Forum DhammaCitta. Forum Diskusi Buddhis Indonesia

Topik Buddhisme => Buddhisme untuk Pemula => Topic started by: suwarto8116f on 22 October 2013, 11:29:43 PM

Title: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 22 October 2013, 11:29:43 PM
sebenarnya didalam budhis itu roh itu energi ya ? jadi kita manusia ini pada intinya hanyalah sebuah energi ? atau kita ini memang ada roh yg berbentuk energi ? atau singkatnya sebenarnya aku ini apa ya ?  :o
* yg pasti aku ini bukanlah roh yg berbentuk badan manusia, klo bentuknya badan manusia gak logis klo gw meninggal dengan kaki terputus maka roh gw bentuknya manusia kaki terputus  :))
* klo roh nya berbentuk energi lebih masuk akal keqnya jadi klo masuk ke fisik2 di dunia lain seperti telur hewan, kandungan, dll masih nyambung dgn reinkarnasi
mohon sharing pandangannya dan koreksi nya terima kasih sebelumnya  _/\_
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: pengelana_abadi on 23 October 2013, 06:01:39 AM
Menurut ajaran Buddha Siddharta yang pernah aku dengar ,
roh itu tidak ada, roh itu cuma delusi dari pikiran manusia aja
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: Indra on 23 October 2013, 06:42:18 AM
"Roh adalah energi", ini menurut buddhis yg mana?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: tesla on 23 October 2013, 08:56:42 AM
sebenarnya didalam budhis itu roh itu energi ya ?
tidak

Quote
jadi kita manusia ini pada intinya hanyalah sebuah energi ? atau kita ini memang ada roh yg berbentuk energi ? atau singkatnya sebenarnya aku ini apa ya ?  :o
* yg pasti aku ini bukanlah roh yg berbentuk badan manusia, klo bentuknya badan manusia gak logis klo gw meninggal dengan kaki terputus maka roh gw bentuknya manusia kaki terputus  :))
* klo roh nya berbentuk energi lebih masuk akal keqnya jadi klo masuk ke fisik2 di dunia lain seperti telur hewan, kandungan, dll masih nyambung dgn reinkarnasi
mohon sharing pandangannya dan koreksi nya terima kasih sebelumnya  _/\_

roh itu "inti" jati diri
karena tidak menemukan apapun yg bisa dikatakan jati diri yg sebenarnya,
manusia berspekulasi ada "roh" (sesuatu yg kita ga tau) yg merupakan jati diri
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 04:00:51 PM
Menurut ajaran Buddha Siddharta yang pernah aku dengar ,
roh itu tidak ada, roh itu cuma delusi dari pikiran manusia aja

klo roh itu tidak ada lalu apa yg mendiami tubuh kita saat ini ? namanya apa ya ?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 04:01:55 PM
"Roh adalah energi", ini menurut buddhis yg mana?

sorry itu cuma asumsi saya aja roh itu energi, karena roh itu tdk ada didalam tubuh kita, lalu yg mendiami tubuh ini apa namanya ?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 04:02:59 PM
tidak

roh itu "inti" jati diri
karena tidak menemukan apapun yg bisa dikatakan jati diri yg sebenarnya,
manusia berspekulasi ada "roh" (sesuatu yg kita ga tau) yg merupakan jati diri

jadi yg mendiami tubuh kita saat ini namanya "inti" jati diri gitu kah ?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: Indra on 23 October 2013, 04:20:30 PM
sorry itu cuma asumsi saya aja roh itu energi, karena roh itu tdk ada didalam tubuh kita, lalu yg mendiami tubuh ini apa namanya ?

banyak sekali, virus, bakteri, bahkan cacing. tapi ini pun belum tentu. btw, kenapa harus ada yg mendiami tubuh ini?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: tesla on 23 October 2013, 04:50:53 PM
jadi yg mendiami tubuh kita saat ini namanya "inti" jati diri gitu kah ?

hanya spekulasi manusia.

spekulasi ini muncul karena manusia menganggap dirinya sebagai SESUATU. EKSISTENSI. "INI AKU"
padahal sejauh ini tidak ada satupun yg bisa disebut "INI AKU".

ada orang yg menganggap badan/raga ini sebagai diri.
lebih jauh orang melihat badan ini bisa mati, lagi2 manusia berspekulasi, bahwa "AKU" ini kekal.
walau mati, "AKU" akan terlahir lagi, tapi sampai sejauh ini, tdk ada 1 pun yg disebut "INI AKU"



bagaimana kalau diibaratkan manusia hidup sbg sebuah lilin yg menyala.
kemudian ketika ia lahir kembali (meskipun sesungguhnya ga ada yg bisa disebut 'ia') diibaratkan sbg proses api dari lilin tsb menyalakan lilin yg lain.

Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 05:19:02 PM
banyak sekali, virus, bakteri, bahkan cacing. tapi ini pun belum tentu. btw, kenapa harus ada yg mendiami tubuh ini?

iya ya bener juga ya  ;D tapi mahluk itu semua bukan aku/gw
knp harus ada yg mendiami tubuh ini ? <-- maksudnya gw bingung, apa kita ini hanyalah kesadaran saja, klo kesadaran emang bisa pindah2 ke fisik yg lain, yg pindah2 di lingkaran samsara ini apa gitu lohh ? dan wujudnya ?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 05:22:22 PM
hanya spekulasi manusia.

spekulasi ini muncul karena manusia menganggap dirinya sebagai SESUATU. EKSISTENSI. "INI AKU"
padahal sejauh ini tidak ada satupun yg bisa disebut "INI AKU".

ada orang yg menganggap badan/raga ini sebagai diri.
lebih jauh orang melihat badan ini bisa mati, lagi2 manusia berspekulasi, bahwa "AKU" ini kekal.
walau mati, "AKU" akan terlahir lagi, tapi sampai sejauh ini, tdk ada 1 pun yg disebut "INI AKU"



bagaimana kalau diibaratkan manusia hidup sbg sebuah lilin yg menyala.
kemudian ketika ia lahir kembali (meskipun sesungguhnya ga ada yg bisa disebut 'ia') diibaratkan sbg proses api dari lilin tsb menyalakan lilin yg lain.

jadi yg berpindah dari 1 lilin ke lilin yg lain itu namanya apa ya ? istilah nya kan ada primary key klo didatabase  ;D
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: pirate153 on 23 October 2013, 05:49:59 PM
maksudnya gw bingung, apa kita ini hanyalah kesadaran saja, klo kesadaran emang bisa pindah2 ke fisik yg lain, yg pindah2 di lingkaran samsara ini apa gitu lohh ? dan wujudnya ?

