//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????  (Read 40167 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline Sunkmanitu Tanka Ob'waci

  • Sebelumnya: Karuna, Wolverine, gachapin
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 5.806
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
  • 会いたい。
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #15 on: 07 June 2008, 01:07:45 PM »
Quote
Sangha yang tidak setuju untuk membentuk kembali Sangha Bhikkhuni karena tidak mau melanggar vinaya. Karena dalam vinaya ada ketentuan harus ada 5 bhikkhuni. Kira2 gitu kali ya?
Karena sudah tidak ada Bhikkhuni Theravada.
Bhikkhuni Theravada yang sudah ada 3 di Indonesia tidak dianggap sah, atau ada yang menganggap sah, tergantung penafsirannya. Seperti yang sudah saya katakan, masing-masing punya argumentasi masing-masing.
Salah satu caranya alternatif adalah dengan cara ditahbiskan oleh Bhikkhuni Mahayana, maka bisa dianggap sah.
Yang jadi masalah adalah Vinaya yang digunakan jadi Vinaya Dharmagupta (Mahayana).
Dan tidak semua Bhikkhu setuju akan hal ini. Bukan hanya Theravada, di Tantrayana ada kitab komentar yang menjelaskan kalau Vinaya dari aliran lain tidak dapat dipergunakan, sehingga Dalai Lama tidak sembarangan membangkitkan kembali Bhikkhuni Tantrayana. Vinaya yang digunakan Tantrayana adalah dari Mulasarvastivada, yang lebih dekat ke Theravada daripada Mahayana.
HANYA MENERIMA UCAPAN TERIMA KASIH DALAM BENTUK GRP
Fake friends are like shadows never around on your darkest days

Offline Riky_dave

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.229
  • Reputasi: -14
  • Gender: Male
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #16 on: 07 June 2008, 08:00:42 PM »
Saya mau nanya yg menjadi akar permasalahannya apa?
Apakah sebuah sangha Bhikkhuni sangat penting?
Kenapa mesti diperdebatkan sampai berlarut-larut?Alangkah baiknya jika sudah ditolak oleh Sangha Bhikkhu diterima saja.
Toh pada dasarnya tujuan umat Buddha adalah NIBBANA
Bukan pendirian Sangha2 yg memicu sebuah perdebatan panjang...
Kemudian daripada itu apakah seorang yg bertekad menjadi seorg "Bhikkhuni"
Terus memperjuangkan eksis kembalinya sangha "Bhikkhuni" yg sudah runtuh,bisa dikatakan seorang Bhikkuni sejati?
Kenapa harus melekat pada sebuah "label"?
Lebih baik dalami batin masing2 sendiri tanpa menuai perdebatan2 yg berkepanjangan antara pro dan kontra...
Itu tidak akan habis2nya selagi yg berbicara adalah "pikiran"
Alangkah baiknya jika kita menerima semua keputusan yg ada berdasarkan musyawarah yg telah sah(Bukan karena "egoisme","Takut tersainggi" ,dsbnya)
_/\_

Salam,
Riky
« Last Edit: 07 June 2008, 08:37:00 PM by Riky_dave »
Langkah pertama adalah langkah yg terakhir...

Offline hartono238

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 295
  • Reputasi: 8
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #17 on: 07 June 2008, 08:10:05 PM »
Saya mau nanya yg menjadi akar permasalahannya apa?
Apakah sebuah sangha Bhikkhuni sangat penting?
Kenapa mesti diperdebatkan sampai berlarut-larut?Alangkah baiknya jika sudah ditolak oleh Sangha Bhikkhu diterima saja.
Toh pada dasarnya tujuan umat Buddha adalah NIBBANA
Bukan pendirian Sangha2 yg memicu sebuah perdebatan panjang...
Kemudian daripada itu apakah seorang yg bertekad menjadi seorg "Bhikkhuni"
Terus memperjuangkan eksis kembalinya sangha "Bhikkhuni" yg sudah runtuh,bisa dikatakan seorang Bhikkuni sejati?[b/]
Kenapa harus melekat pada sebuah "label"?
Lebih baik dalami batin masing2 sendiri tanpa menuai perdebatan2 yg berkepanjangan antara pro dan kontra...
Itu tidak akan habis2nya selagi yg berbicara adalah "pikiran"
Alangkah baiknya jika kita menerima semua keputusan yg ada berdasarkan musyawarah yg telah sah(Bukan karena "egoisme","Takut tersainggi" ,dsbnya)
_/\_

Salam,
Riky

Kenapa tidak dibiarkan saja bhikkhuni berdiri ? kenapa harus mempunyai ke "aku" an, ini bukan penyanggahan dari saudara riky, tapi cuma menambahkan saja, karena bagi saya tidak penting ada atau tidak ada, tidak penting dia dan kamu, yg paling penting, apakah kita sudah suci ??? jika belum, belajar lah, jangan selalu mempunyai "aku" yg selalu merasa kelompok kami paling benar, atau kelompok kamu pasti salah.

