//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??  (Read 53934 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline nyanadhana

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.903
  • Reputasi: 77
  • Gender: Male
  • Kebenaran melampaui batas persepsi agama...
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #60 on: 03 February 2009, 01:25:49 PM »
Nihilisme itu bukannya ajaran yang menyatakan kalo di dunia ini tiada kebajikan dan keburukan,apapun dilakukan tidak akan ada konsekuensi, karena diri ini tidak ada,jadi tidak ada yang menghukum dan dihukum....
Sadhana is nothing but where a disciplined one, the love, talks to one’s own soul. It is nothing but where one cleans his own mind.

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #61 on: 03 February 2009, 01:27:33 PM »
pemahaman anatta tidak dibentuk, tapi melalui praktek dan pemahaman dhamma
seperti juga nibbana, apakah lebih baik tidak mempertanyakannya dan berpura-pura telah memahami nibbana?
saia rasa pertanyaan ini bisa anda jawab sendiri, krn saia yakin anda pun bukan pendatang baru :)
Sis Reenzia,
Saya memang bukan pendatang baru, tapi meskipun sudah lama di sini, namun saya masih belum memahami Anatta, itu lah sebabnya saya bertanya kepada yg telah memahami, ini yg namanya diskusi, bukan? dan memang inilah gunanya forum ini. Saya tidak mengajukan pertanyaan untuk menguji orang lain, jadi pertanyaan yg saya ajukan adalah murni karena kebodohan saya. jadi saya sangat tidak mengharapkan pertanyaan saya dibalas dengan pertanyaan lagi.

_/\_

Offline tesla

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.426
  • Reputasi: 125
  • Gender: Male
  • bukan di surga atau neraka, hanya di sini
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #62 on: 03 February 2009, 01:28:58 PM »
Saya, seorang Putthujjana yg mungkin nyaris Ariya, tentu saja masih berpegang pada Atta, menganggap bahwa Atta itu ada, (ini mobilku, ini rumahku, ini tanganku, ini aku) meskipun Sang Buddha dalam banyak Sutta misalnya dalam Anattalakkhana Sutta, telah mengupas bahwa dalam setiap individu yg terdiri dari Pancakkhandha, tidak ada unsur apapun yg bisa disebut Atta.
panca upadana khandha adalah 5 kelompok kemelekatan pembentuk mahkluk hidup. :)
menurut saya, Buddha bukan bilang atta itu tidak ada (dalam doktrin anatta), ataupun ada.
di kotbah 4KM-nya, Buddha menyebutkan "singkatnya, panca upadana khandha ini adalah (subjek) penderitaan." (kata2 tepatnya saya lupa...)
jadi doktrin Anatta, sebenarnya adalah anjuran agar kita melepas/mengikis kemelekatan thd panca khandha. sedangkan panca khandha nya yah tetap gitu2 aja...

Quote
Jadi, apakah kita lebih baik tidak mempertanyakan dan berpura2 telah memahami Anatta?
maksud sis Ren adalah pandangan bahwa atta itu ada ataupun atta itu tidak-ada, adalah pandangan yg lahir dari atta juga. bukan ga boleh ditanya... namanya jg diskusi yah bebas lah... asal sopan & pada tempatnya :P
Lepaskan keserakahan akan kesenangan. Lihatlah bahwa melepaskan dunia adalah kedamaian. Tidak ada sesuatu pun yang perlu kau raup, dan tidak ada satu pun yang perlu kau dorong pergi. ~ Buddha ~

Offline tesla

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.426
  • Reputasi: 125
  • Gender: Male
  • bukan di surga atau neraka, hanya di sini
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #63 on: 03 February 2009, 01:30:57 PM »

karena SB tak mempunyai konsep atta, karena ada dan tak adanya atta hanya ada dalam konsep atta saja

dalam konsep atta terdapat adanya atta dan tak adanya atta...

lantas konsep an-atta gimana ?

IMO, anatta bukan suatu konsep/ide tentang sesuatu, namun "anjuran" agar tidak ada kelekatan thd nama&rupa.
Lepaskan keserakahan akan kesenangan. Lihatlah bahwa melepaskan dunia adalah kedamaian. Tidak ada sesuatu pun yang perlu kau raup, dan tidak ada satu pun yang perlu kau dorong pergi. ~ Buddha ~

Offline Reenzia

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.199
  • Reputasi: 50
  • Gender: Female
  • The Wisdom ~
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #64 on: 03 February 2009, 01:31:04 PM »
 [at] niar

benar dan bijaksana juga karena masih adanya aku
untuk apa berbuat baik? untuk menciptakan kondisi yang kondusif buat belajar dhamma

 [at] bro indra

haha kalo saia telah mengerti benar konsep anatta maka saia tak ada disini lagi untuk posting :))
layaknya bertanya bagaimana yang disebut dengan nibbana tsb
paling juga kita mendapat persepsi dan pandangan sendiri dari apa yang pernah dibaca dan dipahami sendiri kan?

