//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: tentang reinkarnasi..  (Read 26336 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline aquaphx

  • Bukan Tamu
  • *
  • Posts: 10
  • Reputasi: 1
Re: tentang reinkarnasi..
« Reply #30 on: 16 January 2010, 01:57:21 AM »
thanks teman2 atas balasan2nya, ga nyangka byk yg reply ^^

saya coba simpulkan ya, mohon dikoreksi ya klo salah.
berarti hukum karma dan kemelekatan berhubungan dgn hukum rebirth ya.
Quote
Di dalam keseharian kita bisa menjumpai berbagai macam manusia, tak peduli diantara sahabat-handai taulan, diantara teman sekelas, diantara teman sekantor, diantara guru-murid, ada orang yang sangat bersahabat dengan kita, juga ada orang yang barangkali tidak terlalu baik dengan kita. Bisa jadi ia seseorang tak dikenal yang di dalam ketidak-sengajaan telah membantu kerunyaman Anda. Bisa jadi di suatu tempat uang kita ditipu orang. Semuanya ini, menggunakan mata bijak dari reinkarnasi, semuanya ada sebab-akibatnya.
seperti kemelekatan thd seseorang bisa mempengaruhi apakah 2 orang bisa bertemu kembali di kehidupan yg akan datang.
kalo boleh saya nanya lagi, apa boleh diasumsikan bahwa 80% orang yang kita temui di kehidupan skrg mgkn pernah kita temui di kehidupan lampau, dan 20% adalah orang baru ?
dan saya pernah melihat sekilas video tibetan book of the dead, dimana ada proses kita melayang layang mencari janin agar kita bisa terlahir kembali, apa janin yang kita masuki itu bisa kita pilih2 atau random ?

lalu dari artikel2 sblmnya, apa berarti selang waktu rebirth itu tidak jelas ya. sebab dari artikel2 tsb ada yg dari abad 12 lalu ke abad 19. ada juga yang baru 2 tahun bisa terlahir kembali. apa random gitu ya, atau ada waktu rata ratanya ya?

oiya yang saudari Metta itu saya pernah lihat sekilas saja waktu itu ia ada ikut seminar di vihara vajrayana medit bersama Dewi lestari.
kalau yang kehidupan dewa, kyknya pernah denger2 sekilas kalau di kehidupan dewa tidak perlu makan/minum dan tidak perlu buang air kecil/besar. (tp ini cm pernah denger, ga tau sumbernya dr mana dan terpercaya atau tidak lho).


Offline andry

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.117
  • Reputasi: 128
Re: tentang reinkarnasi..
« Reply #31 on: 16 January 2010, 02:23:22 AM »
[at] andry
jadi apa manfaat terbesar yg bisa loe ambil??
Share donk ....

udah tau kehidupan lampau loe apa??
Humm..
kalau yg gw dapet gini brow,
kita tuh tau (secara teori/intelek) bahwa tubuh ini pancakhanda, bahwa saia yg sekarang ini terdiri atas kumpulan2 dari khanda. (nah ini secara pikiran dan intelek)
Tapi secara batin??
Mengenai kehidupan lamapau jadi apa,

*maaf, saia tidak dapat membabarkannya
Samma Vayama

Offline an_atta

  • Sebelumnya: Titin
  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 108
  • Reputasi: 15
  • Gender: Female
Re: tentang reinkarnasi..
« Reply #32 on: 16 January 2010, 08:49:24 AM »
seperti pertanyaan saya pada thread sebelah:

kenapa semua kisah reinkarnasi melalui hypnosys selalu menceritakan mengenai kehidupan lampau sebagai manusia, tidak pernah ada yg menceritakan kehidupan lampau di alam surga atau alam neraka.

padahal Saccasamyutta, Samyutta Nikaya mengatakan:

102 (1) Meninggal Dunia sebagai manusia

Sang Bhagava mengambil sedikit tanah dengan ujung kukunya dan berkata kepada para bhikkhu:

"Bagaimana menurut kalian, para bhikkhu, manakah yg lebih banyak: sedikit tanah di ujung kukuKu atau bumi ini?"