IMO bisa di bilang kesadaran, tapi bukan berpindah2 tetapi tumimbal lahir.
karena dalam kematian dan kelahiran ada proses penurunan dan peningkatan kesadaran

Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: tesla on 23 October 2013, 06:02:40 PM
jadi yg berpindah dari 1 lilin ke lilin yg lain itu namanya apa ya ? istilah nya kan ada primary key klo didatabase  ;D

menyalanya api, padamnya api
insert primary key, delete primary key
semua cuma fenomena

manusia itu ada badan, kaki tangan, kepala, dll yg disebut raga
kemudian ada intelektual, ada ingatan, emosi/perasaan, keinginan, ambisi, dll
dari kedua ini manakah yg disebut diri? manakah yg disebut diri, manakah yg bisa diidentifikasi sbg "AKU"?
semua ini cuma kumpulan yg nanti ketika mati akan tercerai berai.

soal kelahiran kembali, karena kita ga punya ingatan kehidupan lampau, jatuh2 ke spekulasi lagi
karena kehidupan lalu & sekarang itu kita udah berbeda. dulu sedih, skrg senang. dulu marah, sekarang adem, dulu ganteng, skrg jelek. (kehidupan) dulu wanita, skrg pria. :P

tidak ada yg bisa ditemukan sbg inti diri yg "tidak berubah".
tidak ada inti diri yg bisa diidentifikasikan utk membedakan antara "aku" dan "kamu", dll
apa batas antara ini aku, dan ini bukan aku?
kulitmu? jantungmu? otakmu? memorymu?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: pirate153 on 23 October 2013, 06:44:43 PM
menyalanya api, padamnya api
insert primary key, delete primary key
semua cuma fenomena

manusia itu ada badan, kaki tangan, kepala, dll yg disebut raga
kemudian ada intelektual, ada ingatan, emosi/perasaan, keinginan, ambisi, dll
dari kedua ini manakah yg disebut diri? manakah yg disebut diri, manakah yg bisa diidentifikasi sbg "AKU"?
semua ini cuma kumpulan yg nanti ketika mati akan tercerai berai.

soal kelahiran kembali, karena kita ga punya ingatan kehidupan lampau, jatuh2 ke spekulasi lagi
karena kehidupan lalu & sekarang itu kita udah berbeda. dulu sedih, skrg senang. dulu marah, sekarang adem, dulu ganteng, skrg jelek. (kehidupan) dulu wanita, skrg pria. :P

tidak ada yg bisa ditemukan sbg inti diri yg "tidak berubah".
tidak ada inti diri yg bisa diidentifikasikan utk membedakan antara "aku" dan "kamu", dll
apa batas antara ini aku, dan ini bukan aku?
kulitmu? jantungmu? otakmu? memorymu?


memang kehidupan sekarang dengan kehidupan sebelumnya bisa sangat berbeda, semua tergantung karma
tapi bagaimanakah karma itu mengikuti kita, IMO kesadaran yang terbawa dalam proses tumimbal lahir itu yang menghimpun karma baik dan buruk hingga terbentuk wajah yang cantik atau jelek, perempuan atau lelaki, dst
bahkan beberapa orang dapat mengingat kehidupan lampau nya
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: Sukma Kemenyan on 23 October 2013, 06:51:57 PM
jadi yg berpindah dari 1 lilin ke lilin yg lain itu namanya apa ya ?
istilah nya kan ada primary key klo didatabase  ;D
tidak ada yg berpindah,
yg berpindah adalah momentum (sebab->akibat)

Perumpamaan lainnya...
Bola yang bergulir yang membuat bola lain berputar
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 07:35:06 PM
IMO bisa di bilang kesadaran, tapi bukan berpindah2 tetapi tumimbal lahir.
karena dalam kematian dan kelahiran ada proses penurunan dan peningkatan kesadaran

kesadaran ini ada dimana ya ? bentuknya apa ? yg ber tumimbal lahir itu itu apa ?  :-?
potong tangan ini apakah menemukan diri kita ?
potong leher ini sudah menemukan ?
potong otak ini sudah menemukan ?
ada dimana kita ini ? kita ini apa? apa yg bertumimbal lahir ? energikah ?
note : "kita" di atas maksudnya bukan secara fisik yaa kesadaran tadi yg dibicarakan
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 07:43:53 PM
menyalanya api, padamnya api
insert primary key, delete primary key
semua cuma fenomena

manusia itu ada badan, kaki tangan, kepala, dll yg disebut raga
kemudian ada intelektual, ada ingatan, emosi/perasaan, keinginan, ambisi, dll
dari kedua ini manakah yg disebut diri? manakah yg disebut diri, manakah yg bisa diidentifikasi sbg "AKU"?
semua ini cuma kumpulan yg nanti ketika mati akan tercerai berai.

yaa manusia itu ada fisik dan psikis, dan 2 2 nya ini kita cuma numpang tinggal aja, 2 2 akan padam nahh kita nya ini apa, kita yg akan tumimbal lahir ini tdk akan padam karena membawa karma, nahh kitanya ini apa ?

soal kelahiran kembali, karena kita ga punya ingatan kehidupan lampau, jatuh2 ke spekulasi lagi
karena kehidupan lalu & sekarang itu kita udah berbeda. dulu sedih, skrg senang. dulu marah, sekarang adem, dulu ganteng, skrg jelek. (kehidupan) dulu wanita, skrg pria. :P
bukannya kita gak punya ingatan kehidupan lampau, tapi kita tidak memiliki kemampuan mengakses kehidupan masa lampau pada diri kita, katanya klo mencapai tingkatan tertentu didalam meditasi bisa mengakses kehidupan masa lampau kita CMIIW dan masih banyak yg terlahir kembali memiliki ingatan masa lalu, nahh tentu kitanya ini ada yg tdk berubah sepertinya yg terus merekam kehidupan2 kita sebelumnya, kembali lagi pertanyaannya kita ini apa ?
tidak ada yg bisa ditemukan sbg inti diri yg "tidak berubah".
tidak ada inti diri yg bisa diidentifikasikan utk membedakan antara "aku" dan "kamu", dll
apa batas antara ini aku, dan ini bukan aku?
kulitmu? jantungmu? otakmu? memorymu?
iitu fisik dan psikis, tapi yg berdiam diantara kedua ini kesadaran ini apa ?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 07:50:51 PM
tidak ada yg berpindah,
yg berpindah adalah momentum (sebab->akibat)

Perumpamaan lainnya...
Bola yang bergulir yang membuat bola lain berputar

kan kita bertumimbal lahir bergerak dari satu tubuh yg memiliki fisik dan psikis ke tubuh yg baru yg memiliki fisik dan psikis ?

tapi gw tdk mengerti yg berpindah adalah momentum(sebab->akibat) ini mohon pencerahannya  ^:)^
atau maksudnya "aku" ini tdk akan berpindah~bertumimbal lahir jika tdk ada sebab -> akibat ? tapi aku ini apa ? asbun mode = on yaa maklum tdk mengerti maksudnya  ;D
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: sl99 on 23 October 2013, 08:08:39 PM
Kalo menurut gue ye, roh ntu ade,
























Rohaye, tetangga sebelah gue


 ;D ;D
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: The Ronald on 23 October 2013, 08:30:41 PM
secara umum..

roh   [n] (1) sesuatu (unsur) yg ada dl jasad yg diciptakan Tuhan sbg penyebab adanya hidup (kehidupan); nyawa: jika -- sudah berpisah dr badan, berakhirlah kehidupan seseorang; (2) makhluk hidup yg tidak berjasad, tetapi berpikiran dan berperasaan (malaikat, jin, setan, dsb); (3) ki semangat; spirit: kedamaian bagi seluruh warga sesuai dng -- Islam

