//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Show Posts

This section allows you to view all posts made by this member. Note that you can only see posts made in areas you currently have access to.


Messages - ivandemello

Pages: [1]
1
Lingkungan / Re: Save Our World, Reduce Global Warming
« on: 28 March 2009, 01:44:55 PM »
Halo teman-teman semua... Jadi tertarik untuk ikut nimbrung nih...  :P

Saya tertarik dengan materi yang didiskusikan oleh Lex dan markosprawira. Kebetulan saya punya data-data yang cukup banyak yang mendukung penghematan sumber daya yang didapat dari hidup vegetarian dan emisi berbahaya yang dihasilkan oleh sektor peternakan. Sebagai perbandingan dengan Earth Hour, mungkin kita perlu juga melakukan hal yang sama dengan misalnya bervegetarian paling tidak sehari dalam seminggu, dan lebih baik lagi bila kita dapat menjadi vegetarian sepenuhnya.

Berikut data yang saya ambil dari The New York Times:
National Institute of Livestock and Grassland Science di Jepang memperkirakan bahwa menghasilkan 1kg daging sapi bertanggung jawab pada emisi CO2 yang setara dengan yang dikeluarkan oleh mobil rata-rata Eropa yang berjalan sejauh 250km, dan membakar energi yang cukup untuk menghidupkan lampu 100-watt selama 20 hari!

Ikuti link-nya disini:
http://www.nytimes.com/2008/01/27/weekinreview/27bittman.html?_r=2&pagewanted=1&sq=UN%20livestock%20vegetarian&st=cse&scp=3

Data di atas dipublikasikan oleh institut yang memang mengkhususkan dirinya pada bidang agrikultur, bukan organisasi vegetarian. Dan pada kenyataannya, belakangan ini makin banyak organisasi yang akhirnya terkesan menjadi pendukung vegetarianisme, karena mereka kini akhirnya sadar bahwa emisi yang dihasilkan oleh sektor peternakan memang luar biasa besarnya.

Memang benar bahwa sektor peternakan bukanlah polutan nomor satu dunia, lebih tepatnya nomor dua dunia. Tetapi yang patut kita renungkan adalah: Bisakah kita menghentikan sektor industri? Kita masih membutuhkan baju, komputer, perabotan, kertas, dan 1001 macam hasil industri lainnya. Jalan industri menuju sustainable enery (tenaga surya, angin, ombak, dll) masih sangat panjang, dan biayanya sangat mahal. Tetapi menjadi vegetarian bisa Anda lakukan mulai dari menu makan siang/malam Anda hari ini juga. Di saat kondisi planet yang sangat kritis seperti sekarang ini, seharusnya kita semua dapat mengambil tindakan bijak yang cepat yang paling bisa kita lakukan dari saat ini juga. Jangan menunda-nunda hal sederhana yang bisa Anda lakukan. Sesederhana mengganti sepotong daging dengan sepotong tahu.
Salut dengan upaya teman-teman yang sudah berusaha meminimalkan konsumsi barang-barang industri yang merusak planet bumi, kini kita cukup menambahkan lagi dengan menghemat konsumsi makanan yang merusak planet bumi, yaitu hasil-hasil dari sektor peternakan (daging dll) sehingga usaha kita benar-benar efektif.

Terima kasih, senang sekali bahwa teman-teman disini punya kepedulian yang besar pada masa depan planet kita dan mulai melakukan tindakan2 nyata...  :)


Berikut saya sertakan beberapa link tambahan:

Liputan media massa:
http://www.kompas.com/read/xml/2008/09/07/1154447/kurangi.makan.daging.cegah.perubahan.iklim
http://mediaindonesia.com/index.php?ar_id=Mjg4NDA=
http://www.spiegel.de/international/germany/0,1518,574754,00.html
http://www.huffingtonpost.com/kathy-freston/vegetarian-is-the-new-pri_b_39014.html
http://www.usatoday.com/news/health/2008-04-29-animal-farms_N.htm

Apa kata PBB:
http://www.un.org/apps/news/story.asp?NewsID=20772&Cr=global&Cr1=environment
http://www.fao.org/newsroom/en/news/2006/1000448/index.html
http://afp.google.com/article/ALeqM5iIVBkZpOUA9Hz3Xc2u-61mDlrw0Q

Berikut buku yang mengemas global warming & bagaimana vegetarian dapat menjadi solusi efektifnya:

Download di: http://hiduplebihmulia.wordpress.com/

Saya rasa cukup dulu...  :P
Sebenarnya referensinya sih masih banyak, tapi saya rasa ini aja belum tentu teman-teman mau ngikutin semuanya karena cukup banyak & rata-rata inggrisan. Tapi lumayan, hitung2 buat belajar bahasa Inggris.

