//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Meditasi dengan objek detak jantung  (Read 10655 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline kuswanto

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 399
  • Reputasi: 16
  • kematian bisa saja menghampiriku hari ini..
Meditasi dengan objek detak jantung
« on: 30 April 2011, 02:09:46 PM »
Namo Buddhaya.

sesuai dengan judul, yang ingin saya tanyakan adalah
1.apakah dalam meditasi buddhist mengenal detak jantung sebagai suatu objek pengamatan?
2.di tread lain ada yg menyebutkan "kl tidak salah meditasi dgn objek ini berbahaya", apakah benar bgt?

jadi begini penjelasannya, saya suka bermeditasi namun masih tergolong pemula dan tidak pernah mengikuti kelas2 meditasi. semua info ttg meditasi saya dapat dari buku2, forum ini dan berbagai sumber internet. kecenderungan saya adalah bermeditasi dengan objek nafas untuk ketenangan batin (samatha). sekian lama bermeditasi, beberapa bulan ini saya berkreasi sendiri dengan mencoba menyadari detak jantung sebagai objek pengamatan.
ternyata ada kemudahan bagi saya sendiri di awal2 ketika memperhatikan detak jantung, salah satunya adalah saya yakin kl saya sedang menyadari saja bukan mengendalikan, biasa saya melakukan ini pas awal2 memulai meditasi, ketika pikiran masih belum cukup "rilex"
Spoiler: ShowHide
biasa di awal2 meditasi terkadang saya mengalami hambatan dalam mengamati nafas, karena bbrp kali saya menyadari ternyata saya tidak sedang menyadari tetapi mengendalikan nafas agar keluar masuk dgn lebih halus


Namun sampai sekarang saya tidak pernah sepenuhnya mengamati detak jantung sepanjang sesi meditasi itu sendiri (1/2 - 1jam biasanya 1 sesi) karena jika saya merasa saya cukup rilex, maka lebih mudah beralih ke nafas dan sekedar mengamati.

jadi inti fungsi yg saya dapatkan adalah kebiasaan pikiran hanya mengamati detak jantung memudahkan pikiran ketika beralih hanya mengamati nafas.

ya sempet kaget juga sih kl tau ternyata, mungkin ada sesuatu hal yg berbahaya dari pengamatan detak jantung ini.

mohon bantuan teman2 menanggapi meditasi dgn objek ini, pandangan2, serta nasehat2 akan sangat saya hargai..
terimakasih sebelum nya  _/\_ _/\_

Offline M14ka

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.821
  • Reputasi: 94
  • Gender: Female
  • Live your best life!! ^^
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #1 on: 30 April 2011, 03:10:03 PM »
Ad hal aneh dgn jantung kk ga stlh mencobany?

Offline kakao

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 1.197
  • Reputasi: 15
  • Gender: Male
  • life is never sure, but die is certain
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #2 on: 30 April 2011, 03:14:43 PM »
wkwkwkwkkk kalau cuma dijadikan obyek aja nggak akan bahaya loh,..tapi bahaya kalau kamu nanti mencoba mengendalikan detak jantung kamu itu loh,..kayak contohnya kamu naik rolercoster, itu tiba2 berdetak cepat,..kalau bahaya,..beritahu ya,..mungkin kamu korban pertama wkwkwkwkkwk =))
"jika kau senang hati pegang jari, jika kau senang hati pegang jari dan masukan kehidungmu !!"
[img]http://upload.wikimedia.org/wikipedia/id/c/c3/Sailor_moon_ani.gif[img]

Offline andry

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.117
  • Reputasi: 128
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #3 on: 30 April 2011, 07:13:14 PM »
apakah jantung trmasuk kedalam 40 kamathana?
Samma Vayama

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #4 on: 30 April 2011, 07:20:32 PM »
apakah jantung trmasuk kedalam 40 kamathana?

secara bersamaan dengan 32 bagian tubuh lainnya, ya, disebut dengan obyek asubha, tapi bukan detaknya dan tidak secara jantung itu sendirian

Offline Adhitthana

  • Sebelumnya: Virya
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 6.508
  • Reputasi: 239
  • Gender: Male
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #5 on: 01 May 2011, 12:50:09 AM »
Detak jantung dan  Kepala pusing tidak bole dijadikan Objek dalam meditasi
  Aku akan mengalami Usia tua, aku akan menderita penyakit, aku akan mengalami kematian. Segala yang ku Cintai, ku miliki, dan ku senangi akan Berubah dan terpisah dariku ....

Offline andry

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 4.117
  • Reputasi: 128
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #6 on: 01 May 2011, 07:58:54 AM »
secara bersamaan dengan 32 bagian tubuh lainnya, ya, disebut dengan obyek asubha, tapi bukan detaknya dan tidak secara jantung itu sendirian
jadi objek asubha itu, tidak hanya tubuh mayat yg rusak dan membengkak?
namun dapat dikategorikan segala sesuatu yg menjijikan?

Thx
Samma Vayama

Offline darmawan

  • Bukan Tamu
  • *
  • Posts: 11
  • Reputasi: 0
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #7 on: 01 May 2011, 09:01:40 AM »
Detak jantung dan  Kepala pusing tidak bole dijadikan Objek dalam meditasi

Maaf, jika kita menggunakan kedua objek tsb didalam meditasi, hal buruk apa yg bisa terjadi terhadap diri kita?

