//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Agama Parmalim ? Agama Bumi dan Agama Langit  (Read 4335 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline SUGI THEN

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 304
  • Reputasi: 8
  • Gender: Male
  • Semoga semua mahluk berbahagia
Agama Parmalim ? Agama Bumi dan Agama Langit
« on: 05 April 2012, 04:03:02 PM »
Agama Parmalim → Agama Bumi dan Agama Langit
{COPASAN}


”Aku pilih agama langit saja deh. Langit khan lebih tinggi dari bumi. Lagian apa Sampean lupa dengan pribahasa: Gantungkanlah cita citamu setinggi langit”

:mrgreen: Duh Mbah, komentarnya tidak nyambung. Nanti kalau ada yang membalas dengan mengatakan “Aku pilih agama bumi aja. Alasannya karena aku hidup di bumi bukan di awang awang”. Nah, berabe khan?

Topik ini bukan sedang membahas tentang pemilu yang mengajak pembaca untuk memilih, juga bukan topik tentang anak-anak berebut mainan. Ayo, bagusan mana: main layangan atau main kelereng? Main layangan berarti harus mendongak ke atas, kulit hitam terbakar sinar matahari, sedangkan kalau main kelereng merunduk terus, badan kotor berlepotan tanah.

Blog ini menulis tentang keberagaman yang untuk topik kali ini saya akan membahas tentang penggolongan agama. Diantara beragam penggolongan yang ada mungkin kebanyakan pembaca khususnya di Indonesia hanya mengenal satu penggolongan saja yaitu agama bumi dan langit saja.

:mrgreen: Apa itu agama bumi dan langit?

Pertanyaan ini mungkin terasa aneh dan janggal bagi kebanyakan orang, tapi yang jelas tidak semua orang mengetahuinya dan juga tidak semua sekolah mengajarkannya, jadi wajar kalau tidak tahu.

Agama bumi dan langit adalah penggolongan agama berdasarkan asalnya yaitu agama buatan Tuhan atau berasal dari Tuhan dan agama buatan manusia. Agama yang berasal dari Tuhan disebut agama Langit dan lawannya adalah agama bumi. Berikut penggolongannya lebih lengkap:

Agama Langit yaitu Islam, kr****n dan Yahudi
Agama Bumi yaitu agama selain 3 agama di atas yaitu Hindu, Buddha, Shinto, Konghuchu, Sikh, Jain dan ratusan agama tidak jelas lainnya.

Diantara 3 agama langit tersebut manakah yang posisinya lebih tinggi? Jawabannya tentu saja agama Islam, kalau anda tanya pada orang Islam, agama kr****n untuk orang kr****n dan Yahudi untuk orang Yahudi.

:mrgreen: Yang jelas khan penggolongan di atas sudah sempurna dan benar Mbah?

Tulisan ini tidak membahas benar dan salah tapi hanya sekedar menuliskan saja. Selain penggolongan yang sudah semurna seperti di atas ada juga alternatif penggolongan lain yang sepertinya tidak ada salahnya untuk diketahui.

Agama Suku, Hukum dan Pembebasan

Penggolongan ini dibuat oleh Ernst Trults seorang teolog kr****n ternama asal Jerman, yaitu membagi agama menjadi 3 lapisan secara vertikal :

Lapisan paling bawah adalah agama-agama suku,
Lapisan kedua adalah agama hukum, contohnya : agama Yahudi dan Islam;
Lapisan ketiga adalah agama-agama pembebasan, yang berturut turut terdiri dari Hindu, Buddha dan kemudian diakhiri dengan agama kr****n sebagai puncaknya.

Karena penulisnya sendiri adalah seorang teolog kr****n jadi tentu saja sudah bisa ditebak kalau penulisnya akan menempatkan agamanya sebagai yang tertinggi. Penggolongan ini mungkin sangat kontroversial dan bahkan mungkin menyulut emosi dan fanatisme pembaca. Namun kalau membaca penggolongan lainnya di bawah ini mungkin emosi anda akan lebih tersulut lagi.

