//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Percaya Tuhan ??  (Read 89195 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #150 on: 09 June 2009, 12:36:25 PM »
Saya percaya Tuhan itu ada. Tuhan itu Roh. Saya percaya ada yang menciptakan dunia ini, karena sesuatu itu ada pasti ada yang membuat. Masalah yang mencipta itu disebut Tuhan atau apa nggak jadi masalah. Kita lihat benda yang ada disekitar kita pasti ada yang membuatnya.
Yang penting dalam hidup ini adalah perbuatan kita, bukan kata-kata. Percuma kita hafal kitab suci, tapi kita tidak mempunyai kasih, dan tidak berbuat baik bagi sesama. Untuk yang kr****n janganlah anda membahas sorga dalam agama Buddha dengan memaksakan konsep sorga kr****n, nggak akan nyambung. Untuk yang Buddhis, jangan menghina kepercayaan yang lain. Sehingga diskusi ini kita bisa melihat ajaran dari yang lain,yang baik kita ambil untuk meningkatkan semangat kita berbuat baik.

Ini adalah forum Buddhis jadi adalah wajar jika pembahasan dilakukan dari sudut pandang buddhism. sesuai kata anda sendiri, maka jangan menggunakan kepercayaan non-buddhist dalam mendiskusikan buddhism, gak akan nyambung. jadi silahkan anda dengan kepercayaan anda.

Offline Irpam

  • Bukan Tamu
  • *
  • Posts: 21
  • Reputasi: 2
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #151 on: 09 June 2009, 01:05:52 PM »
Saya paham, ini forum Buddhis, yang hanya ingin tahu dari pandangan Buddhis, mengenai penciptaan manusia dari sisi Buddhis, bolehkan ?

Berdoa dan berbuat baik setiap hari

Offline Xan To

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 481
  • Reputasi: 16
  • Gender: Male
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #152 on: 09 June 2009, 01:06:44 PM »
[at] gachapin

Saya mau tanya, Bagaimana menurut agama Buddha tentang asal usul manusia ? Apakah manusia ada dengan sendirinya atau ada yang menciptakan ?
Kalau ada dengan sendirinya hukum apa yang memunculkan manusia ? Jika ada yang mencipta, mahluk apakah yang menciptakan manusia ?

Boleh nanya, atas dasar apa anda mengatakan bahwa alam semesta ini diciptakan??? sekarang saya tanya, jika dimensi/alam semesta = 0, trus tuhan sebelumnya di mana???

Offline nyanadhana

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.903
  • Reputasi: 77
  • Gender: Male
  • Kebenaran melampaui batas persepsi agama...
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #153 on: 09 June 2009, 01:16:06 PM »
manakah yang lebih bijak....berbuat kebajikan atau terus menerus mempertanyakan keberadaan nenek moyang?
Sadhana is nothing but where a disciplined one, the love, talks to one’s own soul. It is nothing but where one cleans his own mind.

Offline Kokuzo

  • Sebelumnya 7th
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.090
  • Reputasi: 30
  • Gender: Male
  • ... running in karma ...
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #154 on: 09 June 2009, 01:30:23 PM »
Jika alam semesta harus ada penciptanya, maka siapa pencipta dari pencipta alam semesta? dan seterusnya...............................

Dan jika tuhan bisa ada dengan sendirinya, kenapa semesta ini tidak mungkin ada dengan sendirinya?

« Last Edit: 09 June 2009, 01:53:01 PM by Kokuzo »

Offline Xan To

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 481
  • Reputasi: 16
  • Gender: Male
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #155 on: 09 June 2009, 01:41:34 PM »
Jika sangat mungkin bahwa suatu sebab [pertama] bisa muncul tanpa adanya sebab sebelumnya, maka mungkin kah ada sebab lain yang tidak disebabkan oleh sebab [pertama] tersebut???

Silahkan saudara cuda/irpam menjawabnya

Offline nyanadhana

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.903
  • Reputasi: 77
  • Gender: Male
  • Kebenaran melampaui batas persepsi agama...
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #156 on: 09 June 2009, 01:55:14 PM »
Saya paham, ini forum Buddhis, yang hanya ingin tahu dari pandangan Buddhis, mengenai penciptaan manusia dari sisi Buddhis, bolehkan ?



sebenarnya penasaran...darimana anda bisa mengklaim mungkin pernyataan bahwa asal usul manusia menurut agama anda itu adalah benar dan anda tidak ragu sedikitpun akan cerita tersebut?
Sadhana is nothing but where a disciplined one, the love, talks to one’s own soul. It is nothing but where one cleans his own mind.

Offline Kokuzo

  • Sebelumnya 7th
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.090
  • Reputasi: 30
  • Gender: Male
  • ... running in karma ...
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #157 on: 09 June 2009, 02:21:16 PM »
^ aduh bro nyana... Kok masih nanya sih.
Kayanya gak perlu penasaran ato heran deh :)

nyanadhana - nanyadhana.. :hammer:

Offline Xan To

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 481
  • Reputasi: 16
  • Gender: Male
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #158 on: 09 June 2009, 07:14:07 PM »
Oi irpam/cuda kemana loe?? kok pertanyaan gua gak dijawab???

