//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya  (Read 18113 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline Lily W

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 5.119
  • Reputasi: 241
  • Gender: Female
Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« on: 01 April 2009, 04:20:52 PM »
No. 333  AVASIKADHAMMA 5 (5 harta mulia kepunyaan Kepala Vihara (Bhikkhu) atau sangha nayaka, yaitu :
 
1. Silava :  Mempunyai kesucian sila, melaksanakan vinaya/sila secara tekun dlm kehidupan sehari2
2. Bahusuta : Berpengetahuan, mempunyai pengertian dhamma vinaya secara baik
3. Kalyanavaca : berbicara lemah lembut, mengenal cara bicara & berbincang2 & menghasilkan kebaikan
4. Jhanalabhi : Berusaha melatih diri melaksanakan samatha bhavana sehingga memperoleh jhana
5. Anasava-cetovimutti-pannavimutti : Berusaha mencapai cetovimutti & pannavimutti atau arahat

(Anguttaranikaya III 262)

No. 455  METHUNASANYOGA 7 ( 7 macam bayangan nafsu ) yaitu :

Ada beberapa pertapa atau bhikkhu yg meskipun mempraktekkan hidup suci, tidak pernah  mengadakan suatu hubungan sex dengan seorang wanita, masih bersenang-senang, menikmati dan asyik di dalam beberapa dari tujuh praktek2 berikut, yg disebut bayangan-bayangan nafsu :
1. Mereka bergembira dengan dibelai-belai, dirawat, dimandikan dan dipijat oleh para wanita-wanita asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian
2. Dalam beberapa hal mungkin tidak demikian, tetapi mereka masih senang tertawa-tawa dan bersenda gurau dengan para wanita - merasa asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian.
3. Dalam beberapa hal mungkin tidak demikian, tetapi mereka masih senang menatap dalam-dalam ke arah mata para wanita - mereka asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian.
4. Dalam beberapa hal mungkin tidak demikian, tetapi mereka masih senang mendengarkan suara-suara para wanita yg sedang bercakap-cakap, menyanyi, tertawa atau menanggis di sebelah laur dinding (kamarnya) - merasa asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian
5. Dalam beberapa hal mungkin tidak demikian, tetapi mereka masih senang mengingat kembali apa yg mereka biasa ucapkan, dan tertawakan dengan para wanita - merasa asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian.
6. Dalam beberapa hal mungkin tidak demikian, tetapi mereka masih senang melihat para umat awam, tua dan muda, yg menikmati kesenangan-kesenangan indria - merasa asyik di dlm perbuatan2 demikian
7. Dalam beberapa hal mungkin tidak demikian, tetapi mereka masih menjalankan kehidupan suci dengan harapan untuk dilahirkan kembali di dalam alam-alam ke devaan, dan merasa asyik di dlm perbuatan2 demikian.

Kehidupan suci dari para Bhikkhu atau para petapa yg demikian pasti akan cepat berakhir, terhenti, ternoda, tercela. Kehidupan sucinya menjadi tergoda dan dirusakkan dengan bayangan-bayangan nafsu ini, ia tidak mempunyai harapan untuk dapat membebaskan dirinya dari penderitaan.

(Anguttaranikaya IV 54)

No. 538  THERA DHAMMA 10 ( 10 macam dhamma kepunyaan Bhikkhu Thera/bhiksu Sthavira yg wajib dilaksanakan dalam kehidupannya sehari-hari) yaitu :

1. Thero Rattannu : Bhikkhu/bhiksu tua, telah sepuluh tahun menjalankan hidup kebhikkhuan, banyak pengalaman dan perlu mawas diri
2. Silava : Patuh dengan sila untuk mengendalikan sad indera
3. Bahussuto : banyak mempelajari Dhamma Vinaya
4. Svagatapatimokkho : mengetahui secara baik tentang patimokkha
5. Adhikaranasamuppadavupasamakusalo : Pandai menjawab seketika pertanyaan yg timbul
6. Dhammakamo : senang dengan pengetahuan, senang dengan kebenaran, pandai menjadi pendengar dan berbicara menimbulkan kesenangan hati bagi pendengar, senang berbincang2 dhamma vinaya
7. Santuttho : merasa puas hati dengan empat macam keperluan (paccaya 4) yg di peroleh
8. Pasadiko : kemana pergi dan dimana sampai mempunyai tingkah perangai yg simpati dan disenangi orang
9. Jhanalabhi : wajib memiliki Rupajhana 4 dalam kehidupan sekarang ini.
10. Anasavacetovimuttipannavimutti : Wajib mencapai ceto vimutti dan Panna Vimutti sehinga terbebas dari asava (kekotoran batin).
Keterangan :
Nomor 10 di atas, yaitu :
1. Ceto Vimutti : kebebasan melalui kekuatan batin. Dimaksudkan arahat yg memiliki Vijja 3 dan abhinna 6. disebut Samathayanika Arahatta
2. Panna Vimutti : Kebebasan melalui kekuatan kebijaksanaan. Diamksudkan Arahat hanya mencapai kebebasan dari cengkeraman kilesa (kekotoran batin) saja, tanpa mencapai suatu hasil sampingan apapun. di sebut Sukkhavipassaka Arahatta.
Menurut Atthakatha :
1. Ceto Vimutti adalah Phalasamadhi atau Arahatta-Phalasamadhi atau Arahattaphalacitta
2. Panna Vimutti adalah Phalanana atau phalapanna atau Arahattaphalanana atau Arahattaphalapanna.

