//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Tahukah Anda?  (Read 113562 times)

0 Members and 4 Guests are viewing this topic.

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Tahukah Anda?
« on: 23 March 2010, 10:50:04 AM »
Yuk, bagi-bagi info unik... Awali dengan kata “Tahukah Anda” ya...
G duluan...

Tahukah anda, tanduk badak sebenarnya adalah rambutnya yang mengeras?

(ternyata gak hanya manusia aja yang bisa cepak, badak pun bisa  ;D )

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #1 on: 23 March 2010, 12:16:23 PM »
Tahukah anda, kita bisa mengukur temperatur suhu udara dari jumlah derik jangkrik?

Hal ini dikarenakan, jangkrik adalah satwa berdarah dingin dan semua satwa berdarah dingin menjalankan fungsi tubuh mereka lebih cepat pada temperatur lebih tinggi. Singkat kata, semakin panas, deriknya makin cepat.

Cara mengetahui suhu udara (di tempat jangkrik itu berderik): hitunglah jumlah deriknya selama delapan detik, lalu tambahkan dengan lima, itulah suhu udara dalam satuan celcius.

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #2 on: 23 March 2010, 11:26:52 PM »
Tahukah anda .....
kecoa bisa hidup tanpa kepala selama 7 hari  :-?
itu-pun mati karna tidak mendapat suplai makan dan minum
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline Peacemind

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 970
  • Reputasi: 74
Re: Tahukah Anda?
« Reply #3 on: 23 March 2010, 11:33:42 PM »
Tahukah anda? Sarang burung kutilang di Sri Lanka kok style-nya sama persis dengan di Indonesia. Sebabnya, saya juga ngga tahu kenapa padahal burung2 kutilang di Indonesia nggak ada komunikasi dengan yang di Sri Lanka. Hebat kan!?  Adakah yang tahu alasannya?  :|

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #4 on: 23 March 2010, 11:42:56 PM »
Mungkin .... itu Kutilang yg sama dengan Indonesia
Kutilang itu hijrah ke Srilangka .... mungkin mao lebih mendengarkan Dhamma di sana  ;D

Jawabannya : asal yaaah  ^-^ ;)

Tahukah Anda .......
Pinquin salah satu jenis burung yg gak bisa terbang ....
dan hanya hidup di kutub selatan (cmiiw) ato kutub utara??  ::)
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #5 on: 24 March 2010, 07:44:01 AM »
Tahukah anda? Sarang burung kutilang di Sri Lanka kok style-nya sama persis dengan di Indonesia.

Apakah tiap hewan dalam spesies yang sama memiliki cara berpikir/berperilaku yang mirip? mungkin...

Tahukah Anda .......
Pinquin salah satu jenis burung yg gak bisa terbang ....
dan hanya hidup di kutub selatan (cmiiw) ato kutub utara??  ::)

Tidak ada seekorpun burung penguin yang hidup di kutub utara (yang di kutub utara itu beruang). Jadi penguin di antartika, beruang di artik. Belahan bumi bagian utara bukanlah habitat alami penguin. Keseluruhan 17 sub spesies penguin tinggal di belahan selatan bumi. Penguin adalah satu-satunya burung yang tidak bisa terbang namun bisa berenang. Penguin sangat ahli berenang, walau bernafas dengan paru-paru, penguin sering menyelam hingga 18 menit, tanpa mengambil udara sekalipun. Selain ahli berenang, penguin memiliki keunikan karena memiliki organ desalinasi khusus di daerah sekitar matanya. Dengan organ ini, penguin dapat mengubah air asin menjadi air tawar. (Sumber Unik tapi Fakta, Shira Media)

(Nb: wah g baru tau penguin hebat juga...  ;D )
« Last Edit: 24 March 2010, 07:56:48 AM by Mayvise »

Offline Peacemind

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 970
  • Reputasi: 74
Re: Tahukah Anda?
« Reply #6 on: 24 March 2010, 09:41:33 AM »
Tahukah anda? Sarang burung kutilang di Sri Lanka kok style-nya sama persis dengan di Indonesia.

Apakah tiap hewan dalam spesies yang sama memiliki cara berpikir/berperilaku yang mirip? mungkin...

Saya sempat berpikir bahwa binatang-binatang ini telah membangun kecenderungan pikiran sudah lama sekali sejak kehidupan2 lampau sehingga meskipun tanpa ada komunikasi dan pembelajaran antara satu dengan lainnya mereka masih berprilaku sampai sekarang dan tidak berbeda antara burung2 di satu tempat dan tempat2 lainnya. Sekedar teori sih.


Quote
Tahukah Anda .......
Pinquin salah satu jenis burung yg gak bisa terbang ....
dan hanya hidup di kutub selatan (cmiiw) ato kutub utara??  ::)

Tidak ada seekorpun burung penguin yang hidup di kutub utara (yang di kutub utara itu beruang). Jadi penguin di antartika, beruang di artik. Belahan bumi bagian utara bukanlah habitat alami penguin. Keseluruhan 17 sub spesies penguin tinggal di belahan selatan bumi. Penguin adalah satu-satunya burung yang tidak bisa terbang namun bisa berenang. Penguin sangat ahli berenang, walau bernafas dengan paru-paru, penguin sering menyelam hingga 18 menit, tanpa mengambil udara sekalipun. Selain ahli berenang, penguin memiliki keunikan karena memiliki organ desalinasi khusus di daerah sekitar matanya. Dengan organ ini, penguin dapat mengubah air asin menjadi air tawar. (Sumber Unik tapi Fakta, Shira Media)

(Nb: wah g baru tau penguin hebat juga...  ;D )

Gimana dengan burung Pinguin yang ada di kebun binatang?  :|

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #7 on: 24 March 2010, 10:34:39 AM »
^ ^ ^ Wah gak tau tuh kalo yang di kebun binatang.. ::)

Tahukah anda, menghemat 50kg kertas berarti anda telah menyelamatkan sebatang pohon pinus berusia 20 tahun?

Salah satu tips menghemat kertas: Kalo foto copy, bolak-balik aja walaupun harganya sama. Kalo ke ATM, kalo gak perlu cetak struk, gak perlu cetak :)
« Last Edit: 24 March 2010, 10:40:28 AM by Mayvise »

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #8 on: 25 March 2010, 08:09:41 AM »
Tahukah anda? Untuk mendapat tekanan terbang, ular harus berada di tempat yang lebih tinggi. Untuk mendapat jarak yang terjauh, ular memipihkan tubuhnya dan membuat gerakan huruf S.

“Gerakan huruf S itu untuk stabilitas dan mereka memipihkan tulang iganya," jelas Jake Socha dari University of Chicago.

Sedangkan ular kobra yang terlihat meludah sebenarnya bukan meludah. Ular itu memaksa ototnya berkontraksi untuk mengeluarkan kelenjar racunnya menyemprot hingga 2 meter.

Jika mengenai mata, neurotoxin bisa menyebabkan kebutaan pada manusia. Pada penelitian di 2005 ular ternyata sengaja menargetkan mata dengan semprotannya itu. Dan tidak hanya itu, racun itu disemprotkan dengan pola geometris agar tepat mengenai mata.

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #9 on: 25 March 2010, 10:26:28 PM »
[at]Mayvise
Pinquin bukan satu-satunya jenis burung yg gak bisa terbang
ada Burung onta .... juga gak bisa terbang  ;D

Tahukah Anda

Kembar Siam (dempet) Paling Tua Di dunia


Ketika Maureen Galyon melahirkan pada tahun 1951, dia tidak tahu dia sedang menunggu dua bayi - apalagi kembar siam. Sekarang, pada usia 57 tahun Ronnie dan Donnie adalah pasangan kembar siam tertua di dunia dan petugas medis kagum dunia dengan hidup mereka yang begitu lama. Dan, walaupun kesehatan mereka menurun dan mereka semakin dekat dengan hari kematian mereka, pasangan ini telah membuka pintu ke tim dokumenter untuk mengungkapkan rahasia kehidupan bersama mereka yang luar biasa. Meskipun setiap hari adalah perjuangan sebagai laki-laki mereka harus mengkoordinasikan tugas yang paling sederhana, mereka mempunyai hubungan yang erat dan mampu hidup bersama di rumah mereka sendiri di Dayton, O
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline wiithink

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.630
  • Reputasi: 32
  • Gender: Female
Re: Tahukah Anda?
« Reply #10 on: 25 March 2010, 11:52:30 PM »
tau kah anda, banyak karya seni unik, bermula dari sebuah kesalahan kecil

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #11 on: 26 March 2010, 12:19:58 AM »
Tahukah Anda!!

Fakta unik tentang Bahasa Inggris

1. Stewardesses adalah kata terpanjang yang dapat diketik di keyboard hanya dengan menggunakan tangan kiri Anda. Sedangkan untuk tangan kanan, lollipop adalah yang terpanjang.

2. Tidak ada kata dalam bahasa Inggris yang bersajak/berima dengan month, orange, silver, purple, angst dan scalp.

3. Dreamt adalah satu-satunya kata bahasa Inggris yang berakhir dengan huruf ‘mt’.

4. Kalimat The quick brown fox jumps over the lazy dog menggunakan setiap huruf yang ada dalam abjad.

5. Kata racecar, kayak dan level dapat dibaca bolak-balik dari kiri ke kanan ataupun dari kanan ke kiri.

6. Hanya ada empat kata dalam bahasa Inggris yang berakhir dengan suku kata ‘dous’, yaitu: tremendous, horrendous, stupendous dan hazardous.

7. Ada dua kata dalam bahasa Inggris yang menggunakan kelima huruf hidup secara berurutan (a, e, i, o, u), yaitu: abstemious dan facetious.

8. Typewriter adalah kata terpanjang yang dapat diketik menggunakan huruf-huruf yang terdapat pada satu baris tombol keyboard (baris QWERTY).

9. Huruf yang paling sering dipakai dalam bahasa Inggris adalah huruf ‘e’. Ini merupakan fakta baik dalam penggunaan bahasa Inggris secara umum, dalam karya fiksi dan non-fiksi, jurnalisme, kitab suci dan bahkan kode Morse!

10. Untuk huruf konsonan, huruf yang paling sering dipakai adalah huruf ‘t’.

11. Huruf yang paling sedikit digunakan dalam bahasa Inggris adalah ‘q’ – bukan ‘z’.

12. Lima huruf yang paling sering muncul sebagai huruf pertama dalam kata bahasa Inggris – secara berurutan – adalah ‘t’, ‘o’, ‘a’, ‘w’ dan ‘b’.

13. Hampir setengah dari seluruh kata bahasa Inggris diakhiri oleh huruf ‘e’, ‘t’, ‘d’ dan ‘s’.

14. The adalah kata yang paling sering digunakan dalam bahasa Inggris. Bila Anda tidak percaya, cobalah berbicara dalam bahasa Inggris standar yang benar selama 5 menit tanpa menggunakan kata ‘the’.
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #12 on: 26 March 2010, 12:57:13 AM »
Tahukah Anda? (Hewan)



-Gajah merupakan hewan yang tidak bisa melompat.  ;D

-seekor gajah dapat menghabiskan sekitar 227 kg rumput dan 227 liter air dalam sehari.

-Semua beruang kutub Kidal.

-Beruang kutub dapat berlari dengan kecepatan 50 km per jam dan loncat hingga ketinggian 4 meter di udara.

-Seekor beruang kutub mampu mencium bau manusia dari jarak 30 kilometer.

-Semut selalu jatuh ke kanan setiap kali disemprot cairan anti hama.

-Seekor semut yang dilepas beberapa kilo dari sarangnya akan mampu kembali ke sarang dengan bantuan indera penciumannya.

-Semut mampu bertahan hidup 2 minggu di dalam air.

-Dalam 18 bulan, 2 ekor tikus bisa punya lebih dari sejuta anak tikus.

-Tikus ML cuma bertahan 5 detik.

-Secara fisik, babi tidak bisa memandang ke langit.

-Seekor babi berorgasme selama kurang lebih satu jam.

-Anjing dengan ukuran terbesar adalah Irish Wolfhound.

-Anjing dengan ukuran tubuh terkecil adalah Chihuahua, sementara untuk ukuran berat badan terberat adalah Saint Bernard.

-Coklat asli(dari buah coklat yang baru dijemur/kering) dapat membunuh anjing,karena bisa menyerang jantung dan sistem sarafnya.

-Seekor Kucing mampu membuat 100 macam suara individual yang berlainan sementara seekor anjing hanya 10 macam saja.

-Kehadiran orang baru, anjing, atau kucing baru di sebuah rumah dapat menyebabkan seekor kucing stres.

-Satu-satunya binatang yang telah dijinakkan dan tidak disebutkan di dalam Alkitab adalah kucing.

-Kucing kampung mendengkur setiap 26 kali per detik, sama dengan frekwensi mesin diesel dalam keadaan idle.

-Kucing kampung dapat mendengar frekswensi suara hingga 65 kHz, sedangkan manusia hanya 20 kHz.Kemampuan indera penciumannya 14 kali lebih kuat daripada penciuman manusia.

-Seekor buaya memiliki asam yang sangat kuat di dalam perutnya yang bahkan mampu melumatkan baja.

-Seekor buaya mampu memiliki satu set gigi baru hingga 50 kali selama hidupnya.

-Seekor buaya ternyata tidak mampu menjulurkan lidahnya sendiri.

-Burung hantu adalah satu-satunya burung yang mampu melihat warna biru.

-Burung hantu adalah satu-satunya burung yang menurunkan kelopak mata bagian atasnya untuk berkedip.Burung-burung lainnya mengangkat kelopak mata bagian bawahnya.

-Burung elang dapat menyerang, membunuh, dan membawa mangsanya hingga sebesar rusa muda.Sementara makanan elang Harpy dari Amerika Selatan adalah kera.

-Dalam 4.000 tahun terakhir ini hanya sapi yang tidak mengalami perubahan genetik.

-Dibutuhkan kulit dari 3000 sapi untuk bikin bola football bermerk NFL per tahunnya.

-Seekor sapi ternyata tidak mampu menaiki anak tangga, tapi anehnya mampu menuruni anak tangga.

-Sapi mulanya didatangkan orang-orang Spanyol ke Amerika untuk dipekerjakan, namun orang-orang Indian menemukan bahwa dagingnya ternyata enak. Mereka malah menjadi gembala-gembala sapi yang pertama, yang menggiringnya menyeberangi sungai Mississippi ke padang-padang rumput.

-Keju Mozzarella ternyata dibuat dari air susu banteng dan bukan sapi.

-Banteng tidak menyeruduk kain merah matador bukan karena merahnya,namun karena goyangan dari kain tersebut.Sesungguhnya banteng buta warna.Kain merah digunakan untuk menyamarkan darah jika matadornya terluka.

-Semua berang-berang mampu mengambang di air.

-Gigi berang-berang tidak pernah berhenti tumbuh.

-Manusia dan lumba-lumba adalah mamalia yang melakukan hubungan sexual untuk kesenangan.

-Lumba-lumba tidur dengan satu mata tertutup sedangkan mata yang satunya tetap terbuka.

-Seekor paus biru memiliki lidah yang sama persis berat dan panjangnya dengan yang dimiliki gajah Afrika.

-Seekor ikan mas hanya memiliki 3 detik saja ingatan di otaknya.

-Ikan mas koki akan memudar warnanya bila diletakkan dalam tempat yang suram cahayanya, atau bila ditempatkan di air yang mengalir.Ikan ini akan tetap berwarna keemasan bila diletakkan di sebuah akuarium dengan cahaya yang cukup.

-Kecoa dapat bertahan dari radiasi nuklir.

-Seekor kecoa mampu menahan nafas hingga 40 menit.

-Kecoa masih bisa betahan hidup 10 hari tanpa kepala.

-Manusia dan jerapah memiliki jumlah tulang yang sama di lehernya.

-Seekor jerapah ternyata lebih mampu bertahan tanpa air jika dibandingkan dengan seekor unta.

-Unta dan kuda laut mampu melihat ke 2 arah yang berbeda pada waktu yang bersamaan.

-Seekor tarantula mampu bertahan hidup 2 tahun tanpa makan.

-99% ibu tarantula pasti membunuh anaknya.

-Seekor laba-laba hitam wanita mampu berhubungan seksual dengan 25 ekor laba-laba yang berbeda dan memakannya setelah hubungan seksual selesai.

-Penelitian menyebutkan bahwa jaring laba-laba 5 kali lebih kuat dari baja.

-Lintah memiliki 4 hidung.

-Rekor catatan seekor ayam yang terbang adalah selama 13 detik.

-Suara "Wek..wek..wek" bebek tidak akan menggema baik di gua, lembah, dll.Sejauh ini belum ada penjelasan dari para ilmuwan.

-Semua angsa di Inggris adalah properti dari ratu dan mengangu mereka merupakan sebuah pelanggaran berat dengan sanksi hukuman penjara.

-Rayap akan memakan kayu 2 kali lebih cepat saat mendengarkan musik rock.

-Sejak dari jaman batu nyamuk anopheles betina yang membawa bibit malaria dipercaya menjadi penyebab kematian dari hampir setengah kematian di dunia, tidak termasuk perang dan kecelakaan.

-Indera perasa kupu-kupu ada di kaki.

-Serangga terkecil di dunia adalah serangga peri yang ukurannya hanya 0,2 milimeter.

-Seekor capung hanya memiliki rata-rata waktu hidup 24 jam saja.

-Singa mampu berhubungan seksual hingga 50 kali dalam sehari.

-Seekor cheetah hanya membutuhkan waktu 2 detik untuk berlari hingga kecepatan 65 kilometer perjam.

-Belang pada harimau bukan hanya pada bulunya, tetapi juga kulitnya.

-Cacing tambang penghisap darah ada dalam tubuh lebih dari 700 juta orang di seluruh dunia.

-Ular membutuhkan waktu 50 jam untuk mencerna seekor katak.

-Air susu kuda nil ternyata berwarna pink cerah.

-Ubur-ubur raksasa memiliki mata yang terbesar di dunia.

-Pada saat grogi, seekor octopus akan memakan testikelnya sendiri, yang nantinya akan tumbuh lagi.

-Testikel Octopus terdapat di kepalanya.

-Bintang laut ternyata tidak memiliki otak.

-Siput bisa tidur selama 3 tahun.

-Kelelawar selalu berbelok ke kiri saat meninggalkan goa.

-Sidik jari koala paling mirip sidik jari manusia.


Komplit daaaah  ;) ;D
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline Sumedho

  • Kebetulan
  • Administrator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 12.406
  • Reputasi: 423
  • Gender: Male
  • not self
Re: Tahukah Anda?
« Reply #13 on: 26 March 2010, 07:52:49 AM »
Quote
2. Tidak ada kata dalam bahasa Inggris yang bersajak/berima dengan month, orange, silver, purple, angst dan scalp.
silver -> quiver?
There is no place like 127.0.0.1

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #14 on: 26 March 2010, 01:05:56 PM »
^ ^ ^ sculp = pulp ?