"Yang Mulia, bumi ini adalah lebih banyak. sedikit tanah yg Bhagava ambil di ujung kuku adalah tidak berarti dibandingkan bumi ini ..."

"Demikian pula, para bhikkhu, adalah sedikit makhluk-makhluk yg, ketika meninggal dunia sebagai manusia, terlahir kembali di antara manusia. tetapi adalah jauh lebih banyak makhluk-makhluk yang, ketika meninggal dunia sebagai manusia, terlahir kembali di neraka ... alam binatang ... alam setan. karena alasan apakah? karena, para bhikkhu, mereka belum melihat Empat Kebenaran Mulia ...



Namo Buddhaya Sdr Indra, sekitar 2 bln yg lalu ada seorang hypnotherapist yg mengadakan seminar past life regression di sebuah vihara, yang kebetulan pd wkt itu saya hadiri, dalam sesi regresinya terhadap 5 orang yg dihypnosis, ada satu org yg mengatakan kehidupan lampaunya sbg dewa di angkasa, kalau dia (yg saat itu sbg dewa) mendengar ada yg membaca paritta di sebuah vihara, maka dia akan masuk ke vihara itu dan ikut juga membacakan paritta bersama manusia2 lainnya.

_/\_

bisakah dipostingkan kisah lengkapnya, supaya kita bisa mengetahui lebih jelas bagaimana kehidupan di alam dewa itu, bagaimana cara mereka makan, berkomunikasi, dll

Hanya ditanyakan bagaimana cara mereka (dewa2 tsb) makan oleh hypnotheraphist nya, dia berkata kalau para dewa merasa mau makan, langsung ada makanannya. Dan rajin membaca paritta itu yg menyebabkan dia bisa terlahir sbg manusia sekarang ini. Tidak dijelaskan bgmn cara mereka berkomunikasi, karena seminar itu tidak berlangsung terlalu lama, hanya sekitar 3 jam-an sudah termasuk pembacaan paritta utk pembukaan kebaktian, perkenalan dgn hypnotherapistnya, penjelasan mengenai apa itu past Life Regression dan proses penyeleksian siapa saja 5 org yg akan dihypnosis itu. Diseleksi maksudnya dipilih dl siapa2 saja yg mudah utk dihypnosis, saya rasa utk mempersingkat waktu seminar tsb. Orang2 yg terpilih utk dihypnosis tsb ada beberapa yg saya tahu kalau mereka adalah umat vihara tsb.

dan saya pernah membaca juga kalau tidak salah ingat di buku karangan hypnotherapist yg saya sebutkan tadi, ada kliennya yg ketika di regresi hanya melihat tanah dan benda2 mati saja. tidak disebutkan lebih lanjut lagi apakah di siklus kehidupan itu klien tsb lahir sbg hewan atau bukan.

tanpa bermaksud utk promosi, ini web hypnotherapistnya: http://nathaliainstitute.com/
dan vihara yg beberapa waktu lalu dia kunjungi utk memberikan seminar past life regression namanya Dharma Jaya Toasebio di depan sekolah Ricci dekat Pancoran, Glodok.

Offline exam

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 533
  • Reputasi: 9
Re: tentang reinkarnasi..
« Reply #33 on: 16 January 2010, 09:27:06 AM »
naaah, ... kalo tidak tau
untuk apa kita bercermin lagi ......
nanti juga semua jawaban " kita tidak tau"  ;D

Jadi untuk apa mengetahui masa lampau .... kita tidak akan tau sumber dari masalh tersebut
dan bekerjanya kamma juga saling terkait yg kita tidak akan mampu mengurai sedemikian detial  ;) ......

