//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?  (Read 100813 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline cumi polos

  • Sebelumnya: Teko
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 5.130
  • Reputasi: 82
  • Gender: Male
  • mohon transparansinya
Air Kelapa Muda vs Air Kelapa Tua
« Reply #30 on: 25 January 2013, 07:21:21 PM »
Air Kelapa Muda vs Air Kelapa Tua
 August 18, 2011 | Posted by boenga
Air kelapa sangat segar bila diminum. Selain sebagai pelepas dahaga, air kelapa juga dikenal sebagai penawar racun. Airnya mengandung nutrisi, vitamin, dan mineral yang dapat menetralisir racun dalam tubuh. Biasanya, kita cenderung mengkonsumsi kelapa yang masih muda. Selain airnya yang lebih segar, daging buahnya juga lebih nikmat bila dimakan. Namun tahukah Anda perbedaan manfaat dari air kelapa muda dan air kelapa tua? Mari kita ulas satu per satu.

Kelapa Muda

Air kelapa muda mempunyai energi dingin yang cukup tinggi. Air kelapa muda sangat cocok dikonsumsi saat Anda mengalami panas dalam. Namun, air kelapa muda tidak cocok dikonsumsi saat kondisi badan Anda normal atau dingin. Hal ini dapat mempengaruhi suhu tubuh Anda. Selain itu, air kelapa muda bersifat asam dan belum mengandung enzim yang lengkap, sehingga tidak baik untuk janin (ibu hamil). Semakin muda kelapanya, akan semakin tidak baik untuk tubuh.

Kelapa Matang/Tua

Kelapa tua mempunyai enzim dan mineral yang sudah lengkap. Air kelapa tua mempunyai energi dingin dan panas yang seimbang. Berbeda dengan air kelapa muda, air kelapa tua dapat menetralisir kelebihan energi panas dan kelebihan energi dingin pada tubuh. Jadi air kelapa tua baik untuk menyembuhkan panas dalam, maupun kedinginan bila masuk angin atau cuaca dingin. Daging maupun air kelapa tua, bermanfaat untuk menyehatkan dan menetralisir racun pada ginjal, reproduksi, pencernaan, jantung, paru-paru, dan tangan. Jadi air kelapa tua sangat baik untuk kesehatan dan penyembuhan sakit ginjal.

Seperti kata Dr. Bernard Jensen dalam bukunya Juicing Therapy atau Khasiat Jus, “Kesegaran dan kematangan merupakan dua faktor yang mempengaruhi nilai gizi buah dan sayuran“. Hal ini juga berlaku untuk buah kelapa. Semakin matang, buah kelapa akan semakin berkhasiat. Mulai sekarang, sebaiknya konsumsilah buah kelapa yang sudah matang/tua. Hal ini dapat membantu Anda untuk menjadi lebih sehat.
--
copasan.... thanks dhammadina
merryXmas n happyNewYYYY 2018

Offline Top1

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 429
  • Reputasi: 10
  • Hanya Sebuah Fenomena
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #31 on: 25 January 2013, 07:52:44 PM »
Selain air kelapa, jangan lupa manfaat minyak kelapa perawan yang dihasilkan dengan proses dingin.
Karena waktu itu saya pernah belajar membuat sendiri di rumah, kelapanya beli di pasar, hasilnya saya minum sendiri. Lumayan buat membunuh virus.

Referensinya bisa baca buku : The Healing Miracle of Coconut Oil karangan  : Bruce Fife.

Di Gramedia sudah ada terjemahan dalam bahasa indonesianya, di situ dikatakan santan kelapa yang selama ini dianggap jahat ternyata bermanfaat bagi kesehatan karena memiliki karbon rantai sedang. Extract dari Minyak kelapa (lauric acid) di negara barat dijual sebagai anti virus mahal : monolaurin.