Offline Riky_dave

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.229
  • Reputasi: -14
  • Gender: Male
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #18 on: 07 June 2008, 08:40:10 PM »

Quote
Kenapa tidak dibiarkan saja bhikkhuni berdiri ? kenapa harus mempunyai ke "aku" an, ini bukan penyanggahan dari saudara riky, tapi cuma menambahkan saja, karena bagi saya tidak penting ada atau tidak ada, tidak penting dia dan kamu, yg paling penting, apakah kita sudah suci ??? jika belum, belajar lah, jangan selalu mempunyai "aku" yg selalu merasa kelompok kami paling benar, atau kelompok kamu pasti salah.

Sepertinya didalam kasus ini bukan masalah dr "kelompok mana yg benar/salah"
Ini bukankah masalah sebuah keputusan?
Yg menjadi masalah ketika Sangha Bhikkhu menolak,apakah Bhikkhuni masih bersikeras?
Jika ya,tanyakan alasannya kenapa?Kemudian tanyakan juga apa sesungguhnya alasan dia menjadi seorang Buddhisme dan Bhikkuni?
_/\_

Salam,
Riky
Langkah pertama adalah langkah yg terakhir...

Offline June

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 160
  • Reputasi: 9
  • Buddhism is to be practised
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #19 on: 09 June 2008, 12:15:13 PM »
Bukan sewot sis, tetapi konon sudah punah, dan konon Sangha hanya bisa didirikan oleh Sammasambuddha. Dan dikatakan orang yang mengaku-aku sebagai Sangha tanpa penahbisan yang sah adalah pencuri terbesar. Mereka yang demikian tidak bisa mencapai jhana apalagi tingkat kesucian dalam kehidupan ini.

Ada Para Bhikkhu atas dasar cinta kasih mati-matian mempertahankan Vinaya agar Dhamma bisa bertahan lebih lama, demi para makhluk yang ada, bahkan ada yang rela mati daripada minum setetes susu sesudah siang. Ada juga yang atas dasar cinta kasih pula Sangha menentang Sangha Bhikkhuni, agar mereka tidak menderita. Di berbagai negara Buddhis, menjadi Bhikkhuni bisa berakibat negatif, karena masyarakat tidak bisa menerima. Jadi bukannya tidak mau menahbiskan, tetapi lebih ke status quo. (bukan atas dasar ego atau merasa superior)

Berbagai interpretasi Sangha Bhikkhuni bisa didirikan lagi atau tidak, saya anggap ini urusan Sangha. Bukan hak saya menginterpretasikan Vinaya dan bukan hak saya mengatur Sangha.

Masing-masing pihak punya argumentasi masing-masing, silahkan ditelaah mana yang baik dan benar. Saya belum pernah ketemu argumentasi dari Sangha Bhikkhu yang alasannya adalah superioritas atau egoisme. Dan satu hal kenapa hal ini bisa terjadi, dalam Buddhisme adalah tidak ada satu pihak yang dianggap sebagai pemimpin tunggal setelah Sang Buddha meninggal, bahkan Murid-Murid yang terkemuka pun tidak berhak menjadi pemimpin tunggal.

Terima kasih atas penjelasan dari Sdr. karuna yang begitu bermakna dan penuh dengan cinta kasih dan kebijaksanaan. Sungguh sangat menyenangkan mengetahui bahwa tidak adanya seorang pemimpin tunggal di dalam buddhisme yang berarti bahwa semua murid-murid Sang Buddha menghargai sesamanya.

Namun, demikian dapat disimpulkan bahwa Sangha Bhikkhuni telah lenyap utk selamanya dan tidak dapat didirikan lagi. Maka bila ada wanita yang berniat utk menjadi seorg Bhikkhuni, ia hanya bisa bertekad saja dan terus memendam keinginannya tersebut. Kesempatan utuk mempraktekkan dhamma secara intensif utk para  wanita sudah tertutup, atau mungkin bisa dengan menjd seorg sayalay aja kali ya....

