//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: game bahasa Pali  (Read 123247 times)

0 Members and 3 Guests are viewing this topic.

Offline bluppy

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.163
  • Reputasi: 65
  • Gender: Female
Re: game bahasa Pali
« Reply #75 on: 21 April 2011, 09:47:52 PM »
taking a wild guess   

Bhū = tanah, alis mata
latā = menjalar, memanjat
jadi Bhūlatā = tumbuhan yang menjalar di tanah?  ???
                    = alis mata terangkat?
sorry kalau jawabannya aneh nig....abis tebak2an

bali?


Offline pannadevi

  • Samaneri
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.960
  • Reputasi: 103
  • Gender: Female
Re: game bahasa Pali
« Reply #76 on: 21 April 2011, 09:49:44 PM »
100 kalpa from now, a leader will arise. He will be a winner named Padumuttara, who has eye/knowledge in all Dhamma.

ehm...bener ngk terjemahan kaya gini?

sy jadi malu nih, soalnya sy blm ahli bhs pali, bener2 sy masih cetek.

Offline pannadevi

  • Samaneri
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.960
  • Reputasi: 103
  • Gender: Female
Re: game bahasa Pali
« Reply #77 on: 21 April 2011, 09:52:40 PM »
taking a wild guess   

Bhū = tanah, alis mata
latā = menjalar, memanjat
jadi Bhūlatā = tumbuhan yang menjalar di tanah?  ???
                    = alis mata terangkat?
sorry kalau jawabannya aneh nig....abis tebak2an

bali?



kayaknya sis udah bener deh, creeper beings/creatures (tumbuhan melata atau mahluk melata juga bisa). mudah2an ga salah nih.

bali = religious offering (persembahan)

māsi?
« Last Edit: 21 April 2011, 09:54:29 PM by pannadevi »

Offline pannadevi

  • Samaneri
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.960
  • Reputasi: 103
  • Gender: Female
Re: game bahasa Pali
« Reply #78 on: 22 April 2011, 08:24:09 AM »
[at] All... Sorry baru coba menjawab. Saya sendiri tidak tahu beberapa kata, tetapi coba saya jawab apa yang saya bisa.

Purentā = ketika memenuhi, pārami = kebajikan, sabbe = semua.
Sabbe = semua, pacceka = masing-masing, nāyakā = pemimipin ( bisa Buddha, bisa para aggasāvaka, juga bisa para bodhisatta, dan saya melihat).
Sivali = bhikkhu Sivali, guṇa = kwalitas, tejena = melalui kekuatan.
parittaṃ = paritta (syair2 yang memberikan proteksi), taṃ = itu, bhānamahe = mereka mengumandangkan (recite).

Sampai pada kalimat ini, sangat mudah untuk diterjemahkan.

purentā pārami sabbe
sabbe pacceka nāyakā
sivali guṇa tejena
parittaṃ taṃ bhanā mahe

Berarti:

"Sambil memenuhi semua kebajikan, semua pemimpin masing masing mengumandangkan paritta tersebut dengan kekuatan kwalitas bhikkhu Sivali". Bahasa Inggrisnya malah lebih enak, "While fulfilling all perfections, all each leader recite that protective verse with the power of Ven. Sivali's quality".

Untuk baris selanjutnya memang sulit diterjemahkan terutama dengan kalimat "nājaliti ti jālitāṃ' yang tampaknya ada kesalahan. Sebenarnya, kalimat selanjutnya merupakan paritta yang dikumandangkan oleh para leaders di atas. Buddhasāmi jelas berarti lordship of the Buddha (kepemilikan Sang Buddha), Buddhasatyāṃ adalah kebenaran Sang Buddha. Satyā beserta kata svāha mendapat pengaruh bahasa Sanskrit. Satya sama dengan kata sacca, sedangkan svāha adalah mantra yang digunakan oleh para brahmana terutama ketika mereka melakukan upacara api. Sementara itu, kata2 ā ī ū ām i merupakan bagian dari mantra yang tidak diketahui arti sesungguhnya. nājaliti ti jālitāṃ adalah kalimat yang sulit. Tetapi tampaknya karena ada kata2 svāha yang biasanya digunakan oleh para brahmana dalam upacara api, kata-kata ini berkaitan dengan api. Bisa juga kata jālitāṃ berasal dari kata jāleti atau jalati yang berarti ' membakar'. Kata kerja pasif dari jāleti adalah jālitaṃ / jalitaṃ yang berarti 'terbakar /di bakar'. Kemungkinan memang kata jālitāṃ adalah sebenarnya jālitaṃ / jalitaṃ. Yang membingungkan adalah kenapa di bagian taṃ itu tertulis tāṃ yang mana di bahasa Pāli tidak ditemukan terutama mengacu kepada kata kerja pasif. Jika jālitāṃ sebenarnya dari kata jāleti, hal yang sama juga bisa terjadi pada kata nājaliti yang bisa berarti 'tidak terbakar". Tetapi jika diterjemahkan, akan kedengaran aneh. Jadi paritta yang dikumandangkan oleh para pemimpin di atas, adalah:

"Apa yang terbakar, 'tidak terbakar' (melalui mantra) ā ī ū ām i svāhā adalah kepemilikan Buddha (ownership of the Buddha), kebenaran Buddha'.

