//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Netbook Dual Core Hadir di Q4 2010  (Read 1424 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline markosprawira

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.449
  • Reputasi: 155
Netbook Dual Core Hadir di Q4 2010
« on: 26 April 2010, 02:17:52 PM »
VIVAnews - Beberapa waktu belakangan, tersiar kabar bahwa Intel sedang merencanakan perkenalan prosesor dual core mereka untuk netbook. Kabarnya, prosesor tersebut akan hadir dalam waktu dekat.

Chip tersebut, diperkirakan akan memiliki kemampuan yang lebih baik dibandingkan dengan chip yang ada saat ini akan tetapi dengan konsumsi daya yang kurang lebih sama.

Dibandingkan dengan Atom yang saat ini beredar yang mendukung memori DDR2, Atom yang disiapkan Intel akan mendukung memori DDR3. Akan tetapi, saat rumor tersebut berkembang, tidak ada kejelasan kapan prosesor itu akan datang.

Seperti VIVAnews kutip dari Softpedia, 22 April 2010, kini kemunculan laptop di bawah 500 dolar berprosesor dual core Atom tersebut sudah ada kejelasan. Disebutkan, mobile PC kelas entry level berukuran maksimal 10,2 inci itu akan hadir di paruh kedua, atau kemungkinan terbesar di kuartal keempat.

Chip Atom baru yang digunakan akan mengonsumsi daya 10 watt. Konsumsi ini cukup masuk akal jika mengingat chip dengan core tunggal hanya mengonsumsi daya antara 7 atau 8 watt.

Prosesor single core sendiri memang akan menyediakan frekuensi yang tinggi. Akan tetapi prosesor dual core tentu akan menghadirkan kinerja yang lebih baik.

Diperkirakan, prosesor Atom dual core akan menjadi alasan yang cukup baik bagi pengguna netbook untuk melakukan upgrade. Apalagi jika harga kisarannya tidak berubah. (hs)
• VIVAnews