Bagi yang tertarik bisa cari di google kata kunci : lauric acid
Mungkin seandainya jika om cumpol tertarik bisa bikin thread baru tentang manfaat minyak kelapa bagi kesehatan

Offline tesla

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.426
  • Reputasi: 125
  • Gender: Male
  • bukan di surga atau neraka, hanya di sini
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #32 on: 25 January 2013, 10:17:46 PM »
coconut milk, canned
Nutritional value per serving
Serving size   100 g
Energy   824 kJ (197 kcal)
Carbohydrates   2.81 g
Fat   21.33 g
- saturated   18.915 g
- monounsaturated   0.907 g
- polyunsaturated   0.233 g
Protein   2.02 g
Water   72.88 g
Vitamin C   1 mg (1%)
Calcium   18 mg (2%)
Iron   3.30 mg (25%)
Magnesium   46 mg (13%)
Phosphorus   96 mg (14%)
Potassium   220 mg (5%)
Sodium   13 mg (1%)
Zinc   0.56 mg (6%)

gak ada kolesterol kan di santan ? koq gak ada ?

ALASAN: ShowHide

kolesterol hanya ada di hewan ;D


lho kalau gitu kuah santan kok dikatakan tinggi kolesterol? ???
Lepaskan keserakahan akan kesenangan. Lihatlah bahwa melepaskan dunia adalah kedamaian. Tidak ada sesuatu pun yang perlu kau raup, dan tidak ada satu pun yang perlu kau dorong pergi. ~ Buddha ~

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #33 on: 25 January 2013, 11:07:01 PM »
lho kalau gitu kuah santan kok dikatakan tinggi kolesterol? ???

tubuh yg akan mengubahnya jadi kolesterol

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #34 on: 26 January 2013, 05:23:46 AM »
lho kalau gitu kuah santan kok dikatakan tinggi kolesterol? ???
kebanyakan orang menyamakan antara lemak dan kolesterol..

ini artikel yang pernah saya tulis di facebook


Artikel ini bercerita mengenai Lemak dan Kolesterol. Mengingat banyaknya kesalahan pandangan masyarakat awam yang menyamakan lemak dan kolesterol. Apakah lemak itu sama dengan kolesterol ? Pandangan ini tidak sepenuhnya salah dan juga tidak sepenuhnya benar. Karena ditinjau dari strukturnya, kolesterol memang terdiri dari 4 cincin atom C (karbon) yang menyebabkan digolongkan ke dalam bagian lemak. Namun pernyataan ini bila dibalik akan menyebabkan pengertian yang salah. Dan akibat pengertian yang salah menyebabkan munculnya pandangan minyak / lemak nabati itu berbahaya karena mengandung kolesterol yang tinggi

Minyak nabati tidaklah mengandung kolesterol, karena pada dasarnya sintesa yang terjadi di dalam tumbuhan tidak menghasilkan produk kolesterol melainkan menghasilkan produk fitosterol. Namun karena penyamaan persepsi ini menyebabkan ketakutan masyarakat awam untuk mengkonsumsi minyak nabati secara berlebihan Dan akibat dari ketakutan masyarakat ini pula, dimanfaatkan dengan cerdik oleh marketing produk minyak goreng nabati yang menyatakan produknya bebas kolesterol. Ya jelas bebas, wong tumbuhan gak buat koq.. ^^!!

Dari sini, muncul pertanyaan apakah semua minyak nabati itu baik ? Jawabannya juga belum tentu, baik tidaknya suatu minyak ditentukan oleh nilai gizi dari minyak tersebut. Salah satu nilai gizinya adalah memperhatikan bilangan oksidasi melalui kandungan asam lemak tak jenuh. Semakin banyak kandungan asam lemak jenuh semakin tinggi nilai gizinya karena asam lemak tak jenuh cenderung tidak stabil sehingga berfungsi sebagai antioksidan yang potensial.

Lalu juga ada terlintas pertanyaan, apakah kolesterol itu semuanya jahat ? Pandangan ini masih dianut oleh cukup banyak masyarakat awam dengan menghindari makanan yang berlemak. Padahal jika ditelusuri lebih lanjut, kolesterol juga tidak sepenuhnya jahat. Ada yang dikatakan kolesterol baik (HDL) dan ada juga kolesterol jahat (LDL), yang mana HDL ini berfungsi dalam pembuangan kolesterol. Pertanyaan berikutnya apakah LDL itu jahat ? Nah.. belum tentu juga. LDL ini juga kadang dibutuhkan manusia khususnya wanita hamil, karena wanita hamil membutuhkan pembentukan banyak hormon kewanitaan, makanya tidak diherankan bila pada hasil pemeriksaan laboratorium kadar LDL pada wanita hamil cenderung tinggi.

