//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?  (Read 18696 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline fabian c

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.095
  • Reputasi: 128
  • Gender: Male
  • 2 akibat pandangan salah: neraka atau rahim hewan
Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« on: 13 July 2010, 01:17:38 PM »
Teman-teman, ini baru dapat dari diskusi di salah satu milis, dimana salah satu anggotanya menyatakan terus-terang ia telah memasuki arus.... Ada beberapa yang tidak setuju tindakannya, ada juga yang setuju dengan tindakannya (termasuk saya), ia berargumen, tidak salah bila seseorang mengumumkan ia telah mencapai.

http://www.accesstoinsight.org/tipitaka/an/an10/an10.092.than.html

Ada Sutta (Vera Sutta) yang mendukung, boleh-boleh saja menyatakan pencapaian kalau memang ia telah mencapainya.... Di Sutta tersebut juga diterangkan ciri-ciri seorang yang telah mencapai kesucian.... diantaranya keyakinan yang tak tergoyahkan kepada Tiratana... dsbnya...Ini untuk umat awam

Tapi kalau Bhikkhu mengumumkan pencapaian kepada umat awam ia melakukan pelanggaran pacittya, bila Bhikkhu mengatakan mencapai ternyata tidak, maka ia melakukan pelanggaran parajika....

 _/\_
« Last Edit: 13 July 2010, 01:24:40 PM by fabian c »
Tiga hal ini, O para bhikkhu dilakukan secara rahasia, bukan secara terbuka.
Bercinta dengan wanita, mantra para Brahmana dan pandangan salah.

Tiga hal ini, O para Bhikkhu, bersinar secara terbuka, bukan secara rahasia.
Lingkaran rembulan, lingkaran matahari serta Dhamma dan Vinaya Sang Tathagata

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #1 on: 13 July 2010, 01:22:46 PM »
dalam vinaya, walaupun benar telah mencapai itu juga suatu pelanggaran, walaupun lebih ringan daripada jika tidak benar mencapai

Offline Mr.Jhonz

  • Sebelumnya: Chikennn
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.164
  • Reputasi: 148
  • Gender: Male
  • simple life
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #2 on: 13 July 2010, 01:46:22 PM »
Apakah bhikku yg telah mencapai kesucian masih bisa melanggar vinaya?
Thank sebelumnya
buddha; "berjuanglah dengan tekun dan perhatian murni"

Offline xenocross

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.189
  • Reputasi: 61
  • Gender: Male
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #3 on: 13 July 2010, 01:46:51 PM »
yang ngaku2 itu bikkhu atau umat awam?
Satu saat dari pikiran yang dikuasai amarah membakar kebaikan yang telah dikumpulkan selama berkalpa-kalpa.
~ Mahavairocana Sutra

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #4 on: 13 July 2010, 02:29:53 PM »
Apakah bhikku yg telah mencapai kesucian masih bisa melanggar vinaya?
Thank sebelumnya

ada bhikkhu yang merasa sudah mencapai kesucian, dan ada bhikkhu yang benar-benar telah mencapai kesucian. jadi bhikkhu yang mana yang anda maksudkan?

Offline Ingyastuti

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 213
  • Reputasi: 6
  • Semoga semua mahluk berbahagia
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #5 on: 13 July 2010, 04:02:34 PM »
buat apa kesucian itu diumumkan....
kayak ronda aja loe...
hahahhahahahaa.......
=))

Offline fabian c

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.095
  • Reputasi: 128
  • Gender: Male
  • 2 akibat pandangan salah: neraka atau rahim hewan
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #6 on: 13 July 2010, 06:17:54 PM »
buat apa kesucian itu diumumkan....
kayak ronda aja loe...
hahahhahahahaa.......
=))

Bro Ingyastuti yang baik,
Pengumuman itu bagus untuk kita tahu saja, ada baiknya juga bila mereka mengumumkan, supaya kita terhindar dari perbuatan buruk (bila memang ia benar telah mencapai kesucian).
Dan Yang lebih penting lagi untuk latihan kita agar dapat mengembangkan simpati dan empati terhadap kemajuan yang dicapai orang lain, juga melenyapkan iri dan dengki melihat orang lain maju.

 _/\_
Tiga hal ini, O para bhikkhu dilakukan secara rahasia, bukan secara terbuka.
Bercinta dengan wanita, mantra para Brahmana dan pandangan salah.