(Anguttaranikaya V 201)

Sumber : Kamus Umum Buddha Dhamma (Panjika)

 _/\_ :lotus:


~ Kakek Guru : "Pikiran adalah Raja Kehidupan"... bahagia dan derita berasal dari Pikiran.
~ Mak Kebo (film BABE) : The Only way you'll find happiness is to accept that the way things are. Is the way things are

Offline bond

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.666
  • Reputasi: 189
  • Buddhang Saranam Gacchami...
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #1 on: 02 April 2009, 11:51:28 AM »
Bagus mam, bisa jadi bahan renungan   :jempol:
Natthi me saranam annam, Buddho me saranam varam, Etena saccavajjena, Sotthi te hotu sabbada

Offline marcedes

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.528
  • Reputasi: 70
  • Gender: Male
  • May All Being Happinesssssssss
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #2 on: 05 April 2009, 10:47:49 PM »
_/\_

5. Adhikaranasamuppadavupasamakusalo : Pandai menjawab seketika pertanyaan yg timbul

ini memang wajib
Ada penderitaan,tetapi tidak ada yang menderita
Ada jalan tetapi tidak ada yang menempuhnya
Ada Nibbana tetapi tidak ada yang mencapainya.

TALK LESS DO MOREEEEEE !!!

Offline markosprawira

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.449
  • Reputasi: 155
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #3 on: 06 April 2009, 08:47:17 AM »
_/\_

5. Adhikaranasamuppadavupasamakusalo : Pandai menjawab seketika pertanyaan yg timbul

ini memang wajib

Bisa karena biasa bro......

Offline sumana

  • Teman
  • **
  • Posts: 98
  • Reputasi: 5
  • Gender: Male
  • Limit by yourself
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #4 on: 08 September 2009, 08:58:30 PM »
_/\_

5. Adhikaranasamuppadavupasamakusalo : Pandai menjawab seketika pertanyaan yg timbul

ini memang wajib

Bisa karena biasa bro......

bisa bukan hanya karena biasa bro, tetapi inilah dhamma sejati. 
Kelahiran telah terjadi, sukha dan dukha silih berganti. Kehidupan tidak kekal, menggapai pembebasan terakhir (nibbana).

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #5 on: 08 September 2009, 09:23:07 PM »
Keren nieee, ci .....  :jempol:
kalo bisa di taro di vihara2 .... lebih mantap  _/\_
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline Lily W

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 5.119
  • Reputasi: 241
  • Gender: Female
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #6 on: 08 September 2009, 10:19:13 PM »
Keren nieee, ci .....  :jempol:
kalo bisa di taro di vihara2 .... lebih mantap  _/\_

Nah... selanjutnya kesempatan buat Bro Virya u/berbuat baik...coba Bro Virya print artikel itu dan taro di vihara2.... keren euy...:jempol:

_/\_ :lotus:
~ Kakek Guru : "Pikiran adalah Raja Kehidupan"... bahagia dan derita berasal dari Pikiran.
~ Mak Kebo (film BABE) : The Only way you'll find happiness is to accept that the way things are. Is the way things are

Offline adi lim

  • Sebelumnya: adiharto
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.993
  • Reputasi: 108
  • Gender: Male
  • Sabbe Satta Bhavantu Sukhitatta
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #7 on: 09 September 2009, 05:04:56 AM »
Bagus  tuh ! :jempol:

 _/\_
Seringlah PancaKhanda direnungkan sebagai Ini Bukan MILIKKU, Ini Bukan AKU, Ini Bukan DIRIKU, bermanfaat mengurangi keSERAKAHan, mengurangi keSOMBONGan, Semoga dapat menjauhi Pandangan SALAH.

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #8 on: 09 September 2009, 07:49:56 AM »
Quote
1. Mereka bergembira dengan dibelai-belai, dirawat, dimandikan dan dipijat oleh para wanita-wanita asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian

Mereka itu siapa? dan apakah boleh dipijat oleh wanita2 ?

maksudnya gimana? (tapi itu tidak sebut wanita 5thn atau wanita dewasa lho)!

mohon masukannya

 ;D
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline markosprawira

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.449
  • Reputasi: 155
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #9 on: 09 September 2009, 08:22:12 AM »
No. 455  METHUNASANYOGA 7 ( 7 macam bayangan nafsu ) yaitu :

Ada beberapa pertapa atau bhikkhu yg meskipun mempraktekkan hidup suci, tidak pernah  mengadakan suatu hubungan sex dengan seorang wanita, masih bersenang-senang, menikmati dan asyik di dalam beberapa dari tujuh praktek2 berikut, yg disebut bayangan-bayangan nafsu :

2. Dalam beberapa hal mungkin tidak demikian, tetapi mereka masih senang tertawa-tawa dan bersenda gurau dengan para wanita - merasa asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian.

