//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?  (Read 26531 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline Kelana

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.225
  • Reputasi: 142
Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« on: 19 July 2007, 10:31:32 AM »
Ada pertanyaan yang membuat saya ingin mengetahui pendapat, alasan dari teman-teman se-Dhamma.

Dalam Kalama Sutta disampaikan bahwa hendaknya tidak percaya begitu saja dengan apa yang tertulis dalam literatur-literatur, kitab suci agama.

Kemudian ada pertanyaan muncul, jika demikian, bagaimana dan apa alasannya  kita mempercayai Kalama Sutta yang pada dasarnya juga adalah literatur agama?

Ada tanggapan dan alasan dari teman-teman se-Dhamma?
GKBU
 
_/\_ suvatthi hotu


- finire -

Offline Sukma Kemenyan

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.840
  • Reputasi: 109
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #1 on: 19 July 2007, 10:46:14 AM »
Quote
Sang Buddha menyatakan:
Suku Kalama, memang sudah sewajarnya kalian bimbang dan bingung.
Karena dengan kebimbangan dan kebingungan, tiada kebenaran, menjauhkan kita dari kebebasan (keselamatan).

Maka itulah, suku Kalama,
jangan semata-mata mempercayai meskipun hal itu tampak benar dan dianut oleh mayoritas,
jangan semata-mata mempercayai meskipun suatu hal merupakan tradisi yang telah diwariskan turun temurun,
jangan semata-mata mempercayai meskipun suatu hal tercantum dalam kitab-kitab suci,
jangan semata-mata mempercayai meskipun suatu hal disampaikan oleh tokoh-tokoh agama ternama,

tetapi suku Kalama,
seandainya kalian sendiri telah menyadarinya, merenungkannya, berdasarkan akal sehat dan pengalaman sendiri,
bahwa sesuatu hal itu memang patut diterima atau dipercayai, mengandung kebenaran, menuju kebahagiaan,

maka sudah selayaknya, suku Kalama, untuk menerima, dan hidup berdasarkan hal-hal tersebut.

(Kalama Sutta; Anguttara Nikaya 3.65)

Offline Sukma Kemenyan

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.840
  • Reputasi: 109
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #2 on: 19 July 2007, 10:47:16 AM »
Sudah benarkah terjemahan diatas ?
jikalau sudah benar...

Maka kunci Kalama Sutta untuk urusan percaya atau tidak nya,
terletak pada kata "semata-mata"

dan yg terakhir...
Faedah Sutta tersebut untuk Perkembangan Dhamma

Offline morpheus

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.750
  • Reputasi: 110
  • Ragu pangkal cerah!
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #3 on: 19 July 2007, 10:51:01 AM »
saya punya pendapat yg radikal:
jangan percaya sama sekali pada apapun.
jangan pernah melekat pada kepercayaan apapun.
terus merenung, bereksperimen dan membuktikan sendiri.
* I'm trying to free your mind, Neo. But I can only show you the door. You're the one that has to walk through it
* Neo, sooner or later you're going to realize just as I did that there's a difference between knowing the path and walking the path

Offline Sumedho

  • Kebetulan
  • Administrator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 12.406
  • Reputasi: 423
  • Gender: Male
  • not self
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #4 on: 19 July 2007, 11:22:33 AM »
Isi Kalama sutta sendiri adalah paradoks, isinya men-challenge diri sendiri. Tetapi jika kita mengaplikasikan isi itu terhadap Kalama Sutta sendiri, maka buat saya Kalama Sutta saya percaya dan yakini isinya bermanfaat, mengandung kebenaran dan membawa kebahagiaan.

There is no place like 127.0.0.1

Offline Tan

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 510
  • Reputasi: 31
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #5 on: 19 July 2007, 12:22:45 PM »
Isi Kalama sutta sendiri adalah paradoks, isinya men-challenge diri sendiri. Tetapi jika kita mengaplikasikan isi itu terhadap Kalama Sutta sendiri, maka buat saya Kalama Sutta saya percaya dan yakini isinya bermanfaat, mengandung kebenaran dan membawa kebahagiaan.