 [at] bro tesla

yap, kalo anjuran itu benar, maksud saia jika telah terbentuk konsep anatta, maka tak ada 'ada' dan 'tak ada'

_/\_
« Last Edit: 03 February 2009, 01:33:16 PM by Reenzia »

Offline bond

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.666
  • Reputasi: 189
  • Buddhang Saranam Gacchami...
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #65 on: 03 February 2009, 01:36:44 PM »
Ada orang yg melihat anatta ketika dia melihat dukha terlebih dahulu
Ada orang yg melihat anatta ketika dia melihat anicca terlebih dahulu
Ada orang yg melihat dukha, anicca dan baru melihat anatta
Ada orang yg langsung melihat anatta baru dua yg lainnya.

Anatta ini adalah suatu fakta yg harus dilihat langsung. dari 3 tilakhana ini memang yg paling halus dan sulit utk diterima adalah pada bagian anatta ini. Pemahaman anatta akan semakin mantap dan benar2 jelas apabila tidak dipahami secara intelektual saja tetapi melalui Vipasana . _/\_
« Last Edit: 03 February 2009, 01:42:01 PM by bond »
Natthi me saranam annam, Buddho me saranam varam, Etena saccavajjena, Sotthi te hotu sabbada

Offline Reenzia

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.199
  • Reputasi: 50
  • Gender: Female
  • The Wisdom ~
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #66 on: 03 February 2009, 01:41:10 PM »
papa, anicca dan dukha dilihat karena adanya konsep atta kan?

Offline coedabgf

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 946
  • Reputasi: -2
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #67 on: 03 February 2009, 01:41:58 PM »
kutipam tesla :
Apa Buddha Nature itu bisa disebut True Self?
maaf ga gitu ngerti soal Buddha Nature, bisa tolong dijelasin?
Terima kasih



Khayal sementara dan sejati.
sifat alami atau watak alami (yang disebut Buddha nature) dalam setiap manusia itulah True self.
Dan setiap makhluk hidup mempunyai kehidupan, kita mempunyai (kuasa) kehidupan, bukan mekanisme dari kesadaran saja.
Seperti yang ditulis oleh sdr reenzia, mekanisme kesadaran saja hanya ada (pengajaran) dalam konteks pemahaman atta (ciri diri sementara),
kalau tak ada (kuasa) kehidupan, itu hanya mekanisme kesadaran saja, untuk apa kita bersyukur (dapat mengucap syukur)?
dan semua pemahaman pengajaran rahasia (dibilang rahasia karena belum terbukakan) tentang kebenaran kesejatian guru Buddha, awam memandang hanya sejauh sebatas tercekat sampai atta aku diri sementara saja. (awam memiliki pengetahuan anatta tapi dari sudut pandang atta)

good hope and love
iKuT NGeRumPI Akh..!

Offline markosprawira

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.449
  • Reputasi: 155
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #68 on: 03 February 2009, 01:47:25 PM »
[at] bro indra

haha kalo saia telah mengerti benar konsep anatta maka saia tak ada disini lagi untuk posting :))
layaknya bertanya bagaimana yang disebut dengan nibbana tsb
paling juga kita mendapat persepsi dan pandangan sendiri dari apa yang pernah dibaca dan dipahami sendiri kan?

Waktu Buddha Gotama mencapai nibbana aja, dia masih eksis utk ngajarin Dhamma kok  _/\_

OOT mode : ON  _/\_

Offline bond

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.666
  • Reputasi: 189
  • Buddhang Saranam Gacchami...
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #69 on: 03 February 2009, 01:49:05 PM »
papa, anicca dan dukha dilihat karena adanya konsep atta kan?

Dengan mengerti kenyataan tentang anicca dan dukkha kita bisa mengerti tentang anatta jadi bukan anicca dan dukkha dilihat karena adanya konsep atta. Konsep atta adalah ketidakmampuan orang melihat fakta-fakta yg sangat halus sehingga orang terjebak dalam ilusi yg disebut atta.

Sangat jarang pula orang yg langsung melihat ttg anatta yg paling banyak didahului pengertian dukha dan anica, dan menurut saya pribadi yg paling dekat untuk mengerti anatta bila kita mengerti anicca.
Natthi me saranam annam, Buddho me saranam varam, Etena saccavajjena, Sotthi te hotu sabbada

Offline tesla

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.426
  • Reputasi: 125
  • Gender: Male
  • bukan di surga atau neraka, hanya di sini
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #70 on: 03 February 2009, 01:51:43 PM »
papa, anicca dan dukha dilihat karena adanya konsep atta kan?

Dengan mengerti kenyataan tentang anicca dan dukkha kita bisa mengerti tentang anatta jadi bukan anicca dan dukkha dilihat karena adanya konsep atta. Konsep atta adalah ketidakmampuan orang melihat fakta-fakta yg sangat halus sehingga orang terjebak dalam ilusi yg disebut atta.