[at]Mayvise
Pinquin bukan satu-satunya jenis burung yg gak bisa terbang
ada Burung onta .... juga gak bisa terbang  ;D

Kalo dipikir-pikir, kok onta dikategorikan burung ya? Padahal gak ada sayap. Masih mending pinguin, walaupun sayapnya untuk berenang. Kalo kalkun? Atau kalkun itu unggas, eh unggas juga burung ya? akh ribet akh :))

Offline wiithink

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.630
  • Reputasi: 32
  • Gender: Female
Re: Tahukah Anda?
« Reply #15 on: 26 March 2010, 08:39:45 PM »
tau kah anda, music bisa membangunkan orang dari koma

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #16 on: 29 March 2010, 11:44:49 AM »
Tahukah anda, hampir semua lipstik mengandung sisik ikan?
(Hah? bener gak tuh? kalo bener, orang yang vege boleh pake gak ya  ::)  )

Tahukah anda, nama Jeep (jip) diampil dari singkatan “GP”, bahasa militer untuk General Purpose.

Tahukah anda, mahluk yang bisa tersipu-sipu hanya manusia  :-[

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #17 on: 29 March 2010, 12:11:17 PM »
Tahukah anda, jika kita berdiri di dasar sumur, kita bisa melihat bintang walaupun di siang hari ;D

Offline wiithink

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.630
  • Reputasi: 32
  • Gender: Female
Re: Tahukah Anda?
« Reply #18 on: 30 March 2010, 02:51:53 AM »
tau kah anda, ketika anjing sedang ketakutan, dia akan menyelipkan ekor diantara kedua kakinya

Offline Mr.Jhonz

  • Sebelumnya: Chikennn
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.164
  • Reputasi: 148
  • Gender: Male
  • simple life
Re: Tahukah Anda?
« Reply #19 on: 30 March 2010, 06:55:17 AM »
Militer;
Tahukah Anda?
U.S Navy pernah melatih lumba-lumba
untuk menjadi prajurit. mereka
diberikan semacam jarum beracun,
yang kalau si lumba-lumba sundulkan
ke penyusup bawah air, maka
penyusup tersebut akan tewas.
lumba-lumba ini pernah digunakan
semasa Perang Vietnam untuk
melindungi kapal-kapal Amerika di
Teluk Tonkin, dan berhasil membunuh
beberapa penyusup bawah air yang
berusaha menanam bom di kapal
Amerika.
kenapa program ini tidak diteruskan?
beberapa lumba-lumba melakukan
desersi.. hilang... dan signalnya
terdeteksi berada di perairan artik,
bergabung dengan kawanan lumba-
lumba lainnya...
buddha; "berjuanglah dengan tekun dan perhatian murni"

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #20 on: 30 March 2010, 02:22:04 PM »
Tahukah anda, kambing mempunyai pupil mata segi empat ?
(is this myth or fact? Ada yang sudah pernah bertatapan dengan kambing?  ??? )

Offline wiithink

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.630
  • Reputasi: 32
  • Gender: Female
Re: Tahukah Anda?
« Reply #21 on: 30 March 2010, 07:03:35 PM »
tau kah anda, kalo mata lalat seperti kaca prisma

Offline Jerry

  • Sebelumnya xuvie
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.212
  • Reputasi: 124
  • Gender: Male
  • Suffering is optional.. Pain is inevitable..
Re: Tahukah Anda?
« Reply #22 on: 30 March 2010, 08:35:50 PM »
Tahukah anda? Sarang burung kutilang di Sri Lanka kok style-nya sama persis dengan di Indonesia.

Apakah tiap hewan dalam spesies yang sama memiliki cara berpikir/berperilaku yang mirip? mungkin...

Saya sempat berpikir bahwa binatang-binatang ini telah membangun kecenderungan pikiran sudah lama sekali sejak kehidupan2 lampau sehingga meskipun tanpa ada komunikasi dan pembelajaran antara satu dengan lainnya mereka masih berprilaku sampai sekarang dan tidak berbeda antara burung2 di satu tempat dan tempat2 lainnya. Sekedar teori sih.

Ada istilahnya: meme.
appamadena sampadetha

Offline kullatiro

  • Sebelumnya: Daimond
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.153
  • Reputasi: 97
  • Gender: Male
  • Ehmm, Selamat mencapai Nibbana
Re: Tahukah Anda?
« Reply #23 on: 30 March 2010, 08:43:17 PM »
tahukah anda ternyata makanan sejenis tempe goreng /rempeyek adalah makanan para astronot di luar angkasa.
« Last Edit: 30 March 2010, 08:45:20 PM by daimond »

Offline Mr. pao

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 792
  • Reputasi: 29
  • KeperibadianMuYanGakuSuka
Re: Tahukah Anda?
« Reply #24 on: 30 March 2010, 09:17:29 PM »
Tahukah anda...
Ikan lele bisa berjalan beberapa kilometer di darat.
Jika ada yang menampar pipi kananku aku akan segera memberikan pipi kirinya telapak kananku, karena dengan demikian hutang karma kita akan segera selesai ditempat. ;D

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #25 on: 30 March 2010, 10:55:01 PM »
Tahukah Anda? ....

Merek Paling Tua Di dunia

Merek tertua adalah merek salah satu bir. Bass adalah nama tempat pembuatan bir dan nama merek untuk beberapa bir inggris yang dibuat di Burton,Trent. Logo Segitiga Merah yang khas untuk Bass Pale Ale adalah adalah merek dagang pertama inggris yang terdaftar. Bass & Co Brewery didirikan oleh William Bass pada tahun 1777.
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #26 on: 31 March 2010, 08:36:31 AM »
Tahukah anda, karena langkanya logam, piala Oscar di masa perang dunia ke II terbuat dari kayu.

Offline F.T

  • Sebelumnya: Felix Thioris, MarFel, Ocean Heart
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 7.134
  • Reputasi: 205
  • Gender: Male
  • • Save the Children & Join with - Kasih Dharma Peduli • We Care About Their Future • There Are Our Next Generation.
Re: Tahukah Anda?
« Reply #27 on: 31 March 2010, 09:26:36 AM »
Tahukah anda, piala oscar bukanlah berasal dari nama perancangnya?! Oscar pierce, seorang petani nun jauh dari hollywood, di texas hanya kebetulan memiliki seorang keponakan yang bekerja di lembaga academy of motion picture arts and sciences sebagai pustakawati.

Dalam konference pers perdana peluncuran piala academy of motion picture arts and sciences, pustakawati kemenakan oscar pierce, saking gelinya, ketelepasan memberi komentar bahwa sosok piala mungil itu, terutama kepala botaknya: mirip paman saya, oscar! Seorang reporter kemudian menulis di koran los angeles bahwa para karyawan menjuluki patung mungil itu sebagai oscar! Sejak itu julukan oscar, melekat pada piala paling di dambakan para pelaku industri film.


Save the Children & Join With :
Kasih Dharma Peduli ~ Anak Asuh
May all Beings Be Happy


Contact Info : Kasihdharmapeduli [at] yahoo.com

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #28 on: 31 March 2010, 02:48:17 PM »
Tahukah anda? Sarang burung kutilang di Sri Lanka kok style-nya sama persis dengan di Indonesia.

Apakah tiap hewan dalam spesies yang sama memiliki cara berpikir/berperilaku yang mirip? mungkin...

Saya sempat berpikir bahwa binatang-binatang ini telah membangun kecenderungan pikiran sudah lama sekali sejak kehidupan2 lampau sehingga meskipun tanpa ada komunikasi dan pembelajaran antara satu dengan lainnya mereka masih berprilaku sampai sekarang dan tidak berbeda antara burung2 di satu tempat dan tempat2 lainnya. Sekedar teori sih.

Ada istilahnya: meme.

Meme, maksudnya? Saya pernah dengar, kelelawar selalu belok kiri kalo keluar gua. Ada hubungannya?

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #29 on: 31 March 2010, 02:50:38 PM »
Tahukah anda,

RSVP adalah singkatan dari Respondez s’il Vous Plait yang artinya “mohon jawaban”,

Kata ZIP (kode pos) adalah singkatan dari “Zoning Improvement Plan”.

Offline Tekkss Katsuo

  • Sebelumnya wangsapala
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.611
  • Reputasi: 34
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #30 on: 31 March 2010, 11:30:50 PM »
Tahukah anda lapar bisa buat pusing  :))

Offline F.T

  • Sebelumnya: Felix Thioris, MarFel, Ocean Heart
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 7.134
  • Reputasi: 205
  • Gender: Male
  • • Save the Children & Join with - Kasih Dharma Peduli • We Care About Their Future • There Are Our Next Generation.
Re: Tahukah Anda?
« Reply #31 on: 01 April 2010, 03:53:06 AM »
Tahukah anda, makanan tradisional tahu goreng nikmat rasanya apalagi di tambah dengan cabe rawit.. Nyam2x .. :hammer:


Save the Children & Join With :
Kasih Dharma Peduli ~ Anak Asuh
May all Beings Be Happy


Contact Info : Kasihdharmapeduli [at] yahoo.com

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Tahukah Anda?
« Reply #32 on: 01 April 2010, 09:19:44 AM »
Tahukah anda lapar bisa buat pusing  :))

apa lagi laper trus lihat cewek cantik sekali.... nah

kenapa ya bisa pusing? bisa dijelaskan secara kedokteran ?

trims sebelumnya
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline K.K.

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 8.851
  • Reputasi: 268
Re: Tahukah Anda?
« Reply #33 on: 01 April 2010, 10:22:32 AM »
-Gajah merupakan hewan yang tidak bisa melompat. 
Tergantung definisi lompat itu sendiri. Jika maksudnya berdiam di tempat, lalu menolak ke atas, banyak binatang yang tidak bisa lompat. Tetapi kalau definisinya adalah keempat kaki tidak menyentuh tanah pada satu waktu (misalnya pada waktu berlari) mungkin hanya gajah yang tidak bisa.

Quote
-Semua beruang kutub Kidal.
Beruang kutub tidak kidal, mereka ambidextral (menggunakan kedua "tangan" dengan keahlian sama).

Quote
-Seekor ikan mas hanya memiliki 3 detik saja ingatan di otaknya.
Ini tidak benar. Mitos ini mengatakan ikan mas melihat semua area tempat tinggalnya sebagai tempat baru walaupun ditaruh di aquarium yang sangat kecil. Rory Stokes, seorang siswa berumur 15 tahun membuktikan bahwa ikan mas bisa mengingat. Ia menaruh suar tempat ikan itu bisa makan. Setelah seminggu, waktu yang dibutuhkan untuk berenang ke suar itu turun dari lebih dari semenit sampai ke 5 detik saja. Setelah 3 minggu, suar itu dihilangkan selama 6 hari. Setelah 6 hari, ditaruh kembali dan ternyata ikan itu tetap mengingatnya.

Quote
-Penelitian menyebutkan bahwa jaring laba-laba 5 kali lebih kuat dari baja.
Dalam fisika, benda padat punya 3 properti:
-Kekuatan (Strength), yaitu batas gaya yang diterima yang menyebabkan perubahan bentuk, baik sementara (berhubungan dengan elastisitas) atau permanen (berhubungan dengan plastisitas).
-Kerapuhan (Brittleness), yaitu kecenderungan benda untuk patah tanpa berubah bentuk.
-Kekerasan (Toughness), yaitu batas gaya yang diterima sebelum benda itu patah.
*patah maksudnya ikatan antar materi itu terpisah.
Jaring laba-laba (variatif tergantung jenis laba-laba) memiliki "toughness" yang lebih tinggi dari baja.


Quote
-Suara "Wek..wek..wek" bebek tidak akan menggema baik di gua, lembah, dll.Sejauh ini belum ada penjelasan dari para ilmuwan.
Ini juga keliru. Karakteristik suara bebek menghasilkan gema yang lemah. Dan lingkungan bebek berada biasanya bukan yang memantulkan gema dengan baik. Tetapi suara bebek tetap bergema.

Quote
-Siput bisa tidur selama 3 tahun.
Pada saat tidur, seperti mati suri dan tidak membutuhkan makanan/minuman.
« Last Edit: 01 April 2010, 10:52:25 AM by Kainyn_Kutho »

Offline K.K.

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 8.851
  • Reputasi: 268
Re: Tahukah Anda?
« Reply #34 on: 01 April 2010, 10:34:43 AM »
[at]Mayvise
Pinquin bukan satu-satunya jenis burung yg gak bisa terbang
ada Burung onta .... juga gak bisa terbang  ;D
Burung onta & keluarganya bisa loncat melayang sementara, tapi ga bisa terbang jauh. Keluarga burung onta, kasuari (Cassowary) itu 'kan terkenal dengan tendangan kung fu-nya. Kalau Pinguin ga punya kemampuan itu. Paling-paling kalau habis berenang mau ke darat, ada efek dorongan karena cepatnya berenang, bisa sekejap melayang di udara.



Kalo dipikir-pikir, kok onta dikategorikan burung ya? Padahal gak ada sayap. Masih mending pinguin, walaupun sayapnya untuk berenang. Kalo kalkun? Atau kalkun itu unggas, eh unggas juga burung ya? akh ribet akh :))
Burung onta kali, bukannya onta. Burung onta ada kok sayapnya.
Kalkun juga burung. Kalau di peternakan, kalkun tidak bisa terbang, sementara kalau kalkun liar bisa terbang dengan sangat cepat dan lumayan jauh.


Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #35 on: 01 April 2010, 10:48:08 AM »
 ^ ^ ^ kalo suara bebek, belum tau tuh kalo seperti itu. Padahal cukup nyaring juga suaranya. Logikanya sih vokal a lebih kuat dibandingkan e. Tapi vokal u lebih lemah dari e. Tapi mungkin karakteristik lainnya kali ya, bukan dari huruf vokalnya.

Offline K.K.

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 8.851
  • Reputasi: 268
Re: Tahukah Anda?
« Reply #36 on: 01 April 2010, 10:50:37 AM »
^ ^ ^ kalo suara bebek, belum tau tuh kalo seperti itu. Padahal cukup nyaring juga suaranya. Logikanya sih vokal a lebih kuat dibandingkan e. Tapi vokal u lebih lemah dari e. Tapi mungkin karakteristik lainnya kali ya, bukan dari huruf vokalnya.
Bukan dari vokalnya, tapi sepertinya dari warna suaranya (timbre).

Offline tesla

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.426
  • Reputasi: 125
  • Gender: Male
  • bukan di surga atau neraka, hanya di sini
Re: Tahukah Anda?
« Reply #37 on: 01 April 2010, 12:04:42 PM »
Quote
Jaring laba-laba (variatif tergantung jenis laba-laba) memiliki "toughness" yang lebih tinggi dari baja
berdasarkan pemikiran aja:
punya Brittleness & Toughness yg lebih baik drpd baja.
Brittleness makin rendah makin baik (makin sulit patah tanpa berubah)

sedangkan strength lebih rendah dari baja.

CMIIW
Lepaskan keserakahan akan kesenangan. Lihatlah bahwa melepaskan dunia adalah kedamaian. Tidak ada sesuatu pun yang perlu kau raup, dan tidak ada satu pun yang perlu kau dorong pergi. ~ Buddha ~

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #38 on: 01 April 2010, 12:50:02 PM »
Tahukah anda, kecap manis walaupun manis tapi mengandung banyak garam? (hati-hati yang darah tinggi)

Offline Hades

  • Teman
  • **
  • Posts: 85
  • Reputasi: -1
  • darkness isn't bad at all
Re: Tahukah Anda?
« Reply #39 on: 01 April 2010, 07:44:40 PM »
tahukah anda, main game terlalu banyak dapat menyebabkan mata jadi rusak
In darkness I rule over the humanity whom throw away their heart towards hatred and jealousy

Offline tesla

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.426
  • Reputasi: 125
  • Gender: Male
  • bukan di surga atau neraka, hanya di sini
Re: Tahukah Anda?
« Reply #40 on: 01 April 2010, 10:00:46 PM »
tahukah anda, main game terlalu banyak dapat menyebabkan mata jadi rusak
maksudnya "video" games kan?
Lepaskan keserakahan akan kesenangan. Lihatlah bahwa melepaskan dunia adalah kedamaian. Tidak ada sesuatu pun yang perlu kau raup, dan tidak ada satu pun yang perlu kau dorong pergi. ~ Buddha ~

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #41 on: 01 April 2010, 10:02:27 PM »
Tahukah Anda ......
Pinquin bisa terbang??  ???


Kejutan April mop


Kayaknya BBC emang doyan bikin lelucon April Mop buat para pemirsanya. Tahun 2008 kemaren, mereka mengumumkan kalo kameramen mereka yang lagi shooting di Antartika untuk serial TV Miracles of Evolution merekam beberapa penguin Adelie terbang ke langit. Mereka bahkan punya video tentang penguin-penguin terbang itu. Alhasil, video itu menjadi salah satu video yang paling banyak dilihat di internet. Presenter Terry Jones bilang kalo penguin-penguin itu bukannya tetap di Antartika dan berdingin-dingin ria, mereka malah terbang ke Amerika Selatan untuk bersantai di hutan-hutan tropis disana.
« Last Edit: 01 April 2010, 10:04:28 PM by Virya »
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline eew

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 179
  • Reputasi: 7
  • Semoga semua mahluk berbahagia
Re: Tahukah Anda?
« Reply #42 on: 01 April 2010, 10:37:43 PM »
hasil sotosop kah ini ?  ;D

Offline The Ronald

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.231
  • Reputasi: 89
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #43 on: 01 April 2010, 11:06:24 PM »
gak..itu hasil program 3d..kek 3dmax gitu
...

Offline wiithink

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.630
  • Reputasi: 32
  • Gender: Female
Re: Tahukah Anda?
« Reply #44 on: 02 April 2010, 01:13:12 AM »
Tahukah Anda ......
Pinquin bisa terbang??  ???


Kejutan April mop


Kayaknya BBC emang doyan bikin lelucon April Mop buat para pemirsanya. Tahun 2008 kemaren, mereka mengumumkan kalo kameramen mereka yang lagi shooting di Antartika untuk serial TV Miracles of Evolution merekam beberapa penguin Adelie terbang ke langit. Mereka bahkan punya video tentang penguin-penguin terbang itu. Alhasil, video itu menjadi salah satu video yang paling banyak dilihat di internet. Presenter Terry Jones bilang kalo penguin-penguin itu bukannya tetap di Antartika dan berdingin-dingin ria, mereka malah terbang ke Amerika Selatan untuk bersantai di hutan-hutan tropis disana.


menikmati matahari terbenam sambil pake kacamata item, sun block dan minum jus nanas
 =)) =))

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #45 on: 02 April 2010, 10:05:44 PM »
Tahukah Anda?? ......

manusia tak akan mampu menjilat siku tangannya sendiri .....  ;D

Tahukah Anda :
Spoiler: ShowHide
hampir dipastikan orang2 yg membaca  akan melakukan percobaan ini dgn cara menjilat siku sendiri  =))
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #46 on: 02 April 2010, 10:38:12 PM »
Tahukah Anda :

Dilarang Mengambil Gambar “Eiffel” di Malam Hari?



