//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: masihkah kita dapat bertemu ?  (Read 6337 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline albert

  • Bukan Tamu
  • *
  • Posts: 9
  • Reputasi: 2
Re: masihkah kita dapat bertemu ?
« Reply #15 on: 06 February 2010, 08:11:29 PM »
Maaf , perlu saya jelaskan lagi maksud pertanyaan saya, apa yang yang perlu saya lakukan sebaggai prioritas saya dalam hidup ini supaya pada kehidupan yang akan datang masih dapat bertemu dengan ajaran Sang Buddha, bukan supaya dikehidupan akan datang bisa jadi kaya, sukses, dan sebagainya, soalnya terlambat mengenal ajaran Sang Buddha, kenalnya sudah umur 45 tahun.

Offline maya devi

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 159
  • Reputasi: 16
Re: masihkah kita dapat bertemu ?
« Reply #16 on: 06 February 2010, 08:17:25 PM »
 :)
bertekad setiap hari, semoga berkat kekuatan kebajikan yg sy lakukan smoga dikehidupan2 selanjutnya sy selalu bertemu dg buddha dhamma.

 ;D

Offline andry

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.117
  • Reputasi: 128
Re: masihkah kita dapat bertemu ?
« Reply #17 on: 06 February 2010, 09:15:31 PM »
Maaf , perlu saya jelaskan lagi maksud pertanyaan saya, apa yang yang perlu saya lakukan sebaggai prioritas saya dalam hidup ini supaya pada kehidupan yang akan datang masih dapat bertemu dengan ajaran Sang Buddha, bukan supaya dikehidupan akan datang bisa jadi kaya, sukses, dan sebagainya, soalnya terlambat mengenal ajaran Sang Buddha, kenalnya sudah umur 45 tahun.

banyak berbuat baik
berhenti buat jahat
sucikan hati dan pikiran.
Samma Vayama

Offline williamhalim

  • Sebelumnya: willibordus
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.869
  • Reputasi: 134
  • Gender: Male
Re: masihkah kita dapat bertemu ?
« Reply #18 on: 07 February 2010, 08:46:11 AM »
Bro Albert,

bagi kita, ajaran Buddha ibarat permata, harta karun yg sungguh berharga.
dengan mengetahui dan mempraktikkan ajaran ini, sedikit banyak kita dapat mulai menerima kenyataan hidup dan mengurangi kegelisahan dan ketamakan kita. ajaran ini menjadikan hidup kita lebih berarti dibanding sebelumnya.

kita kuatir, di kehidupan nanti apakah masih dapat bertemu dengan ajaran ini atau tidak.
kita kuatir seandainya kita tidak dapat bertemu dengan Ajaran ini lagi di masa depan, kehidupan kita tidak akan ada pegangan.

Namun, seperti yg sudah dijelaskan oleh teman2 DC'rs semua, pada intinya, praktikan sajalah Ajaran Buddha di kehidupan ini, jangan risaukan masa depan. Dengan merisaukan apakah nanti kita masih dapat bertemu 3 Permata atau tidak, artinya kita telah merisaukan masa yg akan datang. kenyataannya, pada saat itu kita telah 'lengah' dengan SATI kita, kita 'lengah' dengan keberadaan 'saat ini' kita. pikiran kita mengambil objek masa depan.

repeat kata orang bijak:
"konsentrasilah pada pikiran dan tindakan saat ini, perdalam pengetahuan akan Ajaran, konsentrasi pada praktik, maka masa depan akan terbentuk dengan sendirinya".



::
Walaupun seseorang dapat menaklukkan beribu-ribu musuh dalam beribu kali pertempuran, namun sesungguhnya penakluk terbesar adalah orang yang dapat menaklukkan dirinya sendiri (Dhammapada 103)

Offline hengki

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 741
  • Reputasi: 49
Re: masihkah kita dapat bertemu ?
« Reply #19 on: 07 February 2010, 10:31:10 AM »
Yg saya praktekkan selama ini adalah setiap habis Berbuat Kebajikan seperti Liam Keng, Meditasi, Berdana, dll, saya Beraditana atau Bertekad "Semoga dgn kekuatan Kebajikan yg saya lakukan misal Liam Keng, semoga Jodoh saya dgn Buddha Dhamma semakin bertambah kuat, di samping itu saya juga membagi-bagikan Vcd dan Buku2 Dhamma agar semakin banyak orang yg Berjodoh dgn Buddha Dhamma karena seperti telah kita semua ketahui bahwa sangat tidak mudah utk Berjodoh dgn Buddha Dhamma apalagi Percaya, Mempraktekkannya dan Menyebarkan Dhamma. Jadi kita membantu org agar mereka yg belum Mengerti Dhamma bisa Berjodoh dng Dhamma.
Jangan merasa terlambat utk Belajar dan Praktek Dhamma. Saya juga sudah tua koq :)
Semoga bermanfaat
Berbuat Baik dan Melatih Diri sebaiknya dilakukan sedari muda. Jangan menunggu sudah bungkuk, pikun, mata rabun, jalan pakai tongkat baru mau Berbuat Baik dan Melatih Diri

Offline stephen chow

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.055
  • Reputasi: 37
  • Gender: Male
Re: masihkah kita dapat bertemu ?
« Reply #20 on: 07 February 2010, 11:33:50 AM »
Caranya sangat mudah kalau kamu sendiri benar2 sungguh2 ingin berjodoh dengan ajaran Buddha pada kehidupan yg akan datang.. Jangan cuma KTP saja agama Buddha.. "Jalani kehidupan yg sekarang sesuai dgn ajaran Buddha"
Menjadi Baik adalah moralitas sejati..
Berbuat Baik adalah mungkin sekadar jalan menuju tujuan..
Y.M. Dr. H. Saddhatissa..

 

anything