//honeypot demagogic

 Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Author Topic: Pengalaman ikut retreat vipassana  (Read 10082 times)

0 Members and 1 Guest are viewing this topic.

Offline fabian c

  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 2.095
  • Reputasi: 128
  • Gender: Male
  • 2 akibat pandangan salah: neraka atau rahim hewan
Re: Pengalaman ikut retreat vipassana
« Reply #15 on: 06 January 2011, 12:56:57 AM »
Bro Jhonz yang baik, rasa bosan dalam Vipassana adalah sesuatu yang lumrah yang akan dialami setiap meditator, jangankan pada meditator pemula, bahkan pada meditator yang telah lama/sering ikut retret sekalipun rasa bosan akan muncul. Setelah beberapa hari "mengandangkan" batin dan jasmani kita maka, menghadapi rutinitas tentu saja timbul rasa bosan.

Rasa bosan dalam Vipassana sebenarnya adalah penolakan keadaan keseharian kita, Ini adalah awal rasa tidak puas terhadap batin dan jasmaninya yang menghinggapi setiap meditator Vipassana, ini juga merupakan awal timbulnypengetahuan terhadap ketidak puasan (dukkha).

Dalam pengalaman saya bermeditasi Vipassana, saya malah bersemangat bila timbul rasa bosan, mengapa? Karena dalam pengalaman saya rasa bosan adalah awal munculnya pengetahuan (nana), setiap kali pengetahuan (nana) baru akan muncul dalam pengalaman saya selalu didahului rasa bosan yang menyerang. Jadi jangan berkecil hati bila mengalami diserang rasa bosan.

Kunci untuk menghadapi rasa bosan adalah "perseverance" usaha tak mengenal lelah, tetap melakukan kegiatan seperti biasanya walaupun rasa bosan menyerang.
Tiga hal ini, O para bhikkhu dilakukan secara rahasia, bukan secara terbuka.
Bercinta dengan wanita, mantra para Brahmana dan pandangan salah.

Tiga hal ini, O para Bhikkhu, bersinar secara terbuka, bukan secara rahasia.
Lingkaran rembulan, lingkaran matahari serta Dhamma dan Vinaya Sang Tathagata

Offline bangun _pw

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 673
  • Reputasi: 49
  • Gender: Male
  • ehm..
Re: Pengalaman ikut retreat vipassana
« Reply #16 on: 12 June 2012, 06:56:12 AM »
wah saya jg mau ikut retreat vipassana 10 hari
jd deg2 ser rasanya
"semoga semua makhluk hidup berbahagia"

Offline Mr.Jhonz

  • Sebelumnya: Chikennn
  • KalyanaMitta
  • *****
  • Posts: 3.164
  • Reputasi: 148
  • Gender: Male
  • simple life
Re: Pengalaman ikut retreat vipassana
« Reply #17 on: 13 June 2012, 09:04:21 PM »
wah saya jg mau ikut retreat vipassana 10 hari
jd deg2 ser rasanya
ndak usah takut,hajar aja bleh..
sy kalo ada kesempatan juga mau ikut lg..;D
buddha; "berjuanglah dengan tekun dan perhatian murni"

Offline bangun _pw

  • Sahabat Baik
  • ****
  • Posts: 673
  • Reputasi: 49
  • Gender: Male
  • ehm..
Re: Pengalaman ikut retreat vipassana
« Reply #18 on: 16 June 2012, 09:59:08 PM »
siap mr.jhonz...sapa tau bisa ketemu dan berbagi pengalaman tuh :D
"semoga semua makhluk hidup berbahagia"

 

anything