Paris merupakan kota fashion yang juga merupakan kota romantis favorit bagi kebanyakan pasangan.  Paris juga merupakan salah satu kota sibuk selain beberapa kota penting lainnya di amerika dan eropa. Lihat saja kota ini menjadi tempat kunjungan favorit selain kota-kota besar lainnya di eropa dan amerika.

Ditambah dengan menara Eiffel yang menjadi ikon kota Paris dan juga negara Perancis, kota ini menjadi tempat wisata yang memiliki daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Apalagi pemandangan menara Eiffel yang sungguh menawan terlihat pada malam hari membuat kota ini menjadi digemari.

Namun, tahukah anda bahwa menara Eiffel ini telah diberikan hak cipta?

Tahun 2003, SNTE (Société nouvelle d’exploitation de la tour Eiffel) memasang penerangan baru di menara Eiffel. Efek ini bertujuan membuat gambar malam lain menara dan penampilan penerangannya di bawah hak cipta. Sebagai hasilnya, tidak lama lagi dibolehkan menyebarkan foto menara di malam hari tanpa izin di beberapa negara.

Pemberian hak cipta ini kontroversial. Direktur Dokumentasi untuk SNTE, Stéphane Dieu, berkomentar pada Januari 2005, “Hal ini hanya bertujuan untuk menjaga penggunaan komersial gambar, sehingga tidak digunakan dalam cara-cara yang tidak kami setujui.” Tetapi, juga mungkin memiliki efek melarang foto turis pada menara di malam hari disebarkan juga penyebaran gambar yang tidak bertujuan mencari keuntungan dan semi-komersial terhadap menara.

Dalam keputusan terbaru, Pengadilan Kasasi menyatakan bahwa hak cipta tidak dapat diklaim terhadap gambar yang meliputi bangunan berhak cipta bila foto meliputi wilayah yang lebih luas. Ini menandakan bahwa SNTE tidak dapat mengklaim hak cipta atas foto di Paris yang meliputi pemunculan menara.

Di beberapa yurisdiksi, klaim hak cipta ini sangat tidak diizinkan. Pada hukum hak cipta Republik Irlandia, pekerjaan “permanen yang dilakukan di tempat umum atau tempat yang dibuka untuk umum” dapat dimasukan secara bebas pada reproduksi visual.
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #47 on: 14 April 2010, 09:17:11 AM »
Quote
-Seekor ikan mas hanya memiliki 3 detik saja ingatan di otaknya.
Ini tidak benar. Mitos ini mengatakan ikan mas melihat semua area tempat tinggalnya sebagai tempat baru walaupun ditaruh di aquarium yang sangat kecil. Rory Stokes, seorang siswa berumur 15 tahun membuktikan bahwa ikan mas bisa mengingat. Ia menaruh suar tempat ikan itu bisa makan. Setelah seminggu, waktu yang dibutuhkan untuk berenang ke suar itu turun dari lebih dari semenit sampai ke 5 detik saja. Setelah 3 minggu, suar itu dihilangkan selama 6 hari. Setelah 6 hari, ditaruh kembali dan ternyata ikan itu tetap mengingatnya.

Hmm.. saya kadang kasih makan ikan mas. Awalnya mereka tenang, tapi ketika mereka lihat saya mengeluarkan bungkus makanan (berwarna orange terang), mereka otomatis bergerak cepat ke atas walaupun makanan itu belum ditaburkan. Memang sepertinya mereka ingat. IMO, sbetulnya sulit sih menentukan daya ingat binatang. Heran juga kenapa bisa muncul mitos demikian. Mungkin krn muka ikannya keliatan inosen, gak bosen dengan keadaan sekitarnya yang itu-itu aja ? (jangan-jangan ikannya diam-diam protes, “don't judge a book by its cover”  :|  )

Tahukah anda, zat Capsaicin dalam cabai bisa mengencerkan lendir, makanya lendir di rongga hidung bisa menjadi encer dan keluar? Hmm... pantes kalo makan cabai bisa ingusan ya...

Offline Crescent

  • Sebelumnya: Deviol
  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 227
  • Reputasi: 12
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #48 on: 14 April 2010, 09:30:26 AM »
pinguin dapat menentukan pasangan hidupnya atau bukan hanya dengan saling memandang selama 10 detik....

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #49 on: 23 April 2010, 02:49:22 AM »
Tahukah Anda??

Hal Serupa Tapi Tak Sama

KODOK VS KATAK

kodok

Katak


Ada garis tipis yang memisahkan katak (frog) dengan kodok (toad). Jika melihat foto ini, anda mungkin beranggapan bahwa kodok adalah sejenis katak yang disuntik steroid. Padahal keduanya adalah hewan yang berbeda famili. Ya, berbeda.

Bagaimana membedakan kodok dan katak? Menurut ilmu perkodokan yang ada di sini. Katak itu berasal dari banyak famili, bertubuh langsing, berkulit tipis dan basah, serta punya loncatan yang jauh karena kaki belakangnya panjang.

Sementara kodok berasal dari famili Bufonidae, bertubuh gempal, berkulit tebal dan kering, serta berkaki belakang pendek. Kenapa kodok dan katak tergolong amfibi? Karena mereka hidup di air dan di darat. Kenapa katak bisa melompat jauh? Karena kaki belakangnya panjang dan kuat. Kenapa kodok kalau nyebrang rel kereta api juga melompat? Soalnya kalau muter jauh  :)) :P



 
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #50 on: 23 April 2010, 02:54:05 AM »
KAISAR VS RAJA




raja memimpin sebuah bangsa, sementara kaisar memimpin sejumlah bangsa. Wilayah yang dipimpin raja disebut kerajaan (kingdom), sedangkan kaisar memimpin kekaisaran (empire). Ada kisah Injil yang layak jadi contoh.

Raja Herodes adalah raja Yudea, Yudea sendiri merupakan sebuah kerajaan (bangsa) yang eksis di bawah kekaisaran Romawi yang pada waktu itu dipimpin oleh Kaisar Agustus. Yudea merupakan sebuah kerajaan bagi satu bangsa, sementara itu Romawi adalah kekaisaran yang menguasai banyak bangsa dan kerajaan, termasuk Yudea.


  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Tahukah Anda?
« Reply #51 on: 24 April 2010, 02:20:21 PM »
Yuk, bagi-bagi info unik... Awali dengan kata “Tahukah Anda” ya...
G duluan...

Tahukah anda, tanduk badak sebenarnya adalah rambutnya yang mengeras?

(ternyata gak hanya manusia aja yang bisa cepak, badak pun bisa  ;D )

ohhhh, tapi gw heran kenapa yg diujung kepala rambutnya yg mengeras ?
bagaimana dgn ditempat lain ? apakah ditempat lain juga gak ada rambut dan
juga tidak mengeras ? mohon klarifikasi kebenarannya. dan koq cuma 1 rambut
yg mengeras.... itu kan cukup aneh bin ajaib ?

anda tau ?
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline an_atta

  • Sebelumnya: Titin
  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 108
  • Reputasi: 15
  • Gender: Female
Re: Tahukah Anda?
« Reply #52 on: 24 April 2010, 04:41:52 PM »
Tahukah Anda.... Hukum 72 untuk menghitung kapan nilai investasi menjadi berlipat dua.

Kalau Anda melakukan investasi sekali saja, maka ada saatnya dimana jumlah investasi Anda akan berlipat dua.
Sebagai contoh, bila Anda menginvestasikan Rp 1 juta pada deposito yang memberikan suku bunga 12% per tahun (di roll over setiap tahun), maka uang Rp 1 juta Anda akan berlipat dua dalam waktu enam tahun.

Cara menghitungnya adalah dengan menggunakan Hukum 72.
Bagi angka 72 dengan suku bunga dari produk investasi Anda.
Ini berarti:
= 72 : 12
= 6 tahun.
Itulah jangka waktu yang dibutuhkan agar investasi Anda bisa berlipat dua.

Offline kullatiro

  • Sebelumnya: Daimond
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.153
  • Reputasi: 97
  • Gender: Male
  • Ehmm, Selamat mencapai Nibbana
Re: Tahukah Anda?
« Reply #53 on: 28 April 2010, 08:23:44 PM »
Yuk, bagi-bagi info unik... Awali dengan kata “Tahukah Anda” ya...
G duluan...

Tahukah anda, tanduk badak sebenarnya adalah rambutnya yang mengeras?

(ternyata gak hanya manusia aja yang bisa cepak, badak pun bisa  ;D )

ohhhh, tapi gw heran kenapa yg diujung kepala rambutnya yg mengeras ?
bagaimana dgn ditempat lain ? apakah ditempat lain juga gak ada rambut dan
juga tidak mengeras ? mohon klarifikasi kebenarannya. dan koq cuma 1 rambut
yg mengeras.... itu kan cukup aneh bin ajaib ?

anda tau ?

itu gampang bro karena ada dna nya, dna badak berbeda dengan dna manusia gitu lohh makanya cula badak itu ada kahasiat nya buat obat dibanding dengan rambut manusia atau rambut monyet.

itu yang pertama kata kata yang dibuat untuk melindungi badak dari perburuan cula hanya menampilkan pengetahuan pada jaman nya ( waktu itu pengetahuan, belum ada tehnologi/pengetahuan sampai tentang dna).

tetapi manusia toh tidak bodoh bodoh amat buktinya cula badak tetap ada yang cari kenapa karena ada khasiat obat nya dan terbukti toh bagi mereka yang memakan nya dan sembuh. jadi mestinya tuh membuat tiruan cula badak ini atau meneliti sebenarnya apa khasiat sebenarnya atau bahan apa yang ada dalam cula badak ini yang berkhasiat dan di buat sintessnya kalau bisa.
« Last Edit: 28 April 2010, 08:31:11 PM by daimond »

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Tahukah Anda?
« Reply #54 on: 28 April 2010, 11:41:56 PM »


Tahukah Anda?


Bagaimana benda diatas dibuat ? (kalau nyerah, lihatlah link dari image tsb)

 _/\_ :x
« Last Edit: 28 April 2010, 11:59:50 PM by johan3000 »
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #55 on: 29 April 2010, 01:23:47 AM »
Tahukah Anda ?

Hal Serupa Tapi Tak Sama

PSIKOLOG VS PSIKIATER



hal yang satu ini paling sering ditanyakan : ke yang manakah dia harus pergi untuk mengatasi masalahnya? Tentu saja tergantung masalahnya. Keduanya profesi yang berbeda. Psikolog adalah ahli psikologi. Tugasnya melayani curhatan serta konsultasi psikologi.

Sementara itu, psikiater adalah dokter (barangkali karena sama-sama ada "ter"-nya). Jadi psikiater itu dapat juga disebut dokter kejiwaan. Dengan demikian, tentu saja psikiater mempunyai hak memberikan resep, misalnya obat anti-depressan, sementara psikolog tidak. Perbedaan lain? psikolog itu lulusan psikologi. Sementara psikiater itu lulusan kedokteran. Apabila agan-agan dipaksa ke psikolog barangkali anda butuh curhat, sementara jika agan-agan dipaksa ke psikiater boleh jadi anda butuh treatment sakit jiwa
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #56 on: 07 May 2010, 10:34:12 AM »
Tahukah anda, gas elpiji adalah gas yang berat?

Ketika terjadi kebocoran gas elpiji, gas tersebut cenderung merayap di lantai. Jadi ketika tercium kebocoran gas, segera bukalah pintu (selain jendela) agar gas tsb bisa cepat keluar dari ruangan.

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #57 on: 08 May 2010, 10:57:30 PM »
Tahukah Anda

Anjing-pun bisa ngantri  ;D

  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #58 on: 14 May 2010, 11:10:11 PM »
Tahukah Anda ?

Kenapa Kucing Tidak Bisa Jatuh Terbalik ?


Anda mungkin pernah liat kucing yang jatuh dari tempat tinggi bisa mendarat dengan mulus dan tidak mengalami cedera. Kenapa bisa?

Hal ini terjadi karena kucing (dan beberapa hewan lain) punya sistem keseimbangan dan koordinasi yang luar biasa. Sistem inilah yang membuat kucing, ketika jatuh, akan menyadari dalam posisi apa dia jatuh. Kalo dia jatuh dalam posisi terbalik, dia akan segera memutar tubuh sehingga kakinya berada di sebelah bawah, dan bersiap untuk mendarat. Mendaratnya juga ga asal regangin kaki. Kalo manusia jatuh dari tempat tinggi dengan kaki ke bawah, biasanya pasti patah kan. Kalo kucing pinter, mereka setelah memutar kaki ke bawah, segera meregangkan kakinya sehingga angin menahan jatuh tubuhnya. Dan saat bersentuhan dengan tanah, kakinya langsung ditekuk supaya mengecilkan efek jatuhnya.

Spoiler: ShowHide


Rekor tertinggi pernah mencatat bahwa kucing pernah jatuh dari ketinggian lantai 46 tingkat (walaupun sambil jatuh dia sempat mantul2 ke kanopi2) dan tetap bisa bangun dan berjalan dengan agak terpincang. luar biasa kan. Kalo manusia dah mati tuh. Tapi penelitian menunjukkan bahwa semakin tinggi kucing jatuh, makin banyak tulangnya yang patah. Tapi cuma sampe batas lantai 5 tingkat doang. Lebih dari itu, jumlah tulang kucing yang patah menurun drastis, apalagi kalo semakin tinggi.

Nah rahasianya adalah, kucing (dan beberapa hewan lainnya) punya apa yang disebut dengan terminal velocity, yaitu kecepatan jatuh maksimum yaitu 60 mil perjam. Saat kucing jatuh, kan sesuai hukum fisika, kecepatan jatuh si kucing makin bertambah. Ternyata, saat kecepatan jatuh kucing mencapai terminal velocity, di saat itulah kucing merasa paling rileks dan nyaman. Maka dia mulai meregangkan kakinya seperti bajing loncat untuk mengurangi efek jatuhnya. Nah itulah sebabnya makin tinggi dia jatuh, makin ada dia kesempatan untuk merasa rileks. Itu juga sebabnya kalo dijatuhin dari tempat yang rendah, dia ga sempat ngerasa rileks. Makanya jatuhnya lebih berasa.

  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline wiithink

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.630
  • Reputasi: 32
  • Gender: Female
Re: Tahukah Anda?
« Reply #59 on: 15 May 2010, 01:24:00 AM »
apa rasanya yah jatoh dari lantai 46? bayangin nya aja serem iiiii

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #60 on: 21 May 2010, 10:04:38 AM »
^ ^ ^ tentang kehebatan kucing tsb, ternyata dikatakan bahwa seekor kucing yang jatuh dari tingkat 20 mempunyai kemungkinan selamat lebih besar dibanding dengan yang jatuh dari tingkat 7, karena seekor kucing membutuhkan ketinggian sekurangnya 7 lantai untuk dapat mengatur tubuhnya agar dapat mendarat dengan kakinya.

source: http://didyouknow.org/indonesia/binatang/animals_id.html

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #61 on: 01 June 2010, 09:55:20 AM »


Ada rumah yang hanya berukuran 1,8 meter di Inggris.Rumah ini menjadi rumah yang paling sempit. Usut punya usut, rumah ini ternyata bekas kandang keledai, yang dibangun lagi oleh pemiliknya. Iain dan Rachel Boyle adalah pembelinya. Setiap hari, mereka melintas di depan rumah tersebut, dan kemudian ada rasa penasaran untuk melihat bentuk di dalam kandang tersebut.

Bentuk yang unik, membuat pasangan ini membeli kandang itu dengan harga 8 ribu poundsterling atau sekira Rp115,3 juta, pada 12 tahun yang lalu. Mereka pun menghabiskan dana 15 ribu poundsterling atau sekira Rp216,33 juta untuk menjadikan kandang tersebut rumah tingkat. Kini, rumah tersebut memiliki tiga tingkat dan sudah termasuk dengan kamar tidur.

Saat ini, mereka sudah menyewakan rumah yang memiliki panjang 6 meter dan lebarnya hanya 1.8 meter tersebut. Untuk informasi, pintu depannya langsung mengarah ke ruang tengah, sedangkan dapur dan kamar mandi berada di lantai bawah.

Seperti yang inioke kutip dari ananova.com, Boyle, pemiliknya yang berusia 45 tahun tersebut mengatakan bahwa semua orang yang lewat tidak pernah menyadari bahwa ada rumah di sini.

"Kami harus menunjukkannya dengan jelas lokasi rumah unik ini."
« Last Edit: 01 June 2010, 09:57:41 AM by Mayvise »

Offline Jerry

  • Sebelumnya xuvie
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.212
  • Reputasi: 124
  • Gender: Male
  • Suffering is optional.. Pain is inevitable..
Re: Tahukah Anda?
« Reply #62 on: 01 June 2010, 10:01:28 AM »
^ ^ ^ tentang kehebatan kucing tsb, ternyata dikatakan bahwa seekor kucing yang jatuh dari tingkat 20 mempunyai kemungkinan selamat lebih besar dibanding dengan yang jatuh dari tingkat 7, karena seekor kucing membutuhkan ketinggian sekurangnya 7 lantai untuk dapat mengatur tubuhnya agar dapat mendarat dengan kakinya.

source: http://didyouknow.org/indonesia/binatang/animals_id.html
pantes kadang heran liat kucing yg jatuh dari tingkat 2 atau 3 koq bisa pincang atau patah kaki. kirain kucing gagal gitu.. :hammer:
appamadena sampadetha

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: Tahukah Anda?
« Reply #63 on: 01 June 2010, 10:57:36 AM »
Tahukah anda .....
kecoa bisa hidup tanpa kepala selama 7 hari  :-?
itu-pun mati karna tidak mendapat suplai makan dan minum
gw dulu ikut seminar terminix, mengenai pest control, sebenarnya kecoak bisa hidup sampai sebulan tanpa kepala..
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #64 on: 01 June 2010, 11:02:10 AM »
^ ^ ^ wow, kesian juga tuh kecoak..