Gw dulu juga sama berpikir seperti loe,.... jadi apa yg loe pikirikan kira2 gw bisa tangkap ....
sampe2 dalam retreat gw menginginkan punya kemampuan melihat masa lampau ....
tapi gw sadar ..... akhirnya ini adalah hambatan ....
dan gw kedepan tidak ada keinginan lagi melihat masa lampau .....

 _/\_
bagi si saia seh ada manpaatnye brow...
jadi bener2 tau, bahwa gue sekrang ini bukan gue..
bahwa mother gw skrang ini bukan mother gw
n know bahwa all family gue ini bukan family gue..

dapet insight larrr

Bijak sekali

Offline CHANGE

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 598
  • Reputasi: 63
Re: tentang reinkarnasi..
« Reply #34 on: 16 January 2010, 11:31:30 AM »
aduh... jadi lupa
tadi gw mo jawab apaan ke CHANGE :hammer:

um... lebih kurang tulisan2x dipada artikel2x tersebut seperti "kesaksian kesaksian"
entah lah... saya tidak mencoba double-check case-case yang anda coba sajikan diatas...

akan tetapi... sering terjadi... google berkata berbeda...


Bro Kemenyen, sekedar sharing pandangan pribadi saja. :)

Mungkin jika ada yang ingin mengatakan bahwa kesaksian-kesaksian ( testimony ) dari beberapa atau banyak artikel reinkarnasi atau tumimbal lahir atau kelahiran kembali bertujuan sebagai suatu strategi marketing, mungkin ada benarnya bagi sebagian besar umat.

Karena untuk percaya dan membuktikan hasil karya, tentu selalu menjadi pertanyaan besar bagi yang tidak percaya ( non Buddhis ) bahkan diperdebatkan. Karena yang kita bahas berdasarkan HASIL PEMBUKTIAN PENGALAMAN ORANG LAIN. Bagi yang percaya  tentu ini merupakan satu bentuk pengetahuan dan pengalaman yang memperkokoh keyakinan untuk menggali lebih dalam dengan mengalami sendiri ( karena percaya saja, saya rasa tidak tepat, Kalama Sutta ). Walaupun secara umum banyak kesaksian mengenai tumimbal lahir, tetapi itu tidak mewakili pengalaman diri sendiri melainkan pengalaman orang lain , maka saya berkesimpulan :

Berdasarkan kesimpulan dari artikel Buddhism yang saya baca, maka tumimbal lahir dapat dibuktikan dengan:

1. Banyak Artikel ilmiah mengenai pembuktian tumimbal lahir, dan penelitian ilmiah sangat gencar di dunia barat saat ini. Dan sangat banyak kasus.

2. Yang lagi ngetrend adalah hypnotherapy regressi kehidupan lalu yang berkembang pesat  di dunia pada saat ini, secara medis hal ini dapat diterima dan memberikan manfaat. Dan banyak ahli yang non Buddhis, sehingga mungkin karena tidak mempelajari Buddhism, maka arah sugesti tentu tidak pernah mengenai 31 alam, dan hanya sekitar alam manusia.

3. Melalui ahli kebathinan , dan orang yang menpunyai indera keenam.

4.Pembuktian berdasarkan PENGALAMAN DIRI SENDIRI melalui MEDITASI.

Kesimpulan :

No.1 dan No. 2 walaupun secara ilmiah telah banyak terbukti dan banyak kasus, tetapi ini berdasarkan kasus pengalaman orang lain, sehingga akan diperdebatkan oleh orang yang tidak percaya ( non Buddhis ). Kecuali diri sendiri secara RELA menjadi objek penelitian melalui no. 2 yakni regressi, sehingga dengan mengalami sendiri, akan membuka bathin terhadap kebenaran tumimbal lahir.

No. 3 adalah sangat spekulatif, walaupun didunia banyak hal tersebut, tetapi orang tersebut akan membahayakan jika punya kepentingan negative yang tidak kita sadari, jika hanya percaya, tentu tidak bermanfaat.