Mettacittena, 


Rev. yg sy hormati,
mo nanya lagi, krn menerjemahkan paritta itu biasanya setelah Pali sebelahnya arti kata, jadi klo dibuat baris per baris spt ini bagaimana ?

Padumuttaro nāma jino (the hero’s name Padumuttara)
Sabba dhammesu cakkhumā (all eye’s dhammas)
Ito sata sahassamhi (100.000 from here)
Kappe uppajji nāyako (a leader to be born to lead)     
utk yg 2 baris ini klo digabung (100.000 kappas from here a leader to be born)

(seorang pahlawan yg bernama Padumuttara, yang memiliki mata semua dhamma, 100.000 kappa dari sekarang seorang pemimpin akan lahir).

jadinya utk bait syair diatas juga ingin sy buat baris per baris.

tapi ada satu lagi yg ingin sy tanyakan, yg benar yang mana ?
purentā pārami sabbe
sabbe pacceka nāyakā
(setelah semua masing2 memenuhi kebajikan dimasa lampaunya)

**arti purentā yg bener itu "fulfil" atau "formerly, earlier"?

mettacittena,
« Last Edit: 22 April 2011, 08:29:44 AM by pannadevi »

Offline Peacemind

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 970
  • Reputasi: 74
Re: game bahasa Pali
« Reply #79 on: 22 April 2011, 10:08:11 AM »
Rev. yg sy hormati,
mo nanya lagi, krn menerjemahkan paritta itu biasanya setelah Pali sebelahnya arti kata, jadi klo dibuat baris per baris spt ini bagaimana ?

Padumuttaro nāma jino (the hero’s name Padumuttara)
Sabba dhammesu cakkhumā (all eye’s dhammas)
Ito sata sahassamhi (100.000 from here)
Kappe uppajji nāyako (a leader to be born to lead)     
utk yg 2 baris ini klo digabung (100.000 kappas from here a leader to be born)

(seorang pahlawan yg bernama Padumuttara, yang memiliki mata semua dhamma, 100.000 kappa dari sekarang seorang pemimpin akan lahir).

jadinya utk bait syair diatas juga ingin sy buat baris per baris.

Dalam menerjemahkan bahasa Pali entah prosa atau syair ke Inggris atau ke bahasa Indonesia, kita tidak seharusnya terpaku pada baris perbaris, tetapi yang paling penting adalah kita hendaknya melihat subyek, predikat dan obyek. Dalam syair di atas, kata nāyako adalah subyek, dan kata-kata lain seperti jino, padumuttaro dan cakkhumā merupakan kata-kata yang memperjelas nāyako yang juga termasuk bagian dari subyek. Artinya, nāyako (pemimpin) ini adalah seorang pemenang (jino) bernama Padumuttaro dan ia memiliki mata (cakkhumā). Sabba dhammesu adalah keterangan mengenai cakkhumā - ia yang memiliki mata di semua dhamma (fenomena). Uppajji adalah predikat - akan muncul, sedangkan ito satasahassamhi kappe adalah kata keterangan - 100 ribu kalpa dari sekarang.

Quote
tapi ada satu lagi yg ingin sy tanyakan, yg benar yang mana ?
purentā pārami sabbe
sabbe pacceka nāyakā
(setelah semua masing2 memenuhi kebajikan dimasa lampaunya)

**arti purentā yg bener itu "fulfil" atau "formerly, earlier"?

mettacittena,

Purentā bukan berarti 'masa lampau". Purentā adalah kata kerja keterangan dari purenti (mereka memenuhi). Purentā artinya 'While (they) fulfilling". Ini berlaku di semua kata kerja, seperti karonti - karontā atau karontamānā, dhavati - dhavantā / dhavantamānā, rodanti - rodantā / rodantamānā, pucchati -pucchantā / pucchantamānā, bhuñjanti - bhuñjantā / bhuñjantamānā, dst. Bentuk tunggalnya adalah purento / purentamāno, karonto / karontamāno, dhavanto / dhavantamāno, rodanto / rodantamāno, dst. Di syair di atas, karena subyeknya adalah jamak yakni nāyakā (para pemimpin), kata kerja keterangan juga jamak yakni purentā. Jika seandainya subyeknya tunggal seperti nāyako, maka kata ini pun akan tunggal yakni 'purento'.