Offline kamala

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 592
  • Reputasi: 44
  • Gender: Female
Re: Tahukah Anda?
« Reply #65 on: 01 June 2010, 11:07:10 AM »
Tahukah anda .....
kecoa bisa hidup tanpa kepala selama 7 hari  :-?
itu-pun mati karna tidak mendapat suplai makan dan minum
gw dulu ikut seminar terminix, mengenai pest control, sebenarnya kecoak bisa hidup sampai sebulan tanpa kepala..
maksudnya hidup apakah hanya masih hidup tapi hanya diam atau tetap bisa berkeliaran
Daripada seribu kata yang tak berarti,
adalah lebih baik sepatah kata yang bermanfaat,
yang dapat memberi kedamaian kepada pendengarnya.

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Tahukah Anda?
« Reply #66 on: 02 June 2010, 05:56:30 PM »
^ ^ ^ tentang kehebatan kucing tsb, ternyata dikatakan bahwa seekor kucing yang jatuh dari tingkat 20 mempunyai kemungkinan selamat lebih besar dibanding dengan yang jatuh dari tingkat 7, karena seekor kucing membutuhkan ketinggian sekurangnya 7 lantai untuk dapat mengatur tubuhnya agar dapat mendarat dengan kakinya.

source: http://didyouknow.org/indonesia/binatang/animals_id.html

itu mahh kucing tua,...
kalau kucing yg masih sehat, remaja dan gesit... ya 1 lantai pun udah cukup (4 meter gitu)....
 :-[ :-[
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Tahukah Anda?
« Reply #67 on: 02 June 2010, 05:58:52 PM »
Anda tau kupu2 yg begitu cantik itu tak lain dari catepillar yg berubah!............

bagaimana menjelaskan kemampuan berubah yg bergitu dahsyat... dari catepillar ke butterfly ?
ada yg taukah ?...............

Ekor cikak yg putus, selalu bisa tumbuh kembali..................
bagaimana kalau manusia juga begitu? kaki yg rusak atau sengaja dipatahkan bisa tumbuh kembali ?
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Tahukah Anda?
« Reply #68 on: 05 June 2010, 01:05:15 AM »


Taukah anda masalah SEX dalam dunia serangan lebah bukan hal yg dapat diremehkan...

begitu lebah laki mendptkan lebah Ratu dan berkawin diudara,
si lebah laki rela mengorbankan sesuatu yg amat berharga....

apakah itu ?: ShowHide
lebah lelaki rela alat kelaminnya meledak dan putus lengkat di lebah Ratu
sewaktu mencapai titik puncak. Sehingga tidak ada lagi lebah laki2 yg
mendapatkan kesempatan kedua kalinya dgn RATU lebah.

wahhhh ini termasuk sejenis boom bunuh diri dehhhh


« Last Edit: 05 June 2010, 01:08:16 AM by johan3000 »
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline kullatiro

  • Sebelumnya: Daimond
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.153
  • Reputasi: 97
  • Gender: Male
  • Ehmm, Selamat mencapai Nibbana
Re: Tahukah Anda?
« Reply #69 on: 09 June 2010, 09:01:59 PM »
Anda tau kupu2 yg begitu cantik itu tak lain dari catepillar yg berubah!............

bagaimana menjelaskan kemampuan berubah yg bergitu dahsyat... dari catepillar ke butterfly ?
ada yg taukah ?...............

Ekor cikak yg putus, selalu bisa tumbuh kembali..................
bagaimana kalau manusia juga begitu? kaki yg rusak atau sengaja dipatahkan bisa tumbuh kembali ?


metamorphosis

mengerikan lagi nanti kalau satu putus jadi ada dua dong. kayak cacing kalau putus jadi dua ekor cacing gitu.

Offline kullatiro

  • Sebelumnya: Daimond
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.153
  • Reputasi: 97
  • Gender: Male
  • Ehmm, Selamat mencapai Nibbana
Re: Tahukah Anda?
« Reply #70 on: 09 June 2010, 09:05:05 PM »
tahukah anda bumi bukan bulat tapi Oblate spheroid



http://en.wikipedia.org/wiki/Oblate_spheroid



Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Tahukah Anda?
« Reply #71 on: 09 June 2010, 11:41:03 PM »
malam begini kalau cerita soal burung, udah jelas menarik...........

kebanyakan orang terdengar burung ... wahhhh enak ya bisa terbang..

nah ini burung yg dapat berenang.... dan gak tanggung2 dengan kecepatan
maximum 40 km per jam....(perenang olympic ya harus angkat topi)....
menyelam sampai 90 meter dan dpt menahan nafas selama 7 menit lebih.............

tapi dia dikatakan "BURUNG" lhooooooooo.... alamak burung.... apakah itu ?

burung?: ShowHide

pinguin lagi menyelam di antartika... luar biasa cepat dehhh
« Last Edit: 09 June 2010, 11:42:50 PM by johan3000 »
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: Tahukah Anda?
« Reply #72 on: 10 June 2010, 05:40:21 AM »
pada cicak, ada kemampuan regenerasi, makanya ekor yang putus bisa sambung lagi, pada manusia seh juga ada ya.. tapi bukan pada kaki, melainkan pada organ vital, seperti hati juga memiliki kemampuan regenerasi.. namun dengan tingkat kerusakan tertentu.. organ lain seperti paru juga bisa.

bro johan cocok neh jadi penulis.. tulisannya suka menggigit mengundang orang ingin baca :))
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #73 on: 10 June 2010, 01:51:59 PM »
Tahukah anda, mitos yang mengatakan bahwa seorang ibu hamil harus makan sebanyak dua kali lipat, adalah salah? Sebenarnya sang ibu hanya memerlukan tambahan sekitar 300 kalori pada triwulan kedua dan ketiga dari masa kehamilannya (jika seorang wanita memerlukan 1500 kalori misalnya, maka 300 kalori itu hanya tambahan 1/5 dari kebutuhan normalnya).

Kira-kira berapa banyak makanan yang setara dengan 300 kalori?

<!--[if !supportLists]-->       <!--[endif]-->3 buah pisang sedang
       <!--[endif]-->1gelas sereal, ½ gelas susu soya dan 1 pisang kecil.
<!--[if !supportLists]-->      <!--[endif]-->2 buah kentang sedang
 
Pada triwulan kedua kebutuhan kalori ditambah menjadi sekitar 350 kalori, lalu pada tiga bulan terakhir kebutuhan kalori dinaikkan jadi 450 kalori dari kebutuhan normal.

Jadi yang penting pada saat kehamilan adalah kualitas dari makanan yang dimakan, dan sedikit berubah pada kuantitas.

Club Sehat

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #74 on: 14 June 2010, 11:40:35 AM »
Tahukah anda? konon sendok telah dipakai sejak Zaman Paleolitikum, namun bentuknya dan bahan yang digunakan jelas tidak seperti sendok yang kita kenal sekarang. Pada masa tersebut sendok terbuat dari bahan Kulit kerang, Kulit kayu, bahkan dari daun-daunan. Perkakas tersebut mereka gunakan untuk menciduk air atau makanan yang berkuah. Oleh karena bahan sendok yang terbuat dari berbagai macam bahan maka sebutan untuk sendok-pun bermacam-macam, tergantung dari bahan apa sendok tersebut dibuat.
Di dalam Bahasa Yunani dan Bahasa Latin sendok disebut dengan “Cochlea” yang berarti “Kulit Kerang berbentuk Spiral”. Lain Yunani lain pula masyarakat Anglo-Saxon, mereka cenderung menyebut sendok dengan istilah “Spon” yang berarti “Serpihan atau Potongan kayu”. Istilah Spon inilah yang kemudian dikenal oleh bangsa Eropa dan bangsa-bangsa lainnya yang dalam bahasa Inggris disebut dengan “Spoon”.

Pada perkembangan selanjutnya sendok tidak hanya dibuat dari bahan-bahan sederhana seperti kerang ataupun kayu, sendok-pun dapat dibuat dari bahan Tulang, Tanduk, Keramik, Porselen, Kristal, seiring dengan penemuan bahan logam maka bahan pembuatan sendok-pun bergeser menjadi terbuat dari logam seperti Besi, campuran timah dan gading, Perak bahkan dari Emas.
Pada Zaman dahulu bentuk dari sendok ini tidak sama dengan bentuk sendok yang kita kenal sekarang ini bahkan bentuk sendok Zaman dahulu cenderung berbentuk tidak Lazim. Konon bangsa pertama yang menjadi pelopor dan pencipta sendok dengan desain yang kita kenal sekarang adalah Bangsa Romawi kurang lebih pada abad pertama Masehi. Ada dua jenis sendok yang mereka buat yaitu “Ligula” dengan ujung yang bulat seperti mangkuk dengan pegangan beraneka bentuk, Ligula ini biasa mereka gunakan untuk makan makanan seperti sup atau makanan berkuah. Satu lagi adalah yang disebut “Cochleare”, bentuknya kecil dengan ujung bulat dengan pegangan yang ramping. Cochleare biasa mereka gunakan untuk makan kerang dan telur.

Pasangan dari sendok adalah Garpu, konon umur dari garpu ini lebih muda dibandingkan dengan sendok, namun catatan sejarah mengatakan bahwa peralatan seperti garpu ini telah digunakan oleh masyarakat di Timur Tengah sejak seribu tahun sebelum Masehi. Ketika itu disebutkan bahwa bentuk dari garpu ini adalah bercabang lima. Di Timur tengah Pada Abad ke-VII garpu digunakan pada acara-acara kenegaraan. Penggunaan garpu ini terus berkembang penggunaannya dan meluas sekitar Abad ke-X di kalangan atas Kerajaan Byzantium.
Diceritakan bahwa Kerajaan Byzantium mengenal peralatan garpu ini setelah Domenico Salvo seorang ahli waris Imperium Doge dari Venesia menikah dengan seorang putri dari kerajaan Byzantium, konon saat itu Domenico Salvo membawa dua buah garpu di dalam kopernya.

Didalam perjamuan Pada abad ke-X, penggunaan garpu ini tidak ditata diatas meja, melainkan diberikan pada tamu yang duduk di meja perjamuan untuk menahan daging yang akan dipotong, dan lalu kemudian daging yang telah dipotong tersebut dimakan dengan cara memasukannya ke mulut dengan tangan. hal ini lazim dilakukan pada masa tersebut, justru apabila seorang tamu memasukan potongan daging ke mulut menggunakan garpu, hal ini akan menjadi bahan tertawaan dan celaan orang lain karena hal ini dianggap tidak sopan.

Di awal abad ke-XVI garpu mulai masuk ke Italia hingga pada perkembangan selanjutnya garpu masuk ke Perancis dibawa oleh Catherine dan Medicis yang menikah dengan King Henry II pada tahun 1533. sedangkan di Inggris garpu mulai dikenal pada awal-awal abad ke-XVII, konon hal ini karena Thomas Corryate membawa garpu yang dibelinya di Italia.

Perkembangan Garpu sangat lambat dan bahkan garpu dianggap sebagai barang berharga daripada sebagai alat makan. Karena hal inilah garpu lebih banyak disimpan dan dipamerkan sebagai barang kebanggaan. Bahkan di Inggris yang terkenal sebagai bangsa yang menjunjung tinggi tatakrama menganggap garpu bukanlah sebagai alat makan yang penting dan bahkan kalangan bangsawan disana memakai garpu hanya sekali saja sebagai ajang pamer kekayaan, hal ini karena garpu tersebut terbuat dari emas dan menjadi barang yang mewah dan berharga. Garpu hanya dipakai pada jamuan-jamuan istimewa saja untuk menghormati para tamu kerajaan.

Bentuk pertama dari garpu hanya mempunyai dua cabang dan agak lebar, ini didesain untuk memastikan daging tidak jatuh saat dipotong namun tentu saja menyulitkan apabila daging atau makanan yang dipotong berukuran kecil. Oleh karena itulah model lama ini kemudian di desain ulang dan disempurnakan dengan menambah cabang menjadi empat, garpu dengan cabang empat ini mulai diperkenalkan pada sekitar akhir abad ke-XVII. Sekitar abad ke-XIX, mulai dilakukan proses pelapisan sendok yang terbuat dari nikel dan tembaga umum. Di abad ke-XX, tepatnya 1920, perangkat makan anti karat mulai dikenal dan banyak digunakan.

Sumber
« Last Edit: 14 June 2010, 11:42:10 AM by Mayvise »

Offline jin mabok

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 174
  • Reputasi: 7
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #75 on: 16 June 2010, 08:09:12 PM »
mr. A :: tahukah anda?
mr. B :: bukan, saya tempe  :x  :x
 =)) =)) =))

serius mode on

tahukah anda?


1.      Dari seluruh kata dalam bahasa Inggris, kata 'set' punya definisi
paling banyak.

2.      Rata-rata tiap orang ketawa 10 kali sehari.

3.      Mata burung Onta lebih besar dari otaknya.

4.      "French Kiss" kalo di Perancis namanya "English Kiss".

5.      "Almost" adalah kata terpanjang dalam bahasa Inggris yang disusun
mengikuti urutan alfabet.

6.      "Rhythm" adalah kata terpanjang dalam bahasa Inggris yang tidak
mengandung huruf vokal.

7.      Horatio Nelson, salah seorang Admiral (Jenderal Angkatan Laut)
legendaris di Inggris seumur hidupnya tidak pernah menemukan cara
untuk menyembuhkan mabuk laut yang dideritanya.

8.      Tahun 1386, seekor babi dihukum gantung di depan publik di Perancis
karena membunuh anak kecil.

9.      Posisi mata keledai memungkinkannya melihat keempat kakinya setiap
saat.


10.     Queue adalah satu-satunya kata dalam bahasa Inggris yang dapat
dibaca dengan cara yang sama ketika empat huruf terakhir dihilangkan.

11.     Kumbang itu rasanya kaya apel, tawon kaya pine nuts (sejenis
kacang), kalo cacing kaya daging babi goreng.

12.     Di setiap benua pasti ada kota bernama "Rome".

13.     Jantung berdetak lebih dari 100.000 kali per hari.

14.     Kerangka Jeremy Bentham selalu hadir di setiap pertemuan penting
di University of London.

15.     Tulang paha manusia lebih kuat daripada dinding semen..

16.     Kita tidak bisa bunuh diri dengan cara menahan napas.

17.     Orang bertangan kanan rata-rata hidup 9 tahun lebih lama dari yang
kidal.

18.     Seperempat tulang di tubuh ada di kaki.

19.     Kuku jari tangan tumbuh 4 kali lebih cepat dari kuku jari kaki.

20.     Debu di rumah kita paling banyak terbentuk dari sel kulit mati.

21.     Tulang iga bergerak sekitar 5 juta kali setahun,seiring nafas.

22.     Onta punya 3 kelopak mata untuk melindungi matanya dari pasir gurun.

23.     Diperkirakan taun 2080 penduduk dunia bakal mencapai 15 miliar jiwa.

24.     Mata cewek berkedip 2 kali lebih banyak dari cowok.

25.     Adolf Hitler adalah seorang vegetarian dan cuman punya satu testis.

26.     Madu adalah satu-satunya makanan yang ga bisa basi.

27.     Bulan yang dimulai dengan hari Minggu bakalan selalu punya "Friday
the 13th."

28.     Coca-Cola tanpa pewarna, aslinya hijau.

29.     Rata-rata jantung landak berdetak 300 kali per menit.

30.     Lebih banyak orang terbunuh tiap tahun karena sengatan lebah
daripada digigit ular.

31.     Sebatang isi pensil (pensil kayu) bisa dipake menulis sepanjang 35
mil atau menulis 50.000 kata.

32.     Alergi terhadap makanan/minuman yang paling banyak diderita orang
adalah alergi terhadap susu sapi.

33.     Sidik lidah tiap orang tidak ada yang sama.

34.     Transfusi darah pertama dilakukan tahun 1667, ketika Jean-Baptiste
mentransfusikan daah sebanyak 2 pint (sekitar 1 liter) dari domba ke
orang..

35.     6 bahasa resmi PBB: English, French, Arabic, Chinese, Russian and
Spanish.

36.     Bumi atau "Earth" adalah satu-satunya planet di tata surya yang
diberi nama bukan dari nama dewa.

37.     Sendawa atau bersin di gereja di Nebraska, USA, adalah melanggar
hukum.

38.     Kita dilahirkan dengan 300 tulang, tapi ketika dewasa tinggal 206.

39.     Beberapa cacing bakal makan dirinya sendiri jika kelaparan.

40.     Jerapah bisa ngorek kuping sendiri dengan lidahnya yang panjangnya
21 inci.

41.     Tidak mungkin manusia bisa bersin dengan mata terbuka.

42.     Potongan permen karet di dunia tertua umurnya 9.000 tahun.

43.     Charles Osborne mengalami cegukan selama 69 tahun!

44.     Queen Elizabeth I menyatakan bahwa dia adalah teladan kebersihan.
Dia mandi 1 kali tiap 3 bulan. Baik membutuhkan atau tidak.

45.     Slug punya 4 hidung.

Offline jin mabok

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 174
  • Reputasi: 7
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #76 on: 16 June 2010, 08:16:33 PM »
tahukah anda?

1. Menurut penelitian yang dilakukan oleh lembaga Forrester, di Amerika, telepon biasa memerlukan waktu 91 tahun untuk mencapai jumlah 100 Juta unit terpasang.

Sedangkan televisi memerlukan waktu 54 tahun untuk mencapai jumlah yang sama.

2. Sementara saat ini, handphone memperoleh satu pelanggan baru setiap 1,3 detik..!

3. Pizza adalah bahasa Itali untuk “pie” (kue).

Pada bagian bawah pizza dibuat dari adonan ragi yang dipanggang menjadi lingkaran seperti roti.

Di Itali, orang sudah membuat pizza sejak tahun
1400-an, tapi belum diberi tomat dan keju sampai tahun 1889

Pada tahun 1889, seorang pembuat roti bernama Raffaele Esposito membuat pizza untuk Ratu Itali.

Ia memutuskan untuk menggunakan bahan-bahan dengan warna seperti bendera negaranya, Itali.

Jadi Raffaele menambahkan tomat merah, keju putih, dan paprika hijau.

Itulah ceritanya kenapa hingga sekarang pizza menyerupai bendera negara Itali.

4. Sebelum kedatangan dan penaklukan bangsa Spanyol di Amerika Selatan, orang Indian Inca tidak mengenal besi, perunggu atau logam lain.

Itu sebabnya mereka memiliki emas dalam jumlah yang sangat besar.

Mereka tidak hanya menggunakannya sebagai perhiasan, tetapi juga untuk benda keperluan sehari-hari seperti paku, peralatan makan dan memasak, sisir, dan pencabut alis.

Jadi dapat dibayangkan bagaimana ‘gila’nya orang Spanyol ketika melihat orang Indian setiap hari bersisir menggunakan sisir emas.