Referensi: http://kamusbahasa/roh#ixzz2iYFRA0K7

definisi 1 .sesuatu (unsur) yg ada dl jasad yg diciptakan Tuhan sbg penyebab adanya hidup (kehidupan) ...menurut Buddhist tidak ada... krn sosok yg di sebut tuhan juga tidak ada...

definisi ke 2) makhluk hidup yg tidak berjasad, tetapi berpikiran dan berperasaan (malaikat, jin, setan, dsb);  , nah ini menurut buddhist ada...

definisi ke  (3) ki semangat; spirit:, semangat..yah adalah...

nah roh yg maksudkan yg mana....??
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: Sunyata on 23 October 2013, 08:48:54 PM
Setahu saya, manusia terkondisi oleh jasmani dan batin. Di sini, jasmani merupakan sebuah kondisi dan batin merupakan kondisi lainnya. Dan manusia adalah gabungan dari kedua kondisi itu. Tidak ada roh atau aku di sini. Yang ada hanya manusia, jasmaninya, dan batinnya. Sesuatu yang, karena bodoh, orang-orang sebut sebagai roh hanyalah ilusi.
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 08:59:47 PM
Kalo menurut gue ye, roh ntu ade,
....

Rohaye, tetangga sebelah gue


 ;D ;D

setujuuu ;D
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 09:02:43 PM
secara umum..

roh   [n] (1) sesuatu (unsur) yg ada dl jasad yg diciptakan Tuhan sbg penyebab adanya hidup (kehidupan); nyawa: jika -- sudah berpisah dr badan, berakhirlah kehidupan seseorang; (2) makhluk hidup yg tidak berjasad, tetapi berpikiran dan berperasaan (malaikat, jin, setan, dsb); (3) ki semangat; spirit: kedamaian bagi seluruh warga sesuai dng -- Islam

Referensi: http://kamusbahasa/roh#ixzz2iYFRA0K7

definisi 1 .sesuatu (unsur) yg ada dl jasad yg diciptakan Tuhan sbg penyebab adanya hidup (kehidupan) ...menurut Buddhist tidak ada... krn sosok yg di sebut tuhan juga tidak ada...

definisi ke 2) makhluk hidup yg tidak berjasad, tetapi berpikiran dan berperasaan (malaikat, jin, setan, dsb);  , nah ini menurut buddhist ada...

definisi ke  (3) ki semangat; spirit:, semangat..yah adalah...

nah roh yg maksudkan yg mana....??

gw sependapat dengan u bro diatas, yg gw tanyakan yg ada didalam diri kita didalam tubuh dan batin kita itu apa klo bukan roh ? yg ketika fisik padam psikis padam nahh yg tumimbal lahir pindah fisik dan psikis itu apa ?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 09:05:52 PM
Setahu saya, manusia terkondisi oleh jasmani dan batin. Di sini, jasmani merupakan sebuah kondisi dan batin merupakan kondisi lainnya. Dan manusia adalah gabungan dari kedua kondisi itu. Tidak ada roh atau aku di sini. Yang ada hanya manusia, jasmaninya, dan batinnya. Sesuatu yang, karena bodoh, orang-orang sebut sebagai roh hanyalah ilusi.

iya setuju dengan pernyataannya, pertanyaannya yg bertumimbal lahir itu apa ? yg merekam data2 karma baik & buruk kita di berbagai kehidupan dan bertumimbal lahir itu apa ? terserah sih namanya mau roh, jiwa, aku, bukan aku, tapi itu apa ya ?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: Sunyata on 23 October 2013, 09:12:03 PM
 [at] suwarto8116f
Kalau itu namanya hukum karma, om.
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 09:18:40 PM
[at] suwarto8116f
Kalau itu namanya hukum karma, om.

 ::)  ??? bisa tolong dijelaskan lebih lanjut ? jadi tdk ada sesuatu yg bertumimbal lahir ? yg berpindah2 dari 1 alam ke alam lain ???
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: The Ronald on 23 October 2013, 09:26:37 PM
gw sependapat dengan u bro diatas, yg gw tanyakan yg ada didalam diri kita didalam tubuh dan batin kita itu apa klo bukan roh ? yg ketika fisik padam psikis padam nahh yg tumimbal lahir pindah fisik dan psikis itu apa ?
biasanya di sebut kesadaran, jd pada intinya saat moment saat kematian itu penting untuk menentukan kemana suatu mahluk terlahir...tp kesadaran itu hanya di pakai saat menentukan kemana kita lahir..selanjutnya..ntar muncul indria baru... dari indria2 tsb akan muncul lg kesadaran indria (terhadap objek2nya)
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: Sunyata on 23 October 2013, 09:50:35 PM
 [at] suwarto8116f
Ya, tdk ada roh yg terlahir kembali. Makhluk itu mati dan hukum karma terus berlaku. Makhluk-lain-baru terbentuk berdasarkan "bahan-bahan" yg "diberikan" makhluk yg telah mati selama hidupnya. Atau begitulah saya memahami hal ini. Jadi, CMIIW.
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 10:10:32 PM
[at] suwarto8116f
Ya, tdk ada roh yg terlahir kembali.
yaa setuju..  ;D
Makhluk itu mati dan hukum karma terus berlaku.
yaa setuju ..  ;D Makhluk-lain-baru terbentuk berdasarkan "bahan-bahan" yg "diberikan" makhluk yg telah mati selama hidupnya. mungkin maksudnya mahluk baru hasil dari perbuatan karma dikehidupan sebelumnya  ;DAtau begitulah saya memahami hal ini. Jadi, CMIIW. gak berani CMIIW ke u bro.... hahaaaa  tq tq _/\_

btw jadi yg pindah ke mahluk yg baru itu apa ?  ;D
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 10:12:24 PM
biasanya di sebut kesadaran, jd pada intinya saat moment saat kematian itu penting untuk menentukan kemana suatu mahluk terlahir...tp kesadaran itu hanya di pakai saat menentukan kemana kita lahir..selanjutnya..ntar muncul indria baru... dari indria2 tsb akan muncul lg kesadaran indria (terhadap objek2nya)

berarti kesadaran ini lah yg berpindah2 gitu ya ?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: Indra on 23 October 2013, 10:14:42 PM
http://dhammacitta.org/forum/index.php/topic,24398.msg450724.html#msg450724 (http://dhammacitta.org/forum/index.php/topic,24398.msg450724.html#msg450724)
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: The Ronald on 23 October 2013, 10:18:00 PM
berarti kesadaran ini lah yg berpindah2 gitu ya ?
ga tepat dikatakan begitu...

semisal air di gelas..di pindah2kan... dari tempat a ke tempat b... bisa jd air itu adalah air yg sama dari tempat a dan tiba di b

tp kesadaran itu muncul.berlangsung..tengelam.. jd ga bisa di bilang itu kesadaran yg sama..krn berubah2...yah semisal kmu bawa gelas kosang  yg terbuka dari tempat A ke B... bisa ga disebut..udaranya dari tempat A juga ikut berpindah ke tempat B...? walau benar gelas gosang di tempat A ada udara... dan saat tiba di tempat B pun ada udara.
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: gryn tea on 23 October 2013, 10:35:10 PM
sebenarnya didalam budhis itu roh itu energi ya ? jadi kita manusia ini pada intinya hanyalah sebuah energi ? atau kita ini memang ada roh yg berbentuk energi ? atau singkatnya sebenarnya aku ini apa ya ?  :o
* yg pasti aku ini bukanlah roh yg berbentuk badan manusia, klo bentuknya badan manusia gak logis klo gw meninggal dengan kaki terputus maka roh gw bentuknya manusia kaki terputus  :))
* klo roh nya berbentuk energi lebih masuk akal keqnya jadi klo masuk ke fisik2 di dunia lain seperti telur hewan, kandungan, dll masih nyambung dgn reinkarnasi
mohon sharing pandangannya dan koreksi nya terima kasih sebelumnya  _/\_


“ Energi tidak dapat diciptakan atau dimusnahkan, energi hanya dapat diubah dari 1 bentuk energi ke bentuk energi yang lain. “

Semesta ini berisi energi,
Bahkan energi pun tidak kekal


Energi gerak, energi gesek, energi listrik dll


Manx energi punya kesadaran ???



Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: tesla on 23 October 2013, 10:37:52 PM
memang kehidupan sekarang dengan kehidupan sebelumnya bisa sangat berbeda, semua tergantung karma
tapi bagaimanakah karma itu mengikuti kita, IMO kesadaran yang terbawa dalam proses tumimbal lahir itu yang menghimpun karma baik dan buruk hingga terbentuk wajah yang cantik atau jelek, perempuan atau lelaki, dst
bahkan beberapa orang dapat mengingat kehidupan lampau nya

mari kita bahas dalam 1 kehidupan saja.

kesadaran spt apa yg kamu maksud?
kesadaran saat ini dan menit lalu saja berbeda.
utk apa melakukan meditasi (pengembangan kesadaran aka bhavana)
jika kesadaran itu sendiri adalah sesuatu yg merupakan inti, kekal/permanen.

kemudian kenapa berpikir harus ada sesuatu yg "membawa" karma?
karma itu bukan sesuatu benda yg harus dibopong ke mana2.
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: tesla on 23 October 2013, 10:39:45 PM
kesadaran ini ada dimana ya ? bentuknya apa ? yg ber tumimbal lahir itu itu apa ?  :-?
potong tangan ini apakah menemukan diri kita ?
potong leher ini sudah menemukan ?
potong otak ini sudah menemukan ?
ada dimana kita ini ? kita ini apa? apa yg bertumimbal lahir ? energikah ?
note : "kita" di atas maksudnya bukan secara fisik yaa kesadaran tadi yg dibicarakan

mungkin saja, energi adalah inti dari diri...
tapi saya tidak setuju dg pendapat ini.
sebuah batu batere bisa menghasilkan energi. apakah batere punya roh/jiwa?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 10:40:49 PM
http://dhammacitta.org/forum/index.php/topic,24398.msg450724.html#msg450724 (http://dhammacitta.org/forum/index.php/topic,24398.msg450724.html#msg450724)

tq sharing nya   ;D mohon izin baca dulu  _/\_
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 10:42:23 PM
ga tepat dikatakan begitu...

semisal air di gelas..di pindah2kan... dari tempat a ke tempat b... bisa jd air itu adalah air yg sama dari tempat a dan tiba di b

tp kesadaran itu muncul.berlangsung..tengelam.. jd ga bisa di bilang itu kesadaran yg sama..krn berubah2...yah semisal kmu bawa gelas kosang  yg terbuka dari tempat A ke B... bisa ga disebut..udaranya dari tempat A juga ikut berpindah ke tempat B...? walau benar gelas gosang di tempat A ada udara... dan saat tiba di tempat B pun ada udara.

yaa saya paham maksudnya seperti di thread dulu2 klo gak salah ada yg ambil sample susu jadi keju dll, ya tapi tetep saja ada "sesuatu" yg berpindah2 kan ?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 10:44:57 PM

“ Energi tidak dapat diciptakan atau dimusnahkan, energi hanya dapat diubah dari 1 bentuk energi ke bentuk energi yang lain. “

Semesta ini berisi energi,
Bahkan energi pun tidak kekal


Energi gerak, energi gesek, energi listrik dll


Manx energi punya kesadaran ???

 ;D terus terang aja energi keq gmn aja bentuknya gak tau  ::) ya cuma contoh aja soalnya sifat energi nya yg dijelaskan di atas itu mirip banget ama kesadaran yg berpindah2  ^-^
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: tesla on 23 October 2013, 10:45:46 PM
yaa manusia itu ada fisik dan psikis, dan 2 2 nya ini kita cuma numpang tinggal aja, 2 2 akan padam nahh kita nya ini apa, kita yg akan tumimbal lahir ini tdk akan padam karena membawa karma, nahh kitanya ini apa ?

gairah utk eksis

ketika gairah ini padam, tidak ada kelahiran selanjutnya lagi

Quote
bukannya kita gak punya ingatan kehidupan lampau, tapi kita tidak memiliki kemampuan mengakses kehidupan masa lampau pada diri kita, katanya klo mencapai tingkatan tertentu didalam meditasi bisa mengakses kehidupan masa lampau kita CMIIW dan masih banyak yg terlahir kembali memiliki ingatan masa lalu, nahh tentu kitanya ini ada yg tdk berubah sepertinya yg terus merekam kehidupan2 kita sebelumnya, kembali lagi pertanyaannya kita ini apa ?

jadi kita ini memori yah... :D

Quote
iitu fisik dan psikis, tapi yg berdiam diantara kedua ini kesadaran ini apa ?

tidak tahu, emgnya ada yah?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 10:46:43 PM
mungkin saja, energi adalah inti dari diri...
tapi saya tidak setuju dg pendapat ini.
sebuah batu batere bisa menghasilkan energi. apakah batere punya roh/jiwa?

batu baterai nya ceritanya fisik nya energi nya cuma numpang hahaaaaa  ;D
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: tesla on 23 October 2013, 10:49:39 PM
batu baterai nya ceritanya fisik nya energi nya cuma numpang hahaaaaa  ;D

jadi nanti saya tangkap roh kamu, trus saya masukin ke batere yah

*ngelantur mode
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 10:52:12 PM
jadi nanti saya tangkap roh kamu, trus saya masukin ke batere yah

*ngelantur mode

hahaaaa saat itu berarti gw mahluk halus keq yg taro di batu2 gitu broo  ;D
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: gryn tea on 23 October 2013, 10:54:39 PM
;D terus terang aja energi keq gmn aja bentuknya gak tau  ::) ya cuma contoh aja soalnya sifat energi nya yg dijelaskan di atas itu mirip banget ama kesadaran yg berpindah2  ^-^


Lalu energi apa yg berpindah dr 1 tubuh ke tubuh lain na ??