Pertanyaan yang terkait lainnya adalah kaitan berat badan dengan kolesterol. Banyak yang berpikiran kolesterol adalah lemak, dan orang gemuk banyak lemak banyak kolesterol, orang kurus sedikit lemak sedikit kolesterol. Pandangan ini juga jelas keliru. Karena sudah dijelaskan di awal, lemak tidak hanya semata-mata berupa kolesterol. Di samping itu juga pembentukan kolesterol juga berlangsung di dalam metabolisme hati.

Bagaimana dengan susu, apakah susu mengandung kolesterol yang tinggi ? Susu jelas mengandung sedikit kolesterol yakni sekitar 2-3% karena itu susu relatif aman dikonsumsi dalam kadar yang tidak berlebihan pula, karena telah dikatakan bahwa kolesterol juga dibutuhkan dalam pembentukan hormon di samping masih banyak manfaat susu lainnya seperti kandunganv vitamin dan mineral lainnya. Dan munculnya pandangan susu minuman penuh kolesterol berawal dari pandangan kolesterol sama dengan lemak, padahal jika ditelusuri lebih lanjut, susu banyak mengandung asam lemak dan asam amino yang juga dibutuhkan tubuh.

Lalu makanan apa yang berguna dalam menurunkan kolesterol ? Yaitu makanan yang kaya akan antioksidan dan juga makanan yang kaya akan serat terlarut seperti sayuran berserat tinggi, dan buah contoh Alpukat. Saya sengaja mengambil contoh Alpukat karena banyak yang berpikiran Alpukat sama dengan lemak. Lemak sama dengan Kolesterol. Kolesterol sama dengan DANGER. Jadi Alpukat sama dengan DANGER. ^^ Pandangan ini jelas keliru karena alpukat kaya akan lemak tak jenuh yang berguna sebagai antioksidan, sehingga membantu dalam mencegah pembentukan LDL teroksidasi. Sedangkan peranan serat terlarut adalah mengikat asam empedu yang berperan dalam pembentukan kolesterol. Sehingga dalam pengikatan asam empedu akan mempengaruhi juga kadar kolesterol yang terbentuk juga turut menurun.

Sekian dari artikel ini.. Semoga bermanfaat ^^
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline cumi polos

  • Sebelumnya: Teko
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 5.130
  • Reputasi: 82
  • Gender: Male
  • mohon transparansinya
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #35 on: 26 January 2013, 06:36:26 AM »
kalau air kelapa tua direbus terus,... bisa jadi apa ya ?... bisa jadi gula ?
merryXmas n happyNewYYYY 2018

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #36 on: 26 January 2013, 07:23:05 AM »
kalau air kelapa tua direbus terus,... bisa jadi apa ya ?... bisa jadi gula ?
kayaknya produk akhirnya nanti seperti karamel.. kalau direbus terus ya..
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #37 on: 26 January 2013, 08:05:57 AM »
Selain air kelapa, jangan lupa manfaat minyak kelapa perawan yang dihasilkan dengan proses dingin.
Karena waktu itu saya pernah belajar membuat sendiri di rumah, kelapanya beli di pasar, hasilnya saya minum sendiri. Lumayan buat membunuh virus.

Referensinya bisa baca buku : The Healing Miracle of Coconut Oil karangan  : Bruce Fife.

Di Gramedia sudah ada terjemahan dalam bahasa indonesianya, di situ dikatakan santan kelapa yang selama ini dianggap jahat ternyata bermanfaat bagi kesehatan karena memiliki karbon rantai sedang. Extract dari Minyak kelapa (lauric acid) di negara barat dijual sebagai anti virus mahal : monolaurin.

Bagi yang tertarik bisa cari di google kata kunci : lauric acid
Mungkin seandainya jika om cumpol tertarik bisa bikin thread baru tentang manfaat minyak kelapa bagi kesehatan
istilah kerennya : VCO = Virgin Coconut Oil. Ada beberapa cara untuk menghasilkan VCO, paling gampang ya menggunakan pancingan minyak / bisa juga menggunakan enzim. VCO dikatakan baik karena kaya akan MCFA seperti contohnya lauric acid seperti om Top1 katakan. Lauric acid ini sebenarnya ada di susu, terutama di ASI.