5.Sheik Shakhbut, bekas pemimpin Abu Dhabi, adalah salah satu dari beberapa pemimpin Arab yang mendapat rejeki nomplok saat ditemukannya sumber
minyak di jazirah Arab.

Namun penduduk Abu Dhabi selalu merasa heran, karena walaupun minyak telah disedot sedemikian banyaknya, uang yang dihasilkan dari penjualan minyak bumi itu tidak kelihatan ‘jejaknya’.

Maka terjadilah perebutan kekuasaan, dan Sheik Shakhbut dapat digulingkan dari kekuasaannya. Selanjutnya, sebuah komisi dibentuk untuk mencari kemana perginya uang hasil minyak Abu Dhabi. Dari istana kerajaan terbongkarlah sebagian misteri ke mana ‘perginya’ uang-uang itu.

Selama pemerintahannya Sheik Shakhbut telah menyembunyikan uang-uang hasil penjualan minyak itu di seluruh bagian istananya, mulai dari di bawah kasur, lemari, karpet dan tempat-tempat lain. Sulit untuk dihitung berapa banyak yang
disembunyikan Sheik Shakhbut, namun sebagai gambaran saja, terdapat kira-kira uang kertas senilai 2 Juta Dollar yang telah rusak dimakan tikus…

6. Di abad ke 17, di Eropa dikenal tindak kejahatan penculikan anak-anak yang dilanjutkan dengan membentuk mereka menjadi makhluk aneh.

Tindak kejahatan ini disebut “Comprachicos”, dimana anak-anak tadi dihambat pertumbuhannya dengan dipasangi topeng besi permanen atau dibentuk dengan sengaja untuk selanjutnya dijual kepada para bangsawan, sebagai mahluk
langka.

 “The Man in the Iron Mask” karya Alexander Dumas adalah gambaran tentang Comprachicos di masa itu dimana seorang anak diculik dan kemudian dipasangi topeng besi.

Contoh lain pad “The Man Who Laughs” karya Victor Hugo, menceritakan tentang
seorang anak yang selalu tersenyum karena wajahnya dibentuk demikian akibat Comprachicos.

Di usia 25 tahun, ia dipecat dari ketentaraan, selain itu ia telah dipermalukan, patah semangat, tanpa harapan, tanpa uang.
Di ujung semua itu, berniat bunuh diri dengan meloncat dari sebuah jembatan.

Namun sebelum niat tersebut terjadi, seorang teman datang dan membujuknya untuk membatalkan niat tersebut. Sang pemuda pun membatalkan bunuh diri, dan memulai hidup baru.

Hanya dalam waktu setahun setelah rencana bunuh diri itu, ia berhasil meniti kembali karir militernya yang telah hancur, dan berhasil menjadi jenderal termuda dalam Dinas Ketentaraan Perancis. Kemenangan besar dapat
dicapainya justru saat ia memimpin prajurit-prajurit lelah yang kelaparan (dimasa inilah ia berkata “prajurit berjalan di atas perutnya”).
Di kemudian hari ia menaklukkan seluruh Eropa daratan.

Ia adalah Napoleon Bonaparte.

Offline jin mabok

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 174
  • Reputasi: 7
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #77 on: 17 June 2010, 01:38:29 AM »
tahukah anda?


1. Rahasia Dibalik Ketegaran & Kekuatan Rossa Dalam Menghadapi Setiap Masalahnya?
Selain Terus Bekerja & Berikhtiar Ternyata Untuk Menghilangkan Setiap Problemanya Rossa Selalu Bermain Video Game,Untuk Bermain Video Game Ia Memilih Bermain Call Of Duty,Mortal Combat,Dan Guitar Hero.

2. Musisi & Mantan Suami KD Anang Hermansyah Ternyata Memiliki Hobi Mengkoleksi Gadget & Mengupdate Status Di Twitter,Nama Twitter Dari Anang Ini Adalah ananghijau.Mengapa ananghijau?
Karena Anang Menyukai Warna Hijau. (bukan berarti si 'kolor ijo' adalah klonengannya mr. Anang  :P  :P)

3. Tak Ada Yang Tahu Bahwa Rian D'Masiv Adalah Anak The Jak Mania
Meski Lahir Di Jogja Namun Karena Lama Tinggal Di Jakarta Rian Pun Memilih Persija Sebagai Tim Favoritnya.
Selain Persija Rian Juga Mengidolakan Manchester United & Untuk Pemain Ia Mengidolakan Wayne Rooney.(ingat! Wayne Rooney bukan Wayne Roogey alias Wayne Rugi)

4. Luna Maya Mempunyai Suatu Kebiasaan Yang Tidak Biasa Dilakukan Manusia,Luna Sangat Suka Bengong & Mengedipkan Mata Indahnya Itu
Jika Sedang Bosan. (sambil bayangin apa hayoo :whistle:  :whistle:)

5. Jika Sedang Tidak Manggung 2 Personel Wanita Kotak Tantri & Chua Selalu Bermain Play Station(PS),Jika Bermain PS Mereka Selalu Bermain Winning Eleven,PES,Ataupun Fifa 10.

Silahkan Ada Yang Mau Menambahkan?

Offline jin mabok

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 174
  • Reputasi: 7
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #78 on: 17 June 2010, 01:40:56 AM »
tahukah anda?

1. Kertas terbuat dari kayu, belajar membutuhkan bnyk kertas (baca: buku). Jadi, dengan tidak belajar berarti kita telah mendukung gerakan Go Green!

2. Menjadi perokok pasif lebih berbahaya dari perokok aktif, oleh karena itu marilah kita aktif merokok !

3. Makan sayur bikin kurus? Coba kalian bandingkan kuda nil yang vegetarian dan macan yang karnivora. Mana yg lebih kurus?

4. Makan makanan kotor bikin diare? Tapi saya belum pernah dengar ada lalat yang mencret.

5. Gigit kuku merupakan kebiasaan buruk? Tahukah kamu kalau kuku tangan empat kali lebih cepat tumbuh daripada kuku kaki, untuk apa? UNTUK DIGIGITIN.

6. Mengurangi makan akan membuat anda kurus? Coba liat paus biru, mereka hanya makan plankton dan mereka hewan paling besar yang hidup di dunia Sekarang. Jadi, kenapa mesti repot-repot diet?

7. Berlari dapat membuat jantung anda sehat dan memperpanjang umur. Coba kita lihat kura-kura. Jalannya amat lamban dan dapat bertahan hingga 100 tahun. Jadi kenapa harus repot-repot lari?

8. Orang-orang berpendapat bahwa nge-gym bisa ngurusin badan. Tapi tahu gak kalau Ade Rai itu beratnya berkisar antara 85-100kg. So, kenapa harus repot-repot “nge-gym”?

9. Minyak berasal dari kelapa yang merupakan tumbuhan. Berarti makan gorengan kita vegetarian.

10. Coklat kan dari kacang, kacang itu termasuk sayuran, secara teknis banyak makan coklat=banyak makan sayur…

11. Jerawat merupakan bentuk pertahanan diri akan bakteri di pori-pori wajah, orang yang mempunyai antibodinya lebih sensitif lebih rentan jerawatan, HIV merusak antibodi kita. Jadi, supaya gak jerawat, silahkan kena AIDS…!

JUST KIDDING

Offline jin mabok

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 174
  • Reputasi: 7
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #79 on: 17 June 2010, 01:49:14 AM »
tahukah anda?

1. pemain sepak bola asal belanda yang paling muda?
Giovanni van Brondong

2. pemain sepak bola italia asal malaysia?
Upinlippo Ipinzaghi

3. pemain sepak bola legendaris yang males pake sepatu?
Gary LiNyeker

4. pemain sepak bola argentina yang homo?
Dilego Silito

5.pemain sepak bola legendaris asal argentina yang suka ngambek?
MarahDonna

6. pemain sepak bola inggris yang selalu bangkrut?
Wayne Roogey

7. pemain sepak bola asal brazil yang selalu kehilangan mobilnya?
Roberto Car Lost

8. pemain sepak bola asal belanda yang hobby banget fitnes?
Ryan Barbel

9. pemain sepak bola asal italia yang sudah bertobat?
Fillipo Insyaf Gih

10. team yang setiap kali bertanding selalu pake beha?
BRA-zil

 =))  =)) =))

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Tahukah Anda?
« Reply #80 on: 17 June 2010, 09:45:17 AM »

biksu sebanyak ini kira2 ada di kota apa ? lagi ada acara apa sih ?

dimana ya ?: ShowHide
burma


 _/\_ :P
« Last Edit: 17 June 2010, 09:54:40 AM by johan3000 »
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: Tahukah Anda?
« Reply #81 on: 17 June 2010, 08:52:24 PM »
coca cola awalnya hijau ? really ?
yang benar.. coca cola pernah dikemas dalam botol berwarna HIJAU..
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline jin mabok

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 174
  • Reputasi: 7
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #82 on: 18 June 2010, 12:26:53 AM »
coca cola awalnya hijau ? really ?
yang benar.. coca cola pernah dikemas dalam botol berwarna HIJAU..

Dahulu Kan Coca Cola itu dijadikan obat untuk melancarkan pencernaan Dan agar bisa buang gas. Dan sebagai penghilang rasa sakit ditambahkan kokain.

Dahulu itu isinya adalah Wine, Kokain sama sodium. Setelah diberlakukan larangan menjual minuman keras tanpa izin, dibnah jadi Sodium Carbonated/Soda, Sugar Cane Extract,kokain.

Lalu datang jaringan menggunakan kokain, akhirnya diganti lagi jadi Sodium Carbonated, Sugar Cane Extract Dan Kacang Kola.

Pada thn 1889
setiap 330 ml Coca Cola mengandung 100 milligram kokain. Saat ini untuk membeli coca cola masih harus menggunakan resep dokter.

Pda thn 1894
Setiap 330 ml Coca Cola mengandung 20 miligram kokain. Saat ini pembelian coca cola sudah bebas tetapi ada peringatan untuk tidak mengkonsumsi coca cola lebih dari 3 botol dalam 1 hari.

Pada thn 1903 kokain dinyatakan sebagai obat terlarang dan coca cola menghilangkan kokain dari minumannya.

Setelah itu Coca Cola tidak lagi menggunakan kokain tetapi hanya menggunakan daun koka "bekas" yang merupakan sisa dari proses ekstraksi kokain. Jadi tetap mengandung kokain dalam jumlah sangat2x super sedikit 1/3000 miligram untuk setiap 1 gram daun ganja yang digunakan.

Tetapi dalam perkembangannya karena ingin menjual kenegara2x seperti Isreal dan Timur tengah yang mayoritas beragama Islam, maka untuk dapat dijual kesana Coca Cola harus mendapatkan sertifikat Halal dan Kosher. Karena mengandung kokain walaupun dalam jumlah yang kecil, maka tetap saja tidak bisa mendapatkan kedua sertifikat itu.
Akhirnya digunakan Non-narcotic Koka leaves.

Karena Saham Coca Cola dibeli oleh perusahaan Isreal maka negara2x arab menolak untuk mengimpor Coca Cola. Oleh sebab itu akhirnya Coca Cola hanya menjual Essence Cola kepada sebuah perusahaan yg berbasis di perancis dan dimiliki pengusaha dari Marroco dan kemudian menjual kembali minuman Coca Cola dengan merek Mecca Cola.

Sementara Pepsi yang bahkan tidak menjual produknya di Israel, tidak memiliki High Rangkin manager dari golongan Yahudi, lebih disukai oleh negara2x arab. Pada thn 1954, pepsi cola membuat anak perusahaan di Iran dan meluncurkan produk Cola dengan nama2x Zam Zam cola. Mottonya adalah "Minuman Ringan untuk para Haji dan Hajah"

Pada thn 1980 an karena perkembangan tekhnologi dan juga kenaikan harga gula, maka formula dasar coca cola diganti. Tidak lagi menggunakan sugar cane extract tetapi menggnuakan gula proses kimia yang dikenal dengan nama fructosa. Dan jg tidak lagi menggunakan daun koka, tetapi digunakan zat perasa bahan makanan yang dimana campuran bahan2x ini dengan carbonated sodium menghasilkan warna hijau. Karena warna asli nya adalah hitam maka ditambahkan pewarna berwarna hitam untuk membuat minuman ini tampak seperti sebelumnya.

Kecuali yg diproduksi di meksiko, disana masih menggunakan sugar cane extraction. Dan konon rasanya jauh lebih enak dari coca cola yang menggunakan fruktosa.

1 botol 1,5 litter dihargai USD 1,20 sedangkan yang menggunakan fruktosa dihargai USD 0,79

Offline jin mabok

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 174
  • Reputasi: 7
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #83 on: 18 June 2010, 12:45:57 AM »
tahukah anda?

INDONESIA MEMILIKI 8 PRESIDEN

Selama ini kita mengenal bahwa Indonesia memiliki 6 Presiden, yaitu Soekarno, Soeharto, B.J. Habibie, K.H. Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Megawati Soekarnoputri, dan sekarang Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Namun, menurut sejarah, sebenarnya Indonesia memiliki lebih dari 6 Presiden, tepatnya 8 Presiden. Tidak percaya? Coba perhatikan fakta-fakta berikut ini:

Pemerintahan Darurat RI

Pada 19 Desember 1948, saat Belanda melakukan agresi militer II dengan menyerang dan menguasai ibu kota RI saat itu di Yogyakarta, mereka berhasil menangkap dan menahan Presiden Soekarno, Moh. Hatta, serta para pemimpin Indonesia lainnya untuk kemudian diasingkan ke Pulau Bangka.

Kabar penangkapan terhadap Soekarno dan para pemimpin Indonesia itu terdengar oleh Sjafrudin Prawiranegara yang saat itu menjabat sebagai Menteri Kemakmuran dan sedang berada di Bukittinggi, Sumatra Barat. Untuk mengisi kekosongan kekuasaan, Sjafrudin mengusulkan agar dibentuk pemerintahan darurat untuk meneruskan pemerintah RI, atau lebih dikenal dengan PDRI (Pemerintahan Darurat Republik Indonesia).

Padahal, saat itu Soekarno - Hatta telah mengirimkan telegram yang berbunyi, "Kami, Presiden Republik Indonesia memberitakan bahwa pada hari Minggu tanggal 19 Desember 1948 djam 6 pagi Belanda telah mulai serangannja atas Ibu Kota Jogjakarta.

Djika dalam keadaan pemerintah tidak dapat mendjalankan kewajibannja lagi, kami menguasakan kepada Mr. Sjafruddin Prawiranegara, Menteri Kemakmuran RI untuk membentuk Pemerintahan Darurat di Sumatra".

Sayang, telegram tersebut tidak sampai ke Bukittinggi. Meski demikian, ternyata pada saat bersamaan Sjafruddin Prawiranegara telah mengambil inisiatif yang senada. Dalam rapat di sebuah rumah dekat Ngarai Sianok Bukittinggi, 19 Desember 1948, ia mengusulkan pembentukan suatu pemerintah darurat (emergency government).

Gubernur Sumatera Mr. T.M. Hasan menyetujui usul itu "demi menyelamatkan Negara Republik Indonesia yang berada dalam bahaya, artinya kekosongan kepala pemerintahan, yang menjadi syarat internasional untuk diakui sebagai negara".

Pada 22 Desember 1948, di Halaban, sekitar 15 km dari Payakumbuh, PDRI "diproklamasikan" . Sjafruddin duduk sebagai ketua/presiden merangkap Menteri Pertahanan, Penerangan, dan Luar Negeri, ad. interim. Kabinatenya dibantu Mr. T.M. Hasan, Mr. S.M. Rasjid, Mr. Lukman Hakim, Ir. Mananti Sitompul, Ir. Indracahya, dan Marjono Danubroto.

Adapun Jenderal Sudirman tetap sebagai Panglima Besar Angkatan Perang. Sjafruddin menyerahkan kembali mandatnya kepada Presiden Soekarno pada tanggal 13 Juli 1949 di Yogyakarta. Dengan demikian, berakhirlah riwayat PDRI yang selama kurang lebih delapan bulan melanjutkan eksistensi Republik Indonesia.

Republik Indonesia Serikat

Dalam perjanjian Konferensi Meja Bundar (KMB) yang ditandatangani di Belanda, 27 Desember 1949 diputuskan bahwa Belanda menyerahkan kedaulatan kepada Republik Indonesia Serikat (RIS).

RIS terdiri dari 16 negara bagian, salah satunya adalah Republik Indonesia. Negara bagian lainnya seperti Negara Pasundan, Negara Indonesia Timur, dan lain-lain.

Karena Soekarno dan Moh. Hatta telah ditetapkan menjadi Presiden dan Perdana Menteri RIS, maka berarti terjadi kekosongan pimpinan pada Republik Indonesia.

Assaat adalah Pemangku Sementara Jabatan Presiden RI. Peran Assaat sangat penting. Kalau tidak ada RI saat itu, berarti ada kekosongan dalam sejarah Indonesia bahwa RI pernah menghilang dan kemudian muncul lagi.

Namun, dengan mengakui keberadaan RI dalam RIS yang hanya beberapa bulan, tampak bahwa sejarah Republik Indonesia sejak tahun 1945 tidak pernah terputus sampai kini. Kita ketahui bahwa kemudian RIS melebur menjadi Negara Kesatuan Republik Indonesia tanggal 15 Agustus 1950.

Itu berarti, Assaat pernah memangku jabatan Presiden RI sekitar sembilan bulan! Jadi, dari fakta tersebut bisa disimpulkan bahwa Indonesia memiliki 8 Presiden, bukannya 6 seperti yang kita sangka selama ini.

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #84 on: 25 June 2010, 08:12:13 AM »
Tahukah anda arti dari lirik lagu ost piala dunia ini?

Tsa mina mina eh eh
Waka waka eh eh
Tsa mina mina zangalewa
Ana wam ah ah
Zambo eh eh
Zambo eh eh
Tsa mina mina zangalewa
Wana wa ah ah


Berikut ini artinya:

Tsaminamina means Come.

Waka waka means Do it - as in perform a task.

Waka is pidgin language meaning walk while working.

Tsaminamina zangalewa means where do you come from?

Zambo means wait.

Wana means it is mine.

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Tahukah Anda?
« Reply #85 on: 25 June 2010, 04:19:10 PM »
dari mana asal usulnya

mata keranjang
hidung belang


mohon penjelasannya!

Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #86 on: 25 June 2010, 04:43:15 PM »
Bro Johan nanya sama siapa?? ;D

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: Tahukah Anda?
« Reply #87 on: 25 June 2010, 04:46:04 PM »
coca cola awalnya hijau ? really ?
yang benar.. coca cola pernah dikemas dalam botol berwarna HIJAU..

Dahulu Kan Coca Cola itu dijadikan obat untuk melancarkan pencernaan Dan agar bisa buang gas. Dan sebagai penghilang rasa sakit ditambahkan kokain.