Btw, apakah sayalay itu sama dengan mechi???
Buddhist newsletter

Offline June

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 160
  • Reputasi: 9
  • Buddhism is to be practised
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #20 on: 09 June 2008, 12:33:15 PM »
Saya mau nanya yg menjadi akar permasalahannya apa?
Apakah sebuah sangha Bhikkhuni sangat penting?
Kenapa mesti diperdebatkan sampai berlarut-larut?Alangkah baiknya jika sudah ditolak oleh Sangha Bhikkhu diterima saja.
Toh pada dasarnya tujuan umat Buddha adalah NIBBANA
Bukan pendirian Sangha2 yg memicu sebuah perdebatan panjang...
Kemudian daripada itu apakah seorang yg bertekad menjadi seorg "Bhikkhuni"
Terus memperjuangkan eksis kembalinya sangha "Bhikkhuni" yg sudah runtuh,bisa dikatakan seorang Bhikkuni sejati?
Kenapa harus melekat pada sebuah "label"?
Lebih baik dalami batin masing2 sendiri tanpa menuai perdebatan2 yg berkepanjangan antara pro dan kontra...
Itu tidak akan habis2nya selagi yg berbicara adalah "pikiran"
Alangkah baiknya jika kita menerima semua keputusan yg ada berdasarkan musyawarah yg telah sah(Bukan karena "egoisme","Takut tersainggi" ,dsbnya)

_/\_

Salam,
Riky

Permasalahannya sangatlah sederhana saudaraku, yaitu "Perbedaan Gender".
Inti dari permasalahan ini, buat saya, adalah diskriminasi gender-nya. Iya, maklum saja saya hanya seorang manusia biasa yg kebijaksanaannya cukup terbatas.

Saya tidak peduli dengan ada atau tidaknya Sangha Bhikkhuni. Dulu sebelum terbentuknya Sangha Bhikkhuni, kita (termasuk saya) tidak pernah mempermasalahkan masalah ini. Namun yang membuat saya kesal adalah penolakan keras dari anggota Sangha yang menolak terbentuknya Sangha Bhikkhuni. Saya jadi bertanya-tanya kenapa harus menolak dengan sedemikian kerasnya... (saya sedikit telah mengerti alasannya)

Ada begitu banyak "Perbedaan Gender" di dalam buddhisme, cthnya:
- Wanita tdk blh dekat2 bhante
- Wanita tdk blh berada di satu ruangan yg sama dgn bhante jika hanya berdua
- Sila Bhikkhuni lbh bnyk drpd sila Bhikkhu
- Bhikkhuni senior harus bernamaskara kepada seorg Bhikkhu yang walaupun baru ditabhiskan 1 menit
- Maha Pajapati Gotami memohon sampai 3 x kepada Sang Buddha, utk ditabhiskan sebagai seorg Bhikkhuni

Semua cth yg sy tls diatas, tidak perlu dijwb & tdk perlu dibhs... Krn sy sdh tau jwban, namun yg disesalkan adalah "Mengapa harus ada perbedaan?" & "Mengapa harus dibedakan?"

- I'm only human -
Buddhist newsletter

Offline sarita

  • Teman
  • **
  • Posts: 50
  • Reputasi: 2
  • Gender: Female
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #21 on: 09 June 2008, 03:11:51 PM »
hmmm...
jadi bingung?
jadi bhikhuni theravada tuh ada ato ngga?
ato cuman sanghanya doank yg belum ada?
truz kalau di mahayana, gmn?

Offline Edward

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.968
  • Reputasi: 85
  • Gender: Male
  • Akulah yang memulai penderitaan ini.....
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #22 on: 09 June 2008, 03:24:40 PM »
Di Mahayana sangha bhikkuni masih ada dan masih bisa ditelusuri sejarah penahbisannya..
Kalau theravada sempat punah karena dulu sempat dibasmi pada saat perang d India.
Kalau jawaban yang laen, silahkan teman2 memberi jawaban yang lebih jelas...
“Hanya dengan kesabaran aku dapat menyelamatkan mereka....."

Offline nyanadhana

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.903
  • Reputasi: 77
  • Gender: Male
  • Kebenaran melampaui batas persepsi agama...
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #23 on: 09 June 2008, 03:28:35 PM »
Theravada, Sangha bhikkuni terputus kalo mau dikembalikan perlu izin Buddha. yang ada hanyalah silacarini memakai jubah putih.

Mahayana, ada Sangha bhikkuni.
Sadhana is nothing but where a disciplined one, the love, talks to one’s own soul. It is nothing but where one cleans his own mind.

Offline williamhalim

  • Sebelumnya: willibordus
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.869
  • Reputasi: 134
  • Gender: Male
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #24 on: 09 June 2008, 05:02:07 PM »
Saya jadi bertanya-tanya kenapa harus menolak dengan sedemikian kerasnya... (saya sedikit telah mengerti alasannya)

Ada begitu banyak "Perbedaan Gender" di dalam buddhisme, cthnya:
- Wanita tdk blh dekat2 bhante[/color]
- Wanita tdk blh berada di satu ruangan yg sama dgn bhante jika hanya berdua
- Sila Bhikkhuni lbh bnyk drpd sila Bhikkhu
- Bhikkhuni senior harus bernamaskara kepada seorg Bhikkhu yang walaupun baru ditabhiskan 1 menit
- Maha Pajapati Gotami memohon sampai 3 x kepada Sang Buddha, utk ditabhiskan sebagai seorg Bhikkhuni

Semua cth yg sy tls diatas, tidak perlu dijwb & tdk perlu dibhs... Krn sy sdh tau jwban, namun yg disesalkan adalah "Mengapa harus ada perbedaan?" & "Mengapa harus dibedakan?"