Sebenarnya minyak kelapa itu baik, hanya saja (menurut buku yang pernah saya baca), USA saat itu ingin mempromosikan minyak kedelai, beserta produk trans fat lainnya makanya minyak kelapa dikorbankan. Akibatnya sampai saat ini orang akan serem mendengar kata santan dan minyak kelapa karena dihubung2kan dengan kolesterol. Di sisi lain, propaganda margarin dll yang dinyatakan sehat padahal banyak mengandung trans-fat yang saat ini sedang diperdebatkan menyebabkan jantung koroner.

Memang ironis, padahal kelapa adalah tumbuhan yang dari atas sampai bawah bisa digunakan semua, mulai dari daun, batang, buahnya, bahkan batok kelapanya juga bermanfaat semua.

Di sisi lain yang perlu dikoreksi adalah monolaurin. Mono laurin bukanlah antivirus..melainkan antibakteri. Dan monolaurin sebenarnya dihasilkan juga oleh manusia dengan mengubah lauric acid. 
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline M14ka

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.821
  • Reputasi: 94
  • Gender: Female
  • Live your best life!! ^^
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #38 on: 26 January 2013, 10:04:47 AM »
coconut milk, canned
Nutritional value per serving
Serving size   100 g
Energy   824 kJ (197 kcal)
Carbohydrates   2.81 g
Fat   21.33 g
- saturated   18.915 g
- monounsaturated   0.907 g
- polyunsaturated   0.233 g
Protein   2.02 g
Water   72.88 g
Vitamin C   1 mg (1%)
Calcium   18 mg (2%)
Iron   3.30 mg (25%)
Magnesium   46 mg (13%)
Phosphorus   96 mg (14%)
Potassium   220 mg (5%)
Sodium   13 mg (1%)
Zinc   0.56 mg (6%)

gak ada kolesterol kan di santan ? koq gak ada ?

ALASAN: ShowHide

kolesterol hanya ada di hewan ;D

Apa tu saturated fat,...lemak jenuh y?

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #39 on: 26 January 2013, 10:24:29 AM »
Apa tu saturated fat,...lemak jenuh y?
iya..

maksudnya lemak jenuh.. lemak tak jenuh itu gini.. coba ingat lagi pelajaran SMA mengenai hidrokarbon..
ada kan yang ikatan rangkap dan ikatan yang biasa aja..

ikatan rangkap seperti ini - CH = CH - ini yang dinamakan dengan "tak jenuh" jadi masih bisa disisipi lagi atom H jika dihidrogenasi.

sedangkan yang biasa seperti ini - CH2 - CH2 - karena 4 tangan atom C udah penuh.. jadi sudah "jenuh" tidak bisa lagi disisipi oleh atom H
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline Top1

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 429
  • Reputasi: 10
  • Hanya Sebuah Fenomena
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #40 on: 26 January 2013, 08:38:57 PM »
istilah kerennya : VCO = Virgin Coconut Oil. Ada beberapa cara untuk menghasilkan VCO, paling gampang ya menggunakan pancingan minyak / bisa juga menggunakan enzim. VCO dikatakan baik karena kaya akan MCFA seperti contohnya lauric acid seperti om Top1 katakan. Lauric acid ini sebenarnya ada di susu, terutama di ASI.

Sebenarnya minyak kelapa itu baik, hanya saja (menurut buku yang pernah saya baca), USA saat itu ingin mempromosikan minyak kedelai, beserta produk trans fat lainnya makanya minyak kelapa dikorbankan. Akibatnya sampai saat ini orang akan serem mendengar kata santan dan minyak kelapa karena dihubung2kan dengan kolesterol. Di sisi lain, propaganda margarin dll yang dinyatakan sehat padahal banyak mengandung trans-fat yang saat ini sedang diperdebatkan menyebabkan jantung koroner.

Memang ironis, padahal kelapa adalah tumbuhan yang dari atas sampai bawah bisa digunakan semua, mulai dari daun, batang, buahnya, bahkan batok kelapanya juga bermanfaat semua.

Di sisi lain yang perlu dikoreksi adalah monolaurin. Mono laurin bukanlah antivirus..melainkan antibakteri. Dan monolaurin sebenarnya dihasilkan juga oleh manusia dengan mengubah lauric acid.