Terima kasih,
 _/\_

2
Vegetarian / Sabbe Satta Bhavantu Sukkhitattha = Vegetarian???
« on: 03 February 2009, 12:20:55 AM »
Sabbe Satta Bhavantu Sukkhitatta.

Artinya adalah:

Semoga Semua Makhluk Berbahagia.


Vegetarianisme bukanlah masalah suci atau tidak suci, dosa atau tidak dosa, Buddhis sejati atau tidak, dan hal-hal yang selalu diperdebatkan oleh banyak saudara-saudara Buddhis kita sendiri. Perdebatan semacam itu hanya memecah belah persatuan kita semua. Buddha adalah agama yang damai dan penuh cinta kasih, tidak selayaknya hal-hal semacam ini terus menciptakan kontroversi.

Vegetarian menurut saya hanyalah sesederhana "mempraktekkan apa yang kita ucapkan". Di mulut, kita mengucapkan doa SEMOGA SEMUA MAKHLUK BERBAHAGIA, tetapi kenyataannya perbuatan kita seringkali bertentangan dengan apa yang kita doakan.
SESUNGGUHNYA SANGAT TIDAK ADA YANG PATUT DIBANGGAKAN DENGAN MENJADI VEGETARIAN. Vegetarian hanyalah hal yang sangat2 mendasar yang patut kita lakukan bila kita mengucapkan “Sabbe Satta Bhavantu Sukkhitatta”, atau mungkin menempel stiker, memasang wallpaper komputer,atau memiliki pernak-pernik dengan kata-kata itu.

Jadilah seorang Buddhis yang tidak hanya mengucapkan doa dan afirmasi kosong belaka, tetapi jadilah seorang Buddhis yang benar-benar mempraktekkan apa yang sudah seharusnya kita lakukan agar makhluk-makhluk yang kita doakan itu benar-benar berbahagia. Tidak ada satupun makhluk di dunia ini yang ingin dibunuh. Apapun alasannya kematian adalah hal yang paling tidak diinginkan oleh makhluk hidup. Bukankah kita sendiri tidak menginginkan hal itu?

Tanyakanlah kepada orang-orang yang memelihara dan menyayangi hewan, mereka dapat memberitahukan kepada Anda bahwa hewan adalah makhluk yang sama dengan kita. Mereka punya cinta, kesedihan, kegembiraan, dan martabat yang harus kita hormati. Mereka bukanlah obyek tidak berperasaan yang bisa kita eksploitasi sesuka hati. Mereka menangis, meronta, berteriak, dan berusaha lari hingga nafas terakhirnya. Tetapi sungguh kita tidak memberi mereka kesempatan...

Bila Anda harus membunuh sendiri ayam, sapi, babi, atau hewan apapun yang Anda makan, dapatkan Anda melakukannya?
Dapatkah hati nurani kita diam melihat perjuangan, teriakan, dan tangisan makhluk-makhluk malang itu sampai nafas terakhirnya?
Dapatkah hati nurani kita diam melihat darah yang mengucur deras dan organ-organ tubuh hewan yang terburai?
Banyak dari kita yang sesungguhnya langsung kehilangan nafsu makan ketika melihat bangkai hewan segar dengan segala isi perut dan darah yang mengalir dimana-mana.

Melalui media ini saya ingin mengajak kawan-kawan, teman-teman, dan saudara-saudara semua untuk merenungkan. Diam sejenak dan biarkanlah hati nurani Anda untuk berbicara kepada Anda. Resapi apa makna "Sabbe Satta Bhavantu Sukkhitatta" yang sesungguhnya dan wujudkanlah dalam perbuatan Anda...


