Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Topik Buddhisme => Engaged Buddhism => Topic started by: Che Na on 17 December 2008, 11:58:36 AM

Title: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 17 December 2008, 11:58:36 AM
Bab 1 Membahas Tentang KOndisi Hati

Dengan kondisi hati yang tenang, amatilah prilaku dan dengarlah suara semua makhluk di alam semesta.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 17 December 2008, 11:59:49 AM
Ada orang yang menyalakan pelita untuk mendapatkan cahaya terang, sesungguhnya cahaya terang yang sebenarnya ada dalam hati kita.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 17 December 2008, 12:01:13 PM
Pelita yang ada di altar Sang Buddha tidak perlu dinyalakan secara khusus, yang terpenting adalah nyalakan pelita di dalam hati kita sendiri.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 17 December 2008, 12:02:20 PM
Batin manusia bagaikan sepetak sawah, bila tidak ditanami dengan bibit yang baik, juga tidak akan membuahkan hasil yang baik.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 17 December 2008, 12:06:31 PM
Surga dan neraka diciptakan oleh niat dalam hati dan perbuatan kita sendiri.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 18 December 2008, 12:12:32 PM
Tanpa niat dan pikiran yang sesat, batin menjadi tentram, hati yang lurus tidak akan mudah dirasuk oleh kesesatan.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 18 December 2008, 12:13:20 PM
Selalu berbaik hati, setiap hari adalah hari yang baik.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 18 December 2008, 12:14:30 PM
Senantiasa mempunyai niat yang benar didalam hati, waktu dan posisi yang mana saja adalah waktu dan posisi yang membawa berkah.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 18 December 2008, 12:15:59 PM
Selalu bimbang dan tidak memiliki tekad yang kokoh, walau berada pada jalan yang benar, namun selamanya tidak akan mampu sampai ke tempat yang dituju.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 18 December 2008, 12:16:53 PM
Lakukanlah sesuatu dengan kesungguhan hati, tidak perlu cemas dan risau.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 18 December 2008, 12:18:24 PM
Memandang orang dengan mata hati Sang Buddha, maka setiap orang adalah Buddha, memandang orang dengan mata hati iblis, semua yang terlihat adalah iblis.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 18 December 2008, 12:19:23 PM
Penyakit yang menyerang tubuh tidak menakutkan, yang mengerikan adalah jiwa yang telah menderita sakit.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 18 December 2008, 12:20:31 PM
Penyakit pada diri manusia, 30 persen adalah rasa sakit pada fisiknya, sedangkan yang 70 persen adalah penderitaan batin.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 19 December 2008, 12:04:42 PM
Hati yang tersesat menimbulkan penderitaan, hati yang telah sadar terasa nyaman dan leluasa.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 19 December 2008, 12:05:26 PM
Berhati baik adalah sorga, berhati jahat adalah neraka.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 19 December 2008, 12:06:50 PM
Pandangan hidup orang yang tidak benar, tidak mampu berusaha di jalan yang benar, andaikan pemandangan hidupnya menyimpang, maka apa yang dilakukannya juga bisa salah.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 19 December 2008, 12:07:46 PM
Hati tidak konsentrasi, niat bercabang, sulit mencapai keberhasilan dalam usaha.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 19 December 2008, 12:09:09 PM
Menginginkan Hati dan niat terkonsentrasi harus meredam semua pikiran yang kacau, dan tetap memegang teguh niat yang murni, inilah yang disebut pembinaan hati pada semua kesempatan yang ada.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 19 December 2008, 12:11:03 PM
Orang hendaknya belajar untuk bisa bertahan atas cobaan dari persoalan yang terjadi disekelilingnya, dan hatinya tidak goyah serta belajar mempertahankan ketenangan hatinya ketika sedang melakukan kegiatan.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 19 December 2008, 12:12:12 PM
Orang hendaknya menyalakan pelita hati sendiri dahulu, baru bisa menginisiasi pelita hati orang lain untuk ikut menyala.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 19 December 2008, 12:13:43 PM
Ubahlah kesalahan yang timbul menjadi benar, kejahatan menjadi kebajikan, terhadap permasalahan apapun bila dapat kita sikapi dengan penuh pengertian, maka tidak akan ada yang disebut salah atau benar.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 20 December 2008, 12:57:40 PM
BAB 2 Membahas Tentang Kebijaksanaan