Tiga hal ini, O para Bhikkhu, bersinar secara terbuka, bukan secara rahasia.
Lingkaran rembulan, lingkaran matahari serta Dhamma dan Vinaya Sang Tathagata

Offline Mr.Jhonz

  • Sebelumnya: Chikennn
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.164
  • Reputasi: 148
  • Gender: Male
  • simple life
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #7 on: 13 July 2010, 07:20:06 PM »
Apakah bhikku yg telah mencapai kesucian masih bisa melanggar vinaya?
Thank sebelumnya

ada bhikkhu yang merasa sudah mencapai kesucian, dan ada bhikkhu yang benar-benar telah mencapai kesucian. jadi bhikkhu yang mana yang anda maksudkan?
Yg sy maksudkan bhikkhu yg telah mencapai kesucian,apakah masih bisa melangar vinaya?
Thank
buddha; "berjuanglah dengan tekun dan perhatian murni"

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #8 on: 13 July 2010, 07:22:21 PM »
Apakah bhikku yg telah mencapai kesucian masih bisa melanggar vinaya?
Thank sebelumnya

ada bhikkhu yang merasa sudah mencapai kesucian, dan ada bhikkhu yang benar-benar telah mencapai kesucian. jadi bhikkhu yang mana yang anda maksudkan?
Yg sy maksudkan bhikkhu yg telah mencapai kesucian,apakah masih bisa melangar vinaya?
Thank

IMO, jika kesucian yg dimaksud adalah Arahat, tidak bisa melanggar lagi, tapi di bawah itu masih bisa

Offline Kristin_chan

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 631
  • Reputasi: 54
  • Gender: Female
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #9 on: 13 July 2010, 08:28:53 PM »
IMO, seseorang yang benar-benar sudah mencapai kesucian punya kebijakan untuk menentukan apakah dia perlu mengumumkan pencapaiannya atau tidak.
Be kind whenever possible. It's always possible.

Offline 4DMYN

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 428
  • Reputasi: -4
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #10 on: 13 July 2010, 10:11:27 PM »
Teman-teman, ini baru dapat dari diskusi di salah satu milis, dimana salah satu anggotanya menyatakan terus-terang ia telah memasuki arus.... Ada beberapa yang tidak setuju tindakannya, ada juga yang setuju dengan tindakannya (termasuk saya), ia berargumen, tidak salah bila seseorang mengumumkan ia telah mencapai.

http://www.accesstoinsight.org/tipitaka/an/an10/an10.092.than.html

Ada Sutta (Vera Sutta) yang mendukung, boleh-boleh saja menyatakan pencapaian kalau memang ia telah mencapainya.... Di Sutta tersebut juga diterangkan ciri-ciri seorang yang telah mencapai kesucian.... diantaranya keyakinan yang tak tergoyahkan kepada Tiratana... dsbnya...Ini untuk umat awam

Tapi kalau Bhikkhu mengumumkan pencapaian kepada umat awam ia melakukan pelanggaran pacittya, bila Bhikkhu mengatakan mencapai ternyata tidak, maka ia melakukan pelanggaran parajika....

 _/\_

menarik, sehubungan dengan diskusi beberapa waktu yang lalu, dimana anda sangat membenci seseorang yang mengumumkan pencapaian samadhinya..( ke-Buddha-an) . apakah orang yang mengumumkan pencapaiannya itu se-aliran dengan anda?


Offline Kelana

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.225
  • Reputasi: 142
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #11 on: 13 July 2010, 10:56:50 PM »
Berikut kutipan dari Vera Sutta:

---
"When, for a disciple of the noble ones, these five forms of fear & animosity are stilled; when he is endowed with these four factors of stream-entry; and when, through discernment, he has rightly seen & rightly ferreted out this noble method, then if he wants he may state about himself: 'Hell is ended; animal wombs are ended; the state of the hungry shades is ended; states of deprivation, destitution, the bad bourns are ended! I am a stream-winner, steadfast, never again destined for states of woe, headed for self-awakening!'"
-----

Menurut saya, adalah hal yang berbeda antara mengumumkan dengan menyatakan. Dari apa yang saya tangkap dalam Vera Sutta, adalah menyatakan keadaan diri yang telah mencapai tahap tertentu, bukan mengumumkan. Menyatakan keadaan diri tidaklah identik dengan memberitahukan kepada orang lain, tapi lebih berarti menyatakan keadaan pada diri sendiri (berkata pada diri sendiri)

Evam.
GKBU
 
_/\_ suvatthi hotu


- finire -

Offline Jerry

  • Sebelumnya xuvie
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.212
  • Reputasi: 124
  • Gender: Male
  • Suffering is optional.. Pain is inevitable..
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #12 on: 14 July 2010, 07:50:38 AM »
Teman-teman, ini baru dapat dari diskusi di salah satu milis, dimana salah satu anggotanya menyatakan terus-terang ia telah memasuki arus.... Ada beberapa yang tidak setuju tindakannya, ada juga yang setuju dengan tindakannya (termasuk saya), ia berargumen, tidak salah bila seseorang mengumumkan ia telah mencapai.

http://www.accesstoinsight.org/tipitaka/an/an10/an10.092.than.html

Ada Sutta (Vera Sutta) yang mendukung, boleh-boleh saja menyatakan pencapaian kalau memang ia telah mencapainya.... Di Sutta tersebut juga diterangkan ciri-ciri seorang yang telah mencapai kesucian.... diantaranya keyakinan yang tak tergoyahkan kepada Tiratana... dsbnya...Ini untuk umat awam

Tapi kalau Bhikkhu mengumumkan pencapaian kepada umat awam ia melakukan pelanggaran pacittya, bila Bhikkhu mengatakan mencapai ternyata tidak, maka ia melakukan pelanggaran parajika....