Offline Irpam

  • Bukan Tamu
  • *
  • Posts: 21
  • Reputasi: 2
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #159 on: 09 June 2009, 09:41:27 PM »
Quote
Jika sangat mungkin bahwa suatu sebab [pertama] bisa muncul tanpa adanya sebab sebelumnya, maka mungkin kah ada sebab lain yang tidak disebabkan oleh sebab [pertama] tersebut???

Silahkan saudara cuda/irpam menjawabnya

Bos, pertanyaan ente, sulit untuk dijawab. Soalnya gua belum nyampe kesitu.


Quote
Saya paham, ini forum Buddhis, yang hanya ingin tahu dari pandangan Buddhis, mengenai penciptaan manusia dari sisi Buddhis, bolehkan ?


Quote
sebenarnya penasaran...darimana anda bisa mengklaim mungkin pernyataan bahwa asal usul manusia menurut agama anda itu adalah benar dan anda tidak ragu sedikitpun akan cerita tersebut?

Saya tidak mengatakan pandangan agama saya yang benar, saya hanya ingin tahu dari pandangan Buddhis ?. Jawabnya jangan dengan filsafat yang tinggi, saya nggak bisa cerna, maklum IQ saya jongkok, jawab yang sederhana saja
Berdoa dan berbuat baik setiap hari

Offline Xan To

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 481
  • Reputasi: 16
  • Gender: Male
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #160 on: 09 June 2009, 10:38:19 PM »
Bos, pertanyaan ente, sulit untuk dijawab. Soalnya gua belum nyampe kesitu.

Lah susahnya apa yah wong ini masalah logika kok!!! Situ aja percaya kalo alam semesta diciptakan, kan dari logika!!! Ya udah kalo begitu jawab yang ini :
Boleh nanya, atas dasar apa anda mengatakan bahwa alam semesta ini diciptakan??? sekarang saya tanya, jika dimensi/alam semesta = 0, trus tuhan sebelumnya di mana???


Offline Sukma Kemenyan

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.840
  • Reputasi: 109
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #161 on: 09 June 2009, 10:42:48 PM »
Saya paham, ini forum Buddhis, yang hanya ingin tahu dari pandangan Buddhis, mengenai penciptaan manusia dari sisi Buddhis, bolehkan ?


Kejadian Bumi dan Manusia

Terjadinya bumi dan manusia merupakan konsep yang unik pula dalam agama Buddha, khususnya tentang manusia pertama yang muncul di bumi kita ini bukanlah hanya seorang atau dua orang, tetapi banyak. Kejadian bumi dan manusia pertama di bumi ini diuraikan oleh Sang Buddha dalam Digha Nikaya, Agganna Sutta dan Brahmajala Sutta. Tetapi di bawah ini hanya uraian dari Agganna Sutta yang akan diterangkan.

Vasettha, terdapat suatu saat, cepat atau lambat, setelah suatu masa yang lama sekali, ketika dunia ini hancur. Dan ketika hal ini terjadi, umumnya mahluk-mahluk terlahir kembali di Abhassara (alam cahaya); di sana mereka hidup dari ciptaan batin (mano maya), diliputi kegiuran, memiliki tubuh yang bercahaya, melayang-layang di angkasa, hidup dalam kemegahan. Mereka hidup demikian dalam masa yang lama sekali.
Pada waktu itu (bumi kita ini) semuanya terdiri dari air, gelap gulita. Tidak ada matahari atau bulan yang nampak, tidak ada bintang-bintang maupun konstelasi-konstelasi yang kelihatan; siang maupun malam belum ada, ..... laki-laki maupun wanita belum ada. Mahluk-mahluk hanya dikenal sebagai mahluk-mahluk saja.
Vasettha, cepat atau lambat setelah suatu masa yang lama sekali bagi mahluk-mahluk tersebut, tanah dengan sarinya muncul keluar dari dalam air. Sama seperti bentuk-bentuk buih (busa) di permukaan nasi susu masak yang mendingin, demikianlah munculnya tanah itu. Tanah itu memiliki warna, bau dan rasa. Sama seperti dadi susu atau mentega murni, demikianlah warna tanah itu; sama seperti madu tawon murni, demikianlah manis tanah itu. Kemudian Vasettha, di antara mahluk-mahluk yang memiliki sifat serakah (lolajatiko) berkata : 'O apakah ini? Dan mencicipi sari tanah itu dengan jarinya. Dengan mencicipinya, maka ia diliputi oleh sari itu, dan nafsu keinginan masuk dalam dirinya. Mahluk-mahluk lainnya mengikuti contoh perbuatannya, mencicipi sari tanah itu dengan jari-jari ..... mahluk-mahluk itu mulai makan sari tanah, memecahkan gumpalan-gumpalan sari tanah tersebut dengan tangan mereka.
Dan dengan melakukan hal ini, cahaya tubuh mahluk-mahluk itu lenyap. Dengan lenyapnya cahaya tubuh mereka, maka matahari, bulan, bintang-bintang dan konstelasi-konstelasi nampak ..... siang dan malam ..... terjadi.
Demikianlah, Vasettha, sejauh itu bumi terbentuk kembali.