Dahulu itu isinya adalah Wine, Kokain sama sodium. Setelah diberlakukan larangan menjual minuman keras tanpa izin, dibnah jadi Sodium Carbonated/Soda, Sugar Cane Extract,kokain.

Lalu datang jaringan menggunakan kokain, akhirnya diganti lagi jadi Sodium Carbonated, Sugar Cane Extract Dan Kacang Kola.

Pada thn 1889
setiap 330 ml Coca Cola mengandung 100 milligram kokain. Saat ini untuk membeli coca cola masih harus menggunakan resep dokter.

Pda thn 1894
Setiap 330 ml Coca Cola mengandung 20 miligram kokain. Saat ini pembelian coca cola sudah bebas tetapi ada peringatan untuk tidak mengkonsumsi coca cola lebih dari 3 botol dalam 1 hari.

Pada thn 1903 kokain dinyatakan sebagai obat terlarang dan coca cola menghilangkan kokain dari minumannya.

Setelah itu Coca Cola tidak lagi menggunakan kokain tetapi hanya menggunakan daun koka "bekas" yang merupakan sisa dari proses ekstraksi kokain. Jadi tetap mengandung kokain dalam jumlah sangat2x super sedikit 1/3000 miligram untuk setiap 1 gram daun ganja yang digunakan.

Tetapi dalam perkembangannya karena ingin menjual kenegara2x seperti Isreal dan Timur tengah yang mayoritas beragama Islam, maka untuk dapat dijual kesana Coca Cola harus mendapatkan sertifikat Halal dan Kosher. Karena mengandung kokain walaupun dalam jumlah yang kecil, maka tetap saja tidak bisa mendapatkan kedua sertifikat itu.
Akhirnya digunakan Non-narcotic Koka leaves.

Karena Saham Coca Cola dibeli oleh perusahaan Isreal maka negara2x arab menolak untuk mengimpor Coca Cola. Oleh sebab itu akhirnya Coca Cola hanya menjual Essence Cola kepada sebuah perusahaan yg berbasis di perancis dan dimiliki pengusaha dari Marroco dan kemudian menjual kembali minuman Coca Cola dengan merek Mecca Cola.

Sementara Pepsi yang bahkan tidak menjual produknya di Israel, tidak memiliki High Rangkin manager dari golongan Yahudi, lebih disukai oleh negara2x arab. Pada thn 1954, pepsi cola membuat anak perusahaan di Iran dan meluncurkan produk Cola dengan nama2x Zam Zam cola. Mottonya adalah "Minuman Ringan untuk para Haji dan Hajah"

Pada thn 1980 an karena perkembangan tekhnologi dan juga kenaikan harga gula, maka formula dasar coca cola diganti. Tidak lagi menggunakan sugar cane extract tetapi menggnuakan gula proses kimia yang dikenal dengan nama fructosa. Dan jg tidak lagi menggunakan daun koka, tetapi digunakan zat perasa bahan makanan yang dimana campuran bahan2x ini dengan carbonated sodium menghasilkan warna hijau. Karena warna asli nya adalah hitam maka ditambahkan pewarna berwarna hitam untuk membuat minuman ini tampak seperti sebelumnya.

Kecuali yg diproduksi di meksiko, disana masih menggunakan sugar cane extraction. Dan konon rasanya jauh lebih enak dari coca cola yang menggunakan fruktosa.

1 botol 1,5 litter dihargai USD 1,20 sedangkan yang menggunakan fruktosa dihargai USD 0,79
source plizzzzzz
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline tania

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 163
  • Reputasi: 6
  • Gender: Female
  • sabbe satta bhavanthu sukhittata ..
Re: Tahukah Anda?
« Reply #88 on: 25 June 2010, 05:12:42 PM »
tahukah anda?

1. tanda zebra cross untuk menyebrang jalan awalnya bukan stip hitam putih melainkan biru kuning. Pertama kali digunakan th 19949 di beberapa tempat di inggris.

2. di alaska tidak ada lalat karena cuaca yg terlalu dingin.

3. ukuran jupiter 318 kali bumi

4. kadal tuatara hanya perlu bernapas 1 jam sekali karena metabolisme nya lambat.

5. saudi arabia adalah negara yg penduduk per kapita nya plg banyak menggunakan parfum

6. "man of the year" majalah Time pada 1982 adalah KOMPUTER

7. selama 78th karirnya, Picasso menghasilkaan 13.500 lukisan, 100rb potret dan pahatan, 34rb ilustrasi buku dan 300 patung.
do the best is not for make people amazed with us, but do the best because it's the only way to enjoy the process .. - Ajahn Brahmvamso

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Tahukah Anda?
« Reply #89 on: 25 June 2010, 06:06:56 PM »
Bro Johan nanya sama siapa?? ;D

siapa saja yg bisa menjawab sis...

hidung belang
mata keranjang
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #90 on: 27 June 2010, 01:17:29 AM »
tahukah anda?

1. tanda zebra cross untuk menyebrang jalan awalnya bukan stip hitam putih melainkan biru kuning. Pertama kali digunakan th 19949 di beberapa tempat di inggris.

2. di alaska tidak ada lalat karena cuaca yg terlalu dingin.

3. ukuran jupiter 318 kali bumi

4. kadal tuatara hanya perlu bernapas 1 jam sekali karena metabolisme nya lambat.

5. saudi arabia adalah negara yg penduduk per kapita nya plg banyak menggunakan parfum

6. "man of the year" majalah Time pada 1982 adalah KOMPUTER

7. selama 78th karirnya, Picasso menghasilkaan 13.500 lukisan, 100rb potret dan pahatan, 34rb ilustrasi buku dan 300 patung.
itu poin 5 ... kenapa yaah?
masyarakatnya genit, demen wangi2an ato BB  ^-^
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Re: Tahukah Anda?
« Reply #91 on: 27 June 2010, 09:44:56 AM »
tahukah anda?

1. tanda zebra cross untuk menyebrang jalan awalnya bukan stip hitam putih melainkan biru kuning. Pertama kali digunakan th 19949 di beberapa tempat di inggris.

2. di alaska tidak ada lalat karena cuaca yg terlalu dingin.

3. ukuran jupiter 318 kali bumi

4. kadal tuatara hanya perlu bernapas 1 jam sekali karena metabolisme nya lambat.

5. saudi arabia adalah negara yg penduduk per kapita nya plg banyak menggunakan parfum

6. "man of the year" majalah Time pada 1982 adalah KOMPUTER

7. selama 78th karirnya, Picasso menghasilkaan 13.500 lukisan, 100rb potret dan pahatan, 34rb ilustrasi buku dan 300 patung.
itu poin 5 ... kenapa yaah?
masyarakatnya genit, demen wangi2an ato BB  ^-^
karna lebih cepat dari pada mandi... plus bisa pilih wangi yg diinginkan  =))

Nahhh biasanya didaerah dingin kalau lama gak mandi gak apa2 karna jarang keringat...
gimana dgn yg digurun ? spt Arab... berapa sering mandinya?
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline tania

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 163
  • Reputasi: 6
  • Gender: Female
  • sabbe satta bhavanthu sukhittata ..
Re: Tahukah Anda?
« Reply #92 on: 27 June 2010, 01:09:17 PM »
tahukah anda?

1. tanda zebra cross untuk menyebrang jalan awalnya bukan stip hitam putih melainkan biru kuning. Pertama kali digunakan th 19949 di beberapa tempat di inggris.

2. di alaska tidak ada lalat karena cuaca yg terlalu dingin.

3. ukuran jupiter 318 kali bumi

4. kadal tuatara hanya perlu bernapas 1 jam sekali karena metabolisme nya lambat.

5. saudi arabia adalah negara yg penduduk per kapita nya plg banyak menggunakan parfum

6. "man of the year" majalah Time pada 1982 adalah KOMPUTER

7. selama 78th karirnya, Picasso menghasilkaan 13.500 lukisan, 100rb potret dan pahatan, 34rb ilustrasi buku dan 300 patung.
itu poin 5 ... kenapa yaah?
masyarakatnya genit, demen wangi2an ato BB  ^-^

mungkin juga karena air susah di dapat .. lebih praktis pake' parfum .. hehe ..
do the best is not for make people amazed with us, but do the best because it's the only way to enjoy the process .. - Ajahn Brahmvamso

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
Cowok tidak diperlukan .................
« Reply #93 on: 29 June 2010, 08:48:10 PM »


Didunia APHID tidak mengenal cowok, semuanya betina....

Aphid betina yg siap melahirkan bayi2 aphid betina tanpa perlu cari pasangan...

Wingless female giving birth
The Oleander aphid reproduces entirely by parthenogenesis (without fertilization). Both winged and wingless females reproduce this way so, at least in the wild, no male Oleander aphids occur. The females are also viviparous, meaning that they do not produce eggs but instead give birth to live young called nymphs, the adult female's clones.

Ada yg tau kenapa reproduksi tidak memerlukan si JANTAN ?
« Last Edit: 29 June 2010, 08:49:48 PM by johan3000 »
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline tania

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 163
  • Reputasi: 6
  • Gender: Female
  • sabbe satta bhavanthu sukhittata ..
Re: Cowok tidak diperlukan .................
« Reply #94 on: 29 June 2010, 09:04:13 PM »


Didunia APHID tidak mengenal cowok, semuanya betina....

Aphid betina yg siap melahirkan bayi2 aphid betina tanpa perlu cari pasangan...

Wingless female giving birth
The Oleander aphid reproduces entirely by parthenogenesis (without fertilization). Both winged and wingless females reproduce this way so, at least in the wild, no male Oleander aphids occur. The females are also viviparous, meaning that they do not produce eggs but instead give birth to live young called nymphs, the adult female's clones.

Ada yg tau kenapa reproduksi tidak memerlukan si JANTAN ?

aphid itu binatang apa yaa?  ;D
do the best is not for make people amazed with us, but do the best because it's the only way to enjoy the process .. - Ajahn Brahmvamso

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: Tahukah Anda?
« Reply #95 on: 29 June 2010, 09:17:04 PM »
kayaknya seh kalau dari badannya dan bentuk morfologi sayap.. mungkin ya.. ada kekerabatan ama kepik.
ordonya kayaknya hemiptera (bukan hymenoptera ya :P dulu waktu SMP bisa kebolak balik :)) ) karena bentuk sayapnya mungil..

di samping itu rata2 kepik memang bisa melakukan partenogenesis, jadi bukan spesies imut kuning ini.. :P


Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #96 on: 30 June 2010, 05:02:09 PM »
Tahukah anda, jenis hewan yang setia?

1. Trumpeter Swan

Jantan: Di antara seluruh angsa, ada yang unik dengan perilaku spesies angsa berbunyi atau Trumpeter Swan. Ketika pasangannya meninggal, angsa jantan akan terus mengeluarkan suara seperti menangis, tanda berkabung.

Betina: Bahkan, Trumpeter Swan betina bisa ikut mati kalau terlalu lama bersedih! Trumpeter Swan adalah yang paling berat di antara semua burung asli di Amerika Utara. Habitat mereka umumnya di air dangkal dengan vegetasi yang melimpah. Termasuk, danau dangkal, kolam, dan sungai-sungai besar.


2. Penguin

Jantan: Kesetiaan juga ditunjukkan kelompok penguin. Demi pasangannya, penguin jantan bahkan rela kehilangan setengah berat badannya untuk mengerami anaknya yang baru lahir.

Betina: Ketika sudah melahirkan anak, penguin betina akan beristirahat sekitar 4 bulan di laut. Namun walau selama itu, penguin betina tetap akan kembali untuk penguin jantan yang sudah menunggu bersama anak-anak mereka.


3. Anjing Hutan

Jantan: Anjing hutan terkenal hidup berkelompok. Kebanyakan pejantan akan mencari pasangan dari kelompoknya. Ketika menemukan pasangan yang cocok, pejantan akan segera membawa pasangannya keluar dari kelompok. Ini dilakukan agar tidak berebut makanan atau mangsa.

Betina: Anjing hutan betina akan setia ketika sudah berpasangan dengan pejantan. Ia akan setia menemani pejantan dalam mencari makanan. Itu terus dilakukan sampai mereka berdua membentuk populasi baru.


4. Beruang Eurasia

Jantan: Kesetiaan juga tampak dari binatang buas ini. Beruang jantan bahkan menunjukkan kesetiannya hingga berkeluarga. Beruang Eurasia jantan ini akan setia membagi waktu untuk menggantikan beruang betina dalam menjaga anak. Bahkan beruang jantan akan mengajari berburu saat dewasa.

Betina: Beruntunglah para beruang betina, karena akan dimanjakan beruang jantan. Saat telah memiliki anak, beruang betina akan dibiarkan beristirahat. Sementara beruang jantan yang menjaga anak dan mencari makan.


5. Buaya

Seekor buaya jantan sepanjang sejarah hidupnya hanya sekali melakukan perkawinan dengan lawan jenisnya. Seberapa banyak betina yang datang pasca perkawinan tersebut tak akan menggoyahkan tahta kesetiannya. Mungkin terinspirasi akan hal ini, sehingga pada adat betawi dikenal ada roti buaya sebagai simbol dari kesetiaan pasangan yang akan menikah. Menurut ajaran masyarakat Betawi, roti merupakan simbol kemampanan ekonomi. Sehingga roti buaya bermakana kesetiaan untuk mencapai kemakmuran bersama.


6. Duiker



Duiker adalah sejenis antelop kecil yang sangat setia pada pasangannya hingga nyaris punah. Antelop ini tidak akan mencari pasangan baru ataupun berkembang biak sampai akhir hayatnya jika pasangannya telah mati.

Petugas suaka margasatwa di Ghana juga pernah melakukan penelitian sejenis sejak lebih dari 30 tahun. Dari situ, risiko kepunahan Duiker ditemukan karena jumlah populasi antara pejantan dan betina yang tidak seimbang. Mulanya, 78 spesies hilang dari wilayah tersebut karena sering diburu hingga habitatnya rusak. Akibatnya, jumlah betina menjadi sedikit dan kehidupan mereka terisolasi, lantas punah.Dari fakta tersebut, akhirnya tercetuslah langkah untuk mengurangi kepunahan duiker dengan upaya konservasi.

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #97 on: 01 July 2010, 07:29:38 AM »
Ada yg tau kenapa reproduksi tidak memerlukan si JANTAN ?
Dulu, di pelajaran Biologi waktu SMA, pernah diajarin ada jenis hewan hermaprodit. Hewan ini berjenis kelamin ganda. Jadi memang tidak membutuhkan pasangan untuk bereproduksi. Salah satu hewan hermaprodit yang saya tau sih, ulat.

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: Tahukah Anda?
« Reply #98 on: 01 July 2010, 07:43:54 AM »
Ada yg tau kenapa reproduksi tidak memerlukan si JANTAN ?
Dulu, di pelajaran Biologi waktu SMA, pernah diajarin ada jenis hewan hermaprodit. Hewan ini berjenis kelamin ganda. Jadi memang tidak membutuhkan pasangan untuk bereproduksi. Salah satu hewan hermaprodit yang saya tau sih, ulat.
ULAT atau CACING ?
ulat merujuk ke larva.. yaitu salah satu fase pada metamorfosis

dan kalau tidak butuh benih JANTAN, bukan hewan hermaprodit, namun hewan yang berkembang secara asexual atau dikenal dengan istilah partenogenesis, jadi dari species betina akan mengeluarkan sel telur yang nantinya akan berkembang TANPA PROSES FERTILISASI. Contohnya ya hewan yang lagi hot di bahas di thread ini

Sedangkan hewan hermaprodit itu benar memiliki "kelamin ganda", contoh simpelnya pada Taenia saginata / Taenia solium (bukan TANIA ya :P) atau dikenal sebagai cacing pita (Cestoda) di mana badannya memiliki kelamin ganda.. sehingga bisa melakukan FERTILISASI SENDIRI
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline Johsun

  • Sebelumnya Jhonson
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.503
  • Reputasi: -3
  • Gender: Male
  • ??
Re: Tahukah Anda?
« Reply #99 on: 01 July 2010, 08:11:19 AM »
Tahukah anda .....
kecoa bisa hidup tanpa kepala selama 7 hari  :-?
itu-pun mati karna tidak mendapat suplai makan dan minum
biasanya aku tak pernahtakut ma kecoa, stlah tahu hal diatas, hmm...mulai takut...ckck..
CMIIW.FMIIW.

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #100 on: 01 July 2010, 09:08:50 AM »
 [at]  Forte: Ups, maksud saya cacing...  :)) Dulu sih, gak dibilang jenis cacingnya, jadi saya kira semua jenis cacing hermaprodit...

Tahukah anda .....
kecoa bisa hidup tanpa kepala selama 7 hari  :-?
itu-pun mati karna tidak mendapat suplai makan dan minum
biasanya aku tak pernahtakut ma kecoa, stlah tahu hal diatas, hmm...mulai takut...ckck..

Ahahahaaa..... :))

Offline tania

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 163
  • Reputasi: 6
  • Gender: Female
  • sabbe satta bhavanthu sukhittata ..
Re: Tahukah Anda?
« Reply #101 on: 01 July 2010, 08:09:53 PM »
tahukah anda?

1. kuda laut betina meletakkan telur-telurnya di kantung jantannya. Telur-telur itu lalu dibuahi, mengalami proses inkubasi dan dilahirkan oleh sang ayah.

2. di negara bagian Alaska, ada kota yg bernama "Deadhorse" sementara di ambon, ada wilayah yg dinamai "kuda mati".

3. mobil chevrolet "Nova" tidak laku di spanyol karena "nova" dalam bahasa spanyol berarti "mogok"

4. bangsa inca adalah bangsa yg pertama kali membudidayakan kentang. Uniknya, mereka memakai kentang untuk mengukur satuan waktu. caranya dg menandai lamanya waktu untuk memasak kentang tsb. :)
do the best is not for make people amazed with us, but do the best because it's the only way to enjoy the process .. - Ajahn Brahmvamso

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #102 on: 12 July 2010, 02:28:16 PM »
Tahukah anda? Bola Mata adalah satu-satunya organ tubuh kita yang tidak berubah ukurannya sejak kita masih bayi...

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #103 on: 19 July 2010, 03:46:37 PM »
Tahukah anda lemon sudah digunakan sejak berabad-abad sebagai detoxifier ampuh. Jika anda ingin mengatasi efek buruk makanan atau minuman tertentu, polusi, stres, merokok, dll, gunakan lemon. Minumlah lemon dicampur air saat perut kosong.