 _/\_

menarik, sehubungan dengan diskusi beberapa waktu yang lalu, dimana anda sangat membenci seseorang yang mengumumkan pencapaian samadhinya..( ke-Buddha-an) . apakah orang yang mengumumkan pencapaiannya itu se-aliran dengan anda?



Darimana kesimpulan "anda sangat membenci seseorang yang mengumumkan pencapaian keBuddhaan" itu berasal?

Kalau tetangga saya tiba-tiba nyamperin trus ngaku dia sudah jadi lurah, saya mungkin percaya-percaya saja. Tapi jika dia nyamperin trus ngakunya sudah jadi presiden sementara jelas SBY masih menjabat sekarang. Menurut Bro saya percaya ga tetangga saya itu?
appamadena sampadetha

Offline fabian c

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.095
  • Reputasi: 128
  • Gender: Male
  • 2 akibat pandangan salah: neraka atau rahim hewan
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #13 on: 14 July 2010, 01:22:51 PM »
Teman-teman, ini baru dapat dari diskusi di salah satu milis, dimana salah satu anggotanya menyatakan terus-terang ia telah memasuki arus.... Ada beberapa yang tidak setuju tindakannya, ada juga yang setuju dengan tindakannya (termasuk saya), ia berargumen, tidak salah bila seseorang mengumumkan ia telah mencapai.

http://www.accesstoinsight.org/tipitaka/an/an10/an10.092.than.html

Ada Sutta (Vera Sutta) yang mendukung, boleh-boleh saja menyatakan pencapaian kalau memang ia telah mencapainya.... Di Sutta tersebut juga diterangkan ciri-ciri seorang yang telah mencapai kesucian.... diantaranya keyakinan yang tak tergoyahkan kepada Tiratana... dsbnya...Ini untuk umat awam

Tapi kalau Bhikkhu mengumumkan pencapaian kepada umat awam ia melakukan pelanggaran pacittya, bila Bhikkhu mengatakan mencapai ternyata tidak, maka ia melakukan pelanggaran parajika....

 _/\_

menarik, sehubungan dengan diskusi beberapa waktu yang lalu, dimana anda sangat membenci seseorang yang mengumumkan pencapaian samadhinya..( ke-Buddha-an) . apakah orang yang mengumumkan pencapaiannya itu se-aliran dengan anda?



Apakah bro DMYN melihat ada pernyataan saya yang tersirat maupun tersurat, bahwa saya membenci panutan anda? Silahkan ditunjukkan...
Tiga hal ini, O para bhikkhu dilakukan secara rahasia, bukan secara terbuka.
Bercinta dengan wanita, mantra para Brahmana dan pandangan salah.

Tiga hal ini, O para Bhikkhu, bersinar secara terbuka, bukan secara rahasia.
Lingkaran rembulan, lingkaran matahari serta Dhamma dan Vinaya Sang Tathagata

Offline fabian c

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.095
  • Reputasi: 128
  • Gender: Male
  • 2 akibat pandangan salah: neraka atau rahim hewan
Re: Apakah salah mengumumkan penacapaian kesucian?
« Reply #14 on: 14 July 2010, 01:27:15 PM »
Berikut kutipan dari Vera Sutta:

---
"When, for a disciple of the noble ones, these five forms of fear & animosity are stilled; when he is endowed with these four factors of stream-entry; and when, through discernment, he has rightly seen & rightly ferreted out this noble method, then if he wants he may state about himself: 'Hell is ended; animal wombs are ended; the state of the hungry shades is ended; states of deprivation, destitution, the bad bourns are ended! I am a stream-winner, steadfast, never again destined for states of woe, headed for self-awakening!'"
-----

Menurut saya, adalah hal yang berbeda antara mengumumkan dengan menyatakan. Dari apa yang saya tangkap dalam Vera Sutta, adalah menyatakan keadaan diri yang telah mencapai tahap tertentu, bukan mengumumkan. Menyatakan keadaan diri tidaklah identik dengan memberitahukan kepada orang lain, tapi lebih berarti menyatakan keadaan pada diri sendiri (berkata pada diri sendiri)

Evam.

Bro Kelana, terima kasih atas koreksinya mungkin kata mengumumkan terlalu "outspoken". Kata menyatakan lebih tepat, bisa menyatakan dihadapan orang-orang maupun menyatakan kepada diri sendiri....

 _/\_
Tiga hal ini, O para bhikkhu dilakukan secara rahasia, bukan secara terbuka.
Bercinta dengan wanita, mantra para Brahmana dan pandangan salah.

Tiga hal ini, O para Bhikkhu, bersinar secara terbuka, bukan secara rahasia.
Lingkaran rembulan, lingkaran matahari serta Dhamma dan Vinaya Sang Tathagata

 

anything