3. Dalam beberapa hal mungkin tidak demikian, tetapi mereka masih senang menatap dalam-dalam ke arah mata para wanita - mereka asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian.

4. Dalam beberapa hal mungkin tidak demikian, tetapi mereka masih senang mendengarkan suara-suara para wanita yg sedang bercakap-cakap, menyanyi, tertawa atau menanggis di sebelah laur dinding (kamarnya) - merasa asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian

5. Dalam beberapa hal mungkin tidak demikian, tetapi mereka masih senang mengingat kembali apa yg mereka biasa ucapkan, dan tertawakan dengan para wanita - merasa asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian.

Kehidupan suci dari para Bhikkhu atau para petapa yg demikian pasti akan cepat berakhir, terhenti, ternoda, tercela. Kehidupan sucinya menjadi tergoda dan dirusakkan dengan bayangan-bayangan nafsu ini, ia tidak mempunyai harapan untuk dapat membebaskan dirinya dari penderitaan.

(Anguttaranikaya IV 54)


Sumber : Kamus Umum Buddha Dhamma (Panjika)

 _/\_ :lotus:




kalo dalam masa saat ini, sering terjadi dengan komunikasi via telepon seluler.......  :whistle:

Offline markosprawira

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.449
  • Reputasi: 155
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #10 on: 09 September 2009, 08:24:24 AM »
Quote
1. Mereka bergembira dengan dibelai-belai, dirawat, dimandikan dan dipijat oleh para wanita-wanita asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian

Mereka itu siapa? dan apakah boleh dipijat oleh wanita2 ?

maksudnya gimana? (tapi itu tidak sebut wanita 5thn atau wanita dewasa lho)!

mohon masukannya

 ;D

itu bhikkhu nyeleneh bro......... yang seneng ke panti pijet, menikmati kesenangan bersama lawan jenis, dsbnya.......

makanya ada warning-nya khan :

Quote
Kehidupan suci dari para Bhikkhu atau para petapa yg demikian pasti akan cepat berakhir, terhenti, ternoda, tercela.

Kehidupan sucinya menjadi tergoda dan dirusakkan dengan bayangan-bayangan nafsu ini, ia tidak mempunyai harapan untuk dapat membebaskan dirinya dari penderitaan

Offline markosprawira

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.449
  • Reputasi: 155
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #11 on: 09 September 2009, 08:27:23 AM »
_/\_

5. Adhikaranasamuppadavupasamakusalo : Pandai menjawab seketika pertanyaan yg timbul

ini memang wajib

Bisa karena biasa bro......

bisa bukan hanya karena biasa bro, tetapi inilah dhamma sejati. 

biasa disini maksudnya karena dia sudah tahu berdasarkan prakteknya secara batin...... sama seperti fisikawan yang tangkas jika ditanya tentang bidangnya

Offline HokBen

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.525
  • Reputasi: 100
  • Gender: Male
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #12 on: 09 September 2009, 09:17:09 AM »
point yang ini:
2. Dalam beberapa hal mungkin tidak demikian, tetapi mereka masih senang tertawa-tawa dan bersenda gurau dengan para wanita - merasa asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian.

berarti seorang Anggota Sangha itu pun sebenarnya tidak dianjurkan untuk ngumpul2 sama cewek2 trus ngobrol becanda2 kayak ama temen gitu yah?

Offline Lily W

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 5.119
  • Reputasi: 241
  • Gender: Female
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #13 on: 09 September 2009, 11:49:59 AM »
point yang ini:
2. Dalam beberapa hal mungkin tidak demikian, tetapi mereka masih senang tertawa-tawa dan bersenda gurau dengan para wanita - merasa asyik di dalam perbuatan-perbuatan demikian.

berarti seorang Anggota Sangha itu pun sebenarnya tidak dianjurkan untuk ngumpul2 sama cewek2 trus ngobrol becanda2 kayak ama temen gitu yah?

Yup... Anggota Sangha kan berlatih untuk meninggalkan keduniawian...
makanya di thailand (cmiiw) kalo mau berkonsultasi sama anggota sangha biasanya ada pake pembatas (kipas/kain). cmiiw...

_/\_ :lotus:
~ Kakek Guru : "Pikiran adalah Raja Kehidupan"... bahagia dan derita berasal dari Pikiran.
~ Mak Kebo (film BABE) : The Only way you'll find happiness is to accept that the way things are. Is the way things are

Offline HokBen

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.525
  • Reputasi: 100
  • Gender: Male
Re: Bhikkhu yg wajib melaksanakannya
« Reply #14 on: 09 September 2009, 12:02:08 PM »
Yup... Anggota Sangha kan berlatih untuk meninggalkan keduniawian...
makanya di thailand (cmiiw) kalo mau berkonsultasi sama anggota sangha biasanya ada pake pembatas (kipas/kain). cmiiw...

_/\_ :lotus:

beda ama disini yah, masih bisa terlihat Anggota Sangha yang ngobrol asik2 aja ama cewek2 muda mudi vihara..
gimana baiknya kalo kita liat gini? Biarin aja kali yah...

 

anything