TAN:

Ya Benar Bro! Dalam filsafat kebenaran itu mengandung apa yang namanya paradoks. Mengapa paradoks harus ada? Karena kebenaran itu terkadang sulit dinyatakan dengan kata-kata semata, sehingga harus ada paradoks. Paradoks sebenarnya bukan sesuatu yang bertentangan, tetapi bagian dari satu kebenaran utuh, yang seolah-olah saling bertentangan. Sebagai contoh adalah kasih dan keadilan. Dua-duanya kelihatannya saling bertentangan, padahal keduanya adalah bagaikan dua sisi mata uang logam yang utuh. Kasih tanpa keadilan menjadikan dunia ini kacau. Keadilan tanpa kasih juga menjadikan manusia tidak berbahagia. Demikian pendapat saya.

Metta,

Tan

Offline dipasena

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.612
  • Reputasi: 99
  • Gender: Male
  • Sudah Meninggal
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #6 on: 19 July 2007, 12:27:22 PM »
saya punya pendapat yg radikal:
jangan percaya sama sekali pada apapun.
jangan pernah melekat pada kepercayaan apapun.
terus merenung, bereksperimen dan membuktikan sendiri.


jika demikian kenapa kita dan para Buddhist percaya apa yg dikatakan oleh Sang Buddha untuk tidak percaya ini itu seperti yg tertulis di Kalama Sutta ? cuma mau tau pendapat rekan2 disini...

Offline morpheus

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.750
  • Reputasi: 110
  • Ragu pangkal cerah!
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #7 on: 19 July 2007, 12:36:39 PM »
kita tidak "percaya" pada kalama sutta, melainkan "tahu" kalama sutta adalah benar... kita melihat suatu pendapat (dalam hal ini pendapat buddha di kalama sutta) dan kita mengujinya dengan fakta2 yg ada di luar maupun di dalam...

dan kenyataannya yg namanya percaya pada suatu otoritas (kitab suci, guru, orang2 tua, dll) itu ternyata benar2 berbahaya... perlu disebutin contoh pengamatan dan ujian atas pendapat buddha ini? kayaknya anda dah tau banyak...
* I'm trying to free your mind, Neo. But I can only show you the door. You're the one that has to walk through it
* Neo, sooner or later you're going to realize just as I did that there's a difference between knowing the path and walking the path

Offline dipasena

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.612
  • Reputasi: 99
  • Gender: Male
  • Sudah Meninggal
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #8 on: 19 July 2007, 12:43:58 PM »
kita tidak "percaya" pada kalama sutta, melainkan "tahu" kalama sutta adalah benar... kita melihat suatu pendapat (dalam hal ini pendapat buddha di kalama sutta) dan kita mengujinya dengan fakta2 yg ada di luar maupun di dalam...


mode jadi orang asing on
kita tau bahwa Kalama Sutta itu adalah benar dari mana ? dari ajaran Buddha ? toh dinyatakan sebelumnya

jangan semata-mata mempercayai meskipun suatu hal merupakan tradisi yang telah diwariskan turun temurun,
jangan semata-mata mempercayai meskipun suatu hal tercantum dalam kitab-kitab suci,
jangan semata-mata mempercayai meskipun suatu hal disampaikan oleh tokoh-tokoh agama ternama

setidaknya kita telah menerima apa yg dikatakan oleh Sang Buddha... hehehe... dan oleh bro Kelana dinyatakan bahwa percaya tidak perlu bukti yg mendukung...  (yg kalimat terakhir jatahnya kelana kali ya  ;D)



dan kenyataannya yg namanya percaya pada suatu otoritas (kitab suci, guru, orang2 tua, dll) itu ternyata benar2 berbahaya... perlu disebutin contoh pengamatan dan ujian atas pendapat buddha ini? kayaknya anda dah tau banyak...



mode ga tau banyak on
sebutin aja contoh pengamatannya, kita semua kan saling belajar n sharing...  _/\_



Offline morpheus

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.750
  • Reputasi: 110
  • Ragu pangkal cerah!
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #9 on: 19 July 2007, 12:59:16 PM »
kita tau bahwa Kalama Sutta itu adalah benar dari mana ? dari ajaran Buddha ?
...
sebutin aja contoh pengamatannya, kita semua kan saling belajar n sharing...
kita tahu karena kita sudah mengujinya... sudah tak terhitung berapa kali banyaknya kalama sutta terbukti benar, mulai dari "guru2" palsu kayak di koran2 (kyai anu memperkosa muridnya, pendeta sibuaya ngajakin bunuh diri masal, david koresh di amrik, bom bunuh diri, kebencian sama yahudi, aumshinrikyo, dll), peristiwa2 aneh (mentri agama gali tanah nyari harta karun, kalah judi gara2 taruhan atas dasar ramalan, dll), sampai pada pengalaman kecil2an yg terjadi pada diri sendiri...