Offline pannadevi

  • Samaneri
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.960
  • Reputasi: 103
  • Gender: Female
Re: game bahasa Pali
« Reply #80 on: 22 April 2011, 04:37:57 PM »
Rev. yg sy hormati,
sekarang sy coba lampirkan spt yg tlh dijelaskan,

purentā pārami sabbe
sabbe pacceka nāyakā
sivali guṇa tejena
parittaṃ taṃ bhanā mahe
nājaliti ti jālitāṃ
ā ī ū ām i svāhā
Buddha sāmi Buddha satyām

(Sambil memenuhi semua kebajikan, semua pemimpin masing masing mengumandangkan paritta tersebut dengan kekuatan kwalitas bhikkhu Sivali
Apa yang terbakar, tidak terbakar (melalui mantra) ā ī ū ām i svāhā
adalah kepemilikan Buddha (ownership of the Buddha), kebenaran Buddha)

Padumuttaro nāma jino
Sabba dhammesu cakkhumā
Ito sata sahassamhi
Kappe uppajji nāyako

(100 ribu kalpa dari sekarang, seorang pemimpin akan muncul.
Beliau adalah seorang pemenang bernama Padumuttara,
yang memiliki mata di semua Dhamma).

bagaimana, sudah benarkah?

*) pertanyaan game blm dijwb : māsi?
mettacittena,
« Last Edit: 22 April 2011, 04:42:06 PM by pannadevi »

Offline Peacemind

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 970
  • Reputasi: 74
Re: game bahasa Pali
« Reply #81 on: 23 April 2011, 09:39:37 AM »
taking a wild guess   

Bhū = tanah, alis mata
latā = menjalar, memanjat
jadi Bhūlatā = tumbuhan yang menjalar di tanah?  ???
                    = alis mata terangkat?
sorry kalau jawabannya aneh nig....abis tebak2an


Bhū = tanah, latā = tanaman menjalar. Bhūlata artinya tanaman menjalar di tanah. Bhūlatā dan nāgalatā bermakna sama yakni tanaman sirih.

Māsi merupakan kombinasi dua kata mā and āsi yang berarti 'is not' / 'tidak'.

māsa?

Offline bluppy

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.163
  • Reputasi: 65
  • Gender: Female
Re: game bahasa Pali
« Reply #82 on: 23 April 2011, 12:03:39 PM »
māsa = kacang kedelai, setengah bulan /15 hari, pride upon oneself

(bahasa pali) tipu = (bahasa indonesia) nya apa?

Offline pannadevi

  • Samaneri
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.960
  • Reputasi: 103
  • Gender: Female
Re: game bahasa Pali
« Reply #83 on: 23 April 2011, 12:36:22 PM »
māsa = kacang kedelai, setengah bulan /15 hari, pride upon oneself

(bahasa pali) tipu = (bahasa indonesia) nya apa?

mo nambahin boleh ga? utk māsa : bulan (masa), jadi klo "māsavassa" (masa hujan/masa bulan2 penghujan)

tipu : memimpin (pinter juga cari istilahnya)

ikutan ahh...."cape" (indo) klo pali apa?

Offline Peacemind

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 970
  • Reputasi: 74
Re: game bahasa Pali
« Reply #84 on: 24 April 2011, 12:47:47 AM »
mo nambahin boleh ga? utk māsa : bulan (masa), jadi klo "māsavassa" (masa hujan/masa bulan2 penghujan)

tipu : memimpin (pinter juga cari istilahnya)

ikutan ahh...."cape" (indo) klo pali apa?


Tipu = timah (bukan memimpin).
Kilanta = cape.

Mahodara?

Offline pannadevi

  • Samaneri
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.960
  • Reputasi: 103
  • Gender: Female
Re: game bahasa Pali
« Reply #85 on: 24 April 2011, 09:41:58 AM »
koreksi postingan ahh... abis banyak salahnya, malu2in...

Rev. yg sy hormati,
mo nanya lagi, krn menerjemahkan paritta itu biasanya setelah Pali sebelahnya arti kata, jadi klo dibuat baris per baris spt ini bagaimana ?

Padumuttaro nāma jino (the hero’s name Padumuttara)
Sabba dhammesu cakkhumā (all eye’s dhammas)
Ito sata sahassamhi (100.000 from here)
Kappe uppajji nāyako (a leader to be born to lead)     
utk yg 2 baris ini klo digabung (100.000 kappas from here a leader to be born)

(seorang pahlawan yg bernama Padumuttara, yang memiliki mata semua dhamma, 100.000 kappa dari sekarang seorang pemimpin akan lahir).

mettacittena,

Sabba dhammesu cakkhumā (all eye’s dhammas have all eyes in dhamma)

Rev. yg sy hormati,
mo nanya lagi, krn menerjemahkan paritta itu biasanya setelah Pali sebelahnya arti kata, jadi klo dibuat baris per baris spt ini bagaimana ?