Trz klo kita adlah energi, bearti skrg kita juga bisa tukar fisik dunx, energi mu pindah ke gryn , jd gryn ,


N energi gryn pindah ke kamu dan gryn jd kamu


Hehee, cpddd



Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 23 October 2013, 11:02:58 PM

Lalu energi apa yg berpindah dr 1 tubuh ke tubuh lain na ??

nah ini lah pertanyaannya apa yg melakukan tumimbal lahir? ada yg menyebutnya roh/jiwa, klo aku menamainya energi



Trz klo kita adlah energi, bearti skrg kita juga bisa tukar fisik dunx, energi mu pindah ke gryn , jd gryn ,


N energi gryn pindah ke kamu dan gryn jd kamu


Hehee, cpddd

yaa mungkin saja bisa klo tau caranya  :P
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: tesla on 23 October 2013, 11:04:19 PM
Menurut ajaran Buddha Siddharta yang pernah aku dengar ,
roh itu tidak ada, roh itu cuma delusi dari pikiran manusia aja

Sang Buddha pernah ditanya oleh seseorang scr to the point, atta itu ada atau tidak. (ada yg bisa bantu ga suttanya?)
namun Sang Buddha tidak memberikan jawaban scr langsung ya atau tidak, melainkan hanya berdiam.

Mengenai doktrin Anatta, ini lebih ditranslatekan sbg "bukan diri" (Not-Self bukan No-Self)
bisa dilihat di Anatta-lakkhana Sutta, bahwa doktrin anatta ini sebenarnya utk jalan bebas dari penderitaan,
bukan tentang suatu ilmiah bahwa ada atau tidak adanya atta.


dimana di sutta tsb disebut bahwa
ini bukan diri,
itu bukan diri,
bla bla bla... bukan diri...


http://www.accesstoinsight.org/tipitaka/sn/sn22/sn22.059.nymo.html (http://www.accesstoinsight.org/tipitaka/sn/sn22/sn22.059.nymo.html)
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: wuhan on 23 October 2013, 11:54:14 PM
menurut Buddha Dhamma tidak ada sesuatu zat yang kekal abadi yang dapat dianggap sebagai "aku", "jiwa" atau "ego" sebagai lawan dari badan jasmani, dan kesadaran (viññana) janganlah sekali-kali dianggap sebagai "jiwa" yang kekal abadi sebagai lawan dari badan jasmani. Hal ini perlu ditekankan lagi secara khusus karena satu kesalah pahaman sejak zaman purba hingga kini masih saja berlangsung, yang menganggap kesadaran sebagai semacam "jiwa" dan "ego" yang bersifat kekal abadi.

Salah seorang siswa Sang Buddha bernama Sati bersikeras mengatakan bahwa Sang Guru pernah berkata: "Kesadaran yang samalah yang keluar dan masuk dan berkeliling." Ketika mendengar ini Sang Buddha lalu bertanya kepada Sati apa yang dimaksudkan dengan "kesadaran" itu? Jawaban Sati adalah klasik: "Sesuatu yang melakukan, yang merasakan dan yang mengalami akibat dari pada perbuatan baik dan buruk yang dilakukannya, di dunia ini dan alam sana."

"Orang bodoh", jawab Sang Guru, "dari siapakah pernah engkau dengar Aku menerangkan ajaran seperti yang engkau katakan itu? Berulang kali Aku menerangkan bahwa kesadaran itu timbul karena satu kondisi; tak ada kesadaran yang timbul tanpa kondisi. Kesadaran diberi nama dari kondisi yang menimbulkannya; oleh karena ada mata dan benda-benda yang terlihat oleh mata, maka timbullah kesadaran yang diberi nama kesadaran-mata; oleh karena ada telinga dan suara yang didengarnya, maka timbul kesadaran yang diberi nama kesadaran-telinga; dst.dst.

Sesudah itu, Sang Buddha menerangkan lebih lanjut dengan mengambil perumpamaan.

Api diberi nama menurut benda yang membuatnya menyala; misalnya, api yang menyala dari kayu diberi nama api-kayu, api yang menyala dari jerami diberi nama api-jerami. Begitu pula kesadaran diberi nama menurut kondisi yang membuat ia timbul (Majjhima Nikaya, Maha Tanhasankhaya Sutta).

Buddhagosa, seorang komentator terkenal, pernah menerangkan hal ini sebagai berikut: "… api yang menyala dari kayu hanya menyala selama masih ada persediaan kayu dan padam kenbali kalau persediaan kayu itu habis terbakar, karena kondisinya sudah berubah. Namun api itu tidak melompat ke jerami, dll. … dan menjadi api jerami dst…. Begitu juga dengan kesadaran yang timbul dengan adanya mata dan benda-benda yang terlihat; kesadaran ini berlangsung selama kondisi dari adanya sebuah mata, benda-benda yang terlihat, cuaca terang dan perhatian ini tidak melompat ke telinga, dll. … dan menjadi kesadaran telinga dst. …

Sang Buddha selanjutnya menerangkan bahwa kesadaran memerlukan benda, perasaan, pencerapan dan bentuk-bentuk pikiran, dan tidak dapat timbul tanpa adanya mereka itu. Beliau berkata: "Kesadaran dapat berlangsung dengan mempunyai benda sebagai perantara (rupapayang), benda sebagai obyek (ruparammanang), benda sebagai pembantu (rupapatitthang) dan dalam mencari kesenangan ia tumbuh, bertambah dan berkembang; atau kesadaran dapat berlangsung dengan mempunyai perasaan sebagai perantara … atau pencerapan sebagai perantara … atau bentuk-bentuk pikiran sebagai perantara, bentuk-bentuk pikiran sebagai obyek, bentuk-bentuk pikiran sebagai pembantu dan dalam mencari kesenangan ia tumbuh, bertambah dan berkembang.

Andaikata ada orang yang berkata: aku akan memperlihatkan kepadamu datangnya, jalannya, lenyapnya, timbulnya, bertambahnya atau berkembangnya kesadaran terlepas dari benda, perasaan, pencerapan dan bentuk-bentuk pikiran, maka orang itu telah berkata tentang sesuatu yang tidak ada."
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: adi lim on 24 October 2013, 05:47:31 AM

Andaikata ada orang yang berkata: aku akan memperlihatkan kepadamu datangnya, jalannya, lenyapnya, timbulnya, bertambahnya atau berkembangnya kesadaran terlepas dari benda, perasaan, pencerapan dan bentuk-bentuk pikiran, maka orang itu telah berkata tentang sesuatu yang tidak ada."


supaya orang mengatakan sesuatu itu benar2 ada ! harusnya mengatakan apa ?  ???
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: btj on 24 October 2013, 06:58:23 AM
supaya orang mengatakan sesuatu itu benar2 ada ! harusnya mengatakan apa ?  ???


Mengatakan bahwa benar-benar ada sesuatu yang tidak ada,
semisal "kesadaran terlepas dari benda, perasaan, pencerapan dan bentuk-bentuk pikiran" (icon tersenyum).

Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: btj on 24 October 2013, 07:59:26 AM
sebenarnya didalam budhis itu roh itu energi ya ? jadi kita manusia ini pada intinya hanyalah sebuah energi ? atau kita ini memang ada roh yg berbentuk energi ? atau singkatnya sebenarnya aku ini apa ya ?  :o
* yg pasti aku ini bukanlah roh yg berbentuk badan manusia, klo bentuknya badan manusia gak logis klo gw meninggal dengan kaki terputus maka roh gw bentuknya manusia kaki terputus  :))
* klo roh nya berbentuk energi lebih masuk akal keqnya jadi klo masuk ke fisik2 di dunia lain seperti telur hewan, kandungan, dll masih nyambung dgn reinkarnasi
mohon sharing pandangannya dan koreksi nya terima kasih sebelumnya  _/\_


Pengertian roh sebenarnya apa yah?
Sebelum nentuin definisi roh itu sendiri sepertinya akan susah tuk nentuin apa itu roh, ciri-cirinya, atau karakternya.