kurang contohnya?
* I'm trying to free your mind, Neo. But I can only show you the door. You're the one that has to walk through it
* Neo, sooner or later you're going to realize just as I did that there's a difference between knowing the path and walking the path

Offline Kokuzo

  • Sebelumnya 7th
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.090
  • Reputasi: 30
  • Gender: Male
  • ... running in karma ...
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #10 on: 19 July 2007, 03:39:19 PM »
Quote
tetapi suku Kalama,
seandainya kalian sendiri telah menyadarinya, merenungkannya, berdasarkan akal sehat dan pengalaman sendiri,
bahwa sesuatu hal itu memang patut diterima atau dipercayai, mengandung kebenaran, menuju kebahagiaan,

kuncinya disinikah?

tanpa diberitahu dalam kalama sutta pun hal ini sudah dibuktikan anak bayi sejak lahir....

Offline ryu

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 13.403
  • Reputasi: 429
  • Gender: Male
  • hampir mencapai penggelapan sempurna ;D
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #11 on: 19 July 2007, 07:03:22 PM »
Kalama sutta di peruntukan untuk orang yg bingung memilih agama yang begitu banyak di tawarkan kepadanya. Sehingga dianjurkan untuk tidak menerima begitu saja. Itulah ciri khas ajaran sang Buddha yg menbedakan dgn agama lain yg mengharuskan orang2 ikut agamanya tanpa penyelidikan lebih dulu. Manusia sejak lahir pun mempunyai agama yg dibawa oleh orang tuanya yg mau tdk mau dia ikut tanpa ada penyelidikan tp lebih berdasarkan kebiasaan dlm keluarga atau lingkungannya.
« Last Edit: 22 July 2007, 09:36:01 PM by ryu »
Janganlah memperhatikan kesalahan dan hal-hal yang telah atau belum dikerjakan oleh diri sendiri. Tetapi, perhatikanlah apa yang telah dikerjakan dan apa yang belum dikerjakan oleh orang lain =))

Offline Upaseno

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 244
  • Reputasi: 17
  • Gender: Male
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #12 on: 29 July 2007, 07:37:36 AM »
Ada pertanyaan yang membuat saya ingin mengetahui pendapat, alasan dari teman-teman se-Dhamma.

Dalam Kalama Sutta disampaikan bahwa hendaknya tidak percaya begitu saja dengan apa yang tertulis dalam literatur-literatur, kitab suci agama.

Kemudian ada pertanyaan muncul, jika demikian, bagaimana dan apa alasannya  kita mempercayai Kalama Sutta yang pada dasarnya juga adalah literatur agama?

Ada tanggapan dan alasan dari teman-teman se-Dhamma?

Disinilah specialnya Sang Buddha itu, dimana umatnya diberi kebebasan untuk memilih ajaran beliau yang cocok dengan kehidupan kita masing-masing.  Dan ini hanya ada di Buddhism.

Offline Sukma Kemenyan

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.840
  • Reputasi: 109
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #13 on: 30 July 2007, 02:43:24 PM »
Perkataan Buddha yg mendukung Kalama Sutta
yang memperjelas/mempertegas Kalama Sutta

Aku tidak mengajar untuk menjadikanmu sebagai murid-Ku.
Aku tidak tertarik untuk membuatmu menjadi murid-Ku.
Aku tidak tertarik untuk memutuskan hubunganmu dengan gurumu yang lama.
Aku bahkan tidak tertarik untuk mengubah tujuanmu,

karena setiap orang ingin lepas dari penderitaan.
Cobalah apa yang telah Kutemukan ini,
dan nilailah oleh dirimu sendiri.

Jika itu baik bagimu, terimalah.
Jika tidak, janganlah engkau terima.

(Digha Nikaya 25; Patika Vagga;Udumbarika-Sihanada Sutta)

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: Ada Apa Dengan Kalama Sutta?
« Reply #14 on: 30 July 2007, 02:49:50 PM »
Hm.. Makna yang sangat mendalam..
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

 

anything