Saya tidak sependapat jika dikatakan monolaurin hanyalah antibakteri, tolong sertakan penelitian ilmiah bahwa Monolaurin cuma antibakteri. Lihat jurnal ilmiah online berikut : http://online.liebertpub.com/doi/abs/10.1089/act.2006.12.310 berjudul : A Review of Monolaurin and Lauric Acid: Natural Virucidal and Bactericidal Agents

"Review Monolaurin dan asam laurat : Antivirus dan antibakter alami"

Quote
Asam lemak dan monolaurin dapat membunuh bakteri berdasarkan berbagai mekanisme. Monolaurin mencairkan dan merusak struktur lapisan selaput lipida pada virus dan lipida pada dinding sel bakteri. Monolaurin memperlihatkan efek membunuh virus (virusidal) dengan merusak DNA dan RNA virus yang dilapisi oleh lipida. Monolaurin naampu menghambat virus HIV, herpes, influenza dan cytornegalovirus.

Sumber berita ringkas yang bahasa indonesia : http://www.analisadaily.com/news/read/2011/08/01/6433/antibakteri_dan_antivirus_alami_dalam_minyak_kelapa/#.UQPb7R04tDQ

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #41 on: 26 January 2013, 09:52:56 PM »
Saya tidak sependapat jika dikatakan monolaurin hanyalah antibakteri, tolong sertakan penelitian ilmiah bahwa Monolaurin cuma antibakteri. Lihat jurnal ilmiah online berikut : http://online.liebertpub.com/doi/abs/10.1089/act.2006.12.310 berjudul : A Review of Monolaurin and Lauric Acid: Natural Virucidal and Bactericidal Agents

"Review Monolaurin dan asam laurat : Antivirus dan antibakter alami"

Sumber berita ringkas yang bahasa indonesia : http://www.analisadaily.com/news/read/2011/08/01/6433/antibakteri_dan_antivirus_alami_dalam_minyak_kelapa/#.UQPb7R04tDQ
wah.. thanks untuk koreksinya.. selama ini yang saya tahu hanya antibakteri saja.. :)

btw kasih jurnal jangan tanggung2 ;D  karena menarik.. bukan hanya antibakteri, antivirus, tetapi juga antifungi :jempol:

http://www.touroinstitute.com/natural%20bactericidal.pdf
« Last Edit: 26 January 2013, 10:03:09 PM by Forte »
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline M14ka

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.821
  • Reputasi: 94
  • Gender: Female
  • Live your best life!! ^^
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #42 on: 28 January 2013, 11:36:07 AM »
iya..

maksudnya lemak jenuh.. lemak tak jenuh itu gini.. coba ingat lagi pelajaran SMA mengenai hidrokarbon..
ada kan yang ikatan rangkap dan ikatan yang biasa aja..

ikatan rangkap seperti ini - CH = CH - ini yang dinamakan dengan "tak jenuh" jadi masih bisa disisipi lagi atom H jika dihidrogenasi.

sedangkan yang biasa seperti ini - CH2 - CH2 - karena 4 tangan atom C udah penuh.. jadi sudah "jenuh" tidak bisa lagi disisipi oleh atom H

brarti santan ga bgs krn ada lemak jenuh ya? kl alpukat lemaknya yg tak jenuh kan?

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #43 on: 28 January 2013, 12:56:45 PM »
brarti santan ga bgs krn ada lemak jenuh ya? kl alpukat lemaknya yg tak jenuh kan?
banyak hal yang mempengaruhi bagus tidak bagus nya suatu asam lemak, antara lain : ikatan rantai karbon jenuh / tak jenuh dan panjang rantai..

idealnya yang bagus adalah rantai karbonnya tidak terlalu panjang

Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline M14ka

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.821
  • Reputasi: 94
  • Gender: Female
  • Live your best life!! ^^
Re: [ask]apakah air kelapa boleh direbus dan diminum ?
« Reply #44 on: 28 January 2013, 01:03:06 PM »
banyak hal yang mempengaruhi bagus tidak bagus nya suatu asam lemak, antara lain : ikatan rantai karbon jenuh / tak jenuh dan panjang rantai..

idealnya yang bagus adalah rantai karbonnya tidak terlalu panjang