Sangat jarang pula orang yg langsung melihat ttg anatta yg paling banyak didahului pengertian dukha dan anica, dan menurut saya pribadi yg paling dekat untuk mengerti anatta bila kita mengerti anicca.

Bukankah Buddha berkata:

"Siapa yg melihat dukkha, ia melihat lenyapnya dukkha"

Peace bro :)
Lepaskan keserakahan akan kesenangan. Lihatlah bahwa melepaskan dunia adalah kedamaian. Tidak ada sesuatu pun yang perlu kau raup, dan tidak ada satu pun yang perlu kau dorong pergi. ~ Buddha ~

Offline Reenzia

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.199
  • Reputasi: 50
  • Gender: Female
  • The Wisdom ~
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #71 on: 03 February 2009, 01:56:12 PM »
 [at] bro markos

mumpung teknologi telah berkembang, mungkin saia akan buat website khusus agar semua umat buddhist bisa dapat pencerahan secara lebih meluas [secara geografis] :)) << anak e-business =))

OOT euyyyyyyyy :))

 [at] papa
eh iya bener, berarti tadi saia cm mengambil pengertian sempit mengenai penderitaan
penderitaan dirasa nyata karena adanya konsep aku

btw saia afk dlu yow, mo belajar ditempat tmn hehe...........

_/\_ metta

cunda

  • Guest
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #72 on: 03 February 2009, 01:58:15 PM »
papa, anicca dan dukha dilihat karena adanya konsep atta kan?

Dengan mengerti kenyataan tentang anicca dan dukkha kita bisa mengerti tentang anatta jadi bukan anicca dan dukkha dilihat karena adanya konsep atta. Konsep atta adalah ketidakmampuan orang melihat fakta-fakta yg sangat halus sehingga orang terjebak dalam ilusi yg disebut atta.

Sangat jarang pula orang yg langsung melihat ttg anatta yg paling banyak didahului pengertian dukha dan anica, dan menurut saya pribadi yg paling dekat untuk mengerti anatta bila kita mengerti anicca.


namaste suvatthi hotu

apabila kita ingin tahu apakah kita sudah "melihat apa adanya" tentang anicca, dukkha dan anatta, amati saja apa rekasi batin kita ketika kita kehilangan Hp atau Ph (pasangan hidup)

Silahkan mengamati

Thuti

Offline bond

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.666
  • Reputasi: 189
  • Buddhang Saranam Gacchami...
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #73 on: 03 February 2009, 02:01:21 PM »
papa, anicca dan dukha dilihat karena adanya konsep atta kan?

Dengan mengerti kenyataan tentang anicca dan dukkha kita bisa mengerti tentang anatta jadi bukan anicca dan dukkha dilihat karena adanya konsep atta. Konsep atta adalah ketidakmampuan orang melihat fakta-fakta yg sangat halus sehingga orang terjebak dalam ilusi yg disebut atta.

Sangat jarang pula orang yg langsung melihat ttg anatta yg paling banyak didahului pengertian dukha dan anica, dan menurut saya pribadi yg paling dekat untuk mengerti anatta bila kita mengerti anicca.

Bukankah Buddha berkata:

"Siapa yg melihat dukkha, ia melihat lenyapnya dukkha"

Peace bro :)
Benar sekali, pemahaman anatta adalah salah satu sebab lenyapnya dukkha. Jadi pengertian atau melihat tilakhana haruslah seutuhnya tidak bisa salah satunya sementara yg lainnya kita belum melihat dan memahaminya maka disitu masih ada dukha. _/\_
Natthi me saranam annam, Buddho me saranam varam, Etena saccavajjena, Sotthi te hotu sabbada

Offline dilbert

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.935
  • Reputasi: 90
  • Gender: Male
  • "vayadhamma sankhara appamadena sampadetha"
Re: AKU (Anatta) tidak Penting, Lalu apa yang penting??
« Reply #74 on: 03 February 2009, 02:04:48 PM »
[at] niar
benar dan bijaksana juga karena masih adanya aku
untuk apa berbuat baik? untuk menciptakan kondisi yang kondusif buat belajar dhamma

apakah belajar Dharma hanya pada kondisi yang kondusif ?


[at] bro indra
haha kalo saia telah mengerti benar konsep anatta maka saia tak ada disini lagi untuk posting :))
layaknya bertanya bagaimana yang disebut dengan nibbana tsb
paling juga kita mendapat persepsi dan pandangan sendiri dari apa yang pernah dibaca dan dipahami sendiri kan?

mengapa kalau sdr.renzia sudah memahami dan mengalami kondisi an-atta tidak ada disini (forum DC) untuk posting lagi ? kita semua minta pencerah-annya donk...

VAYADHAMMA SANKHARA APPAMADENA SAMPADETHA
Semua yang berkondisi tdak kekal adanya, berjuanglah dengan penuh kewaspadaan

 

anything