Orang pintar belum tentu bijaksana, tetapi kebijaksanaan sudah pasti mencakup kepintaran, orang yang pintar selalu memperhitungkan untung dan rugi, sedang orang yang bijaksana berani merelakan apapun yang dimilikinya.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 20 December 2008, 12:59:22 PM
Orang bijak mampu bersikap "merelakan" , bisa "merelakan" berarti bisa "memperoleh", yaitu memperoleh kegembiraan yang tak terhingga.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: hatRed on 20 December 2008, 01:03:41 PM
Hati yang suci tidak akan bersembunyi
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 24 December 2008, 01:21:33 PM
Kebijaksanaan adalah hasil tempaan dari kemampuan seseorang dalam menghadapi cobaan, jika menghindar dari kenyataan dan permasalahan yang dihadapi, maka tidak akan mendatangkan kebijaksanaan.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 24 December 2008, 01:40:20 PM
Mampu menyumbangkan kasih sayang adalah berkah, mampu menghilangkan kerisauan hati adalah bijaksana.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:13:35 PM
Tebarkan lebih banyak benih kebajikan dalam hati, bertambahnya sebutir benih kebajikan akan mengurangi sebatang rumput liar.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:15:16 PM
Orang karena telah terlalu cerdik, banyak hal-hal yang diperbandingkan, kontradiksi juga banyak, baru bisa menimbulkan kemelekatan sehingga pikiran jadi buntu.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:28:27 PM
Yang berlangsung pada manusia, masalah dan makhluk lainnya setiap hari merupakan sebuah kitab hidup. Selain dapat menumbuh kembangkan kebijaksanaan kita, juga dapat membantu melatih ketenangan hati kita.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:32:49 PM
Kebijaksanaan tumbuh dari ketenangan batin, bila bisa dengan tekun dan berkonsentrasi mencari kebenaran, maka akan menumbuhkan kebijaksanaan.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:38:07 PM
"Jalan" pelatihan tidak didapat dari kalimat dalam buku, seharusnya merupakan tempaan dalam menghadapi masalah sehari-hari yang menghasilkan "daya keteguhan hati" dari keteguhan ini akan menghasilkan "kebijaksanaan"

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:41:04 PM
Dengan kebijaksanaan baru bisa membedakan antara baik dan yang jahat, antara yang sesat dan yang benar; Mampu merendah diri dapat membangun kehidupan yang sempurna.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:43:13 PM
Bila mampu memahami suatu prinsip secara mendasar, maka akan mampu memahami semua prinsip. Mengetahui dengan jelas apa yang dilakukan, dapat dengan mudah mengendalikan diri sendiri, sehingga tidak menimbulkan kebimbangan dan kerisauan.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:44:59 PM
BAB 3 Membahas Masalah Kerisauan
Semua manusia berkeinginan "memiliki", "memiliki" adalah sumber dari kerisauan.


 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:46:50 PM
Ada sebagian orang selalu merasa risau,----- karena dia menyimpan dalam hati perkataan orang lain yang sebenarnya tidak bermaksud apa-apa.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:47:57 PM
Jika menginginkan imbalan terhadap sesuatu yang disumbangkan, akan dapat menimbulkan kerisauan.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:49:16 PM
"Keserakahan" tidak saja mendatangkan penderitaan, juga menjerumuskan manusia.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:51:41 PM
Keinginan yang berlebihan dalam kehidupan adalah penderitaan, orang selalu melakukan karma buruk karena digiring oleh keinginan yang berlebihan.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 31 December 2008, 01:53:45 PM
Kerisauan bagai ular berbisa yang terlelap di dalam hati manusia, akan mengigit bila ia terbangun ketika tersentuh.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: g.citra on 01 January 2009, 03:50:44 AM
Orang karena telah terlalu cerdik, banyak hal-hal yang diperbandingkan, kontradiksi juga banyak, baru bisa menimbulkan kemelekatan sehingga pikiran jadi buntu.

_/\_... pinter keblinger... :)
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 06 January 2009, 12:16:57 PM
Kerisauan dalam kehidupan manusia disebabkan dan bersumber pada 3 racun dunia, yaitu keserakahan, kemarahan dan kebodohan.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 06 January 2009, 12:18:14 PM
Semua orang karena adanya ego sentris, baru merasa risau, maka usahakan untuk tidak terlalu mementingkan "Keegoan" ini.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 06 January 2009, 12:20:08 PM
Orang yang memiliki merisaukan kehilangan, yang tidak memiliki mencemaskan yang dimiliki, bila selalu dalam kondisi demikian, akan terjerumus kedalam kemurungan.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 06 January 2009, 12:21:17 PM
Setiap orang pada daarnya memiliki sifat ke Buddha-an yang suci dan murni, hanya karena tertutup oleh kerisauan dan kegelapan batin.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 06 January 2009, 12:27:26 PM
Berjiwa otokritik dan mau mengaku bersalah merupakan jenjang peningkatan akhlak.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 08 January 2009, 01:12:41 PM
Bab 4 Membahas tentang kebahagiaan dan Keberuntungan

Mampu melayani orang lain lebih beruntung daripada harus dilayani.