Terima kasih kepada semuanya…


Sabbe Satta Bhavantu Sukkhitatta.

Semoga Semua Makhluk Berbahagia.

 _/\_

3
Vegetarian / Buku Global Warming - Vegetarian Gratis!
« on: 29 January 2009, 06:27:51 PM »
Halo bro sis semuanya...

Saya lihat cukup banyak bro sis disini yang belum benar-benar memahami apa hubungan Global Warming dengan vegetarian. Mengapa vegetarian disebut solusi terefektif yang bisa diambil dalam mencegah global warming? Untuk membantu bro sis semuanya, silahkan download dan baca buku Global Warming di:

http://agusriady22.googlepages.com/PemanasanGloballowres.pdf



Topik ini bahkan pernah menjadi perhatian media lokal, berikut contoh media yang pernah membahasnya:
http://www.kompas.com/read/xml/2008/09/07/1154447/kurangi.makan.daging.cegah.perubahan.iklim
http://mediaindonesia.com/index.php?ar_id=Mjg4NDA=

Dan ini contoh kecil dari apa yang dibahas di media2 luar negri:
http://www.huffingtonpost.com/kathy-freston/vegetarian-is-the-new-pri_b_39014.html
http://www.nytimes.com/2008/01/27/weekinreview/27bittman.html?scp=3&sq=UN%20livestock%20vegetarian&st=cse

MOHON JANGAN BERKOMENTAR SEBELUM MEMBACA PDF-nya. Baca dan ketahuilah dulu duduk permasalahannya. Link yang disediakan disini hanyalah bersifat sebagai informasi tambahan, topik utamanya adalah buku Global Warming yang disediakan di:

http://agusriady22.googlepages.com/PemanasanGloballowres.pdf


Terima kasih... Semoga berguna...
 _/\_

4
Sabbe Satta Bhavantu Sukkhitattha.

Artinya adalah:

Semoga Semua Makhluk Berbahagia.


Vegetarianisme bukanlah masalah suci atau tidak suci, dosa atau tidak dosa, Buddhis sejati atau tidak, dan hal-hal yang selalu diperdebatkan oleh banyak saudara-saudara Buddhis kita sendiri. Perdebatan semacam itu hanya memecah belah persatuan kita semua. Buddha adalah agama yang damai dan penuh cinta kasih, tidak selayaknya hal-hal semacam ini terus menciptakan kontroversi.

Vegetarian menurut saya hanyalah sesederhana "mempraktekkan apa yang kita ucapkan" atau orang bule bilang "practice what you preach". Di mulut, kita mengucapkan doa SEMOGA SEMUA MAKHLUK BERBAHAGIA, tetapi kenyataannya perbuatan kita seringkali bertentangan dengan apa yang kita doakan.
SESUNGGUHNYA SANGAT TIDAK ADA YANG PATUT DIBANGGAKAN DENGAN MENJADI VEGETARIAN. Vegetarian hanyalah hal mendasar yang patut kita lakukan bila kita mengucapkan “Sabbe Satta Bhavantu Sukkhitattha”, atau mungkin menempel stiker, memasang wallpaper komputer,atau memiliki pernak-pernik dengan kata-kata itu.

Jadilah seorang Buddhis yang tidak hanya mengucapkan doa dan afirmasi kosong belaka, tetapi jadilah seorang Buddhis yang benar-benar mempraktekkan apa yang sudah seharusnya kita lakukan agar makhluk-makhluk yang kita doakan itu benar-benar berbahagia. Tidak ada satupun makhluk di dunia ini yang ingin dibunuh. Apapun alasannya kematian adalah hal yang paling tidak diinginkan oleh makhluk hidup. Bukankah kita sendiri tidak menginginkan hal itu?

Tanyakanlah kepada orang-orang yang memelihara dan menyayangi hewan, mereka dapat memberitahukan kepada Anda bahwa hewan adalah makhluk yang sama dengan kita. Mereka punya cinta, kesedihan, kegembiraan, dan martabat yang harus kita hormati. Mereka bukanlah obyek tidak berperasaan yang bisa kita eksploitasi sesuka hati. Mereka menangis, meronta, berteriak, dan berusaha lari hingga nafas terakhirnya. Tetapi sungguh kita tidak memberi mereka kesempatan...

