//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: rumor makan bayam & tahu bersamaan = bahaya  (Read 3929 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline suli

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 715
  • Reputasi: 32
  • Gender: Female
  • Sabbe Satta Bhavantu Sukhitattha
rumor makan bayam & tahu bersamaan = bahaya
« on: 23 September 2013, 05:17:41 PM »
Rumor ini sebnrnya udah beredar cukup lama (sampe hr ini msh sering dibicarakan)...
Tp bnr atau nggaknya, sy ga tau ya.....mari kita tanyakan kpd pada para ahli kesehatan disini ... :)


Makan Bayam dan Tahu Bersamaan Bisa Picu Kista, Benarkah?

Jakarta, Bayam dan tahu termasuk sumber nutrisi terbaik yang mudah didapatkan dalam keseharian. Namun beredar informasi yang mengatakan bahwa mengonsumsi keduanya secara bersamaan bisa memicu kista pada organ reproduksi perempuan. Benarkah demikian?

"Bayam dan tahu? Enggak ah, setahu saya nggak ada hubungannya tuh (dengan kista)," kata Dr Damar Prasmusinto, SpOG, ahli kandungan yang berpraktik di RS Brawijaya mengomentari informasi tersebut, saat dihubungi detikHealth, Kamis (29/11/2012).

Menurut Dr Damar, umumnya ada 2 penyebab kista yang sering dijumpai dan keduanya sangat jarang berhubungan dengan makanan. Penyebab yang pertama adalah bawaan lahir, sedangkan yang kedua adalah endometriosis atau pertumbuhan yang tidak normal di lapisan endometrium.

Makanan bisa juga menjadi penyebab gangguan organ reproduksi perempuan, namun biasanya berhubungan dengan junk food atau makanan tidak sehat. Kandungan hormon yang sering ditemukan dalam junk food diyakini bisa memicu Polycystic Ovary Syndrome atau PCOS.

"Kalau makanan, ya paling junk food itu bisa memicu PCOS. Atau endometriosis juga bisa, tapi itu hubungannya lebih ke penggunaan dioxin. Bahan itu sering diberikan waktu menanam sayuran, supaya lebih segar. Tapi kalau bayam yang benar ya nggaklah," tambah Dr Damar.

Informasi menyesatkan yang mengatakan bahwa makan bayam dan tahu secara bersamaan bisa menyebabkan kista beredar melalui broadcast mesage. Bunyi broadcast message itu selengkapnya adalah sebagai berikut:

Penting bagi wanita !!
Tidak disarankan makan bayam & tahu bersamaan,
karna jika digabungkan akan membentuk senyawa yg bisa mengakibatkan terbentuknya batu / kista dalam tubuh.
Hasil penelitian Prof. Dr. Asbudi,SPOG
Jangan makan timun saat haid karna bisa menyebabkan darah haid tersisa di dinding rahim, setelah 5-10 hari dapat menyebabkan kista &kanker rahim.
Alangkah baiknya bila info ini disebarkan ke banyak wanita sebagai tanda kepedulian kita terhadap sesama.
Jika pria yang menerima bbm ini, tolong di teruskan kepada rekan wanitanya.

Lebih lanjut Dr Damar mengatakan, informasi bahwa makan timun saat haid bisa menyebabkan kista dan kanker juga tidak masuk akal. Umumnya, keganasan kanker pada organ reproduksi perempuan lebih banyak dipicu oleh infeksi misalnya Human Papilloma Virus (HPV).

"Saya juga belum pernah dengar tuh, Prof Dr Asbudi, SpOG itu siapa ya?" tandas Dr Damar.


(up/vit)
🙏

Offline Forte

  • Sebelumnya FoxRockman
  • Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 16.577
  • Reputasi: 458
  • Gender: Male
  • not mine - not me - not myself
Re: rumor makan bayam & tahu bersamaan = bahaya
« Reply #1 on: 23 September 2013, 08:03:11 PM »
sudah jelas bohong kan ;D
karena kandungan yang di dalam bayam tidak ada yang berbahaya, kecuali paling oksalat ya, dan oksalat lebih mengarah kencing batu dan bukan kista.

Sedangkan untuk timun, sebenarnya saya pernah dengar (tapi belum pernah mengalami :)) ) katanya kalau makan timun, membuat vagina jauh lebih basah. Akibatnya jika vagina jauh lebih basah adalah gampang terinfeksi jamur / keputihan. Tapi sayangnya saya belum menemukan literatur resmi mengenai hal ini.. kemungkinan besar ini hanya mitos yang diturunkan turun temurun

dan dr. Asbudi setahu saya, sp.THT bukan sp.OG ;D

« Last Edit: 23 September 2013, 08:10:32 PM by Forte »
Ini bukan milikku, ini bukan aku, ini bukan diriku
6 kelompok 6 - Chachakka Sutta MN 148

Offline DeNova

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.067
  • Reputasi: 106
  • Semoga semua mahluk berbahagia
Re: rumor makan bayam & tahu bersamaan = bahaya
« Reply #2 on: 25 September 2013, 02:08:33 PM »
sudah jelas bohong kan ;D
karena kandungan yang di dalam bayam tidak ada yang berbahaya, kecuali paling oksalat ya, dan oksalat lebih mengarah kencing batu dan bukan kista.

Sedangkan untuk timun, sebenarnya saya pernah dengar (tapi belum pernah mengalami :)) ) katanya kalau makan timun, membuat vagina jauh lebih basah. Akibatnya jika vagina jauh lebih basah adalah gampang terinfeksi jamur / keputihan. Tapi sayangnya saya belum menemukan literatur resmi mengenai hal ini.. kemungkinan besar ini hanya mitos yang diturunkan turun temurun

dan dr. Asbudi setahu saya, sp.THT bukan sp.OG ;D ----> Ciyuss om??? THT??? bukan Sp. OG :P :P :P :P




Pengalaman nih yang jawab musti cewek soal mitos timun... ^-^ ^-^ ^-^
kagak juga tuh makan timun banyak= vagina basah, biasa aja, kalau jadi berkunang2 jika konsumsi berlebih emg iya sering banget... kadang saya suka makan nasi + timun+ sambal trasi aja soalnya ayamnya dimakan adek saya  :'( :'( :'( ya baik2 saja... IMHO keputihan lebih mungkin terjadi karena alasan hygiene pribadi seperti seringnya mengganti CD jika kotor, produksi hormon kewanitaan yang berlebih karena stress maupun kelelahan dan faktor pigmen... lha kalau yang terakhir sebenernya gag punya sourcenya tapi kebanyakan teman saya yang kulitnya lebih putih cenderung bermasalah keputihan daripada yang kulit sawo matang... itu pengamatan subjektif yah  ;D ;D ;D

 

anything