- Wanita tdk blh dekat2 bhante
- Wanita tdk blh berada di satu ruangan yg sama dgn bhante jika hanya berdua


IMO, bukanlah perbedaan gender.
Kita tau dong apa resikonya jika laki2 diizinkan berduaan dengan wanita di dalam kamar?
Apalagi bagi orang2 yg berniat menempuh jalan kesucian, berlainan jenis di dalam kamar harus dihindari, juga berdekatan dan bercanda ria bebas antara pria dan wanita.

- Sila Bhikkhuni lbh bnyk drpd sila Bhikkhu
- Maha Pajapati Gotami memohon sampai 3 x kepada Sang Buddha, utk ditabhiskan sebagai seorg Bhikkhuni


Ini juga bukan perbedaan gender.
Sang Buddha pada sat itu mempunyai pertimbangan sendiri, terutama kaum wanita saat itu mempunyai posisi lebih sulit dibanding kaum pria (sistem adat di India, harus melayani suami, menjaga anak, dsbnya), juga karena para Bhikkhu hidup di hutan rimba sehingga wanita akan rentan tindakan asusila. Itulah sebabnya banyak sila tambahan untuk mengatasi hal2 demikian.

- Bhikkhuni senior harus bernamaskara kepada seorg Bhikkhu yang walaupun baru ditabhiskan 1 menit

kalo yg ini memang berbau 'perbedaan gender' dan sy nggak paham dasar logikanya apa.....

::
« Last Edit: 09 June 2008, 05:04:00 PM by willibordus »
Walaupun seseorang dapat menaklukkan beribu-ribu musuh dalam beribu kali pertempuran, namun sesungguhnya penakluk terbesar adalah orang yang dapat menaklukkan dirinya sendiri (Dhammapada 103)

Offline Riky_dave

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.229
  • Reputasi: -14
  • Gender: Male
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #25 on: 10 June 2008, 06:32:02 PM »
[at]willi
Setuju
Silakan ditanggapi pernyataan willi
_/\_

Salam,
Riky
Langkah pertama adalah langkah yg terakhir...

Offline Mr. Wei

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.074
  • Reputasi: 99
  • Gender: Male
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #26 on: 10 June 2008, 06:39:35 PM »
_/\_

Offline markosprawira

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.449
  • Reputasi: 155
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #27 on: 12 June 2008, 05:15:09 PM »
mau urun sharing :

bagi saya yang terpenting, adalah azas kemanfaatan.

Jika memang dengan adanya sangha bhikkhuni, bisa memberikan manfaat yang lebih banyak kepada perkembangan buddha dhamma, berarti itu adalah sesuatu yang baik dan sesuatu yang baik haruslah didukung

sebenarnya perdebatan mengenai ini sudah berlangsung lama (di salah satu milis saja, sudah pernah sekitar 2 - 3 tahun yang lalu), namun ternyata sampai sekarang masih "terasa hangat" yah....... he3.......

Offline Edward

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.968
  • Reputasi: 85
  • Gender: Male
  • Akulah yang memulai penderitaan ini.....
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #28 on: 12 June 2008, 08:16:09 PM »
Di sini rasanya masih dibilang hangat yg nyaman, soalnya kebanyakan setuju2 aj ada bhikkuni..
“Hanya dengan kesabaran aku dapat menyelamatkan mereka....."

Offline supiro

  • Bukan Tamu
  • *
  • Posts: 6
  • Reputasi: 0
Re: Bhikhuni Theravada????bagaimana tanggapan anda????
« Reply #29 on: 12 June 2008, 08:50:27 PM »
bhikkuni adalah pilar dhamma, maka ketika mereka dapat terwujud kembali itu adalah kemajuan terbesar. bangkit sangha bhikkhuni, tegakan kembali pilar yang pernah roboh.
masalah sangha yang t idak menerima keberadaan sangha bhikhuni hanya setigkat gengsi ajach kali ....... sebab bila kita melihat sejarah maka dahulu yang mentasbihkan sangha bhksuni (mahayana)adalah sanghanimita dari teravhada, jadi pelanggaran vinaya yang manayang akan terjadi bila kita benar-benar mau melihat sejarah..........?

 

anything