Offline No Pain No Gain

  • Sebelumnya: Doggie
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.796
  • Reputasi: 73
  • Gender: Male
  • ..............????
Re: Tahukah Anda?
« Reply #104 on: 19 July 2010, 03:50:54 PM »
Tahukah anda lemon sudah digunakan sejak berabad-abad sebagai detoxifier ampuh. Jika anda ingin mengatasi efek buruk makanan atau minuman tertentu, polusi, stres, merokok, dll, gunakan lemon. Minumlah lemon dicampur air saat perut kosong.

dan semakin lama usus anda akan semakin tipis sehingga memperpendek umur anda ;D
No matter how dirty my past is,my future is still spotless

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #105 on: 19 July 2010, 03:53:16 PM »
^ ^ ^ usus semakin tipis, ada hubungannya dengan lemon kah?

Offline tesla

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.426
  • Reputasi: 125
  • Gender: Male
  • bukan di surga atau neraka, hanya di sini
Re: Tahukah Anda?
« Reply #106 on: 19 July 2010, 03:59:46 PM »
Quote
Minumlah lemon dicampur air saat perut kosong

ini apa ga akan sakit lambung??
Lepaskan keserakahan akan kesenangan. Lihatlah bahwa melepaskan dunia adalah kedamaian. Tidak ada sesuatu pun yang perlu kau raup, dan tidak ada satu pun yang perlu kau dorong pergi. ~ Buddha ~

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #107 on: 19 July 2010, 04:24:02 PM »
^ ^ ^ IMO, kalo gak ada riwayat sakit maag ya gak apa ;D

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #108 on: 28 July 2010, 04:47:26 PM »
Tahukah anda apakah info ini benar atau hoax?

Di kepulauan Salomon yang berada di daerah Pasifik, ada cara unik yang dilakukan oleh penduduk setempat jika tidak bisa memotong sebuah pohon dengan kapak. Jika pohon terlalu besar untuk dipotong dengan kapak, para penduduk setempat akan memaki-maki pohon tersebut.

Seseorang yang memiliki kekuatan khusus akan memaki pohon itu dari pagi hingga senja, selama tiga puluh hari. Maka akhirnya pohon itu akan mati dan roboh dengan sendirinya. Menurut para penduduk, hal ini selalu berhasil. Secara teori mereka membunuh roh pohon tersebut.

http://www.lintasberita.com/go/1057733

Notes: kalo bener, gile bener kekuatan makian... :| Sy gak percaya tentang 'kepercayaan roh pohon' mereka, tapi sy memang pernah dengar tentang 'kekuatan kata-kata kasar'.
« Last Edit: 28 July 2010, 04:59:55 PM by Mayvise »

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #109 on: 29 July 2010, 10:49:38 PM »
Tahukah Anda ?

Hal yang serupa tapi tak sama

TNT vs Dynamit

Keduanya berbeda. TNT (Trinitrotoluena) ditemukan di tahun 1863 oleh Joseph Wilbrand, ahli kimia berkebangsaan Jerman. TNT adalah senyawa kristal yang berwarna kuning dan punya daya ledak high-explosive. Masalah lainnya adalah senyawa TNT sangat beracun, meskipun jauh lebih stabil daripada dinamit.

Sementara itu dinamit ditemukan di tahun 1867 oleh Alfred Bernhard Nobel, yang berkebangsaan Swedia. Dinamit mengkombinasikan nitrogliserin dengan berbagai tipe senyawa, termasuk sodium karbonat (bahan kimia untuk bikin sabun). Dinamit memiliki daya ledak lebih besar dari TNT dan lebih reaktif (tidak stabil). Sisi positifnya, dinamit tidak beracun. Gampangnya, jika dibuka isinya kristal kuning itu TNT. Jika isinya bubuk putih, itu dinamit.

Bank Dunia vs IMF

Keduanya dibentuk pada tahun 1944 namun merupakan organisasi yang berbeda. Keduanya juga jadi sasaran sumpah serapah negara-negara yang tercekik kredit. Jadi memahami perbedaan dua institusi ini sangat penting supaya tidak terlihat bodoh ketika anda mengutuk salah satunya sambil membawa spanduk di depan Gedung Sate.

IMF (International Monetary Fund) ialah lembaga yang didirikan untuk mencegah krisis global ekonomi (Hahaha… berarti mereka gagal). IMF mengusahakan hal-hal seperti stabilitas ekonomi dan perdagangan bebas. Mereka juga mengawasi supaya tidak terjadi fluktuasi mata uang yang berlebihan.

Pada kenyataannya, banyak yang memprotes IMF karena kebijakan free trade yang mencekik negara miskin dan menguntungkan negara-negara produsen (yang sudah kaya).

Sementara itu Bank Dunia atau World Bank adalah tukang minjemin duit. Didirikan juga pada tahun 1944 dengan tujuan membantu rekonstruksi ekonomi negara-negara di Eropa yang remuk redam akibat Perang Dunia II. Bank Dunia memberikan kredit lunak pada negara-negara miskin dan berkembang. Namun konyolnya, negara yang dipinjami uang ini malah menjadi bergantung kepada Bank Dunia dan terikat hutang.

  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #110 on: 29 July 2010, 10:54:28 PM »
Anatomi vs Fisiologi


Belajar soal tubuh manusia, itu anatomi atau fisiologi? Jawabannya : Pelajaran tentang anatomi berfokus pada ukuran, bentuk, dan lokasi dari struktur dari organ tubuh. Anatomi mengobservasi bagaimana organ-organ tubuh berhubungan satu sama lain dan detail strukturnya. Fisiologi adalah ilmu yang mempelajari fungsionalitas dari organ-organ tubuh.

Fisiologi adalah ilmu yang berkenaan dengan cara kerja sistem tubuh yang kompleks. Misalnya cara kerja jantung dan memahami bagaimana energi disimpan di dalam sel tubuh. Anatomi dan fisiologi merupakan ilmu yang berhubungan sangat erat dan saling mendukung. Namun bukan berarti keduanya sama.

Simfoni vs Orkestra

Kalau mau terlihat high-class, anda perlu mampu membedakan keduanya. Keduanya merupakan pertunjukan musik instrumental yang dimainkan oleh banyak orang, namun apa perbedaannya? Orkestra termasuk istilah generik. Pertunjukan musik yang dimainkan oleh banyak orang dengan berbagai macam alat musik, meliputi perkusi, alat musik string, bas, dan lain-lain, disebut denganorkestra.

Jika tidak ada alat musik string (misalnya biola, cielo, atau kecapi) maka itu tidak dapat digolongkan sebagai orkestra. Orkestra bisa dimainkan mulai dari lima orang hingga empat puluh orang. Terserah tim yang main. Sementara simfoni adalah orkestra yang besar. Bukan besar dari jumlah pemain, namun besar dari jumlah variasi alat musiknya.

Sebuah orkestra disebut simfoni apabila komposisinya cukup untuk memainkan lagu-lagu simfoni, misalnya : Beethoven Symphony Number 9. Pada lagu karya Beethoven tersebut, syarat minimal alat musik yang harus ada adalah : seruling, oboe, klarinet, bassoon, terompet, timpani, dua jenis biola, cello, bass, biola bass, full chorus, ditambah vokalis solo soprano, alto, tenor, dan bass. Kalau mau lebih sinting lagi bisa ditambah tong sampah dan galon Aqua. Intinya simfoni adalah orkestra yang kompleks.

Paspor vs Visa

Mau jalan-jalan ke Singapura? Anda butuh paspor. Mau jalan-jalan ke Inggris? Anda butuh paspor dan visa. Apa beda keduanya? Sederhananya, paspor adalah KTP internasional. Paspor mencakup foto dan data-data pribadi. Ada berbagai jenis paspor, misalnya paspor turis maupun paspor diplomatis.

Membawa paspor, bukan berarti serta merta memberi hak bagi anda untuk masuk ke negara lain. Untuk memasuki negara lain, anda butuh visa. Visa adalah izin untuk masuk ke suatu negara yang menyatakan bahwa pemegang paspor telah diberi hak untuk masuk ke negara tersebut. Jadi anda tidak bisa mengajukan visa jika tidak memiliki paspor.

  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline johan3000

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 11.552
  • Reputasi: 219
  • Gender: Male
  • Crispy Lotus Root
MagLEV and Vacuum TUbe
« Reply #111 on: 31 July 2010, 08:29:13 AM »
Taukah anda...
bila sebuah kereta maglev dimasukan dalam terowongan yg hampa udara...
kecepatannya dapat mencapai berapa ?

4,000 mph



Quote
A patented technology where travel occurs without air friction or rolling resistance (like "Space Travel on Earth"); ETT can accomplish 50 times more transportation per kWh than electric cars or trains. ETT is silent, low cost, safe, faster than jets, and is electric.

Air is permanently removed from 2 tubes along a travel route (two-way). Pressurized car sized passenger capsules travel in the tubes on frictionless maglev. Airlocks at stations allow transfer without admitting air. Linear electric motors accelerate the capsules, then they coast through the vacuum most of the trip using no power. Energy is recovered when they stop.

Speed in initial ETT systems is 350 mph for in state trips, and will be developed to 4,000 mph for international travel that will take you from NYC to Beijing in 2 hours at a tenth the cost of airfare. ETT is networked as are freeways. ETT capsules (hauling up to 6 people or 3 pallets of cargo) are automatically routed non-stop between "off-line" stations that are disbursed according to demand, so ETT has potential to eventually serve homes.

ETT capsules weigh only 400 lbs, yet like a SUV, haul 800lbs of people or cargo. A twentieth as much guideway material is required to support ETT capsules than to support locomotives. Material savings, and use of automated pipeline production, drops cost to less than a tenth the cost of High Speed Rail, or a fourth the cost of a freeway. With automated passive switching, a single 350mph ETT tube can exceed 16 lanes freeway capacity, further economizing.
Nagasena : salah satu dari delapan penyebab matangnya kebijaksanaan dgn seringnya bertanya

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #112 on: 11 August 2010, 12:58:25 PM »
Tahukah anda, punuk unta menyimpan lemak khusus, yang pada suatu saat bisa diubah menjadi air dengan bantuan oksigen hasil respirasi. Satu gram lemak yang ada pada punuk unta bisa diubah menjadi satu gram air.

sumber

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #113 on: 05 September 2010, 11:45:01 PM »
Tahukah Anda

Siapakah penemu


Berawal dari seorang mahasiswa bernama Jerry yang termasuk mahasiswa cerdas. Setelah meraih gelar sarjana muda, ia menyelesaikan pendidikan masternya selama 4 tahun, sebelum kemudian program doctor di f akultas electro, universitas Stanford.
Pada tahun 1993, Jerry berkenalan dengan david Filo, teman sekampusnya. Keduanya adalah maniak komputer , yang mampu menghabiskan waktu berjam-jam hanya untuk menjelajahi internet. Pada saat inilah Jerry menyadari sulitnya mencari sesuatu yg dibutuhkan didunia maya. Sejak saat itu, Ia dan David mulai mengumpulkan alamat demi alamat situs internet yang ada dan membuat indeks untuk sejumlah situs yang paling sering dikunjungi oleh para pengguna internet. Dari ruang kerja yang sempit di dalam sebuah rumah mobil yang di parkir di kampus, kedua mahasiswa ini lebih memlih berburu alamat situs (link) dari pada menyelesaikan kuliah.
Pengumpulan yang tiada henti menyebabkan Jerry dan David mempunyai banyak sekali link. Untuk kemudahan akses, mereka lalu mengelompokkkannya bedasarkan kategori tertentu, yang selanjutnya mereka tampilkan pada situs milih mereka bernama Jerry's Guide to the World Wide Web. Merasa terlalu panjang, nama tersebut kemudian diganti dengan Yahoo!, yang merupakan singkatan dari Yet Another Hierachical Oficious Oracle. pada saat peluncuran PERTAMAXnya, Yahoo! masih berupa sebuah search engine atau mesin pencari di internet

ini orangnya .....

Jerry (kiri), dan David (kanan) ...... sekilas Info -  foto yg di kiri bukan xu Jerry penghuni DC  ;D
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline Jerry

  • Sebelumnya xuvie
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.212
  • Reputasi: 124
  • Gender: Male
  • Suffering is optional.. Pain is inevitable..
Re: Tahukah Anda?
« Reply #114 on: 15 September 2010, 09:14:25 PM »
hadir! :))
appamadena sampadetha

Offline pannadevi

  • Samaneri
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.960
  • Reputasi: 103
  • Gender: Female
Re: Tahukah Anda?
« Reply #115 on: 15 September 2010, 09:16:26 PM »
hadir! :))

maksudnya hadir utk baca khan.... ^-^

Offline Johsun

  • Sebelumnya Jhonson
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.503
  • Reputasi: -3
  • Gender: Male
  • ??
Re: Tahukah Anda?
« Reply #116 on: 15 September 2010, 09:32:57 PM »
hadir! :))
jerry termasuk mahasiswa yang cerdas (maksudnya) :=))
CMIIW.FMIIW.

Offline Jerry

  • Sebelumnya xuvie
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.212
  • Reputasi: 124
  • Gender: Male
  • Suffering is optional.. Pain is inevitable..
Re: Tahukah Anda?
« Reply #117 on: 15 September 2010, 11:33:36 PM »
Jadi maluu :-[
appamadena sampadetha

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #118 on: 31 May 2011, 02:17:21 PM »
Tahukah anda?

Jerapah tidur dalam postur berdiri, karena dia akan sulit berdiri jika telah berbaring. Selain itu, dengan tidur berdiri, dia bisa segera lari bila pemangsa datang.

Offline jin mabok

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 174
  • Reputasi: 7
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #119 on: 23 June 2011, 05:34:31 PM »
Tahukah Anda?
Faktanya, ketika seseorang menangis dan air mata pertama yang jatuh dari matanya berasal dari mata kanan, maka itu merupakan tangisan kebahagiaan.
Dan jika air mata pertama yang jatuh berasal dari mata kiri, maka itu merupakan tangisan kesedihan.

Offline Nevada

  • Sebelumnya: Upasaka
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.445
  • Reputasi: 234
Re: Tahukah Anda?
« Reply #120 on: 24 June 2011, 01:06:47 AM »
Tahukah Anda?
Faktanya, ketika seseorang menangis dan air mata pertama yang jatuh dari matanya berasal dari mata kanan, maka itu merupakan tangisan kebahagiaan.
Dan jika air mata pertama yang jatuh berasal dari mata kiri, maka itu merupakan tangisan kesedihan.

Mitos!

Offline jin mabok

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 174
  • Reputasi: 7
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #121 on: 24 June 2011, 10:56:11 AM »

Offline hendrako

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.244
  • Reputasi: 60
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #122 on: 24 June 2011, 11:14:14 AM »
Tahukah anda apakah info ini benar atau hoax?

Di kepulauan Salomon yang berada di daerah Pasifik, ada cara unik yang dilakukan oleh penduduk setempat jika tidak bisa memotong sebuah pohon dengan kapak. Jika pohon terlalu besar untuk dipotong dengan kapak, para penduduk setempat akan memaki-maki pohon tersebut.

Seseorang yang memiliki kekuatan khusus akan memaki pohon itu dari pagi hingga senja, selama tiga puluh hari. Maka akhirnya pohon itu akan mati dan roboh dengan sendirinya. Menurut para penduduk, hal ini selalu berhasil. Secara teori mereka membunuh roh pohon tersebut.

http://www.lintasberita.com/go/1057733

Notes: kalo bener, gile bener kekuatan makian... :| Sy gak percaya tentang 'kepercayaan roh pohon' mereka, tapi sy memang pernah dengar tentang 'kekuatan kata-kata kasar'.

Kalo 30 hari........ asal tiap hari dikapak rame2 keknya bisa roboh dah tuh pohon,
Kalo 30 hari maki pohon dari pagi-senja...... bisa2 yang maki mati duluan kena stroke akibat darah tinggi...
Pohon besar walau udah mati, keknya gak langsung roboh deh......
yaa... gitu deh

Offline Nevada

  • Sebelumnya: Upasaka
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.445
  • Reputasi: 234
Re: Tahukah Anda?
« Reply #123 on: 24 June 2011, 11:30:35 AM »
Maaf, ada sumbernya?

Mitos tidak ada sumber jelasnya. ;D Coba kamu cantumkan referensi ilmiah tentang ciri-ciri tangisan bahagia dan tangisan sedih berdasarkan tetesan air dari mata yang bersangkutan! :D

Offline icykalimu

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 121
  • Reputasi: 4
  • Gender: Male
  • from zero to hero
Re: Tahukah Anda?
« Reply #124 on: 07 July 2011, 09:32:59 AM »
Tahukah anda?

Ada desa yang bernama f**king di Austria.

f**king adalah sebuah desa kecil (penduduk sekitar 150), bagian dari Gemeinde Tarsdorf, di daerah Innviertel, di barat Oberösterreich, terletak di 48°02′59″LU,12°50′59″BT, berbatasan dengan Bayern. Desa ini dekat kota Salzburg dan telah dikenal dengan nama ini setidaknya sejak tahun 1070 dan dinamai menurut seseorang dari abad ke-6 yang bernama Focko. "Ing" adalah akhiran bahasa Jerman tua yang berarti "rakyat"; jadi f**king, dalam hal ini, berarti "tempat rakyat Focko".

Nama ini, dieja persis sama dengan bentuk gerund dari kata kasar bahasa Inggris "f**k", sering menjadi bahan lelucon. Dalam bahasa Jerman nama ini tidak memiliki arti khusus yang kocak atau lainnya, walaupun banyak penutur bahasa Jerman yang mengerti artinya dalam bahasa Inggris. Padanan bahasa Jerman untuk "to f**k", juga dianggap kasar, adalah ficken (IPA [ˈfɪkən]).

Hal paling terkenal dari desa ini adalah tanda jalan dengan namanya, dan banyak turis sering berfoto di sebelahnya. Tanda jalan ini juga adalah tanda jalan yang paling sering dicuri di Austria. Banyak uang dari masyarakat telah dikeluarkan untuk mengganti papan-papan nama yang hilang tersebut. Pada bulan Agustus 2005, mereka digantikan dengan tanda-tanda anti maling yang dilas ke baja dan disemen agar lebih sulit dicuri.

Pada 2004, karena seringnya terjadi pencurian tersebut, sebuah pemilihan dibuat untuk mengganti nama desa ini, namun para penduduk menolak usulan ini.



sumber: wikipedia
...

Offline jin mabok

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 174
  • Reputasi: 7
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #125 on: 27 July 2011, 08:27:48 PM »
Did you know?

For ants problem : Ants hate cucumbers.
So keep the skin of cucumbers near the place or ant hole.

Offline jin mabok

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 174
  • Reputasi: 7
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #126 on: 27 July 2011, 08:33:52 PM »
Did you know?

To get pure and clean ice : Boil water first before freezing.



To make the mirror shine : Clean with alcohol



To remove chewing gum from clothes : Keep the cloth in the freezer for an hour.