Benarkah ada roh di dalam (fisik) diri kita?
Jika ada lalu kenapa anda bertanya ke yang lain? kenapa gue juga kagak tahu apakah ada atau tidak ada roh d dalam diri, bagaimana bentuk roh aku?
Atau jangan-jangan roh bukan punya aku?
Kalau punya aku napa aku sendiri tidak mngenalnya? bahkan aku tidak tahu dari mana aku berasal sebelum dikandungan.


Atau emang gak ada roh?
Tapi jika tidak ada roh trus napa seolah-olah ada sesuatu (jika tidak mau dinamakan roh atau apapun)?
Siapa atau apakah itu?


Siapakah yang memerintahkan penulisan ini? siapakah yang berpikir sebelum penulisan ini? apakah ada siapa-siapa di sana?

Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: btj on 24 October 2013, 08:18:18 AM
Sepertinya masalah roh, jiwa, atta, aku, atau kesadaran selalu menjadi misteri, tidak terpecahkan.

Bahkan para ilmuwan, filsuf, atau tokoh-tokoh agama belum pernah ada yang memberikan jawaban yang pas buat semua orang. Atau kita yang kurang informasi?

Apakah pencapaian yang telah dilakukan oleh para ilmuwan yang saat ini bisa dibilang paling jago atau bisa diandalin banyak orang?
Apakah mereka (ilmuwan) sudah mendapatkan atau meneliti apa yang membedakan orang mati dengan yang hidup?

Ataukah mereka masih berkutat mentok pada pegangan bahwa yang menjadi pusat dari seluruh tubuh adalah otak?
Lalu orang mati yang masih memiliki otak kenapa tak bisa hidup?

Eh tunggu dulu...
Bukankah pandangan adanya diri/roh di dalam Buddhisme dikategorikan dalam pandangan salah/keliru yang timbul akibat pandangan ekstrim terhadap keberadaan, keabadian, kemelekatan terhadap ego?

Sapertinya di Kitab Suci Tipitaka pun tidak disebutkan secara gamblang tentang atta, adanya juga anatta.
Jadi bagaimana kita menemukan sesuatu yang pada dasarnya tidak ada?

Seperti orang yang ingin meraih pantulan rembulan di kolam?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: btj on 24 October 2013, 08:25:20 AM
Penjelasan yang paling memuaskan bagi saya saat ini tentang "diri" adalah tak lebih dari kumpulan agregat (pancakhanda) yang secara garis besar terdiri dari fisik (panca indera) dan mental (perasaan, pencerapan, bentuk-bentuk pikiran, persepsi dan kesadaran).
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: pirate153 on 24 October 2013, 10:45:38 AM
mari kita bahas dalam 1 kehidupan saja.

kesadaran spt apa yg kamu maksud?
kesadaran saat ini dan menit lalu saja berbeda.
utk apa melakukan meditasi (pengembangan kesadaran aka bhavana)
jika kesadaran itu sendiri adalah sesuatu yg merupakan inti, kekal/permanen.

kemudian kenapa berpikir harus ada sesuatu yg "membawa" karma?
karma itu bukan sesuatu benda yg harus dibopong ke mana2.

saya tidak bilang kesadaran itu kekal/permanen,
justru menurut saya kesadaran itu tidak kekal dan selalu berubah,
tetapi ada kesadaran dalam manusia yang tidak 'disadari' manusia itu sendiri
seperti yang di sebut alam 'bawah sadar' manusia

seseorang bisa melupakan kejadian beberapa tahun yang lalu tapi ketika dia memasuki alam bawah sadar (dengan metode apapun) dia bisa mengingat dengan jelas kejadian tersebut bahkan dengan detil

bawah sadar ini lah yang membentuk kesadaran fisik manusia seperti sakit ketika di pukul, logat berbicara, dll

setiap pikiran, tindakan, dan situasi akan mempengaruhi kesadaran, hanya seberapa besar pengaruh nya tergantung besar nya tingkat kesadaran pada saat itu, seperti kejadian yang menyebabkan trauma pada seseorang

Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: sl99 on 24 October 2013, 10:59:17 AM
Mungkin boleh baca2 mengenai paticca samuppada
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: William_phang on 24 October 2013, 11:01:17 AM
saya tidak bilang kesadaran itu kekal/permanen,
justru menurut saya kesadaran itu tidak kekal dan selalu berubah,
tetapi ada kesadaran dalam manusia yang tidak 'disadari' manusia itu sendiri
seperti yang di sebut alam 'bawah sadar' manusia

seseorang bisa melupakan kejadian beberapa tahun yang lalu tapi ketika dia memasuki alam bawah sadar (dengan metode apapun) dia bisa mengingat dengan jelas kejadian tersebut bahkan dengan detil

bawah sadar ini lah yang membentuk kesadaran fisik manusia seperti sakit ketika di pukul, logat berbicara, dll

setiap pikiran, tindakan, dan situasi akan mempengaruhi kesadaran, hanya seberapa besar pengaruh nya tergantung besar nya tingkat kesadaran pada saat itu, seperti kejadian yang menyebabkan trauma pada seseorang



kalo dalam ajaran Buddha sih setahu saya ga mengenal bawah sadar....
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: pirate153 on 24 October 2013, 11:04:18 AM
kalo dalam ajaran Buddha sih setahu saya ga mengenal bawah sadar....

bawah sadar kan istilah ilmiah nya,
klo menurut saya bawah sadar itu juga termasuk dalam kesadaran dalam agama Buddha
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: Indra on 24 October 2013, 11:10:30 AM
bawah sadar kan istilah ilmiah nya,
klo menurut saya bawah sadar itu juga termasuk dalam kesadaran dalam agama Buddha

ada 6 kesadaran yg diajarkan oleh Sang Buddha, (1) kesadaran yang muncul dari kontak mata disebut kesadaran-mata, (2) kesadaran-telinga, (3) kesadaran-hidung, (4) kesadaran-lidah, (5) kesadaran-badan, (6)  kesadaran yang muncul dari konta pikiran disebut kesadaran-pikiran.

jadi kesadaran yg mana yg anda maksudkan?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: pirate153 on 24 October 2013, 12:31:03 PM
ada 6 kesadaran yg diajarkan oleh Sang Buddha, (1) kesadaran yang muncul dari kontak mata disebut kesadaran-mata, (2) kesadaran-telinga, (3) kesadaran-hidung, (4) kesadaran-lidah, (5) kesadaran-badan, (6)  kesadaran yang muncul dari konta pikiran disebut kesadaran-pikiran.