Padumuttaro nāma jino (the hero’s name Padumuttara)
Sabba dhammesu cakkhumā (all eye’s dhammas have all eyes in dhamma)
Ito sata sahassamhi (100.000 from here)
Kappe uppajji nāyako (a leader to be born to lead)     
utk yg 2 baris ini klo digabung (100.000 kappas from here a leader to be born)

(seorang pahlawan yg bernama Padumuttara, yang memiliki mata semua dhamma, 100.000 kappa dari sekarang seorang pemimpin akan lahir).

mettacittena,

Dalam menerjemahkan bahasa Pali entah prosa atau syair ke Inggris atau ke bahasa Indonesia, kita tidak seharusnya terpaku pada baris perbaris, tetapi yang paling penting adalah kita hendaknya melihat subyek, predikat dan obyek. Dalam syair di atas, kata nāyako adalah subyek, dan kata-kata lain seperti jino, padumuttaro dan cakkhumā merupakan kata-kata yang memperjelas nāyako yang juga termasuk bagian dari subyek. Artinya, nāyako (pemimpin) ini adalah seorang pemenang (jino) bernama Padumuttaro dan ia memiliki mata (cakkhumā). Sabba dhammesu adalah keterangan mengenai cakkhumā - ia yang memiliki mata di semua dhamma (fenomena). Uppajji adalah predikat - akan muncul, sedangkan ito satasahassamhi kappe adalah kata keterangan - 100 ribu kalpa dari sekarang.

Purentā bukan berarti 'masa lampau". Purentā adalah kata kerja keterangan dari purenti (mereka memenuhi). Purentā artinya 'While (they) fulfilling". Ini berlaku di semua kata kerja, seperti karonti - karontā atau karontamānā, dhavati - dhavantā / dhavantamānā, rodanti - rodantā / rodantamānā, pucchati -pucchantā / pucchantamānā, bhuñjanti - bhuñjantā / bhuñjantamānā, dst. Bentuk tunggalnya adalah purento / purentamāno, karonto / karontamāno, dhavanto / dhavantamāno, rodanto / rodantamāno, dst. Di syair di atas, karena subyeknya adalah jamak yakni nāyakā (para pemimpin), kata kerja keterangan juga jamak yakni purentā. Jika seandainya subyeknya tunggal seperti nāyako, maka kata ini pun akan tunggal yakni 'purento'.

sekalian deh koreksi yg ini :


tipu : memimpin (pinter juga cari istilahnya)

ikutan ahh...."cape" (indo) klo pali apa?


Tipu = timah (bukan memimpin).
Kilanta = cape.

Mahodara?

wahh...salah muluk...payah banget...Thanks Rev.  ;D ;D

Pali Dictionary (p.303), "tipu" : lead, tin (lead : timah hitam, tin : timah, kaleng)

"Mahodara" apakah gabungan dari kata maho + dara?
kalo iya berarti penderitaan yg teramat sangat (mudah2an ga salah nih)

mettacittena,

« Last Edit: 24 April 2011, 09:49:39 AM by pannadevi »

Offline bluppy

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.163
  • Reputasi: 65
  • Gender: Female
Re: game bahasa Pali
« Reply #86 on: 24 April 2011, 11:01:57 AM »
manodara = mempunyai perut yang besar

sam lupa kasih pertanyaan selanjutnya.
mari ku "embat" kesempatannya. hehehehe thank you sam  ^:)^

(bahasa pali) mati = bahasa indonesianya?

Offline bluppy

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.163
  • Reputasi: 65
  • Gender: Female
Re: game bahasa Pali
« Reply #87 on: 24 April 2011, 01:03:16 PM »
manodara = mempunyai perut yang besar

sorry salah ketik, harusnya
mahodara = mempunyai perut yang besar

Offline pannadevi

  • Samaneri
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.960
  • Reputasi: 103
  • Gender: Female
Re: game bahasa Pali
« Reply #88 on: 24 April 2011, 01:06:40 PM »
iya nih...salah lagi....ngumpet ahh...malu ama sis.... ^-^

mati : wisdom, idea (kebijaksanaan, faham)
awas lho klo disalahin lagi....xixixi....

mata indonya apa?
« Last Edit: 24 April 2011, 01:09:09 PM by pannadevi »

Offline Peacemind

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 970
  • Reputasi: 74
Re: game bahasa Pali
« Reply #89 on: 24 April 2011, 02:52:00 PM »
iya nih...salah lagi....ngumpet ahh...malu ama sis.... ^-^

mati : wisdom, idea (kebijaksanaan, faham)
awas lho klo disalahin lagi....xixixi....

mata indonya apa?

Mata = mati, berpikir, diketahui.

Saṃsīdo?


 

anything