Agama Nabi dan Spiritualitas

Ram Swarup, seorang intelektual Hindu dalam bukunya ; ” Hindu View of Christianity and Islam” menggolongkan agama ke dalam 2 kelompok yaitu :

Agama-agama kenabian, contohnya Yahudi, kr****n dan Islam
Agama-agama spiritualitas contohnya Hindu dan Buddha

Berikut penjelasan penulisnya lebih lanjut: “Agama-agama kenabian adalah bersifat dogmatik dan dangkal secara spiritual, penuh klaim kebenaran yang cendrung menimbulkan KONFLIK sepanjang sejarah. Sebaliknya agama-agama Spiritualitas Yoga kaya dan dalam secara spiritualitas dan membawa kedamaian”. Pendapat yang tentu saja sangat wajar karena penulisnya sendiri adalah orang Hindu.

Agama Menggelikan dan Mengerikan

Istilah dan pengelompokan ini adalah tidak resmi dan hanya umum ditemukan di dunia maya. Agama apa saja yang termasuk kelompok mengerikan dan mana yang menggelikan sepertinya tidak terlalu penting untuk ditulis disini. Pengelompokan konyol ini sepertinya hanya semacam sindiran atau ejekan yang ditujukan pada sejumlah orang yang sedang berdebat tentang agama di suatu forum, milis atau jaringan sosial. Dalam pembicaraan formal, tentu saja istilah ini tidak akan pernah digunakan.

Agama Abrahamic dan Non Abrahamic

Penggolongan ini banyak digunakan di kalangan akademis dan penulisan ilmiah seperti antropologi dan dilingkunan penulis yang independen. Agama digolongkan berdasarkan wilayah dimana agama-agama itu lahir.

Agama Abrahamik merupakan rumpun agama yang ada di Timur Tengah (Semitic) yang meliputi agama Yahudi, kr****n, dan Islam.
Agama-agama non-Abrahamik yang agama selain 3 agama di atas. Agama non-Abraham ini bisa dibagi lagi menjadi beberapa kelompok yaitu: Indian religion, Iranian religion, Folk religion dan New religius movement.

Diantara agama Abrahamik tersebut manakah yang lebih hebat, lebih asli atau lebih benar? Tentu saja pertanyaan ini adalah tidak penting karena pembagiannya hanya berdasarkan wilayah semata bukan tinggi rendah.
OPINI PENUTUP :

Agama bumi adalah buatan manusia ?

Jawabannya adalah YA. Agama Buddha contohnya adalah merupakan agamanya Sidartha Gautama. Tripitaka sendiri adalah kitab yang berisi kumpulan khotbah dari Sidartha, bukan khotbah dari Tuhan. Saya yakin tidak akan ada orang Buddha yang bodoh dengan mengatakan bahwa ajarannya adalah wahyu dari Tuhan.

Bagaimana dengan agama bumi lainnya? Ya sama saja. Agama Hindu misalnya, walaupun mungkin dibantah oleh sebagian pemeluknya tetap saja tidak bisa menyembunyikan sejumlah fakta bahwa ajarannya DIBUAT OLEH MANUSIA. Lantunan doa dan ayat memuji kebesaran Tuhan, Maha Pengampun, Maha Penyayang, Maha Besar dst jelas merupakan karangan dari manusia belaka. Tuhan jelas tidak akan bodoh membuat ayat untuk memuji diri sendiri, membuat ajaran yang isinya agar ciptaannya (manusia) mengekor atau mengikutnya. Itu mah sama dengan sinetron.