 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 08 January 2009, 01:13:57 PM
Memaafkan orang sekali lebih banyak akan mendatangkan berkah yang sekali lebih banyak pula. Dada yang lebih lapang, akan mendatangkan berkah lebih banyak.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 08 January 2009, 01:15:09 PM
Niat baik mendatangkan berkah, ikrar menimbulkan kekuatan.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 08 January 2009, 01:16:22 PM
Ladang berkah yang dikelola sendiri akan memanen berkah bagi diri sendiri.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 08 January 2009, 01:17:29 PM
Setelah penderitaan berlalu, akan tiba masa yang penuh berkah. Setelah keberkahan habis dinikmati maka kesedihan akan datang menerpa.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 08 January 2009, 01:19:09 PM
Daripada memohon berkah dan panjang usia, lebih baik memohon keselamatan itu sendiri merupakan penambahan berkah dan usia.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 08 January 2009, 01:20:08 PM
Orang awam mencari kekayaan materi, orang suci mencari kebenaran sejati.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 08 January 2009, 01:21:30 PM
Hati tentram bila tidak merasa berdosa. Kegembiraan yang paling besar adalah mampu bersumbangsih, membantu orang dan menolong orang.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 09 January 2009, 01:37:03 PM
Dengan cinta kasih yang mesra memberi perhatian pada orang lain, rasa cinta kasih ini merupakan benih penciptaan keberkahan.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 09 January 2009, 01:38:49 PM
Didalam kehidupan bila kita dibutuhkan orang, mempunyai kemampuan bersumbangsih bagi orang, adalh kehidupan yang paling berbahagia.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 09 January 2009, 01:39:41 PM
Berjiwa besar adalah suatu berkah, keberkahan membuat batin menjadi suci.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 09 January 2009, 01:40:46 PM
Orang yang hatinya penuh dengan cinta kasih adalah orang yang paling berbahagia.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 09 January 2009, 01:42:57 PM
Kebahagiaan dalam kehidupan manusia tidak ada standar tertentu, mampu memberikan perhatian dan perlindungan pada orang lain, adalah orang yang berbahagia dalam kebahagiaan.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 10 January 2009, 09:47:33 AM
BAB 5 Membahas tentang Komunikasi dan Penampilan

HUbungan antar sesama, semuanya dengan menggunakan sarana suara dan penampilan, dikala berbicara menggunakan suara, ketika bersikap diperlihatkan melalui penampilan, maka dalam berbicara dengan seseorang harus lemah lembut, bersikap ramah dan penuh senyuman.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 10 January 2009, 09:48:40 AM
Berbicara seperlunya sesuai dengan apa yang perlu disampaikan. Ditambah atau dikurangi semuanya tidak bermanfaat.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 10 January 2009, 09:49:49 AM
Jika tabiat dan ucapan seseorang tidak baik, sebaik apapun hatinya, juga tidak dapat dianggap sebagai orang baik.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 10 January 2009, 09:51:15 AM
Mendengarkan dan berbicaralah selengkap mungkin, jangan dipenggal sana-sini, hingga hasilnya bisa saja secara kebetulan dapat melukai hati orang lain.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 10 January 2009, 09:52:23 AM
Menghadapi kata kata buruk yang ditujukan pada diri kita, juga merupakan sejenis pelatihan diri.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 10 January 2009, 09:53:49 AM
Bila ditimbang bobot kata-kata yang disampaikan tidak berat, namun bila kurang berhati-hati, akan merupakan beban yang memberati perasaan orang lain.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 10 January 2009, 09:54:39 AM
Hendaknya berlapang dada terhadap siapa saja, seksama dalam berbicara.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 10 January 2009, 09:56:39 AM
KOndisi hati yang selalu bersukacita adalah kepribadian yang mampu membuat semua orang disekeliling kita merasa senang bagai dihembus semilir angin dimusim semi.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 13 January 2009, 01:08:55 PM
Ingin menjadi orang yang disenangi dan dicintai orang, harus menjaga sebaik-baiknya tutur kata dan sikap kita terlebih dahulu.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: Che Na on 13 January 2009, 01:17:48 PM
Berkerut kening dan tersenyum sama-sama merupakan sebuah ekspresi, mengapa tidak memilih tersenyum saja.

 _/\_
Title: Re: Buku 2A dan 2B (Kata Perenungan) Master Cheng Yen
Post by: lina1289 on 13 January 2009, 09:27:46 PM
wah~
keren banget..
inspired banget!!
thank you ya
nice post~   _/\_