To whiten white clothes : Soak white clothes in hot water with a slice of lemon for 10 minutes



To give a shine to hair : Add one teaspoon of vinegar to hair, then wash hair.



To avoid tears while cutting onions : Chew gum.



To remove ink from clothes : Put toothpaste on the ink spots generously and let it dry completely, then wash.



To get rid of mice or rats : sprinkle black pepper in places where you find mice or rats. They will run away

Offline Pikochan_chan

  • Sebelumnya: Good Listener
  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 232
  • Reputasi: 4
  • Gender: Male
  • Welcome at Jungle
Re: Tahukah Anda?
« Reply #127 on: 27 July 2011, 08:41:40 PM »
 _/\_ Moga2 ga repsol:

Spoiler: ShowHide


4 Gaya Rambut Wanita yang Bikin Pria Berdebar-debar

Banyak perempuan yang mau cari aman, atau malas mencari model rambut baru, sehingga penampilannya dari tahun ke tahun terlihat begitu-begitu saja. Tak ada salahnya jika sekali waktu Anda mencari model yang lebih dramatis. Jangan mengatakan pada penata rambut Anda kalimat seperti, "Dirapikan saja seperti biasanya." Jika Anda butuh makeover tanpa memperlakukan rambut Anda secara berlebihan, cobalah empat gaya rambut hasil ciptaan hair stylist Ted Gibson ini.




Bob bertekstur
Bob model klasik adalah yang guntingannya lurus. Namun bila model ini dibuat lebih bertekstur, Anda tidak perlu melakukan blow out lagi. Bagian bawahnya yang melenting ikal membuat model "lob" (long bob) ini jadi tak pernah membosankan. Jika rambut Anda kebetulan memang ikal atau keriting, mintalah hairstylist Anda untuk memotongnya dalam keadaan kering. “(Saat rambut kering) Lebih mudah untuk mendapatkan bentuk dan panjang yang pas," ujar Gibson.

Potongan pendek
Siapa bilang rambut pendek tak bisa dibikin gaya? Coba lihat bagaimana Michelle Williams, Rihanna, Carey Mulligan, atau Hayden Pannetierre menata rambutnya. Mereka membuat guntingan pendek ala pria ini jadi terlihat seksi. Untuk membuatnya lebih gaya, pendekkan bagian sampingnya, dan panjangkan bagian atasnya. “Buat highlight berukuran medium pada bagian depan dimensinya,” saran Gibson.

Modern shag
Untuk mendapatkan model shaggy yang lebih modern, minta penata rambut Anda untuk membuat layer-nya tetap bertumpuk, sedikit acak, dan lebih pendek di bagian atas rambut. Tetapi jangan terlalu pendek, karena rambut Anda bisa terlihat seperti mullet (itu lho, potongan rambut ala pria tahun '80-an yang panjang di belakang namun tipis di bagian samping).

Poni panjang

Saat menggunting poni, pastikan bentuk wajah Anda tetap terlihat. Jika wajah Anda lebar, buat poninya lebih sempit. Bila bentuk wajah Anda oval, buat poni yang lebih lebar. Agar poni terlihat lebih seksi, minta penata rambut untuk membuat bagian samping poni lebih panjang.

sumber http://female.kompas.com/read/xml/2010/07/25/23240246/4.gaya.rambut.yang.bikin.pangling

_/\_ SSBS
« Last Edit: 27 July 2011, 08:43:43 PM by Pikochan_chan »

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #128 on: 28 July 2011, 10:55:27 AM »
^ ^ ^ wah, kalau model rambut yang di gambar, bukan hanya pria yang berdebar-debar, tapi diri sendiri juga berdebar-debar (takut jatuh karena susah melihat) hehe..

Offline Pikochan_chan

  • Sebelumnya: Good Listener
  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 232
  • Reputasi: 4
  • Gender: Male
  • Welcome at Jungle
Re: Tahukah Anda?
« Reply #129 on: 28 July 2011, 01:24:15 PM »
^ ^ ^ wah, kalau model rambut yang di gambar, bukan hanya pria yang berdebar-debar, tapi diri sendiri juga berdebar-debar (takut jatuh karena susah melihat) hehe..

^ ^ ^ wah, kalau model rambut yang di gambar, bukan hanya pria yang berdebar-debar, tapi diri sendiri juga berdebar-debar (takut jatuh karena susah melihat) hehe..

:) Aye2

;) Apakah Cece Melia berminat mencobannya?

_/\_ SSBS

Offline Hadisantoso

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 310
  • Reputasi: 9
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #130 on: 03 February 2013, 08:51:54 PM »
Ada sebuah dongeng Persia yang sangat terkenal, berjudul Tiga Pangeran Serendip. Kisah ini menceritakan tentang seorang raja yang mendadak meninggal karena sakit, sehingga kerajaannya, Serendip ( kini adalah Sri Lanka ), diwariskan pada ketiga anaknya. Sayangnya, ketiganya belum siap untuk memimpin negaranya. Mereka bertiga menjalankan dengan sembrono dan serba keliru. Namun malah berhasil membangun negara menjadi makmur dan sejahtera.

Sedemikian populernya dongeng tersebut, hingga judulnya ‘Serendip’ itu dimasukkan dalam Kamus Bahasa Inggeris, dengan kata ‘ Serendipity’ dengan arti "Kebetulan”.

Serendipity, suatu kekeliruan yang berdampak positip, banyak juga kita jumpai dalam kehidupan manusia. Mari kita simak beberapa penemuan dari ‘Serendipity’ yang mendatangkan manfaat.

Pada 1879, Perusahaan P&G, seorang karyawan teledor mematikan mesin pengolah lilin saat pergi makan siang. Ketika pulang, ruangan pabriknya telah dipenuhi dengan busa, busa itu tidak langsung lenyap saat dibuang ke sungai. ‘Serendipity’ ini menjadi ide bagi perusahaan yang hampir bangkrut itu, karena pasar lilin telah terlindas habis dengan penemuan bola lampu oleh Thomas Edison, malah bangkit kembali dengan memproduksi sabun, yang kemudian menjadi perusahaan raksasa dunia.

Seorang petani sedang memasak air di ladang, tanpa disadari daun dari pohon teh jatuh ke dalam airnya, dan menimbulkan aroma wangi, ‘serendipity’ itu awal mulanya timbulnya ide membuat teh.

Semula roti hanya berbentuk datar, keras seperti martabak, adonan roti hanya dipanaskan sebentar saja. Seorang budak yang bertugas memanggang roti itu, ketiduran kerena kelelahan, sehingga rotinya terpanggang cukup lama. Saat ia terbangun, ia kaget melihat rotinya telah mekar 2 kali besar dari biasanya. Warnanya mengikat, empuk dan renyah.

Serendipity’ ini menjadikan roti menjadi terkenal hingga sekarang.

Unta merupakan sarana transpor utama di Timur Tengah. Seorang penunggang unta, memasukkan susu dalam kantung kulitnya. Akibat guncangan gerak langkah unta serta panasnya sinar matahari di gurun, susunya malah berubah menjadi kental masam. “Serendipity’ ini melahirkan cara membuat mentega.

Kita sudah terbiasa menganggap kekeliruan selalu berdampak negatif, dan merugikan. Namun sebenarnya kekeliruan tidak selalu berdampak negatip, sebab ada juga kekeliruan menjadi suatu ‘Serendipity’, dapat berdampak positip, konstruktip, dan bermanfaat.

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda [tentang kata Alibi] ?
« Reply #131 on: 08 February 2013, 03:48:27 PM »
Tahukah anda, kata 'alibi' tidak bersinonim dengan kata 'alasan' ?

alibi (n Huk) = bukti bahwa seseorang ada di tempat lain ketika peristiwa pidana terjadi (tidak berada di tempat kejadian).

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #132 on: 08 February 2013, 05:06:24 PM »
Tahukah anda, kata 'alibi' tidak bersinonim dengan kata 'alasan' ?


emangnya ada yg menganggap kedua kata itu bersinonim?

Offline adi lim

  • Sebelumnya: adiharto
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.993
  • Reputasi: 108
  • Gender: Male
  • Sabbe Satta Bhavantu Sukhitatta
Re: Tahukah Anda?
« Reply #133 on: 08 February 2013, 08:29:56 PM »
emangnya ada yg menganggap kedua kata itu bersinonim?

kedua kata, memang tidak bersinonim  ???
Seringlah PancaKhanda direnungkan sebagai Ini Bukan MILIKKU, Ini Bukan AKU, Ini Bukan DIRIKU, bermanfaat mengurangi keSERAKAHan, mengurangi keSOMBONGan, Semoga dapat menjauhi Pandangan SALAH.

Offline s.l

  • Bukan Tamu
  • *
  • Posts: 39
  • Reputasi: 1
  • Gender: Female
  • Semoga semua mahluk berbahagia
Re: Tahukah Anda?
« Reply #134 on: 09 February 2013, 12:33:09 AM »
Tahukah anda, ternyata orang utan di pedalaman kalimantan punya keahlian sendiri dalam mengobati luka di badan atau luka tembak oleh pemburu liar. Pada saat terluka dibadan atau dimana saja, orang utan tersebut akan sibuk mencari tanaman liar baik itu akar-akar atau daun-daun pohon untuk disumbat keluka di badan tersebut,pada waktu sembuh bagian disumbat tersebut mengeras dan berbentuk padat, nah oleh penduduk lokal, jika ada orang utan yang tertangkap atau terbunuh oleh pembunuh liar itu, mereka akan mencari bagian2 tubuh mereka yang mengeras, berbentuk bulat, untuk digunakan obat buat manusia yang sakit atau pengobatan ke manusia lagi, kasihan ya..
Akhir-akhir ada orang bule atau penyelidikan luar negeri yang mengukai habitat orang utan tersebut, mereka tidak melakukan pembantaikan lagi, tapi melihat kehidupan sehari-hari dari orang utan tersebut, nah kalau mereka menggunakan jenis daun atau akar-akar untuk pengobatan, oleh mereka di selidiki lagi untuk perkembangan pengobatan selanjutnya buat manusia.
Maka dari itu sayangilah binatang dan hutan-hutan ternyata sangat membantu lho,..
Hihi sumbernya buat sendiri dari kisah-kisah turun temurun :)

Offline s.l

  • Bukan Tamu
  • *
  • Posts: 39
  • Reputasi: 1
  • Gender: Female
  • Semoga semua mahluk berbahagia
Re: Tahukah Anda?
« Reply #135 on: 09 February 2013, 12:39:17 AM »
Tahukah anda, ternyata orang utan di pedalaman kalimantan punya keahlian sendiri dalam mengobati luka di badan atau luka tembak oleh pemburu liar. Pada saat terluka dibadan atau dimana saja, orang utan tersebut akan sibuk mencari tanaman liar baik itu akar-akar atau daun-daun pohon untuk disumbat keluka di badan tersebut,pada waktu sembuh bagian disumbat tersebut mengeras dan berbentuk padat, nah oleh penduduk lokal, jika ada orang utan yang tertangkap atau terbunuh oleh pembunuh liar itu, mereka akan mencari bagian2 tubuh mereka yang mengeras, berbentuk bulat, untuk digunakan obat buat manusia yang sakit atau pengobatan ke manusia lagi, kasihan ya..
Akhir-akhir ada orang bule atau penelitian dari luar negeri yang menyukai habitat orang utan tersebut, mereka tidak melakukan pembantaikan lagi, tapi melihat kehidupan sehari-hari dari orang utan tersebut, nah kalau mereka menggunakan jenis daun atau akar-akar untuk pengobatan, oleh mereka diteliti  lagi untuk perkembangan pengobatan selanjutnya buat manusia.
Maka dari itu sayangilah binatang dan lindungi hutan-hutan ternyata sangat membantu lho,..
Hihi sumbernya buat sendiri dari kisah-kisah turun temurun :)

Tapi sampai sekarang orang luar negeri yang bule-bule itu baik dari badan unicef atau yang lain yang jenis international masih ada masih terus melakukan penelitian.
« Last Edit: 09 February 2013, 12:58:53 AM by s.l »

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #136 on: 09 February 2013, 03:15:05 AM »

Hihi sumbernya buat sendiri dari kisah-kisah turun temurun :)

s.l keturunan orang utan?

Offline sl99

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 409
  • Reputasi: 33
  • Gender: Male
Re: Tahukah Anda?
« Reply #137 on: 09 February 2013, 09:02:06 AM »
Tahukah anda, kota Giethoorn di Belanda adalah kota yang tidak mempunyai jalan raya.

Mereka menggunakan boat atau sepeda atau berjalan kaki.

Jadi pengen tinggal disitu.
Vaya dhamma sankhara, appamadena sampadetha

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda [tentang kata Alibi] ?
« Reply #138 on: 11 February 2013, 07:39:26 AM »
Tahukah anda, kata 'alibi' tidak bersinonim dengan kata 'alasan' ?

alibi (n Huk) = bukti bahwa seseorang ada di tempat lain ketika peristiwa pidana terjadi (tidak berada di tempat kejadian).

emangnya ada yg menganggap kedua kata itu bersinonim?

100% orang yang saya temui, menggunakan kata 'alibi' sebagai pengganti kata 'alasan'. contoh:

A: Pak, si C gak masuk kemarin, dia bilang lagi sakit.
B: Akh, alibi...

atau

D: Oi.., ntar bantu gue jelasin ke si bos ya. Soalnya kalo hanya gue yang jelasin, ntar dibilang alibi.
« Last Edit: 11 February 2013, 07:41:38 AM by dhammadinna »

Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #139 on: 11 February 2013, 08:42:46 AM »
[...]
Serendipity, suatu kekeliruan yang berdampak positip, banyak juga kita jumpai dalam kehidupan manusia. Mari kita simak beberapa penemuan dari ‘Serendipity’ yang mendatangkan manfaat.
[...]
Semula roti hanya berbentuk datar, keras seperti martabak, adonan roti hanya dipanaskan sebentar saja. Seorang budak yang bertugas memanggang roti itu, ketiduran kerena kelelahan, sehingga rotinya terpanggang cukup lama. Saat ia terbangun, ia kaget melihat rotinya telah mekar 2 kali besar dari biasanya. Warnanya mengikat, empuk dan renyah.

CMIIW, roti mekar itu karena dikasih fermipan (pengembang). Itu pun adonannya dibiarkan mekar dulu, baru dimasukin ke oven. Kalo tidak dikasih fermipan, dipanggang selama apa pun tidak akan mengembang.

Kalo cake, pengembangnya pake baking powder (kalo yang ini langsung dimasukin ke oven, nanti mengembangnya saat dipanggang).. Karena (barusan saya googling) katanya baking powder ini menghasilkan CO2 jika terkena air/cairan dan panas, berbeda dengan fermipan.

Tapi baking powder dan fermipan, sama2 menghasilkan CO2 yang menyebabkan adonan mengembang.
« Last Edit: 11 February 2013, 08:47:31 AM by dhammadinna »

Offline M14ka

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.821
  • Reputasi: 94
  • Gender: Female
  • Live your best life!! ^^
Re: Tahukah Anda [tentang kata Alibi] ?
« Reply #140 on: 15 February 2013, 11:09:20 AM »
Tahukah anda, kata 'alibi' tidak bersinonim dengan kata 'alasan' ?

alibi (n Huk) = bukti bahwa seseorang ada di tempat lain ketika peristiwa pidana terjadi (tidak berada di tempat kejadian).


100% orang yang saya temui, menggunakan kata 'alibi' sebagai pengganti kata 'alasan'. contoh:

A: Pak, si C gak masuk kemarin, dia bilang lagi sakit.
B: Akh, alibi...

atau

D: Oi.., ntar bantu gue jelasin ke si bos ya. Soalnya kalo hanya gue yang jelasin, ntar dibilang alibi.

mungkin alibi brbh jadi konotasi negatif sekarang  :P


Offline dhammadinna

  • Sebelumnya: Mayvise
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.627
  • Reputasi: 149
Re: Tahukah Anda?
« Reply #141 on: 15 February 2013, 12:20:53 PM »
^ ^ ^ Umm.. mungkin karena banyak yang ga tau artinya, jadi disalahgunakan. Kalo di film-fillm barat memang suka ada kata "alibi", dan selama ini saya perhatikan, artinya memang seperti yang di KBBI (walaupun tersamar seolah-olah berarti 'alasan').

kalo di KBBI itu, ada dalam kurung "huk". Mungkin maksudnya istilah dalam bidang hukum. Tapi ga dibilang apakah ada arti lain di luar bidang hukum, yang diakui KBBI. CMIIW.

Offline M14ka

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.821
  • Reputasi: 94
  • Gender: Female
  • Live your best life!! ^^
Re: Tahukah Anda?
« Reply #142 on: 15 February 2013, 12:35:49 PM »
^ ^ ^ Umm.. mungkin karena banyak yang ga tau artinya, jadi disalahgunakan. Kalo di film-fillm barat memang suka ada kata "alibi", dan selama ini saya perhatikan, artinya memang seperti yang di KBBI (walaupun tersamar seolah-olah berarti 'alasan').

kalo di KBBI itu, ada dalam kurung "huk". Mungkin maksudnya istilah dalam bidang hukum. Tapi ga dibilang apakah ada arti lain di luar bidang hukum, yang diakui KBBI. CMIIW.

oh ia ternyata dari bhs inggris ya...

usage Note: When used as a noun, alibi in its nonlegal sense of "an excuse" is acceptable in written usage to almost half of the Usage Panel. As a verb (they never alibi), it is unacceptable in written usage to a large majority of the Panel.

alibi [ˈælɪˌbaɪ]
n pl -bis
1. (Law) Law
a.  a defence by an accused person that he was elsewhere at the time the crime in question was committed
b.  the evidence given to prove this
2. Informal an excuse

alibi
noun excuse, reason, defence, explanation, plea, justification, pretext He had a good alibi for his absence.

alibi - a defense of some offensive behavior or some failure to keep a promise etc.; "he kept finding excuses to stay"; "every day he had a new alibi for not getting a job"; "his transparent self-justification was unacceptable"
exculpation, excuse, self-justification
vindication, defense, defence - the justification for some act or belief; "he offered a persuasive defense of the theory"
extenuation, mitigation - a partial excuse to mitigate censure; an attempt to represent an offense as less serious than it appears by showing mitigating circumstances

Offline ardb

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 259
  • Reputasi: 11
  • Gender: Male
  • Semoga semua mahluk berbahagia
Re: Tahukah Anda?
« Reply #143 on: 18 December 2013, 06:19:21 PM »
Tahukah anda, mengapa thread ini tidak berlanjut?  ;D

suka banget baca thread ini. dpt ilmu baru. hehehhe
ada = tidak ada

frenky awi dorje tsering

 

anything