Kesimpulan tentang Agama Bumi:

“Agama bumi, adalah agama yang dibuat oleh manusia. Ajarannya sangat tergantung pada nabi dan kondisi wilayahnya. Kalau nabi berkharakter tegas, ajarannya juga tegas, kalau nabi-nya berkharakter keras maka ajarannya juga keras menjurus kasar. Kalau nabi tidak doyan daging maka ajarannya menjadi vegetarian, kalau tidak suka daging sapi maka ajarannya akan melarang pengikutnya makan sapi, kalau nabi senang bermain dengan anak anak, senang memiliki keluarga besar atau sebaliknya suka menyendiri alias hidup men-jomblo maka ajarannya juga akan menyesuaikan”.

Agama langit adalah buatan Tuhan?

Bagaimana dengan agama langit? Benarkah merupakah agama yang diturunkan langsung dari Tuhan? Jawabannya sepertinya sangat sederhana. Agama langit dipercaya oleh pengikutnya sebagai agama asli dan dan sempurna karena bersumber langsung dari Tuhan. Penjelasan ini sepertinya sudah cukup jelas dan tidak perlu diperdebatkan lagi.

Kesimpulan Umum

Bagi saya pribadi agama adalah merupakan jejak peradaban manusia untuk mencari kedamaian atau Tuhannya.

“Esensi dari agama adalah memberikan manfaat bagi diri sendiri dan lingkungan sekitar. Apakah agama itu muncul MELETUS dari perut bumi atau jatuh dari langit, akhirnya tetap saja prilaku dan perbuatan yang akan menjawabnyua. Prilaku dan Nurani adalah merupakan jawaban paling jujur tentang agama”.
Agama saya termasuk golongan mana? Sepertinya jawabannya harus dikembalikan ke diri sendiri “Apakah anda beragama untuk tujuan mencari Tuhan, mencari kedamaian atau cuma untuk mencari keributan?”

--------------------------------------------------------------------------------------------------

Offline cumi polos

  • Sebelumnya: Teko
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 5.130
  • Reputasi: 82
  • Gender: Male
  • mohon transparansinya
Re: Agama Parmalim ? Agama Bumi dan Agama Langit
« Reply #1 on: 05 April 2012, 04:30:05 PM »
org yg menyebut langit, tidak tau dimanakah itu langit, dan berapa tinggi dari Bumi langit tsb...
begitu juga org yg pilih langit, pikirannya masih belum terasah, jadi gak tau apakah suatu yg tinggi itu baik..

sementara begitu saja  :P
merryXmas n happyNewYYYY 2018

Offline Rico Tsiau

  • Kebetulan terjoin ke DC
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.976
  • Reputasi: 117
  • Gender: Male
  • Semoga semua mahluk berbahagia
Re: Agama Parmalim ? Agama Bumi dan Agama Langit
« Reply #2 on: 05 April 2012, 04:31:25 PM »
lalu bagus mana agama langit sama agama bumi?

Offline Alucard Lloyd

  • Sebelumnya: a.k.agus
  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 529
  • Reputasi: 13
  • Gender: Male
  • buddho
Re: Agama Parmalim ? Agama Bumi dan Agama Langit
« Reply #3 on: 05 April 2012, 06:30:54 PM »
Langit dijungjung bumi dipijak
Agama ku tidak bernama
Karena guru ku telah parinibbana
Yang tertinggal hanyalah dahmma
Agar aku dapat mencapai nibbana

Offline adi lim

  • Sebelumnya: adiharto
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.993
  • Reputasi: 108
  • Gender: Male
  • Sabbe Satta Bhavantu Sukhitatta
Re: Agama Parmalim ? Agama Bumi dan Agama Langit
« Reply #4 on: 06 April 2012, 05:35:11 AM »
lalu bagus mana agama langit sama agama bumi?

saya pilih tidak beragama  ;D
Seringlah PancaKhanda direnungkan sebagai Ini Bukan MILIKKU, Ini Bukan AKU, Ini Bukan DIRIKU, bermanfaat mengurangi keSERAKAHan, mengurangi keSOMBONGan, Semoga dapat menjauhi Pandangan SALAH.