Sang Buddha mengelompokan kesadaran berdasarkan muncul nya tapi tidak memisahkan kesadaran itu sendiri

jadi kesadaran yg mana yg anda maksudkan?

masing2 dari kesadaran itu

semua ini hanya opini pribadi dan berdasarkan pemikiran sendiri dari dhamma yang saya miliki saat ini,
so CMIIW.

ps: ini sebagai bahan masukan tambahan
http://www.samaggi-phala.or.id/naskah-dhamma/aspek-psikologi-agama-buddha/



Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: Indra on 24 October 2013, 12:51:46 PM
Sang Buddha mengelompokan kesadaran berdasarkan muncul nya tapi tidak memisahkan kesadaran itu sendiri


pengelompokan itu sendiri menujukkan bahwa masing2 kesadaran itu memang terpisah. kesadaran-mata tidak ada ketika tidak ada kontak antara mata dan objek penglihatan; kesadaran-mata tidak ada walaupun ada kontak antara telinga dan suara, namun tidak ada kontak antara mata dan objek penglihatan.

Quote
masing2 dari kesadaran itu

semua ini hanya opini pribadi dan berdasarkan pemikiran sendiri dari dhamma yang saya miliki saat ini,
so CMIIW.

ps: ini sebagai bahan masukan tambahan
http://www.samaggi-phala.or.id/naskah-dhamma/aspek-psikologi-agama-buddha/





rujukan sebaiknya bersumber dari teks otentik, bukan opini individu tertentu.
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: cumi polos on 24 October 2013, 01:25:31 PM
apakah sebenarnya roh dlm kalimat sederhana yg mudah dimengerti ? :P
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: William_phang on 24 October 2013, 01:44:51 PM
pengelompokan itu sendiri menujukkan bahwa masing2 kesadaran itu memang terpisah. kesadaran-mata tidak ada ketika tidak ada kontak antara mata dan objek penglihatan; kesadaran-mata tidak ada walaupun ada kontak antara telinga dan suara, namun tidak ada kontak antara mata dan objek penglihatan.

rujukan sebaiknya bersumber dari teks otentik, bukan opini individu tertentu.

kesadaran-mata, membutuhkan landasan kesadaran mata untuk muncul....ada orang yang terlahir tidak bisa melihat tetapi ketika diperiksa oleh dokter mata fisiknya normal...tetapi tidak bisa meiihat.... jd orang ini tidak mempunyai landasan untuk kemunculan kesadaran mata...... tetapi kesadaran yang lain masih normal....
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: Indra on 24 October 2013, 01:55:36 PM
kesadaran-mata, membutuhkan landasan kesadaran mata untuk muncul....ada orang yang terlahir tidak bisa melihat tetapi ketika diperiksa oleh dokter mata fisiknya normal...tetapi tidak bisa meiihat.... jd orang ini tidak mempunyai landasan untuk kemunculan kesadaran mata...... tetapi kesadaran yang lain masih normal....

landasan indria ada internal dan eksternal, internal adalah organ mata dan eksternal adalah objek penglihatan (bentuk), ketika ada kontak antara internal dan eksternal ini, maka ada kesadaran melihat, saya blm tau ada landasan lain selain yg ini. mohon penjelasan lebih lanjut.
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: kullatiro on 24 October 2013, 03:13:35 PM
apakah sebenarnya roh dlm kalimat sederhana yg mudah dimengerti ? :P

orang indonesia kalau lihat yang beginian mahluk halus atau roh halus biasanya langsung teriak "ada setan"( evil or manacing spirit) jarang yang bilang ada hantu (ghost).

jelas definisi roh sangat tidak jelas antara manusia dan mahluk petta di jadikan satu.

jadi roh disini adalah mahluk petta bukan dalam golongan manusia atau sub human.

Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: kullatiro on 24 October 2013, 03:49:53 PM
The English word spirit comes from
the Latin spiritus , meaning "breath ",
but also "spirit, soul, courage, vigor",
ultimately from a Proto-Indo-
European *(s)peis . It is
distinguished from Latin anima,
"soul " (which nonetheless also
derives from an Indo-European root
meaning "to breathe", earliest form
*h 2 enh1 - [2] ). In Greek, this
distinction exists between pneuma
(πνευμα), "breath, motile air, spirit,"

.
.
.
.

The notions of a person's spirit and soul often also overlap, as both contrast with body and both are understood as surviving the bodily death in religion and occultism, [1] and "spirit" can also have the sense of " ghost", i.e. a manifestation of the spirit of a deceased person.

http://en.m.wikipedia.org/wiki/Spirit (http://en.m.wikipedia.org/wiki/Spirit)

dari penjelasan ini  ( . a manifestation of the spirit of a deceased person.)  sangat jelas, Hal ini termasuk dalam definisi Buddhis sebagai mahluk petta, atau bukan mahluk bergolongan manusia.
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: kullatiro on 24 October 2013, 05:39:51 PM
Soul

The soul , in many religious, philosophical, psychological, and mythological traditions, is the incorporeal and, in many
conceptions, immortal essence of a person, living thing, or object. [1]
According to some religions, including the Abrahamic religions in most of their forms, souls — or at least immortal souls capable of union with the divine[2] — belong only to human beings. For example, the Catholic theologian Thomas
Aquinas attributed "soul" (anima) to all organisms but taught that only human souls are immortal .[3] Other religions (most notably Jainism and Hinduism) teach that all biological organisms have souls, and others further still that non-biological entities (such as rivers and
mountains) possess souls. This latter belief is called animism. [4] Anima mundi and the Dharmic Ātman are concepts of a "world soul."

Soul can function as a synonym for
spirit , mind , psyche or self .[5]

 http://en.m.wikipedia.org/wiki/Soul (http://en.m.wikipedia.org/wiki/Soul)
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: cumi polos on 24 October 2013, 07:03:20 PM
apa itu roh, dan roh itu ada dimana ? apakah ada didalam semua manusia yg hidup ?
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: kullatiro on 24 October 2013, 07:24:20 PM
apa itu roh, dan roh itu ada dimana ? apakah ada didalam semua manusia yg hidup ?

dalam hal ini kata Roh manusia , jiwa manusia adalah suatu konsep (panatti dhamma pada beberapa kebudayaan) dimana manusia berusaha menjelaskan sesuatu yang Abstrac (dalam hal ini sangat abstrac) agar dapat di tandai, di kenali, dibedakan hingga bisa di bicarakan dengan lebih mudah (hingga tidak pakai bahasa tarzan [aahh, uuuh] yang tidak dapat di ketahui makna,  dsb)dan didiskusikan apa hal itu nyata, atau tidak nyata ( only fairtale ) sampai saat ini tidak di ketahui tapi kalau kita bicara ruh, roh, ghost, spirit , setan, mahluk halus maka ini adalah petta atau mahluk lain selain manusia.
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 05 November 2013, 05:38:04 PM
http://www.samaggi-phala.or.id/naskah-dhamma/bab-vii-anatta-doktrin-tanpa-aku/
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 05 November 2013, 06:47:50 PM
http://www.samaggi-phala.or.id/naskah-dhamma/doktrin-kelahiran-kembali/
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: Afoe286 on 06 November 2013, 07:44:52 PM
Bro Suwarto:berarti kesadaran ini lah yg berpindah2 gitu ya ?
 Yg tepat adalah kesadaran yg berlanjut & mendapatkan landasan2 indria yg baru.landasan2 indria inilah yg mengakibatkan munculnya kontak(phassa) pada alam kelahiran berikutnya.yg perlu diingat adalah kesadaran tidak sama dg roh.kesadaran muncul bergantung kepada landasan indria internal & landasan indria eksternal.jika tidak muncul kedua landasan indria tsb maka kesadaran tidak akan mungkin muncul.ini berbeda dg roh.sebagaimana kita ketahui semua bhw roh itu tidak tergantung kepada apapun utk kemunculannya alias independen.semoga bisa dimengerti.
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 06 November 2013, 09:29:46 PM
Bro Suwarto:berarti kesadaran ini lah yg berpindah2 gitu ya ?
 Yg tepat adalah kesadaran yg berlanjut & mendapatkan landasan2 indria yg baru.landasan2 indria inilah yg mengakibatkan munculnya kontak(phassa) pada alam kelahiran berikutnya.yg perlu diingat adalah kesadaran tidak sama dg roh.kesadaran muncul bergantung kepada landasan indria internal & landasan indria eksternal.jika tidak muncul kedua landasan indria tsb maka kesadaran tidak akan mungkin muncul.ini berbeda dg roh.sebagaimana kita ketahui semua bhw roh itu tidak tergantung kepada apapun utk kemunculannya alias independen.semoga bisa dimengerti.