Bila Anda harus membunuh sendiri ayam, sapi, babi, atau hewan apapun yang Anda makan, dapatkan Anda melakukannya? Dapatkah hati nurani kita diam melihat perjuangan, teriakan, dan tangisan makhluk-makhluk malang itu sampai nafas terakhirnya? Dapatkah hati nurani kita diam melihat darah yang mengucur deras dan organ-organ tubuh hewan yang terburai? Banyak dari kita yang sesungguhnya langsung kehilangan nafsu makan ketika melihat bangkai hewan segar dengan segala isi perut dan darah yang mengalir dimana-mana.

Melalui media ini saya ingin mengajak kawan-kawan, teman-teman, dan saudara-saudara semua untuk merenungkan. Diam sejenak dan biarkanlah hati nurani Anda untuk berbicara kepada Anda. Kemudian putuskanlah apa yang terbaik bagi Anda...

Terima kasih atas komentar-komentarnya. Dan saya juga ingin mengingatkan: bacalah PDF yang sudah disediakan sebelum Anda berkomentar. Download di:

http://agusriady22.googlepages.com/SangBuddhaVegetarian2.pdf


Terima kasih kepada semuanya…

Sabbe Satta Bhavantu Sukkhitattha.

Semoga Semua Makhluk Berbahagia.


 _/\_

5
Vegetarian / Sutra Sang Buddha Tentang Vegetarian, Menarik!! Buktikan!!
« on: 22 January 2009, 10:54:14 PM »
Halo saudara-saudaraku,

Saya menemukan sebuah PDF yang sangat menarik yang membahas mengenai Sang Buddha dan Vegetarian, lengkap dengan kutipan-kutipan dari sutra-sutra pendukungnya. Silahkan download di: http://agusriady22.googlepages.com/SangBuddhaVegetarian2.pdf

Berikut ini contoh kutipan yang dapat ditemui di PDF tersebut:


“Di masa depan, akan ada orang-orang yang secara salah menjelaskan arti sila pantangan dan disiplin. Mereka mengganggu dan menghancurkan Dharma yang benar, bahkan memfitnah ajaran Buddha. Orang-orang ini akan berkata, “Buddha mengijinkan kita makan daging. Beliau sendiri juga makan daging.” Bodhisattva Kebijaksanaan Agung, Saya telah mengatakannya pada pertemuan yang lainnya bahwa ada sepuluh perintah sekunder, dan alasan Saya mengijinkan para biarawan tiga kondisi karena Saya berpikir bahwa mungkin mereka tidak dapat meninggalkan makan daging dengan segera, jadi Saya mengambil jalan yang tepat untuk menolong mereka. Tetapi maksud Saya yang sebenarnya adalah agar mereka meninggalkan makan daging secara keseluruhan dan memulai latihan. Sekarang, pada pertemuan ini, Saya menguraikan hal ini kepada Anda secara langsung. Mulai sekarang, Anda tidak boleh makan daging dari makhluk hidup apapun, tidak menjadi soal bagaimana mereka mati — secara alami atau disembelih. Jika masih ada orang bodoh yang memfitnah Saya, mengatakan bahwa Saya telah mengijinkan makan daging, Anda harus mengetahui bahwa ia akan terikat oleh akibat dari karma buruk dan turun ke tiga alam derita (neraka, setan kelaparan, binatang.)”

—Sang Buddha, Sutra Lankavatara,


“Para Bhiksu, beberapa ratus tahun setelah Saya memasuki Nirwana, akan ada beberapa bhiksu yang mengikuti ajaran Saya dalam bentuk luarnya saja tetapi masih rakus akan makanan. Mereka bukanlah bhiksu sejati. Mereka adalah bhiksu palsu, benaknya dipenuhi dengan pikiran jahat, mereka akan berkata, ‘Sang Buddha mengijinkan kita makan daging’!”

—Sang Buddha, Sutra Nirvana


Semoga Berguna... ;-)
 _/\_

Pages: [1]
anything