancurkan sebagian besar instalasi minyak lepas pantai.
 
   
2008

2 Januari : Harga minyak menembus 100 dollar AS di tengah kekhawatiran kerusuhan di Nigeria, stabilitas di Pakistan dan masalah pasokan di pasar utama AS.
   
   
13 Maret:  Minyak mentah light sweet ditutup di atas 110 dollar AS per barel untuk pertama kalinya, di tengah memanasnya spekulasi pasca melemahnya dolar AS dan meningkatnya permintaan dari China dan India.
   
     
6 Mei: Cerahnya prospek untuk ekonomi AS membantu mendorong harga minyak dunia di atas 120 dollar AS per barel.

   
21 Mei: Harga minyak melonjak menjadi 133,82 dollar AS per barel karena cadangan minyak AS tak terduga turun di tengah meningkatnya permintaan dari China.

Kompas.


Save the Children & Join With :
Kasih Dharma Peduli ~ Anak Asuh
May all Beings Be Happy


Contact Info : Kasihdharmapeduli [at] yahoo.com

Offline F.T

  • Sebelumnya: Felix Thioris, MarFel, Ocean Heart
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 7.134
  • Reputasi: 205
  • Gender: Male
  • • Save the Children & Join with - Kasih Dharma Peduli • We Care About Their Future • There Are Our Next Generation.
Akhirnya, Harga Minyak Jadi 135 Dollar
« Reply #4 on: 22 May 2008, 10:35:53 AM »
Kamis, 22 Mei 2008 | 10:07 WIB

SINGAPURA, KAMIS - Harga minyak menembus 135 dollar AS per barel untuk pertama kalinya, Kamis (22/5), melanjutkan kenaikannya menyusul turunnya cadangan minyak mentah dan bensin AS di tengah sebuah pasar yang ketat, kata para dealer.
   
Di perdagangan pagi Asia, sebagaimana dikutip dari Antara, Kamis,  kontrak berjangka minyak utama  New York, minyak mentah jenis light sweet  untuk pengiriman Juli, naik ke posisi tertinggi 135,04 dollar AS per barel sebelum berkurang kembali menjadi 134,87 dollar AS.
   
Acuan kontrak berjangka  telah ditutup melonjak 4,10 dollar AS pada sebuah rekor 133,17 dollar AS di New York Mercantile Exchange, dan berlanjut naik dalam perdagangan elektronik after hours.
   
Kontrak minyak mentah Brent, London, untuk pengiriman Juli juga mencatat rekor, meningkat 1,80 dolar AS menjadi 134,50 dollar, melampaui posisi tertinggi perdagangan harian 133,34 dollar AS sehari sebelumnya.
   
Pasar minyak telah bergejolak akibat kuatnya permintaan global, dilapisi lagi oleh laporan mingguan Departemen Energi (DoE) AS yang menunjukkan cadangan energinya tak terduga turun. Tak cuma itu, dollar pun melemah terhadap mata-uang lainnya. Ini membuat harga minyak makin menjulang.

Kompas.


Save the Children & Join With :
Kasih Dharma Peduli ~ Anak Asuh
May all Beings Be Happy


Contact Info : Kasihdharmapeduli [at] yahoo.com