No. 4 adalah PENGALAMAN DIRI SENDIRI berdasarkan praktek langsung yakni MEDITASI .Dan hal ini adalah yang paling objektif dan paling ilmiah didunia. Karena tidak mungkin berdebat dan berargumentasi dengan diri sendiri kecuali tidak waras. Artinya diri sendiri harus dan telah membuktikan, jangan hanya percaya.

 _/\_

Offline exam

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 533
  • Reputasi: 9
Re: tentang reinkarnasi..
« Reply #35 on: 16 January 2010, 11:49:53 AM »
[at] andry
jadi apa manfaat terbesar yg bisa loe ambil??
Share donk ....

udah tau kehidupan lampau loe apa??
Humm..
kalau yg gw dapet gini brow,
kita tuh tau (secara teori/intelek) bahwa tubuh ini pancakhanda, bahwa saia yg sekarang ini terdiri atas kumpulan2 dari khanda. (nah ini secara pikiran dan intelek)
Tapi secara batin??
Mengenai kehidupan lamapau jadi apa,

*maaf, saia tidak dapat membabarkannya

setuju

sekali lagi kembali pada diri masing-masing
kalau mau di manfaatkan, ya ada manfaatnya, selalu ada kalau mampu melihatnya
kalau di anggap tidak penting, ya tidak penting buat orang tsb
gampang kan ?

namanya orang beda pendapat

dua buddha yang duduk semeja aja mungkin bisa beda pendapat
gak selalu sama

Offline The Ronald

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.231
  • Reputasi: 89
  • Gender: Male
Re: tentang reinkarnasi..
« Reply #36 on: 16 January 2010, 11:54:48 AM »
swt.. 2 buddha dudk semeja..jelas tidak ada manfaatnya.. toh  memiliki pengetahuan sama, kebijakan yg sama pula... tidak ada yg menerima pengetahuan baru (salah satu di antara 2 buddha tsb), bahkan tidak ada diskusi :P, sudah pasti tidak ada perbedaan pendapat
...

Offline exam

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 533
  • Reputasi: 9
Re: tentang reinkarnasi..
« Reply #37 on: 16 January 2010, 11:58:10 AM »
swt.. 2 buddha dudk semeja..jelas tidak ada manfaatnya.. toh  memiliki pengetahuan sama, kebijakan yg sama pula... tidak ada yg menerima pengetahuan baru (salah satu di antara 2 buddha tsb), bahkan tidak ada diskusi :P, sudah pasti tidak ada perbedaan pendapat

nobody know, cuma perumpamaan, pusing amat
siapa yg bisa bilang semua buddha punya pengetahuan sama,kebijakan sama,tidak menerima pengetahuan baru
gak ada yang tau
« Last Edit: 16 January 2010, 12:11:36 PM by exam »

Offline The Ronald

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.231
  • Reputasi: 89
  • Gender: Male
Re: tentang reinkarnasi..
« Reply #38 on: 16 January 2010, 01:24:49 PM »
... aku bisa bilang demikian..
...

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: tentang reinkarnasi..
« Reply #39 on: 16 January 2010, 09:17:58 PM »
swt.. 2 buddha dudk semeja..jelas tidak ada manfaatnya.. toh  memiliki pengetahuan sama, kebijakan yg sama pula... tidak ada yg menerima pengetahuan baru (salah satu di antara 2 buddha tsb), bahkan tidak ada diskusi :P, sudah pasti tidak ada perbedaan pendapat
Anda pengetahuannya amat luas dan sangat bijaksana  :jempol:

 ;D ;)
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline Jerry

  • Sebelumnya xuvie
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.212
  • Reputasi: 124
  • Gender: Male
  • Suffering is optional.. Pain is inevitable..
Re: tentang reinkarnasi..
« Reply #40 on: 17 January 2010, 07:06:36 AM »
Yg udah jelas tidak mungkin 2 orang Buddha duduk semeja bersama!
appamadena sampadetha

 

anything