Offline bond

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.666
  • Reputasi: 189
  • Buddhang Saranam Gacchami...
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #8 on: 01 May 2011, 09:35:27 AM »
Detak jantung dan  Kepala pusing tidak bole dijadikan Objek dalam meditasi

Kebetulan masalah kepala pusing tidak boleh dijadikan objek meditasi, saya tidak sependapat karena dalam uji coba pada saat pusing malah pusingnya sembuh. Pointnya bagaimana memperlakukan objek pusing dengan sati dan relaks kecuali pusingnya karena gegar otak atau pendarahan otak, itu sudah lain ceritanya. Kalau pusing biasa ok2 saja.
« Last Edit: 01 May 2011, 09:40:09 AM by bond »
Natthi me saranam annam, Buddho me saranam varam, Etena saccavajjena, Sotthi te hotu sabbada

Offline kuswanto

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 399
  • Reputasi: 16
  • kematian bisa saja menghampiriku hari ini..
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #9 on: 02 May 2011, 09:34:29 AM »
Ad hal aneh dgn jantung kk ga stlh mencobany?

sejauh ini tidak ada, toh hanya melakukan pengamatan/menyadari detak nya saja.. dan tidak terlalu lama biasanya sekitar 3-5 menit kemudian beralih ke nafas kembali.

tapi ada satu hal yg cukup berbeda, ketika fokus objek di geser ke detak jantung, entah kenapa detak nya serasa menguat (bukan tambah cepat lho) mungkin saja karena fokus yg diberikan ke arah detak jantung kali yah..

Offline kuswanto

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 399
  • Reputasi: 16
  • kematian bisa saja menghampiriku hari ini..
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #10 on: 02 May 2011, 09:38:55 AM »
wkwkwkwkkk kalau cuma dijadikan obyek aja nggak akan bahaya loh,..tapi bahaya kalau kamu nanti mencoba mengendalikan detak jantung kamu itu loh,..kayak contohnya kamu naik rolercoster, itu tiba2 berdetak cepat,..kalau bahaya,..beritahu ya,..mungkin kamu korban pertama wkwkwkwkkwk =))

kl permasalahan berbahaya atau tidak itu yg mau saya cari tahu, kl menurut bro kakao tidak berbahaya, saya menerima nya sebagai salah satu saran. tq buat masukan nya yah.

kl mengendalikan detak rasanya tidak mungkin sih, sudah pernah aku tes kok.. kalau objek nafas, bisa saja nafas kita "buat2" untuk jadi lebih pendek atau panjang dll.. tapi detak jantung, mau gua kasi kode" lebih cepat, lebih cepat, lebih cepat" sama aj tuh gak ada beda wkwkwk
nah ini juga sekaligus bisa memberi pandangan cerah kl detak jantung bukanlah milik wahahhahahah

Offline kuswanto

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 399
  • Reputasi: 16
  • kematian bisa saja menghampiriku hari ini..
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #11 on: 02 May 2011, 09:44:03 AM »
apakah jantung trmasuk kedalam 40 kamathana?

secara bersamaan dengan 32 bagian tubuh lainnya, ya, disebut dengan obyek asubha, tapi bukan detaknya dan tidak secara jantung itu sendirian

 :( gak ngerti ttg pembahasan di atas,  ^:)^

Offline kuswanto

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 399
  • Reputasi: 16
  • kematian bisa saja menghampiriku hari ini..
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #12 on: 02 May 2011, 09:48:43 AM »
Detak jantung dan  Kepala pusing tidak bole dijadikan Objek dalam meditasi

kira2 knp yah detak jantung tersebut tidak bole dijadikan objek dalam meditasi?
memang sebelum nya saya memakai objek detak jantung tidak dlm jangka waktu yg lama, atau dijadikan objek utama, tetapi hanya sementara (plg2 3-5menit) sebelum kembali ke objek utama yaitu nafas. fungsi nya sudah dijelaskan di awal2.

 :)

Offline Indra

  • Global Moderator
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 14.819
  • Reputasi: 451
  • Gender: Male
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #13 on: 02 May 2011, 09:52:15 AM »
:( gak ngerti ttg pembahasan di atas,  ^:)^

ada 40 obyek meditasi seperti yg diuraikan dalam Visuddhimagga, salah satunya adalah perenungan terhadap 32 bagian tubuh dan jantung adalah 1 di antara 32 bagian tersebut

Offline kuswanto

  • Sahabat
  • ***
  • Posts: 399
  • Reputasi: 16
  • kematian bisa saja menghampiriku hari ini..
Re: Meditasi dengan objek detak jantung
« Reply #14 on: 02 May 2011, 09:56:24 AM »
ada 40 obyek meditasi seperti yg diuraikan dalam Visuddhimagga, salah satunya adalah perenungan terhadap 32 bagian tubuh dan jantung adalah 1 di antara 32 bagian tersebut

ow gt toh, nanti coba cari2 ttg 40 objek meditasi tsb deh. tq info nya yah.