Vasettha, selanjutnya mahluk-mahluk itu menikmati sari tanah, memakannya, hidup dengannya, dan berlangsung demikian dalam masa yang lama sekali. Berdasarkan atas takaran yang mereka makan itu, maka tubuh mereka menjadi padat, dan terwujudlah berbagai macam bentuk tubuh. Sebagian mahluk memiliki bentuk tubuh yang indah dan sebagian mahluk memiliki tubuh yang buruk. Dan karena keadaan ini, mereka yang memiliki bentuk tubuh yang indah memandang rendah mereka yang memiliki bentuk tubuh yang buruk ..... maka sari tanah itupun lenyap ..... ketika sari tanah lenyap ..... muncullah tumbuhan dari tanah (bhumipappatiko). Cara tumbuhnya seperti cendawan ..... Mereka menikmati, mendapatkan makanan, hidup dengan tumbuhan yang muncul dari tanah tersebut, dan hal ini berlangsung demikian dalam masa yang lama sekali ..... (seperti di atas). Sementara mereka bangga akan keindahan diri mereka, mereka menjadi sombong dan congkak, maka tumbuhan yang muncul dari tanah itu pun lenyap. Selanjutnya tumbuhan menjalar (badalata) muncul ..... warnanya seperti dadi susu atau mentega murni, manisnya seperti madu tawon murni ..... Mereka menikmati, mendapatkan makanan dan hidup dengan tumbuhan menjalar itu ..... maka tubuh mereka menjadi lebih padat; dan perbedaan bentuk tubuh mereka nampak lebih jelas; sebagian nampak indah dan sebagian nampak buruk. Dan karena keadaan ini, maka mereka yang memiliki bentuk tubuh indah memandang rendah mereka yang memiliki bentuk tubuh buruk ..... Sementara mereka bangga akan keindahan tubuh mereka sehingga menjadi sombong dan congkak, maka tumbuhan menjalar itu pun lenyap.

Kemudian, Vasettha, ketika tumbuhan menjalar lenyap ..... muncullah tumbuhan padi (sali) yang masak di alam terbuka, tanpa dedak dan sekam, harum, dengan bulir-bulir yang bersih. Pada sore hari mereka mengumpulkan dan membawanya untuk makan malam, pada keesokkan paginya padi itu telah tumbuh dan masak kembali. Bila pada pagi hari mereka mengumpulkan dan membawanya untuk makan siang, maka pada sore hari padi tersebut telah tumbuh dan masak kembali, demikian terus menerus padi itu muncul.

Vasettha, selanjutnya mahluk-mahluk itu menikmati padi (masak) dari alam terbuka, mendapatkan makanan dan hidup dengan tumbuhan padi tersebut, dan hal ini berlangsung demikian dalam masa yang lama sekali. Berdasarkan atas takaran yang mereka nikmati dan makan itu, maka tubuh mereka tumbuh lebih padat, dan perbedaan bentuk mereka nampak lebih jelas. Bagi wanita nampak jelas kewanitaannya (itthilinga) dan bagi laki-laki nampak jelas kelaki-lakiannya (purisalinga). Kemudian wanita sangat memperhatikan tentang keadaan laki-laki, dan laki-laki pun sangat memperhatikan keadaan wanita. Karena mereka saling memperhatikan keadaan diri satu sama lain terlalu banyak, maka timbullah nafsu indriya yang membakar tubuh mereka. Dan sebagai akibat adanya nafsu indriya tersebut, mereka melakukan hubungan kelamin.

source: http://www.samaggi-phala.or.id/naskahdamma_dtl.php?id=70&multi=Y&hal=1

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #162 on: 09 June 2009, 10:45:01 PM »
^
kalo ryu udah gue semprot tuh, karena gak cinta produk sendiri, tapi berhubung mbah, jadi gak berani

Offline Sukma Kemenyan

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.840
  • Reputasi: 109
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #163 on: 09 June 2009, 11:00:14 PM »
Kaga tau mo copas dari mana lage...  :-[
maklum... masih mengunakan metoda zaman ga enak...

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Percaya Tuhan ??
« Reply #164 on: 09 June 2009, 11:05:06 PM »
Kaga tau mo copas dari mana lage...  :-[
maklum... masih mengunakan metoda zaman ga enak...
http://dhammacitta.org/perpustakaan/ebook/theravada/digha-nikaya-khotbah-khotbah-panjang-sang-buddha

memang kurang asyik sih, gara2 suhu nih

 

anything