tq jawaban2 dan pembahasan2 dari teman2 diatas
gw blom mengerti sampai skrg masih sangat sulit dipahami, baca berulang2 blom paham juga  ^:)^
meskipun seperti nya link saya taruh diatas ada jawaban tapi masih bingung... bentuknya apa, jika kesadaran apa  dan bgm bentuknya ? mungkin butuh waktu yg lama untuk memahami, mungkin masih harus banyak mengaplikasikan kedalam contoh2 kehidupan meskipun nanti hasil kesimpulan yg didapat samar2 jawabannya  ::)
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: seniya on 06 November 2013, 10:00:54 PM
Baca juga SN 22.59 Anattalakkhana Sutta (http://dhammacitta.org/dcpedia/SN_22.59:_Anattalakkhana_Sutta) dan MN 38 Mahatanhasankhaya Sutta (http://dhammacitta.org/forum/index.php/topic,17327.msg278877.html#msg278877)
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 08 November 2013, 09:15:09 PM
Baca juga SN 22.59 Anattalakkhana Sutta (http://dhammacitta.org/dcpedia/SN_22.59:_Anattalakkhana_Sutta) dan MN 38 Mahatanhasankhaya Sutta (http://dhammacitta.org/forum/index.php/topic,17327.msg278877.html#msg278877)

wuih mantapp banget sutta ini  ^:)^
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: wuhan on 02 December 2013, 01:19:41 PM
supaya orang mengatakan sesuatu itu benar2 ada ! harusnya mengatakan apa ?  ???

Yg sy pahami Supaya ad harusnya mengatakan kesadaran itu bisa timbul karena ad kondisi yg membuat ia timbul, berarti kemunculan kesadaran sangat bergantung dari kondisi yg menimbulkannya, kesadaran tdk muncul sendiri. Mungkin yg dimaksud bro suwarto bahwa makhluk itu ditunjang kehidupannya oleh energi alam. Setelah suatu makhluk meninggal maka energi penunjang padam karena tdk ad landasan untuk timbul. Lalu karena ditunjang bentuk2 karma maka energi muncul lagi dimulai dari kesadaran lalu timbul batin dan jasmani sesuai paticcasamupada. Tdk tahu pemahaman sy ini betul tdk CMIIW  :)
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: suwarto8116f on 03 December 2013, 07:52:33 PM
.... Mungkin yg dimaksud bro suwarto bahwa makhluk itu ditunjang kehidupannya oleh energi alam. Setelah suatu makhluk meninggal maka energi penunjang padam karena tdk ad landasan untuk timbul. Lalu karena ditunjang bentuk2 karma maka energi muncul lagi dimulai dari kesadaran lalu timbul batin dan jasmani sesuai paticcasamupada. Tdk tahu pemahaman sy ini betul tdk CMIIW  :)

bukan ditunjang kehidupannya oleh energi, yg dimaksud gw roh itu = energi  ::) makin ngacoo nih gw  :)) no komenk nge hang dan blom mendapatkan kesimpulan yg jelas memang blom waktunya memahami hal ini kali  :-? jadi roh / kita / aku ini apa bentuk nya ? jika memiliki bentuk(yg paling dasar) tentu kita ini = ada , jika tdk ada bentuk lalu apa yg berputar2 di lingkaran samsara ini
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: wuhan on 04 December 2013, 11:50:25 AM
 date=1386075153]
bukan ditunjang kehidupannya oleh energi, yg dimaksud gw roh itu = energi  ::) makin ngacoo nih gw  :)) no komenk nge hang dan blom mendapatkan kesimpulan yg jelas memang blom waktunya memahami hal ini kali  :-? jadi roh / kita / aku ini apa bentuk nya ? jika memiliki bentuk(yg paling dasar) tentu kita ini = ada , jika tdk ada bentuk lalu apa yg berputar2 di lingkaran samsara ini


kalo yg dimaksud roh itu biasanya secara umum diartikan adanya diri didalam diri yg disebut inti diri. sedangkan dalam dhamma makhluk itu hanya kumpulan unsur2 pancakhanda yg terdiri dari kesadaran, bentuk2 pikiran, pencerapan, perasaan, rupa. kumpulan pancakhanda tersebut pun tdk ada satupun yg bisa disebut inti diri karena semua berproses ( akan mengalami perubahan ) alias tdk kekal. bisa timbul jika ada kondisi yg membuat ia timbul dan bisa padam bila tdk ada kondisi yg membuat ia timbul. jadi kemunculannya tdk independen.

imo kesadaran itu tdk memiliki bentuk seperti udara yg tdk memiliki bentuk.
lalu kesadaran itu ada dimana? kesadaran itu ada bergantung pada kondisi yg membuat kesadaran itu timbul ( ada ). lalu kalo tdk ada kondisi yg membuat ia timbul kesadaran itu ada dimana? jawabnya tdk terceritakan ( konsep nibana ). diibaratkan seperti api yg padam bukan berarti api tdk ada.

lalu apa yg berputar2 di lingkaran samsara? selama seseorang belum mencapai kesucian maka ia akan selalu berputar2 / mengalami kelahiran kembali di lingkaran samsara sesuai dg kondisi kammanya masing2.

sebenernya gw jg baru belajar hehee.. baru segini yg gw paham, dhamma itu dalem dan luas banget so kalo salah mohon dikoreksi..  :)
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: agung123456 on 10 December 2013, 06:28:55 PM
tergantung yg di bicarakan di sini lingkup nya apa
jika roh yang di maksud adalah roh seperti pemahaman orang awam, mungkin akan lebih cocok di sebut sebagai kesadaran. sedangkan jika yang di maksud adalah roh dalam lingkup spiritual, mungkin hal itu merujuk pada mahluk-makhluk di alam sengsara..
Title: Re: roh itu ada atau tidak ?
Post by: gryn tea on 10 December 2013, 06:47:41 PM
tergantung yg di bicarakan di sini lingkup nya apa
jika roh yang di maksud adalah roh seperti pemahaman orang awam, mungkin akan lebih cocok di sebut sebagai kesadaran. sedangkan jika yang di maksud adalah roh dalam lingkup spiritual, mungkin hal itu merujuk pada mahluk-makhluk di alam sengsara..


Kesadaran itu pun gx kekal, n selalu berubah2